Anda di halaman 1dari 2

Kasus Swamedikasi Praktikum Farmasi Komunitas P1

Lakukanlah swamedikasi untuk pasien-pasien berikut!

Kasus 1

Seorang pasien berusia 24 tahun datang ke apotek dengan keluhan nyeri perut dan terasa kembung
sejak tadi malam. Pasien adalah karyawan sebuah perusahaan. Dari penggalian data, pasien sudah
seminggu ini lembur, sehingga sering pusing, kurang tidur dan makan tidak teratur. Pasien sering
mengkonsumsi asam mefenamat untuk mengurangi nyeri. Pasien belum meminum obat apapun untuk
mengatasi nyeri perutnya, dan tidak memiliki riwayat penyakit, alergi obat atau makanan.

Kasus 2

Seorang ibu datang ke apotek dengan keluhan anaknya yang berusia 2,5 tahun diare 2 kali sejak tadi
pagi. Konsistensi feses cair, tidak berbuih, tidak berlendir, tidak berdarah. Ibu pasien sudah memberikan
oralit 1 gelas, tapi belum sembuh. Pasien sering ikut kakak-kakaknya jajan di depan balai desa.Pasien
tidak memiliki riwayat penyakit atau alergi. Pasien sulit menelan kapsul atau tablet.

Kasus 3

Seorang pasien berusia 30 tahun datang ke apotek dengan keluhan belum BAB sejak 5 hari yang lalu.
Pasien sudah makan papaya dan pisang agar bisa BAB, tapi masih belum berefek. Pasien belum
meminum obat apapun, tidak memiliki riwayat penyakit, alergi obat atau makanan.

Kasus 4

Seorang laki-laki datang ke apotek untuk membelikan obat untuk keponakannya yang berusia 6 tahun.
Pasien mengeluh belum bisa BAB sejak 4 hari yang lalu. Pasien tidak suka makan sayur dan buah, dan
belum meminum obat apapun. Pasien tidak memiliki riwayat penyakit, alergi obat atau makanan.

Kasus 5

Seorang pasien berusia 42 tahun datang ke apotek dengan keluhan diare dan perut melilit sejak
kemarin. Frekuensi BAB kemarin 5 kali dan hari ini sudah 3 kali. Konsistensi feses cair, tidak berlendir,
tidak berbuih, tidak berdarah. Pasien sudah minum larutan isotonic (Pocari sweat) 1 botol dan
parasetamol untuk mengatasi nyeri perutnya. Pasien tidak memiliki riwayat penyakit, alergi obat atau
makanan.

Kasus 6

Seorang pasien wanita berusia 27 tahun datang ke apotek dengan keluhan demam dan pusing sejak
kemarin. Setelah ditelusuri, pasien saat ini sedang hamil 5 bulan. Pasien sudah menggunakan kompres
untuk mengurangi demam, tapi keluhan masih ada. Pasien tidak memiliki riwayat penyakit tetapi alergi
antalgin.

Anda mungkin juga menyukai