Anda di halaman 1dari 3

Paragraf Deduktif

Penyalahgunaan narkoba dan miras bagi remaja tentunya sangatlah berbahaya bagi
kesehatan. Narkoba mempunyai efek ketagihan serta setiap jenis narkoba mempunyai efek
yang berbeda-beda diantaranya, yaitu dapat menyebabkan detak jantung lebih cepat dari
kedaan normal bahkan banyak kasus pengguna narkoba sehingga mengalami kematian
karena mengalami overdosis. Salah satu jenis narkoba baru yang masuk ke Indonesia
adalah Flakka. Jenis narkoba ini mengandung senyawa PVP di dalamnya. Senyawa tersebut
merupakan zat yang mampu meningkatkan dopamin di dalam tubuh manusia hingga
melampaui batasnya. Bila dopamin dalam tubuh sudah berlebih, maka pengguna narkoba ini
akan bertindak seperti orang gila, bicara melantur, bahkan hingga tak sadarkan diri. Dalam
beberapa video yang beredar di internet, flakka juga dapat menyebabkan pemakainya
melakukan hal-hal yang dapat mencelakai dirinya, seperti menabrakkan diri, dan sebagainya.
Minuman keras pun termasuk salah satu jenis minuman yang memiliki efek berbahaya untuk
kesehatan tubuh manusia, juga memberikan efek buruk pada lingkungan masyarakat
sekitarnya. Upaya pemerintah melegalkan investasi dalam industri minuman keras
mendapatkan protes keras dari masyarakat khususnya kaum Muslim.

Ide pokok nya berupa: Paragraf deduktif terdiri atas kalimat utama dan kalimat penjelas,
dimana kalimat utama diletakkan di awal dan kalimat penjelas mengikuti setelahnya. Kalimat
pertama yang dicetak tebal pada contoh di atas adalah kalimat utama, sedangkan yang lainnya
adalah kalimat penjelas. Fungsi dari kalimat penjelas tersebut adalah untuk menjelaskan
secara rinci gagasan utama pada kalimat utama. Gagasan utama paragraf di atas sendiri ialah
tentang jenis narkoba baru yang bernama flakka.

Paragraf Induktif

(1) Efek penggunaan narkotika berjenis flakka tentunya berpengaruh pada detak jantung yang
cepat, suhu tubuh meningkat, kegelisahan, kejang, agitasi, agresi, halusinasi, paranoia, dan
bahkan dapat mengakibatkan bunuh diri saat mengkonsumsi jenis narkotika ini.

(2) Badan Narkotika Nasional (BNN) mencatat bahwa narkotika ini sudah termasuk jenis
narkotika golongan I.

(3) Narkotika berbentuk flakka ini berbahan dasar campuran tembakau dan ganja sintetis.
(4) Meski salah satu narkotika yang dilarang, namun mirisnya narkotika ini justru
diperjualbelikan secara legal di dunia maya. (5) Narkotika flakka sendiri merupakan jenis
narkotika yang kini tengah marak diperbincangkan karena peminatnya cukup banyak.

Ide pokok: Paragraf induktif adalah penggunaan kalimat utama di akhir paragraf serta
penggunaan kalimat-kalimat penjelas di awal paragraf. Kalimat (5) pada contoh 1 merupakan
kalimat utama. Sementara sisanya adalah kalimat penjelas. Paragraf ini menggunakan pola
generalisasi, yaitu sebuah pola khusus pada paragraf induktif yang mana kalimat-kalimat
penjelasnya berfungsi sebagai pernyataan dan kalimat utamanya sebagai kesimpulan atau inti
paragraf.

Paragraf Campuran

Narkotika jenis Flakka ini masih menjadi jurang kegelapan terbesar bagi masyarakat
Indonesia terutama remaja. Peredaran narkoba semakin mengerikan di negeri ini. Banyak
orang-orang yang tidak bertanggung jawab membawa narkoba dari luar negeri. Mereka mulai
mempengaruhi orang-orang dari golongan bawah hingga golongan atas. Pejabat, artis, bahkan
oknum penegak hukum mulai terjebak dalam rayuan palsu narkoba. Hal yang sangat
disayangkan adalah para pelajar dan mahasiswa yang juga banyak terjebak narkoba.
Pendidikan mereka menjadi kacau. Kehidupan sosial menjadi tidak berjalan baik. Bahkan
masa depan pun menjadi suram. Oleh karena itu sebagai remaja penerus masa depan
bangsa, kita harus selalu waspada terhadap semua orang terdekat kita agar tidak
terjebak dalam jurang kegelapan narkoba.

Ide pokok: Ide pokok dalam paragraf campuran ini diletakkan pada awal kalimat dan akhir
kalimat.

Paragraf Interatif

Untuk itu, agar terhindar dari pengaruh narkoba dan minuman keras diperlukan bimbingan
dan arahan. Hal ini diperlukan untuk mengurangi kasus narkotika di lingkungan remaja.
Selain berbahaya bagi kesehatan tubuh, narkoba dapat membuat penggunanya
mengeluarkan banyak uang. Oleh karena itu perlu sosialisasi tentang bahaya narkoba dan
minuman keras di lingkungan remaja sekitar.
Ide pokok: paragraf ini memiliki ide pokok di tengah-tengah paragraf. Biasanya paragraf ini
diawali dengan kalimat-kalimat penjelas terlebih dahulu kemudian diikuti ide pokok dan
dilanjutkan kembali dengan kalimat penjelas.

Anda mungkin juga menyukai