Anda di halaman 1dari 1

1. Jelaskan mengapa pemasar perlu mempelajari sikap konsumen!

Jawaban:

Perilaku konsumen sangat penting dipelajari dalam pemasaran suatu produk sehingga dapat
terjadi pertukaran. Keinginan konsumen dapat diketahui melalui perilaku konsumen. Sehingga
apabila produsen telah mengetahui perilaku konsumen, maka produsen dapat memproduksi
barang/jasa yang sesuai dengan permintaan konsumen.

2. Jelaskan peran sikap dalam penyusunan strategi pemasaran!

Jawaban:

Sikap konsumen merupakan hal yang sangat penting dalam penyusunan strategi promosi atau strategi
pemasaran. Misalnya, jika sikap konsumen dari segmen pasar tertentu yang telah diidentifikasi
menginginkan produk yang mudah dibawa dan mampu menyelesaikan segala persoalan untuk produk
komputer laptop, maka srategi promosinya harus menekankan pada penggambaran mobilitas dan
penyelesaian persoalan dengan cepat. Demikian juga untuk segmen pasar yang lain, pengembangan
produk harus menyesuaikan sikap konsumen agar tujuan promosi atau pemasaran dapat tercapa

3. Carilah contoh strategi pemasaran yang dikembangkan dengan menggunakan


informasi tentang sikap konsumen!

Jawaban:

Contoh strategi pemasaran yang dikembangkan dengan menggunakan informasi tentang sikap
konsumen adalah strategi pemasaran produk Smartphone Ipad. Pemasar produk tersebut lebih
menonjolkan tentang kegunaan yang mudah dan praktis. Ini didasarkan pada sikap konsumen
yang menyukai Ipad tersebut dengan segala kemudahannya

Anda mungkin juga menyukai