Anda di halaman 1dari 4

No. Dokumen : FRM.

024/PKC/ADMEN
No.Revisi : 02
Tgl.Tertib : 20 Mei 2019

NOTULEN

Hari : Selasa
Tanggal : 23 Maret 2021
Waktu : 07.45-08.00 WIB
Tempat : Ruang Tunggu Puskesmas Kecamatan
Cilincing Pimpinan :
Acara : Penyuluhan Diet Gula pada Penderita Diabetes Mellitus
Peserta : 10 orang

A. BAHASAN MATERI

Latar Belakang
Latar Belakang
Hiperglikemia adalah suatu kondisi medis berupa peningkatan kadar glukosa
darah melebihi normal yang menjadi karakteristik beberapa penyakit terutama
diabetes melitus di samping berbagai kondisi lainnya. Diabetes melitus (DM) saat ini
menjadi salah satu ancaman kesehatan global. Berdasarkan penyebabnya, DM dapat
diklasifikasikan menjadi 4 kelompok, yaitu DM tipe 1, DM tipe 2, DM gestasional dan
DM tipe lain.
Berbagai penelitian epidemiologi menunjukkan adanya kecenderungan
peningkatan angka insidensi dan prevalensi diabetes melitus tipe 2 di berbagai penjuru
dunia. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik Indonesia tahun 2003, diperkirakan
penduduk Indonesia yang berusia di atas 20 tahun sebanyak 133 juta jiwa, dengan
prevalensi DM sebesar 14,7% pada daerah urban dan 7,2% pada daerah rural,
sehingga diperkirakan pada tahun 2003 terdapat sejumlah 8,2 juta penyandang DM di
daerah rural.
Edukasi dengan tujuan promosi hidup sehat, perlu selalu dilakukan sebagai
bagian dari upaya pencegahan dan merupakan bagian yang sangat penting dari
pengelolaan DM secara holistic. TNM merupakan bagian penting dari penatalaksanaan
DMT2 secara k om prehensif . Kunc i k eberhasilanny a adalah k eterlibatan sec ara m
eny eluruh dari anggota tim (dokter, ahli gizi, petugas kesehatan yang lain serta pasien
dan keluarganya). Guna mencapai sasaran terapi TNM sebaiknya diberikan sesuai
dengan kebutuhan setiap penyandang DM.
Prinsip pengaturan makan pada penyandang DM hampir sama dengan anjuran
makan untuk masyarakat umum, yaitu makanan yang seimbang dan sesuai dengan
kebutuhan kalori dan zat gizi masing-masing individu. Penyandang DM perlu diberikan
penekanan mengenai pentingnya keteraturan jadwal makan, jenis dan jumlah
kandungan kalori, terutama pada mereka yang menggunakan obat yang meningkatkan
sekresi insulin atau terapi insulin itu sendiri.
Permasalahan
Angka kejadian diabetes melitus yang tinggi di Indonesia membuat perlunya
dilakukan tatalaksana pencegahan dari diabetes melitus terutama tipe 2. Penyakit ini
banyak disebabkan oleh gaya hidup seseorang yang akibatnya mengalami peningkatan
kadar gula darah dalam tubuh sehingga dalam jangka Panjang akan mengalami
komplikasi. Perubahan gaya hidup untuk mencegah diabetes melitus sangat penting
untuk diketahui dan hal ini juga perlu diketahui oleh penderita diabetes sehingga bisa
membantu penurunan kadar gula darah selain menggunakan obat-obatan.
Perencanaan & Pemilihan Intervensi
Melakukan edukasi kepada masyarakat dan pasien penderita diabetes dalam
bentuk penyuluhan atau edukasi saat pelayanan sehingga memahami diet yang perlu
dilakukan untuk mengontrol kadar gula dan dapat membantu pengobatan yang
diharapakan akan menghindarkan seseorang dari komplikasi diabetes melitus.
B. KESIMPULAN
Diet gula darah dan pengobatan merupakan dua hal yang harus dilakukan
secara komprehensif untuk tatalaksana diabetes melitus tipe 2 sehingga keduanya perlu
dijalankan secara berkelanjutan. Hal ini diharapkan dapat menjadi aspek untuk
menghindarkan pasien penderita diabetes melitus dari komplikasi yang mungkin terjadi
akibat diabetes itu sendiri.
C. RENCANA TINDAK LANJUT
Edukasi dan pemaparan mengenai diabetes melitus serta tatalaksana
farmakologi dan non farmakologi dalam hal ini adalah gizi dan diet perlu diberikan
kepada masyarakat. Hal ini diharapkan akan membantu orang-orang yang beresiko
menjadi terhindar, serta pasien yang memang sudah menderita diabetes melitus dapat
terhindar dari komplikasi yang dapat terjadi akibat gula darah yang tidak terkontrol.
D. ARAHAN PIMPINAN

Jakarta, 23 Maret 2021


Mengetahui,
Kepala Puskesmas Kecamatan CilincingNotulis

dr. Dian Anggrainy (......................................)


NIP 197304112006042015 NIP. .............................................

Anda mungkin juga menyukai