Anda di halaman 1dari 4

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

KELAS 6 TEMA 3 TOKOH DAN PENEMUAN


SUBTEMA 2 PENEMUAN DAN MANFAATNYA, PEMBELAJARAN 1

Disusun untuk memenuhi Tugas Ujian Ahir Semester Mata Kuliah Microteaching.
Dosen Pengampu: Syailin Nichla C.A, M.Pd.
Disusun Oleh
Shofiatun 191330000534
Anis Shofiyati 191330000572

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR


FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN
UNIVERSITAS ISLAM NAHDLATUL ULAMA JEPARA
2021
RENCANA PELAKSANAAN KELAS 6/TEMA 3
PEMBELAJARAN (RPP)
Subtema 2
SDI AL-ANIS BANGSRI
2021 / 2022
Pembelajaran ke : 1 TOKOH DAN PENEMUAN
Guru Kelas : SHOFIATUN

TUJUAN PEMBELAJARAN

B.Indonesia
1. Menggali isi teks penjelasan (eksplanasi) ilmiah yang didengar dan dibaca
2. Menyajikan hasil penggalian informasi dari teks penjelasan (eksplanasi) ilmiah secara lisan, tulis, dan
visual dengan menggunakan kosakata baku dan kalimat efektif

IPS
1. Menganalisis perubahan sosial budaya dalam rangka modernisasi bangsa Indonesia

KEGIATAN PEMBELAJARAN

1. Guru menyapa siswa dan mengondisikan kelas agar siap untuk belajar.
2. Ketua kelas memimpin do’a.
3. Guru melakukan presensi kehadiran
4. Menyanyikan lagu garuda pancasila dan apersepsi
5. Guru mengingatkan siswa tentang pelajaran sebelumnya dan mengaitkan dengan pelajaran yang akan
disampaikan.
6. Guru menjelaskan kegiatan yang akan dilakukan dan tujuan kegiatan belajar yang akan disampaikan.
7. Siswa membentuk kelompok.
8. Siswa diminta membaca senyap teks eksplanasi ilmiah tentang penemu televisi yang terdapat di buku
9. Peserta didik membaca teks eksplanasi “Si Kotak Ajaib”
10. Melakukan tanya jawab terkait teks yang ditampilkan untuk menemukan informasi penting dari teks
eksplanasi yang dibaca
11. Siswa mengamati media pembelajaran lalu di minta menganalisis perubahan sosial budaya dalam
rangka modernisasi bangsa Indonesia.
12. Siswa menulis laporan dalam buku laporan yang telah di siapkan
13. Siswa mempresentasikan hasil laporan
14. Guru meminta siswa menyimpulkan hasil pembelajaran hari ini.
15. Guru menutup pembelajaran dengan berdoa dan salam penutup.

ASSESMEN KEGIATAN PEMBELAJARAN


Pengetahuan Ketrampilan

1. Menemukan informasi penting dalam teks Peserta didik berdiskusi dan


2. Menulis pengaruh televisi terhadap kehidupan mempersentasikan hasil pengamatan dan
masyarakat diskusi
3. Menulis dan mempresentasikan perubahan
sosial budaya dalam rangka modernisasi
bangsa Indonesia.

Mengetahui Jepara, 10 Desember


2021
Kepala Sekolah, Guru Kelas 6

Shofiatun S.Pd. Anis Shofiyati


NIM. 191330000534 NIM. 19133000057

LAMPIRAN

A. Pedoman Penilaian

1. Penilaian Ketrampilan

Bentuk Waktu
No Teknik Keterangan
Isntrumen Pelaksanaan
1 Rubrik Lembar Saat perseta didk Pada saat peserta didik melakukan
(Unjuk Observasi berdiskusi dan diskusi pemecahan masalah dan
Kerja) mempersentasikan menulis informasi penting dalam teks
hasil pengamatan pada peta konsep, menulis hasil
dan diskusi analisis mengenai pengaruh televisi
terhadap kehidupan masyarakat, dan
menulis laporan hasil percobaan
rangkaian listrik paralel sederhana

2. Penilaia Pengetahuan

Bentuk
No Teknik Waktu Pelaksanaan Keterangan
Isntrumen
1 Tes Soal Pilihan Setelah pembelajaran Secara mandiri peserta didik
Tertulis Ganda berlangsung mengerjakan soal evaluasi
2 Tes Dinilai dengan Saat pembelajaran Peserta didik mengerjakan
Tertulis daftar periksa berlangsung tugas sesuai dengan
1. Menemukan informasi petunjuk yang di berikan
penting dalam teks oleh guru
2. Menulis pengaruh
televisi terhadap
kehidupan masyarakat
3. Laporan percobaan
rangkaian listrik
paralel sederhana
berdasarkan video
yang ditonton

B. Remedial dan Pengayaan


1. Remedial
Siswa yang belum mampu mengidentifikasi tentang Teks Eksplanasi dan perubahan
sosial budaya dalam rangka modernisasi bangsa Indonesia.

mengikuti penguatan dengan pendampingan guru. Siswa dapat diberikan berbagai contoh
gambar sederhana dan diminta untuk mencermati dengan seksama.

2. Pengayaan
Siswa bisa diberikan berbagai contoh Teks Eksplanasi dan perubahan sosial budaya
dalam rangka modernisasi bangsa Indonesia. khususnya yang dekat dengan kehidupan
mereka.

C. Sumber dan Media


1. Buku Pedoman Guru Tema 3 Kelas 6 dan Buku Siswa Tema 3 Kelas 6 (Buku Tematik
Terpadu Kurikulum 2013, Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, 2018).
2. Lingkungan sekitar
3. Media Pembelajaran papan social budaya

Anda mungkin juga menyukai