Anda di halaman 1dari 10

HUBUNGAN DAN

PENYEMBAHAN
Marcellino Wilson Adiartha

Hai shallom siapapun kamu yang membaca ini aku mau ngucapin
terimakasih terlebih dahulu karena sudah mau memberikan waktumu
untuk membaca tulisan ini .
So yahhh yuk kita mulai pembahasanya.
Nb: sebelum kalian membaca alangkah lebih baik kalian
menenangkan diri terlebih daulu dan siapkan hati untuk membaca
. dan juga saya menulis ini dengan bahasa saya sehari hari .thank
you dan selamat membaca.

Pada kesempatan kali ini dan sesuai dengan judul. Maka saya akan
membagikan tentang Hubungan dan Penyembahan.

Hubungan??? maksudnya hubungan gimana kak?


Penyembahan????? maksudnya penyembahan itu gimana kak?

Ok wait wait sabar dulu ya guys heheheh. Nah yuk kita mulai
pembahasanya

Bicara soal hubungan .saya mau bertanya dulu kepada kalian.


1. Bagaimana keadaan pertemanan saudara?
2. Bagaimana keadaan anda dengan keluarga anda?
3. Bagaimana keadaan anda dengan pasangan anda?
4. Terakhir Bagaimana keadaan anda dengan TUHAN?

Seringkali kita berfikir bahwa dalam sebuah hubungan adalah seuatu


yang bersifat menguntungkan diri sendiri .
Yang menjadikan itu sebagai sebuah relasi/ channel untuk investasi
jangka panjang .
Hubungan yang sering dianggap bahwa pusat dari sebuah hubungan
adalah diri sendiri . sehingga mengandalkan segala cara untuk dapat
membuat diri sendiri mendapatkan keuntungan yang sebanyak banyak
nya.

Ok , mungkin saudara engga pernah berfikir seperti ini atau ini bukan
saudara. Tapi saya yakin masih ada orang diluar sana yang berfikiran
seperti itu.

Mari sekarang kita bahas.


Saudara kita tau bahwa di dunia ini ada yang namanya simbiosis
mutualisme . yang dimana simbiosis ini adalah sebuah keadaan dimana
saling menguntungkan kedua belah pihak.

Nah jika yang diuntungkan hanya diri kita . apakah itu simbiosis
mutualisme ? atau malah kita hanya sebuah parasit ?

Ok kalau gitu sekarang saya akan menanyakan kembali pertanyaan


yang sama seperti diatas.

1. Bagaimana keadaan pertemanan saudara?


2. Bagaimana keadaan anda dengan keluarga anda?
3. Bagaimana keadaan anda dengan pasangan anda?
4. Terakhir Bagaimana keadaan anda dengan TUHAN?

Saudara yang namanya HUBUNGAN itu bukan soal untung atau rugi .
tapi hubungan itu adalah soal KENAL

Sekarang saya akan tanya kembali dengan pertanyaan yang sama


1. Apakah anda sudah saling kenal dengan teman teman anda?
2. Apakah anda sudah saling kenal dengan keluarga anda?
3. Apakah anda sudah saling kenal dengan pasangan anda?
4. Apakah anda sudah mengenali Tuhan anda?

Dalam sebuah hubungan saling kenal adalah sebuah hal yang sangat
penting .apa bila anda tidak saling kenal maka hubungan anda dengan
lingkungan anda akan menjadi yang namanya TOXIC
RELATIONSHIP.

Kalau begitu saya akan mulai untuk membahas pertanyaan yang ke-
empat,’’Apakah anda sudah mengenali Tuhan anda?’’

Saudara seringkali yang kita lakukan kepada Tuhan adalah selalu


mementingkan keinginan diri kita sendiri.
Kita terlalu sering untuk beranggapan bahwa kita bisa menerima segala
sesuatu yang kita inginkan dari Tuhan.
Bahkan banyak orang yang beranggapan seperti ini ,”gw pingin
kegereja agar gw bisa menerima berkat dari Tuhan”. “ gw pingin kasih
perpuluhan kegereja agar gw bisa menerima tuaian berkat berlaksa-
laksa berlipat-lipat”.
(berkat yang saya maksut disini =keuntunga pribadi, UANG/MONEY)

Heiiiii!!!!!!! Helllooooooo!!!!! BANGUNNNNN!!!!!!!!!!!!!!!!!

Kalian fikir TUHAN dan Gereja adalah jasa perdukunan yang hanya
kalian anggap untuk memenuhi keinginan daging anda??????

Kalau kalian mau seperti itu mending jangan kegereja mending kalian
pergi aja kedukun atau invest babi ngepet.

Karena apa ??? karena begini kalau kalian sudah berpegang atau
memilki prinsip dan pemikiran seperti itu dan optimis akan
mendapatkan apa yang kalian mau. Tapi ternyata hal itu tidak
dikabulkan. Apa yang mau anda lakukan???
mau kecewa ???? mau meninggalkan gereja ? mau ninggalin
TUHAN?????????????????????????

Menurut saya dan apa yang saya imani BERKAT adalah sebuah
BONUS yang diberikan oleh Tuhan. Karena itu bukan sebuah prioritas
kita sebagai orang KRISTEN (Pengikut Yesus Kristus).

Kok bisa seperti itu??? Yesssss karena yang harus dipentingkan adalah
Hubungan kita dengan Tuhan..
Sehingga dengan kita memiliki Hubungan dengan Tuhan bukan hanya
atau bukan lagi soal diri kita. Tapi soal DIA yang sudah mati buat kita .
Dia yang sudah mengorbankan nyawa-Nya untuk kita. Dia yang rela
dihina,di caci maki, diludahi,disalib,dan mati untuk apa???? untuk
menebus Dosa kita .untuk menyelamatkan kita dari yang namanya
hukuman kekekalan/panasnya api dan hukuman kekekalan.

Kata Yesus, "barangsiapa percaya kepada-Nya, ia tidak akan dihukum;


barangsiapa tidak percaya, ia telah berada di bawah hukuman, sebab ia
tidak percaya dalam Nama Anak Tunggal Allah.( Kisah ini
selengkapnya dapat kita baca di Yohanes 3:1-21)

Saudara ingat dan sadar bahwa kita adalah orang berdosa. Ingat bahwa
kita itu adalah orang yang sebenarnya sangat tidak layak untuk
mendapatkan itu semua.

Saudara sekarang anda sudah tahu bahwa Tuhan itu sangat sayang
sama kita manusia . Tuhan sayang sama dirimu dan Dia juga sayang
sama saya.

Bahkan kalau kita lihat kisah si adam dan hawa yang seharusnya
memang sudah selayaknya mereka diusir karena mereka tidak menaati
apa yang Tuhan perintahkan kepada mereka. Tapi Tuhan masih sayang
dengan mereka. Tuhan masih menyertai mereka.

Begitupun dengan bangsa Israel . mereka yang sudah keluar dari


perbudakan bangsa mesir .Tuhan sudah menyertai mereka dengan tiang
awan dan tiang api . tapi mereka malah membuat hati Tuhan kecewa,
dengan apa yang mereka perbuat. Yaitu mereka membuat sebuah
patung atau berhala. Dengan alasan musa tidak kunjung turun dari
gunung. Namun Tuhan masih menyertai mereka .

Begitu pun juga kita .meskipun sekarang lu ngerasa enggak layak .lu
masih jatuh bangun .lu masih menyakitin hati Tuhan .tapi pada
kenyataannya Tuhan masih sayang sama lu dan Tuhan masih menyertai
lu .dan Tuhan masih memberkati dirimu.
Sekarang apa yang harus kita lakukan?
Sekarang apa yang harus kita berikan kepada Tuhan?

Kita tahu kita tidak akan bisa memberikan apa apa kepada Tuhan.
Karena Tuhan bisa melakukan apa saja dan Tuhan bisa melakukan
apapun yang Dia ingin kan. Bahkan apa yang kita akan berikan pada
Tuhan. Tuhan sudah memiliki itu semua.

Lalu apa yang Dia ingin kan dari kita?

Ingat kita diciptakan Tuhan itu bukan sebagai robot .tapi kita diciptakan
dengan yang namanya Kehendak bebas.
Kita memiliki kehendak bebas . kita bisa memilih apa yang kita mau.

Sekarang apa yang akan kita pilih?


Ikut jalan Tuhan?? atau masih mau tetap dengan keinginan daging
kita??

Ikut dijalan Tuhan emang pada kenyataan nya tidak enak dan tidak
semudah itu. Karena kita harus melawan kedagingan kita .ikut jalan
Tuhan kita harus memikul salib kita .

Tapi seharusnya itu bukan lagi sebagai kekahwatiran kita. Karena


Tuhan masih menyertai kita. Tuhan mau kok buat bantu kamu untuk
mengangkat salib yang kamu pikul secara bersama-sama.

So mau beralasan apa lagi????


Oleh karena itu memiliki hubungan dengan Tuhan itu sangat penting.
Sehingga kita bisa melawati setiap tantangan kehidupan yang ada
didepan sana. Percayalah bahwa Tuhan selalu menyertai kita selalu.

So karena sekarang sudah tau hubungan denga Tuhan itu penting maka
diperlukan yang namanya kenal . sehingga yuk mulailah mengenali
Tuhan mu. Dan mulai lah sebagai penyembah karena hidup ini adalah
Penyembahan.
EHHHH WAITTT!!!!!!!!!!!!!! WILSONNNNNNNN
PENYEMBAHAN ITU APA???? LU MAU NYANYI YA SON????
Wkwkwkkwkw bukan gituuu donggg wkwkwkkw

Ok berhubung judulnya juga membahas soal Penyembahan dan kalian


sudah tahu soal hubungan .yaudah yuk kita sekarang mulai membahas
tentang penyembahan.

Banyak dari kita berfikir kalau Pujian dan penyembahan atau yang
sering kita dengar dengan sebutan Praise and Worship adalah sebuah
nyanyi nyanyian. Sehingga banyak yang beranggapan kalau.
Praise adalah lagu cepet.
Worship lagu lambat.
Wkwkwkwk padahal bukan begitu konsep nya saudara.
Yuk mari kita mulai belajar!!!!!!!

Jadi apa itu PRAISE and WORSHIP???

Praise / Pujian adalah


Mengungkapkan kekaguman atau persetujuan atas
pencapaian atau karakteristik seseorang atau sesuatu
(Cambridge dictionary

Penyembahan adalah
Menunjukkan rasa hormat dan kekaguman yang luar
biasa kepada Tuhan atau dewa. (Cambridge dictionary)

Dari kedua definisi tadi, dapat disimpulkan bahwa.


Memuji/PRAISE adalah perbuatan aktif, yaitu berdasarkan
apa yang sudah Tuhan perbuat, dan apa yang kita lihat.

Menyembah/WORSHIP adalah sikap, sesuatu yang terpancar dari


dalam, ditunjukkan dalam perbuatan dan gaya hidup
karena pengenalan seseorang akan Siapa yang dia sebut
TUHAN
Nah jadi itu dia Praise and Worship . Jadi Praise and Worship itu bukan
sekedar nyanyi nyanyian.

Ok kalau gitu mari lanjut soal penyembahan

Seperti apa yang sudah ditulis soal penyembahan yang berarti


SIKAP, sesuatu yang terpancar dari dalam, ditunjukkan dalam
PERBUATAN dan GAYA HIDUP karena pengenalan seseorang
akan Siapa yang dia sebut TUHAN.

Nah kalau gitu sekarang mari kita lihat kata-kata yang bewarna merah:
Disana sudah ada kata : Sikap,Perbuatan dan Gaya Hidup.Yang berarti
Sikap,Perbuatan dan Gaya Hidup itu adalah RESPON HATI.

Apakah penyembahan itu adalah Respon Hati?


Ok kalau begitu mari kita lihat di Kejadian pasal 22
Dimana tertulis bahwa Tuhan menguji Abraham dengan meminta
Abraham untuk mengorbankan anak satu satunya dari keturannya
dengan Sara.
Ok kalau begitu mari berfikir dulu. Kalau kita diposisi Abraham apa
yang akan kita lakukan? Mungkin saja kita akan bertanya dan marah
kepada Tuhan.
Dan mungkin kita akan berseruh kepada Tuhan “ Tuhan kenapa engkau
tega melihat hamba yang baru saja memiliki keturunan dari Sara ,yang
sebenarnya kami seperti tidak ada harapan untuk memiliki anak namun
Engkau mengabulkan keturunan dari Sara dan Engkau menjajikan
keturunan yang banyak seperti pasir dan bintang dilangit. Namun
mengapa Engkau tega melakukanya kepada ku????”

Namun teman-teman mari kita coba cari apakah Abraham membantah


dan bertanya kepada Tuhan?????
Tidak ada kata kata yang keluar dari mulut Abraham seperti apa yang
kita fikirkan dan kebanyakan orang. Namun dia tetap melakukanya.

Dan yang keluar dari mulut Abraham.

Genesis 22:5 (ASV) And Abraham said unto his young men, Abide ye
here with the ass, and I and the lad will go yonder; and we will
WORSHIP, and come again to you.

Jadi temen temen itu adalah RESPON HATI yang Abraham tunjukan
dan berikan kepada Tuhan.

Sekarang pertanyaan nya bagaimana dengan Respon Hati kita? Dan


bagaimana Respon Hati yang tepat untuk Tuhan?

Yohanes 4:23 (TB) Tetapi saatnya akan datang dan sudah tiba
sekarang, bahwa penyembah-penyembah benar akan menyembah Bapa
dalam ROH dan KEBENARAN; sebab Bapa menghendaki
penyembah-penyembah demikian.

ROH : HATI
INGATLAH BAHWA RESPON KITA,TINDAKAN KITA, SIKAP
KITA ITU MENCERMINKAN HATI KITA.

KEBENARAN : sehingga kalau kita mau memiliki Respon Hati yang


dikehendaki oleh Tuhan maka kita perlu untuk membaca setiap
FirmanNya dan memiliki Hubungan dengan Tuhan.

Roma 12:1 (TB) Karena itu, saudara-saudara, demi kemurahan Allah


aku menasihatkan kamu, supaya kamu mempersembahkan
TUBUHMU sebagai persembahan yang HIDUP, yang KUDUS dan
yang BERKENAN kepada Allah: itu adalah ibadahmu yang sejati.

Sehingga TUBUHMU : Respon Hati mu itu bisa HIDUP KUDS DAN


BERKENAN KEPADA ALLAH.
Nahhh jadi pembahasan soal Hubungan dan Penyembahan itu sudah
selesai sampai disini dulu yang temen temen.
Namun sebelum saya akhiri saya mau nanya kepada temen temen yang
membaca tulisan ini.

Apa yang akan kalian lakukan selanjutnya?


Semisal sekarang anda adalah seorang WORSHIP LEADER atau
pelayan yang ada diatas Mimbar . Apa yang akan anda lakukan?
Dan apa yang mau anda bangun setelah anda membaca ini?
Apakah anda mau membangun sebuah panggung? Atau sebuah
mesbah?

Saya akan share kepada kalian beberapa kalimat yang saya selalu ingat
dan saya pegang dalam hidup saya.

Kata-kata ini saya terima ketika saya mendengar khotbah dari seorang
Hamba Tuhan yang dipakai Tuhan luar biasa . Beliau adalah seorang
pendeta senior yang saya kagumin karena menurut saya ahli dalam
masalah worship.yaitu PS .Chris Manusama .

Kita bangun panggung apa Mesbah?

Panggung membuat kita menuntut


Mesbah membuat kita rela meletakan

Kalau ada tuntutan atau kepentingan kita yang diutamakan konflik gk


akan habis
Kita harus mengetumakan kepentingan Tuhan

Panggung membuat kita hirup pujian dan tepuk tangan


Mesbah sunyi dari penghargaan

Panggung cuman mengerjakan sesuatu yang sesaat


Mesbah kekal

Panggung sesuatu kebanggaan


Mesbah ekspresi tau diri
Panggung membuat kita merasa kita penting
Mesbah membuat kita tersungkur dan gemetar

Panggung membuat bintang beraksi bauh kedagingan menyengat


sekalipun ditutup dengan parfum paling mahal tetap tercium

Mesbah bauh daging yang dibakar diitaruh diatas air mata . jangan
menghinah air mata penyembahan ,air mata orang menyembah tidak
ditaruh diatas lantai tapi ditaruk atau ditampung kiblat Allah.

Jadi sekarang apa yang mau kamu bangun??


Pertanyaan ini akan saya tanyakan kepada kita semua.
Setelah kamu membaca tulisan ini mengenai HUBUNGAN DAN
PENYEMBAHAN. Apa yang mau kamu Bangun dalam kehidupan
mu?
Panggung atau Mesbah?

Jadi teman teman itu saja yang bisa saya sampaikan terimakasih sudah
membaca sampai habis. Terus semangat dalam menjalankan kehidupan
dan Tuhan Yesus memberkati kita selalu . Amin.

Anda mungkin juga menyukai