Anda di halaman 1dari 20

LAPORAN

PELAKSANAAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)


DI KANTOR KEMENTERIAN AGAMA KABUPATEN SLEMAN
Jl. Dr. Radjimin, Ngemplak Caban, Tridadi, Sleman, DI Yogyakarta

DISUSUN OLEH:

NAMA : PUTRI ERLIANA YUNITASARI


NIS : 11616
KOMPETENSI KEAHLIAN : AKUNTANSI DAN KEUANGAN LEMBAGA

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 1 GODEAN


KOWANAN, SIDOAGUNG, GODEAN, SLEMAN
DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA
2019

i
HALAMAN PENGESAHAN

Laporan Praktik Kerja Lapangan di Kantor Kementerian Agama Kabupeten Sleman telah diperiksa
dan disetujui oleh Pembimbing Praktik Kerja Lapangan serta
Kepala Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 1 Godean

Di sahkan di Godean
Pada Tanggal 29 Maret 2019

Pembimbing PKL Sekolah Pembimbing PKL DU/DI/DK

Dra. Ririn Laksmi S Muhammad Sulthon, S.Si


NIP 19640424 198903 2 007 NIP 19720421 200710 1 002

Mengetahui, Ketua Kompetensi Keahlian


Kepala SMK Negeri 1 Godean Akuntansi dan Keuangan Lembaga

Margono, S.Pd Ruliasih, S.Pd


NIP 19690702 199903 1 002 NIP 19770721 200604 2 014

ii
KATA PENGANTAR
Dengan mengucapkan puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah memberikan
rahmat dan hidayah-Nya, sehingga saya dapat menyelesaikan penyusunan laporan hasil
pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan (PKL). Adapun tujuan dari penulisan ini adalah
sebagai bahan tindak lanjut Penulis dalam laporan Praktik Kerja Lapangan yakni dalam uji
laporan sekolah.
Penyusunan laporan ini berdasarkan data dan informasi serta pengetahuan baik
dari pengetahuan teori maupun praktik, yang diperoleh selama peyusun mengikuti Praktik
Kerja Lapangan selama 3 bulan Tahap 1 yang terhitung dari tanggal 2 Januari 2019 sampai
dengan 31 Maret 2019 di Kantor Kementrian Agama Kabupaten Sleman. Pada Kesempatan
ini, Penyusun mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membimbing dan
membantu, sehingga Penyusun dapat menyelesaikan Laporan Praktik Kerja Lapangan ini
dengan baik.
Untuk itu dalam kesempatan ini penulis ingin menyampaikan ucapan terima kasih
kepada :
1. Bapak Margono, S.Pd selaku Kepala SMK Negeri 1 Godean yang telah memberikan
arahan kepada seluruh siswa PKL.
2. Ibu Ruliasih, S.Pd selaku Ketua Kompetensi Keahlian Akuntansi dan Keuangan
Lembaga yang telah memberikan banyak arahan dan dukungan selama kegiatan
PKL
3. Ibu Dra. Ririn Laksimi S, selaku Pembimbing PKL sekolah yang telah memberikan
banyak arahan dan nasihat-nasihat selama kegiatan PKL terlaksana
4. Bapak Muhammad Sulthon, S.Si selaku Pembimbing DU/DI/DK yang telah
memberikan kesempatan dan fasilitas kepada siswa PKL SMK N 1 Godean
5. Bapak Ibu dan Karyawan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sleman yang telah
membimbing dan memberikan dukungan selama kegiatan PKL
6. Teman-teman seangkatan SMK N 1 Godean
Penyusun menyadari bahwa dalam pelaksanaan PKL masih banyak kekurangan
yang harus diperbaiki pada kesempatan selanjutnya. Untuk itu, penyusun mohon maaf jika
belum bisa memberikan hasil yang sempurna kepada semua pihak yang telah membantu
pelaksanaan program PKL. Selain itu, penyusun juga mengharapkan kritik dan saran yang
membangun agar dapat menjadi lebih baik lagi. Akhirnya, penyusun berharap semoga
laporan ini dapat bermanfaat bagi semua pihak yang berkepentingan.

Penyususun,

Putri Erliana
Yunitasari

iii
BIODATA SISWA PESERTA PRAKTIK KERJA LAPANGAN
SMK NEGERI 1 GODEAN
TAHUN PEMBELAJARAN 2018/2019

Nama Siswa
: Putri Erliana Yunitasari
Tempat/Tgl.Lahir : Sleman, 05 Juni 2002
Nama Induk Siswa : 11616
Jenis Kelamin : Perempuan
Alamat Siswa : Jetis Nasri III Sumbersari Moyudan Sleman
Sekolah   : SMK Negeri 1 Godean
Alamat : Kowanan Sidoagung Godean Sleman
Nomor telephone/Hp : 087839236754
Golongan darah :B
Catatan Kesehatan : Sehat

Nama orang tua/wali   : Yuni Tri Windarto


Alamat orang tua/wali : Jetis Nasri III Sumbersari Moyudan Sleman

Godean, 5 April 2019


Peserta Prakerin,

Putri Erliana Yunitasari

iv
DAFTAR ISI
COVER ......................................................................................................................................................................
HALAMAN PENGESAHAN ..............................................................................................................................
KATA PENGANTAR ...........................................................................................................................................
BIODATA ................................................................................................................................................................
DAFTAR ISI ...........................................................................................................................................................
DAFTAR GAMBAR .............................................................................................................................................
DAFTAR LAMPIRAN ........................................................................................................................................

BAB I PENDAHULUAN
A.     Latar belakang ..............................................................................................................................................
B.     Tujuan ..............................................................................................................................................................
C.     Manfaat ............................................................................................................................................................

BAB II PROSES DAN HASIL BELAJAR DI INDUSTRI/DU/DI


A.      Identitas Dunia Kerja ................................................................................................................................
B.      Sejarah Dunia Kerja ...................................................................................................................................
C.      Struktur Organisasi ....................................................................................................................................
D.     Sarana dan Prasarana ...............................................................................................................................
E.      Rencana Program Pelatihan di Dunia Kerja ....................................................................................

BAB III PENUTUP


A.     Simpulan .........................................................................................................................................................
B.     Saran .................................................................................................................................................................

LAMPIRAN-LAMPIRAN :
A.      Tata Tertib .....................................................................................................................................................
B.      Surat Keterangan ........................................................................................................................................
C.      Surat Pernyataan ........................................................................................................................................
D.      Presensi Kehadiran ...................................................................................................................................
F.      Jurnal  Kegiatan Prakerin ........................................................................................................................
E.     Dokumentasi .................................................................................................................................................

v
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.1 Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sleman ......................................................


Gambar 1.2 Ruang Seksi Penyelenggara Haji dan Umroh .............................................................
Gambar 1.3 Depan Ruang Seksi Penyelenggara Haji dan Umroh ..............................................
Gambar 1.4 Memberi stempel pada surat undangan sosialisasi paspor ................................
Gambar 1.5 Bagian dalam Ruang Seksi Penyelenggara Haji & Umroh ....................................
Gambar 1.6 Menyimpan data pendaftaran haji di Ruang Arsip ..................................................
Gambar 1.7 Foto bersama dengan pembimbing DU/DI/DK ........................................................
Gambar 1.8 Foto bersama dengan karyawan PHU ..........................................................................
Gambar 1.9 Foto bersama dengan Kepala Kantor Kemenag Sleman ......................................

vi
DAFTAR LAMPIRAN

Tata tertib ..............................................................................................................................................


Surat Keterangan ................................................................................................................................
Surat Pernyataan ................................................................................................................................
Presensi Kehadiran ...........................................................................................................................
Jurnal Kegiatan Prakerin ................................................................................................................
Dokumentasi ........................................................................................................................................

vii
BAB I
A. Latar Belakang
Sesuai dengan ketetapan dan kurikulum, maka siswa atau siswi SMK N 1
GODEAN diwajibkan melaksanakan PKL untuk memenuhi salah satu Program mata
diklat yang diujikan pada Uji Kompetensi Keahlian.
Selain untuk memenuhi persyaratan Uji Kompetensi Keahlian tingkat
Sekolah Menengah Kejuruan, Praktik Kerja Lapangan juga suatu pendekatan dimana
setiap siswa atau siswi mengalami proses belajar melalui Praktik Kerja Lapangan
secara langsung di dunia kerja yang sesungguhnya. Atas dasar itulah maka kegiatan
pendidikan dan pelatihan di Sekolah Menengah Kejuruan harus melibatkan dunia
usaha atau dunia industri sebagai institusi pasangan yang dapat berperan aktif
untuk mendukung tercapainya tujuan pendidikan Sekolah Menengah Kejuruan guna
menambah pengetahuan khususnya di bidang keahliannya masing – masing dan
dapat menambah pengalaman serta keprofesionalan dalam melakukan suatu bidang
pekerjaan supaya menjadi tenaga kerja yang berkualitas unggul di masa mendatang
yang diantaranya melalui kegiatan Praktik Kerja Lapangan.
Praktik Kerja Lapangan (PKL) adalah salah satu bentuk penyelenggaraan
Pendidikan keahliaan Professional yang memudahkan secara sistematika dan
sinkronisasi pendidikan di sekolah dan program penguasaan keahlian yang
diperoleh melalui kegiatan bekerja langsung di dunia kerja, terarah mencapai suatu
tingkatan professional tertentu.
Dalam pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan ini diharapkan setiap siswa -
siswi mampu mengikuti kegiatan kerja serta memahami kegiatan kerja yang
dilakukan di Dunia Usaha atau pun di Dunia Industri agar siswa - siswi tersebut
dapat mencapai serta mendapatkan sesuatu yang baik dan berguna bagi dirinya
serta agar siswa - siswi tersebut mampu menunjukan kinerjanya secara maksimal
apa yang telah dilakukannya selama berada di dunia Usaha atau dunia Industri
sehingga mampu membuat dirinya diperhitungkan di dunia usaha atau dunia
industri.
PKL memberikan dan mengajarkan kepada anak didik akan bagaimana
kehidupan di dunia kerja. Melalui prakerin siswa diharapkan mampu memahami
tentang bagaimana tata dan aturan di dunia industri atau usaha, sehingga ketika ia
nantinya tamat ia sudah benar-benar siap bekerja baik secara keilmuan maupun
secara kejiwaan dan mental.

1
B. Tujuan
Tujuan diadakan pelaksanakan Praktik Kerja Lapangan (PKL) bertujuan untuk :
a. Untuk memperkenalkan siswa pada dunia usaha, dunia industri, atau dunia
kerja.
b. Menumbuhkan dan meningkatkan sikap profesional yang diperlukan siswa
untuk memasuki dunia usaha, dunia industri, atau dunia kerja.
c. Meningkatkan daya kreasi dan produktifitas terhadap siswa sebagai persiapan
dalam menghadapi atau memasuki dunia usaha yang sesungguhnya.
d. Menghasilkan tenaga kerja yang memiliki keahlian profesional dengan tingkat
pengetahuan dan etos kerja yang sesuai dengan tuntutan lapangan kerja.
e. Memperluas pandangan dan wawasan siswa/siswi terhadap jenis-jenis
pekerjaan yang ada di bidang berkaitan dan di tempat praktik dengan segala
persyaratan.

C. Manfaat
Dalam pelaksanaan Praktek Kerja Industri ini diharapkan setiap siswa
mampu mengikuti kegiatan kerja serta memahami setiap kegiatan yang dilakukan di
dunia usaha ataupun di dunia Industri agar dapat mencapai serta mendapatkan
sesuatu yang baik dan berguna bagi dirinya dan mampu menunjukan kinerjanya
secara maksimal tentang apa yang telah dilakukannya selama berada di dunia usaha
atau dunia industri sehingga mampu membuat dirinya diperhitungkan di dunia
usaha atau dunia industri.
Praktik Kerja Lapangan juga mengajarkan kepada para siswa akan dan
bagaimana kehidupan di dunia kerja. Melalui kegiatan PKL siswa diharapkan
mampu memahami tentang bagaimana tata dan aturan di dunia industri maupun
usaha agar dapat bermanfaat kedepannya.

2
BAB II
A. Identitas Dunia Kerja
Nama Perusahaan : Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sleman
Nama Pimpinan : Drs. H. Sa’ban Nuroni
Bidang Usaha : Birokrasi Pemerintahan
Alamat : Jl. Radjimin, Ngemplak Caban,
Tridadi, Sleman
Telepon Kantor : (0274) 868314
Faxcimile : (0274) 869675
Email : kankemenagsleman@yahoo.co.id
Website : http://www.kemenagsleman.net

B. Sejarah Dunia Kerja


Kementerian Agama yang saat lahirnya bernama Departemen Agama tidak
dapat dilepaskan dari kenyataan historis bangsa Indonesia yang demikian besarnya
terhadap pembinaan kehidupan kerohanian. Terbentuknya Departemen Agama
adalah pelaksanaan dari pasal 29 Undang-Undang Dasar 1945. Satu hal yang perlu
kita catat dari kelahiran Departemen Agama yaitu bahwa Departemen ini didirikan
setelah ada usul dari tokoh-tokoh Islam. Usul itu dengan mudah diterima oleh
Pemerintah sebab selain sebagai realisa si dari pasal 29 Undang-Undang Dasar
1945, juga sebagai imbalan dan penghargaan atas sikap umat beragama, khususnya
umat Islam yang bersedia menghilangkan tujuh kata dalam Piagam Jakarta, yaitu
dengan kewajiban menjalankan syariat Islam bagi pemeluk-pemeluknya menjadi
Ketuhanan Yang Maha Esa dalam sidang Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia
tanggal 18 Agustus 1945.
Pada tahap permulaan kegiatan Departemen Agama hampir 100%
mengurusi agama Islam, hal itu disebabkan :
Secara obyektif, memang volume kegiatan keagamaan di sektor Islam;
Secara historis Umat Islam merasa memiliki Departemen Agama, karena tokoh-
tokoh Islamlah yang memperjuangkan adanya Departemen Agama.
Kelompok-kelompok agama lain pada mulanya tidak begitu menaruh perhatian
kepada Departemen Agama, seperti misalnya agama Kristen dan Katolik. Sebab
sesuai dengan prinsip agama mereka, kegiatan keagamaan hendaknya terpisah dari
negara. Dengan kata lain negara tidak usah mencampuri urusan agama.
Sarana dan mekanisme organisasi keagamaan di kalangan Umat Islam sudah
tersusun semenjak zaman kerajaan-kerajaan Islam dan di zaman penjajahan tetap
dipelihara. Setelah Departemen Agama terbentuk, organisasi yang mengurus
keagamaan yang sudah ada itu mudah saja dialihkan di bawah lingkungan
Departemen Agama.
Dewasa ini, sesuai dengan perkembangan situasi dan kondisi, perkembangan
Kementerian Agama mulai memperlihatkan cakrawala yang lebih luas dan melalui
perkembangan restrukturisasi dan refungsionalisasi sehingga setiap kelompok
agama mendapat tempat dan pelayanan yang wajar.

3
C. Struktur Organisasi

STRUKTUR ORGANISASI
KANTOR KEMENTERIAN AGAMA KABUPATEN SLEMAN

Kepala Kantor Kementerian Agama


Drs. H. Sa’ban Nuroni, MA
Kabupaten Sleman

Kepala Sub. Bagian Tata Usaha H. Sidik Pramono, S.Ag, M.Si

Kasi Pendidikan Madrasah Achmad Fauzi, S.Ag., M.S.I

Kasi Pendidikan Diniyah dan Pondok


H. Fathurrohim, S.Ag
Pesantren

Kasi Pendidikan Agama Islam Drs. Suharto

Kasi Penyelenggaraan Haji dan Umrah Ujang Sihabudin, S.Ag., MSI

Kasi Bimbingan Masyarakat Islam Drs. H.Sugito, M.SI.

Penyelenggara Syariah H. Riyanto, S.Ag. M.Pd.I

Penyelenggara Katolik Carolus Baromeus Ismulyadi, SS

4
D. Sarana dan Prasarana

Sarana

Alat Tulis Kantor


Komputer
Laptop
Printer
Fotocopy
Televisi
Telepon
Jam Dinding
Filling Cabinet
Almari
Sofa
Banner
Fingerprint
Kamera
LCD
Kipas
Sound System
Proyektor
AC
Scanner
Mesin Antrian
Kulkas
Kursi
Meja
Lampu
Prasarana
Ruang Pertemuan Lt. 1
Ruang Umum
Ruang Kasubbag TU
Ruang Kepegawaian

5
Ruang Seksi PHU
Ruang Laktasi
Ruang Kepala Kantor
Ruang Pertemuan Lt. 2
Ruang PD Pontren
Ruang Seksi PAIS
Ruang Seksi Pendidikan Madrasah
Ruang Arsip
Ruang Seksi Bimas Katholik
Ruang Binsyar
Ruang Seksi Bimas Islam
Ruang Pengawas
Aula Pertemuan Lt. 3
Ruang Pertemuan Lt. 3
Dapur
Mushola
Pos Satpam
Area Parkir
Gudang
Ruang PTSP

E. Rencana Program Pelatihan di Dunia Kerja

 Waktu dan Tempat Pelaksanaan PKL


Waktu : Hari Senin 07.30 – 16.00
Hari Selasa 07.30 – 16.00
Hari Rabu 07.30 – 16.00
Hari Kamis 07.30 – 16.00
Hari Jumat 07.30 – 16.30
Tempat : Ruang Seksi Penyelenggara Haji dan Umroh Kantor Kementerian
Agama Kabupaten Sleman

6
 Persiapan Praktik Kerja Lapangan
Praktik Kerja Lapangan (PKL) tahap 1 dimulai pada tanggal 02 Januari dan
berakhir pada tanggal 29 Maret 2019. Pengenalan dimulai dengan menunjukkan
ruangan-ruangan yang ada di dalam Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sleman
dan dilanjutkan dengan pengenalan kepada seluruh karyawan. Kemudian
ditunjukkan bagian yang akan ditempati masing-masing siswa.

 Kegiatan yang dilakukan di Kantor Kementerian


a. Melayani pendaftaraan haji
b. Membuat Surat Rekomendasi Paspor
c. Membuat Surat Pembatalan Haji
d. Menginput data calon jamaah haji yang mendaftar
e. Menginput data paspor calon jamaah haji yang akan berangkat
f. Mengarsip dokumen pendaftaran haji
g. Mendata SPPH pada buku agenda pendaftaran haji
h. Memberi stempel lembar pendaftaran haji dan surat rekomendasi
i. Meminta nomor surat di Ruang Umum
j. Mengecek dan memperbaiki formulir permohonan paspor pendaftar
k. Menyusun data pemeriksaan kesehatan permohonan paspor
l. Menyimpan berkas-berkas pendaftaran di Ruang Arsip
m. Memilah paspor berdasarkan kecamatan
n. Mengecek dan menomori paspor sesuai nomor porsi haji

BAB III

A. Simpulan
Kesimpulan yang dapat saya ambil selama melaksanakan Praktik Kerja
Lapangan (PKL) di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sleman adalah pada
dasarnya bekerja bukan hal yang mudah untuk dikerjakan. Saya tidak hanya
mendapatkan pengalaman bekerja, namun saya juga banyak mendapatkan
pengetahuan dan keterampilan yang selama ini tidak diajarkan di sekolah. Selain
itu, saya diajarkan tentang sikap yang baik selama bekerja.

7
Pengalaman serta ilmu pengetahuan yang saya dapatkan dari bimbingan
para staf/karyawan membuat saya lebih mengenal dunia kerja yang sebenarnya.
Bagaimana melayani, mengolah dan mendata, serta dapat memahami dunia
masyarakat/orang yang tentunya penting dilakukan oleh kita sebagai orang yang
berkepentingan langsung dengan dunia pendidikan.
Hal lain yang saya dapat adalah kenyataan bahwa pengelolaan kantor juga
merupakan hal yang tidak mudah. Di sisi lain saya juga mempelajari bagaimana
pengelolaan sebuah institusi mulai dari pengelolaan fisik hingga sistem yang
berlaku. Sebagai akhir dari kesimpulan ini saya menyadari bahwa pada dasarnya
dengan adanya kegiatan PKL ini mendapat banyak ilmu pengetahuan yang tidak
diajarkan selama di sekolah.

B. Saran
Dari hasil selama saya melakukan kegiatan PKL saya memberi saran agar
PKL dapat dilaksanakan dengan lancar dan baik lebih kedepannya, serta saya
berharap kepada para peserta PKL yang akan datang agar mempersiapkan diri
dengan menguasai pelajaran yang akan diterapkan dalam industri untuk
memudahkan kegiatan PKL di perusahaan.
Saya juga ingin memberikan saran kepada pihak perusahaan terutama di
Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sleman agar tidak perlu sungkan terhadap
siswa PKL dalam memberikan tugas dengan bimbingan terlebih dahulu sebelum
tugas dilaksanakan, agar hasilnya menjadi efektif dan efisien.
Bagi pihak sekolah pemantauan terhadap siswa yang sedang PKL maupun
yang baru akan melaksanakan PKL agar lebih ditingkatkan lagi untuk meyakinkan
pihak perusahaan terhadap program PKL ini dan juga para guru selalu memberikan
motivasidan bimbingan kepada siswa yang sedang PKL.
Demikian saran dan masukan dari saya yang didapat selama melaksanakan
kegiatan PKL di Kantor Kementrian Agama Kabupaten Sleman. Harapan saya apa
yang telah diungkapkan dapat dijadikan masukan yang berguna bagi pelaksanaan
PKL sendiri maupun pada perkembangan Kantor Kementrian Agama Kabupaten
Sleman.

8
LAMPIRAN – LAMPIRAN
A. Tata Tertib

Peserta wajib:
 Mematuhi peraturan yang berlaku di institusi/perusahaan
 Berperilaku sopan santun, jujur, tanggung jawab, berinisiatif, serta kreatif
terhadap tugas tugas yang diberikan dalam praktik
 Mengenakan sragam sesuai ketentuan
 Memberitahu pimpinan perusahaan/instansi dan guru pembimbing apabila
berhalangan hadir
 Apabila menemui kesulitan segera melapor kepada ketua kelompok,
berkonsultasi dengan guru pembimbing/pemimpin perusahaan
 Mentaati peraturan dalam menggunakan alat atau bahan yang digunakan
praktik
 Mengisi daftar hadir dan buku jurnal praktik kerja lapangan yang disediakan

Peserta dilarang:
 Merokok, minum minuman keras
 Mengambil barang milik perusahaan tanpa ijin
 Menerima tamu pribadi pada waktu praktik
 Menggunakan pesawat telepon tanpa ijin petugas
 Bermain atau menggunakan hp pada saat praktik
 Pindah tempat praktik tanpa ijin pembimbing tanpa ijin petugas
 Memakai perhiasan dan tata rias muka yang berlebihan

a.

9
d. Dokumentasi PKL

Gambar 1.1

Gambar 1.2

Gambar 1.3

10
Gambar 1.4

Gambar 1.5

Gambar 1.6

11
Gambar 1.7

Gambar 1.8

Gambar 1.9

12
13

Anda mungkin juga menyukai