Anda di halaman 1dari 11

Minuman Fungsional Bandrek

DISUSUN OLEH:

MUHAMMAD DZAKY FARHAN (18)

GURU PEMBIMBING:

HALIMAH S.Pd

SMA NEGERI 1 PALEMBANG


JALAN SRIJAYA NEGARA NO. 10, PALEMBANG
SUMATERA SELATAN INDONESIA
TAHUN PELAJARAN 2021

1
KATA PENGANTAR

Bismillahirrahmaanirrahim
Dengan memanjatkan puji syukur ke hadirat Allah SWT, yang mana berkat
kudrat dan iradatnya akhirnya saya dapat menyelesaikan tugas Makalah ini yang
di beri judul “Minuman Fungsional Bandrek”
Penulis menyadari bahwa penyusunan makalah ini jauh dari kesempurnaan
baik dari segi ucapan penulisan penyajian juga materinya. Oleh karena itu, penulis
akan menerima dengan tangan terbuka apabila ada yang mau menyampaikan
saran dan kritik yang bersifat menyempurnakan makalah ini.
Demikian halnya dengan makalah ini, makalah ini dapat diwujudkan dengan
adanya dukungan dari beberapa pihak. Oleh karena itu, kami mengucapkan rasa
hormat dan terimakasih kepada yang saya hormati dan saya sayangi diantaranya:
1. Kepada bu Halimah
2. Kepada sahabat-sahabat yang telah memberi masukan dan saran dalam
makalah ini
3. Kepada keluarga khususnya kepada orang tua yang telah memberikan do’a
dan bantuan moril maupun materil.
Semoga makalah ini bermanfaat bagi kita semua amin
yaallahyarabbal’alamin.

Palembang, Februari 2022

Penulis

2
DAFTAR ISI
Halaman Judul..............................................................................................i

Kata Pengantar.............................................................................................ii

Daftar Isi......................................................................................................iii

BAB I PENDAHULUAN………………………………………………....4

1.1 Latar Belakang ………………………………………….4


1.2 Rumusan Masalah………………………………………....5
1.3 Tujuan Penulisan………………………………………….5
1.4 Konsep Utama…………………………………………….5

BAB II PEMBAHASAN……………………………………………….….6

2.1 Formula Untuk Membuat Bandrek yang Sehat dan Bermutu Tinggi
..............................................................................................6
2.2 Pengaruh bagi Kesehatan Tubuh karena Mengonsumsi Bandrek
…………………………………………………………….6
2.3 Produk Pasar & Pemasaran………………………………….7
2.4 Bauran Pemasaran & Analisis Keuangan………………….7

BAB III PENUTUP………….…………………………………………….9

3.1 Kesimpulan..........................................................................9

Daftar Pustaka…………………………………………………………….10
iii

3
BAB 1
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Indonesia merupakan penghasil rempah-rempah utama di dunia, tanaman rempah-
rempah tersebut tersebar di seluruh wilayah Nusantara. Tanaman rempahrempah yang ada di
Indonesia kurang lebih sebanyak 40 jenis dari 100 jenis tanaman rempah yang ada di dunia.
Tanaman ini pun sudah dikenal sejak abad IV sebelum Masehi. Rempah-rempah Indonesia telah
dikenal dunia dengan mutu yang sangat tinggi dan cita rasanya yang tidak dapat digantikan
dengan rempah dari negara lain, seperti lada hitam Lampung (Lampung Black Pepper), lada
putih Bangka (Muntok White Pepper), kayu manis Kerinci (Korinci Cassiavera), vanili Bali, pala,
cengkeh dan jahe.
Makanan atau minuman tradisional adalah makanan atau minuman, termasuk jajanan
serta bahan campuran yang digunakan secara tradisional dan telah lama berkembang secara
spesifik di daerah atau masyarakat Indonesia (Yusuf, 2002). Makanan atau minuman tradisional
diolah dari resep yang sudah dikenal masyarakat setempat dengan bahan yang diperoleh dari
sumber lokal dan memiliki cita rasa yang relatif sesuai dengan masyarakat setempat. Minuman
tradisional Indonesia umumnya menggunakan rempah-rempah sehingga mempunyai potensi
untuk dijadikan minuman fungsional. Minuman yang terbuat dari rempah hampir terdapat di
seluruh wilayah Indonesia antara lain bir plethok (Jakarta), bandrek dan bajigur (Jawa Barat),
wedang ronde dan wedang uwuh (Jawa Tengah), dan sarabba (Sulawesi).
Seiring dengan berkembangnya teknologi, dimana orang-orang semakin
membutuhkan segala sesuatu yang sifatnya praktis (mudah dan cepat), maka konsumen lebih
menyukai produk olahan yang sifatnya instan dibandingkan yang segar untuk diolah dan
dinikmati sendiri. Selain itu, bahan baku yang mudah didapat dan harganya terjangkau karena
bahan bakunya asli dalam negeri dan tidak perlu impor. Tanpa repot mengolah dari bahan baku
menjadi bahan setengah jadi karena banyak penyedia yang menjual dalam bentuk bubuk.
Mudah proses pembuatan produk tinggal meracik campuran sesuai takaran yang kita inginkan.
Bahan baku minuman bandrek dalam kemasan siap seduh atau siap saji ini terdiri dari
jahe merah, cabai jawa, cengkeh, kayu manis, gula pasir, gula jawa. Semua bahan baku ini bisa
diperoleh dalam bentuk bubuk sehingga mudah untuk dilakukan pencampuran bahan baku
sesuai dengan komposisi yang kita inginkan
Bandrek adalah minuman tradisional yang menggunakan jahe merah, cabai jawa dan lada
hitam akan menimbulkan citarasa pedas sedangkan kayu manis, pala, dan kapulaga akan
memberikan aroma yang khas. Senyawa nonvolatil seperti gingerol dan zingiberon yang
menyebabkan rasa pedas pada jahe. Menurut Rehman et al. (2011) kandungan gingerol jahe
merah lebih tinggi dibanding jahe lainnya. Bandrek biasanya dikonsumsi sebagai minuman
pengusir hawa dingin di daerah pegunungan. Penggunaan cabai jawa yang mengandung piperin
4.6% (Syukur dan Hermani 2002) dan lada hitam yang mengandung 1.2-2.6% minyak atsiri dan
6-9% piperin (Muheidin 2008) mampu meningkatkan rasa pedas pada minuman bandrek.

1.2 Rumusan Masalah

4
A. Bagaimanakah formula untuk membuat bandrek yang sehat dan bermutu tinggi?
B. Apasajakah pengaruh bagi kesehatan tubuh karena mengonsumsi bandrek?

1.3 Tujuan
A. Untuk mengetahui formula untuk membuat bandrek yang sehat dan bermutu tinggi
B. Untuk mengetahui pengaruh bagi kesehatan tubuh karena mengonsumsi bandrek

BAB II
PEMBAHASAN

5
2.1 Formula Untuk Membuat Bandrek yang Sehat dan Bermutu Tinggi

Bahan-bahan :
- Air 300ml
- 150 gram gula merah
- 150 gram jahe
- ½ sdt garam
- 50 gram gula pasir
- ½ sdt merica butiran
- Susu sachet/kaleng

Langkah-langkah :
1. Rebus air hingga mendidih.

2. Masukkan jahe yang telah ditumbuk dan gula merah

3. Tambahkan merica, gula pasir, dan garam. Didihkan kembali, setelah itu angkat
dan saring.
4. Tuang di gelas saji serta tambahkan susu secukupnya dan nikmati.

2.2

Pengaruh bagi

6
Kesehatan Tubuh karena Mengonsumsi Bandrek

Dibalik rasanya yang nikmat, ternyata tersimpan banyak sekalai khasiat di dalamnya. Hal
ini tidak mengherankan sebab bandrek ini dibuat dengan campuran berbagai jenis rempah-
rempah. Jadi selain bisa menghangatkan tubuh Anda, banyak khasiat lain yang terkandung pada
minuman khas Sunda ini. Diantaranya adalah sebagai berikut ini:

1. Melawan Penyakit Kanker


Banyak yang psimis jika kandungan cengkeh pada bandrek tidak mampu melawan penyakit
kanker. Padahal berdasarkan penelitian lebih lanjut menunjukkan jika cengkeh pada bandrek
ini memiliki kemampuan untuk mencegah kanker, terutama pada saluran pencernaan, kulit,
dan paru-paru.

2. Obat Sakit Gigi


Lagi-lagi, kandungan minyak cengkeh yang ada pada banderik ternyata juga memiliki
manfaat untuk obat sakit gigi. Bahkan kandungan minyak cengkeh ini juga bermanfaat
sebagai analgastik atau yang dikenal juga dengan obat penahan rasa sakit.
3. Menurunkan Tekanan Darah
Alasannya adalah di dalam bandrek ini juga terdapat kandungan jahe. Kandungan jahe ini
bisa bekerja sebagai pelebur pembuluh darah serta perangsang pelepasan hormon adrenalin.
Dengan demikian, darah yang ada di dalam tubuh Anda bisa mengalir dengan lebih baik lagi
dan juga dapat meringankan tugas dari jantung pada saat memompa darah.
4. Mencegah Radang (Inflamasi)
Ternyata kandungan Flavanoid yang terdapat pada cengkeh, bermanfaat sebagai pencegah
inflamasi. Maka dari itu bandrek ini sangat baik dikonsumsi bagi para penderita rematik. Dan
cengkeh ini juga bisa dimanfaatkan sebagai ekspektoran guna mengatasi berbagai
permasalahan pada saluran pernapasan.
5. Mengatasi Masuk Angin
Sebenarnya masuk angin ini bukan salah satu nama dari penyakit. Masuk angin ini terjadi
manakala kondisi tubuh sedang merasakan kelelahan yang berlebih.
6. Mencegah Perut Kembung
Perut kembung ini merupakan kondisi dimana perut tidak bisa mengeluarkan gas beracun
dari belakang. Dan ternyata bandrek ini merupakan obat alami untuk mengatasi perut
kembung.
7. Mematikan Patogen Asing
Di dalam bandrek ini juga terkandung antioksidan yang cukup tinggi sehingga bisa membuat
tubuh terlindungi dari beberapa serangan penyakit. Pada saat sistem imun yang ada di dalam
tubuh Anda melemah, maka secara otomatis tubuh akan ikut melemah juga. Dan ternyata
dengan rutin mengkonsumsi bandrek ini bisa menyikat habis patogen dan radikal bebas yang
ingin mencoba masuk ke dalam tubuh.
2.3 Produk Pasar & Pemasaran

Produk yang akan dibuat dalam makalah ini adalah bandrek. Alasannya karena bandrek ini
merupakan minuman yang memiliki khasiat yang tinggi bagi kesehatan tubuh dengan harga
yang dapat dijangkau dan pembuatannya pun tidak terlalu sulit. Penjualan produk ini

7
dilakukan dengan langsung bertemunya antara si penjual dan pembeli (Person to Person).
Selain itu, untuk mengenalkan produk ini, dilakukan juga promosi melalui media social
seperti Instagram,Facebook,Twitter dan social media lainnya.

2.4 Bauran Pemasaran & Analisis Keuangan

Produk : Bandrek

Place : SMA Negeri 1 Palembang

Price : 7.000

Promotion : Social Media , Person to Person

A) Pengeluaran

Nama Bahan Harga

Gula Merah 10.000

Jahe 5.000

Garam 2.000

Gula Pasir 7.000

Merica 3.000

Susu 15.000
sachet/kaleng

Total Pengeluaran 42.000

B) Penerimaan

Harga Jual Bandrek Jumlah Pendapatan


Pembeli

8
7.000 6 42.000 (BEP)

7.000 10 70.000 (Laba)

Jadi dengan pengeluaran 49.000, dapat diproduksi 10 Bandrek dengan harga 7.000. Ketika
terjadi penjualan sebesar 7 bandrek maka kondisi keuangan mengalami kondisi BEP dimana
total pengeluaran=total pendapatan. Ketika terjual semua produk bandrek sebanyak 10 gelas
maka kondisi keuangan mengalami laba sebesar 21.000 dari total pendapatan-total
pengeluaran, 70.000-49.000 sehingga hasilnya 21.000.

BAB III
PENUTUP

9
4.1 Kesimpulan

Minuman fungsional merupakan salah satu jenis pangan fungsional. Sebagai pangan fungsional,
minuman fungsional tentunya harus memenuhi dua fungsi utama pangan yaitu memberikan
asupan gizi serta pemuasan sensori seperti rasa yang enak dan tekstur yang baik. Bandrek adalah
minuman tradisional yang menggunakan jahe merah, cabai jawa dan lada hitam akan
menimbulkan citarasa pedas sedangkan kayu manis, pala, dan kapulaga akan memberikan aroma
yang khas. Bandrek ini merupakan minuman tradisional khas Sunda yang dikonsumsi untuk
meningkatkan kehangatan tubuh. Minuman ini biasanya dihidangkan pada cuaca dingin, seperti
di kala hujan ataupun malam hari. Jadi minuman fungsional bandrek ini memiliki banyak
manfaat bagi tubuh dengan harganya yang dapat dijangkau serta pembuatan dan penyajiannya
dengan cepat dan tidak butuh waktu yang lama bagi para konsumen untuk menunggu. Dengan
minuman yang memiliki khasiat yang tinggi ini diharapkan dapat bermanfaat bagi seseorang
untuk melakukan berbagai aktivitasnya dengan lancar tanpa ada masalah. Jadi, bandrek ini
sangat perlu dikonsumsi oleh masyarakat terutama kepada orang tua karena dapat meningkatkan
kekuatan dan kesehatan tubuh bagi manusia.

10
Daftar Pustaka

WidiWahyuningTyas.2020. Asal Usul Bandrek, Salah Satu Minuman Terpouler di Batam,


Ternyata Berasal Dari Jawa Barat. https://batam.tribunnews.com/2020/04/05/asal-usul-bandrek-
salah-satu-minuman-terpouler-di-batam-ternyata-berasal-dari-jawa-barat?page=all.

KedaiNews.com.2019.7 Manfaat Minum Bandrek Untuk Kesehatan. 7 Manfaat Minum Bandrek


Untuk Kesehatan - KEDAINEWS.COM

Yuharrani Aisyah.2021. Resep Bandrek Jahe Merah, Wedang Hangat buat Musim Hujan
 https://www.kompas.com/food/read/2021/11/15/180928775/resep-bandrek-jahe-
merah-wedang-hangat-buat-musim-hujan.

AlifahNurfaizah.2022. Bandrek, Minuman Tradisional Khas Sunda.


https://retizen.republika.co.id/posts/25941/bandrek-minuman-tradisional-khas-sunda

11

Anda mungkin juga menyukai