Anda di halaman 1dari 50

KEGIATAN JURNALISTIK PADA MEDIA SOSIAL

DI PT. ARTHABUANA MULIA SEKAR MANGLE DIGITAL

LAPORAN KEGIATAN MAGANG


PT. ARTHABUANA MULIA SEKAR MANGLE DIGITAL
PERIODE 01 SEPTEMBER - 30 SEPTEMBER 2021

Disusun Sebagai

Syarat Kelulusan Mata Kuliah Job Training

Disusun Oleh

Aditya Eka Wijaya

3112181014

PROGRAM STUDI S1 ILMU KOMUNIKASI

FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK

UNIVERSITAS SANGGA BUANA YPKP BANDUNG

2021
LAPORAN KEGIATAN JOB TRAINING

PT. ARTHABUANA MULIA SEKAR MANGLE DIGITAL

PERIODE 01 SEPTEMBER – 30 SEPTEMBER 2021

Jl.Maskumambang no.39, Bandung, Indonesia.

Bandung, 15 November 2021

Menyetujui,

Pembimbing Lapangan

Gun gun Nugraha

Mengetahui
PT. ARTHABUANA MULIA SEKAR MANGLE DIGITAL
Managing Director

Sonny D.Setiadji

i
LEMBAR PERSETUJUAN

KEGIATAN JURNALISTIK PADA MEDIA SOSIAL


DI PT. ARTHABUANA MULIA SEKAR MANGLE DIGITAL

LAPORAN KEGIATAN MAGANG

PT. ARTHABUANA MULIA SEKAR MANGLE DIGITAL

PERIODE 01 SEPTEMBER – 30 SEPTEMBER 2021

Disusun Sebagai
Syarat Kelulusan Mata Kuliah Job Training

Disusun Oleh

Aditya Eka Wijaya


3112181014

Bandung, 15 November 2021

Menyetujui,

Pembimbing Perusahaan Dosen Pembimbing Magang

Gun gun Nugraha Muchsin Al-Fikri., S.Sos., M.Ikom

NIDN. 0419117106

ii
KATA PENGANTAR

Alhamdulillah, puji serta syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang
telah memberikan rahmat sehingga terselesaikannya Buku Pedoman Magang
Program Studi S1 Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik,
Universitas Sangga Buana YPKP.

Dengan selesainya buku ini, maka mahasiswa peserta magang akan


memiliki acuan yang jelas mengenai pelaksanaan magang. Buku ini juga dapat
digunakan sebagai dasar dalam penyusunan laporan kerja magang.

Tak lupa juga saya ucapkan Terima kasih kepada pihak-pihak yang telah
mendukung laporan ini sehingga dapat terselesaikan dengan baik. Ucapan terima
kasih itu tercurahkan kepada :

1. Orang tua yang senantiasa mendidik penulis dengan segala pengorbanannya


dan selalu memberi motivasi dalam keadaan dan situasi apapun itu.
2. Drs. Tatang Sudrajat, S.IP.,M.Si. selaku Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan
Ilmu Politik Universitas Sangga Buana YPKP Bandung.
3. Pupi Indriati Z, S.Sos., M.Si. selaku Ketua Program Studi Ilmu Komunikasi
Universitas Sangga Buana YPKP Bandung.
4. Muchsin Al-Fikri., S.Sos., M.Ikom. selaku dosen pembimbing yang telah
memberikan arahan dan masukan kepada penulis dalam menyelesaikan
laporan ini.
5. Pak Sonny D.Setiadji selaku managing director Mangle Digital.
6. Tak lupa juga penulis ucapkan terima kasih kepada Pak Gun gun Nugraha
selaku pembimbing selama magang di media digital Mangle dan seluruh
staff Mangle Digital.
7. Seluruh dosen Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik yang telah memberikan
pengetahuan yang sangat bermanfaat dan memberikan pemahaman dalam
segala aspek.
8. Teman seperjuangan Laila, Purwandi, Dika, Ridwan, Brayen, dan Gusnifar,
yang selalu memberikan dukungan dan motivasi yang membangun.
Sehingga penulis dapat menyelesaikan laporan ini.

iii
Dengan ini penulis menyadari laporan magang ini jauh dari kata sempurna.
Maka dari itu, penulis sangat menerima kritik dan saran yang membangun dari
semua pihak. Dan semoga tulisan ini dapat bermanfaat untuk kita semua dan
terkhususnya penulis.
Bandung, 15 November 2021

Penulis

iv
DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN INSTANSI .............................................................. i


LEMBAR PENGESAHAN UNIVERSITAS ...................................................... ii
KATA PENGANTAR .......................................................................................... iii
DAFTAR ISI ...........................................................................................................v
DAFTAR TABEL ............................................................................................... vii
DAFTAR GAMBAR .......................................................................................... viii
DAFTAR LAMPIRAN ........................................................................................ ix

BAB I PENDAHULUAN .......................................................................................1


1.1 Latar Belakang Job Training ...............................................................1
1.2 Tujuan ..................................................................................................2
1.3 Manfaat ................................................................................................2
1.4 Lingkup Penugasan ..............................................................................3
1.5 Target Pekerjaan yang Harus Dicapai..................................................3
1.6 Rencana dan Penjadwalan Kerja ..........................................................4
1.7 Ringkasan Sistematika Laporan ...........................................................4

BAB II PROFIL PERUSAHAAN ........................................................................5


2.1 Sejarah Singkat Perusahaan ................................................................ 5
2.2 Profil Umum Perusahaan .....................................................................5
2.2.1 Gambaran Umum Perusahaan .............................................................5
2.2.2 Makna Logo ...............................................................................6
2.2.3 Visi dan Misi Perusahaan ..........................................................7
2.2.4 Tujuan dan Sasaran ....................................................................8
2.3 Struktur Organisasi ..............................................................................9
2.3.1 Struktur Organisasi Media Digital Mangle ................................9
2.4 Lokasi/Unit Pelaksanaan Kerja ............................................................9
2.5 Deskripsi Pekerjaan .............................................................................9
2.5.1 Client Servive ............................................................................9
2.5.2 Producer ...................................................................................10

v
2.5.3 Copywriter ...............................................................................10
2.5.4 Social Media Management ......................................................11
2.5.5 Art Director ..............................................................................12
2.6 Konten Mangle Digital ......................................................................12

BAB III PEMBAHASAN .................................................................................................... 14


3.1 Jadwal dan Aktivitas Magang ........................................................14
3.2 Deskripsi Kegiatan Magang ...........................................................19
3.3 Fenomena Perusahaan ....................................................................20
3.3.1 Konten Karya Sendiri .........................................................21
3.4 Tinjauan Teori/Konsep...................................................................22
3.4.1 Teori Media Sosial .............................................................22
3.4.2 Pengertian Jurnalistik .........................................................23
3.4.3 Pengertian Media Massa ....................................................23
3.4.4 Pengertian Jurnalisme Online ...........................................25
3.4.5 Pengertian Komunikasi Lintas Budaya .............................25
3.5 Pembahasan dan Analisa Hasil Pekerjaan......................................26

BAB IV SIMPULAN DAN REKOMENDASI ................................................ 28


4.1 Simpulan ........................................................................................28
4.2 Rekomendasi ..................................................................................28

DAFTAR PUSTAKA .............................................................................................x


LAMPIRAN .......................................................................................................... xi

vi
DAFTAR TABEL
Tabel 1.1 Target Pekerjaan yang Harus dicapai.......................................................3
Tabel 3.1 Jadwal dan Aktivitas Magang ................................................................13

vii
DAFTAR GAMBAR
Gambar 2.1 Logo Perusahaan Mangle Digital ........................................................6
Gambar 2.2 Struktur Organisasi Mangle Digital .....................................................9
Gambar 3.1 Konten Hasil Karya Pribadi ...............................................................21

viii
DAFTAR LAMPIRAN
Lampiran 1 Surat Permohonan Izin Magang
Lampiran 2 Surat Balasan Permohonan Magang
Lampiran 3 Lembar Aktivitas Magang
Lampiran 4 Lembar Penilaian Magang
Lampiran 5 Hasil Konten Yang Telah Di Buat
Lampiran 6 Foto Dokumentasi Magang

ix
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Seiring perkembangan zaman, saat ini daya saing dalam dunia kerja semakin
sengit. Dimana individu dituntut untuk mempunyai keahlian lebih agar mudah
bersaing dalam dunia kerja, ketatnya persaingan menuntut lembaga pendidikan
untuk melahirkan sarjana-sarjana yang memiliki keahlian dan kredibilitas agar
memenuhi kualifikasi perusahaan.

Program Studi S1 Ilmu Komunikasi adalah salah satu jurusan yang berada di
bawah naungan Fakultas Ilmu Sosial dan Politik di Universitas Sangga Buana
Bandung sehingga dengan begitu dapat meningkatkan skill, kredibilitas dan
profesionalitas mahasiswa selama praktik kerja melalui Mata Kuliah Magang.

Kegiatan magang ini merupakan program latihan praktik kerja bagi mahasiswa
semester VII di Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Sangga Buana Bandung dan
merupakan kurikulum wajib berupa praktek lapangan. Magang juga merupakan
bentuk sinkronisasi antara mata kuliah yang diajarkan dan praktik langsung di
lapangan sehingga menghasilkan satu keahlian tertentu.

Teori yang akan diimplementasikan selama magang adalah mata kuliah


penting di Fakultas Ilmu Komunikasi diantaranya, Komunikasi Lintas Budaya dan
juga Jurnalisme Online kemudian juga bagaimana cara penulis membuat sebuah
berita di media sosial.

Mangle adalah sebuah media berbahasa sunda yang konsisten di Indonesia


berbasis media cetak. Tapi di tahun 2021 berevolusi menjadi multi-platform media
untuk menyasar para generasi millenials dan Gen Z dengan sebutan Mangle.id, kini
Mangle sudah masuk ke era digital khususnya di media sosial.

Info hunter berperan penting dalam menyajikan sebuah materi dan informasi
yang nantinya akan di publikasikan kepada masyarakat, Selama proses magang,
penulis ditugaskan sebagai info hunter untuk membantu produser, sekaligus

1
mendapat peran juga sebagai articles writer. Hal tersebut menjadi kewajiban
penulis untuk menyusun laporan magang mengenai tugas dan fungsi info hunter.

1.2 Tujuan
1. Salah satu tujuannya ialah untuk memenuhi tugas dari mata kuliah Job
Training dengan tujuan untuk mendapatkan pengalaman dan pengetahuan
tentang dunia kerja
2. Sebagai sarana pelatihan kerja bagi mahasiswa peserta magang sehingga
nantinya mampu dan memproleh bekal untuk terjun secara langsung di
dunia kerja
3. Mempelajari langsung bagaimana cara membuat konten pada media sosial
Media Digital Mangle, bekerja sama dalam suatu pekerjaan, dan juga
mempelajari bagaimana menyelesaikan suatu permasalahan yang terjadi.

1.3 Manfaat

1. Bagi Mahasiswa
a. Mahasiswa peserta magang dapat membedakan teori dan praktik kerja
secara langsung.
b. Selama proses magang, mahasiswa peserta magang akan memperoleh
pengalaman sebagai bekal untuk memasuki dunia kerja secara
langsung.
c. Dapat menjadi calon tenaga kerja atau pegawai perusahaan dengan
kualitas yang mumpuni, sesuai dengan daya saing yang tinggi.
2. Bagi Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Sangga Buana
a. Memperoleh informasi tentang kondisi nyata dunia kerja, dalam
meningkatkan kualitas sebuah pembelajaran.
b. Mampu memberikan kinerja yang kompeten dalam dunia kerja.
c. Mempererat hubungan kerjasama dengan instansi tempat
dilaksanakannya magang tersebut.
3. Bagi Instansi
a. Mendapatkan sedikitnya kontribusi dari mahasiswa magang untuk
memudahkan pekerjaan dalam pembuatan konten.

2
b. Dapat bertukar informasi tentang praktik membuat konten berita.

1.4 Lingkup Penugasan

Dalam ruang lingkup tempat magang, terdapat beberapa divisi dengan tugasnya
membuat konten masing-masing antara lain konten Youtube, TikTok, Twitter, dan
Instagram sekaligus Facebook. Penulis ditugaskan membuat konten Instagram dan
Facebook sebagai info hunter. Namun, produser juga memberi kewenangan kepada
penulis sebagai articles writer, dalam penugasannya sebagai info hunter, ada
beberapa hal yang harus diperhatikan oleh penulis, adalah sebagai berikut :

1. Menyiapkan konten satu hari sebelumnya untuk diserahkan kepada tim


penerjemah Bahasa Sunda.
2. Menghindari hal yang berbau unsur sara pada konten.
3. Menghindari hal yang berdampak merugikan pihak lain pada konten.
4. Mencari informasi sesuai dengan fakta kejadian pada konten untuk
menghindari hoax.
5. Menggunakan unsur (apa, siapa, dimana, kenapa, mengapa dan
bagaimana) pada setiap konten.
6. Info hunter bertanggung jawab atas konten yang dibuatnya.

1.5 Target Pekerjaan Yang Harus Dicapai

Tabel 1.1 Target Pekerjaan yang Harus dicapai


No Lapisan Kegiatan Uraian
- Membuat konten dengan gaya Bahasa
Sunda
- Membuat konten yang menarik
1 Mangle Digital
- Membuat konten yang bertujuan
untuk mengedukasi kepada generasi
Millennials dan Gen Z

3
1.6 Rencana dan Penjadwalan Kerja

Magang dilaksanakan mulai pada tanggal 01 September 2021 – 30


September 2021, magang dilaksanakan dengan cara WFO terhitung dalam satu
bulan penuh di kantor resmi Mangle Digital.

1.7 Sistematika Penulisan

Sistematika penulisan pada laporan ini tersusun dari BAB I sampai dengan
BAB V yang disertai dengan lampiran-lampiran, yang akan diringkas sebagai
berikut.
• BAB I PENDAHULUAN, menjelaskan latar belakang magang,
rumusan masalah, tujuan dan manfaat magang, lingkup penugasan,
target penugasan yang harus dicapai, rencana dan penjadwalan kerja,
dan ringkasan sistematika laporan.
• BAB II PROFIL PERUSAHAAN. Pada bagian ini memaparkan
sejarah singkat, profil umum, struktur organisasi. Lokasi, dan deskripsi
pekerjaan pada perusahaan Mangle Digital.
• BAB III PEMBAHASAN. Pada bagian ini membahas tentang jadwal
dan aktivitas magang, deskripsi kegiatan magang, fenomena pada
perusahaan, tinjauan teori , kemudian, pembahasan dan Analisa hasil
pekerjaan selama magang.
• BAB IV SIMPULAN DAN REKOMENDASI. Bagian ini membahas
kesimpulan selama magang, serta, solusi atau rekomendasi yang
diberikan kepada perusahaan terhadap permasalahan yang telah
ditemukan selama magang.

4
BAB II
PROFIL PERUSAHAAN

2.1 Sejarah Singkat Mangle Digital

Majalah Sunda Mangle terbit pertama kali dan satu-satunya majalah


berbahasa Sunda yang konsisten terbit hingga sekarang. Manglé dalam Bahasa
Sunda berarti untaian bunga melati penghias sanggul perempuan, yang konon
makin lama makin harum baunya. Dalam Kamus Besar Bahasa Sunda (1967),
Manglé dapat diartikan sebagai berikut :

• Untaian kekembangan, daun pandan meunang nyisik jste.


• Sok dipaké ku awéwé, dina gelung gedé sarta seungit.

Lazimnya, Mangle digunakan pada upacara-upacara pernikahan sebagai penghias


rambut mempelai wanita dan penghias keris pria. Bagi orang Sunda, Mangle berarti
kesesuaian atau keindahan yang sakral. Mangle adalah sebuah media berbahasa
sunda yang konsisten di Indonesia berbasis media cetak. Tapi di tahun 2021
berevolusi menjadi multi-platform media untuk menyasar para generasi millenials
dan Gen Z.

Kini Mangle sudah masuk ke era digital khususnya di sosial media dengan
tujuan untuk menyuarakan aspirasi, informasi dan hiburan kepada anak muda lewat
Bahasa Sunda supaya generasi Millenials dan Gen Z khususnya di Jawa Barat
bangga dengan Bahasa Sunda dan Kultur Sunda. Untuk itulah kenapa Mangle
terlahir kembali menjadi Mangle.id, yang akan menjadi sumber informasi berbasis
digital dengan bahasa Sunda untuk para generasi muda. Sehingga ke depannya
Mangle.id ini akan menjadi salah satu platform media informasi pilihan mereka.

2.2 Profil Umum Mangle Digital

2.2.1 Gambaran Umum Perusahaan

Mangle Digital atau Mangle.id adalah pengembangan dari media


cetak dan kini berfokus kepada plat-form digital yang update setiap harinya
dengan informasi-informasi terbaru, viral, dan trending topic. perusahaan

5
media berbahasa Sunda yang baru saja bediri pada tahun 2021
memanfaatkan media sosial sebagai sarana membuat konten masing-
masing antara lain konten Youtube, TikTok, Twitter, Instagram, dan
Facebook. Kini Mangle.id konsisten dalam membuat konten dengan gaya
Bahasa Sunda anak muda khususnya di Jawa Barat, membuat konten yang
menarik supaya pembaca dari luar Jawa Barat mengenal budaya Sunda dan
membuat konten yang bertujuan untuk mengedukasi kepada generasi
Millenials dan Gen Z baik itu bersifat berita maupun hiburan.

Berikut adalah profile umum Mangle Digital:

Nama perusahaan : PT. Arthabuana Mulia Sekar


Unit Kerja : Media Digital Mangle
Direktur Utama : Sonny D.Setiadji
Alamat : Jl.Maskumambang no.39, Bandung, Indonesia
No.Telepon : 081221609939
Website : http://mangle.id
Instagram : @mangle.id
TikTok : http://www.tiktok.com/search?q=mangle&lang=en
Twitter : @mangle_id
Facebook : @mangleofficial
Youtube : https://www.youtube.com/c/MangleTVOfficial

2.2.2 Makna Logo

Gambar 2.1 Logo Perusahaan Mangle Digital

6
Majalah merupakan salah satu media pers yang diproses melalui percetakan
seperti halnya surat kabar, buku bacaan, booklet dan media cetak lainya yang dapat
di golongkan sejenisnya. Dalam arti luas pers meliputi berbagai media massa
seperti radio, film, televisi dan alat-alat yang dapat dipergunakan dalam
menyampaian pesan atau berita, baik yang bersifat penerangan ataupun hiburan,
dari suatu organisasi ataupun perorangan yang ditujuan kepada suatu kelompok
masyarakat. Salah satu cara untuk menyelenggarakan komunikasi itu adalah
melalui media majalah. Majalah adalah salah satu media yang penerbitannya
berlangsung secara preodik, dan ini merupakan salah satu syarat penerbitan sebuah
majalah. Jadi bisa dikatakan majalah adalah tempat penyimpaan berita artikel yang
diterbitkan secara berkala atau memiliki sistem periodik dalam penerbitanya.

Daya tarik visual mengacu pada penampilan sampul atau label suatu produk
yang mencakup warna, logo, ilustrasi, tipografi serta tata letak. Seluruhnya
dikombinasikan untuk menciptakan suatu kesan menyeluruh untuk mutu daya tarik
visual secara optimal. Daya tarik visual berhubungan dengan faktor emosi dan
psikologi yang terletak pada bawah sadar manusia, desain yang baik memiliki efek
positif sebagian besar tak kita sadari karena komsumen umumnya tidak menyadari
bahwa mereka dipengaruhi oleh desain dan mereka tidak menganalisa setiap
unsurnya. Dengan alasan tersebut diatas majalah Mangle ingin menyesuaikan
dengan selera pasar dan selera untuk konsumen baru maka melakukan perubahan-
perubahan salah satunya pada sampul majalahnya. Mangle merupakan majalah
hiburan yang mengunakan bahasa Sunda yang masih bisa bertahan sampai
sekarang. Pada saat ini Majalah Mangle merupakan majalah satu-satunya yang
mengunakan bahasa sunda. Penggunaan bahasa sunda ini menjadikan keunikan
majalah Mangle pada saat ini yang tidak pada majalah lain.

2.2.3 Visi dan Misi Perusahaan

Mangle Digital memiliki visi menjadi media yang dapat menyuarakan


generasi millennials dan Gen Z melalui bahasa Sunda. Mangle Sudah masuk ke era
digital khususnya di sosial media dengan misi FUN WAY EDUCATION &
CULTURE yang artinya mangle akan memberikan edukasi pada para generasi
muda untuk mengenal Bahasa Sunda dan kultur Sunda lebih dalam lagi namun

7
dengan cara yang menyenangkan. Karena banyak anak muda yang ingin belajar
namun belum ada wadah yang tepat untuk mereka. Jadi media digital nomer satu
di Jawa Barat, Menjadi media digital untuk anak muda Gen Y dan Gen Z,
Mendapatkan engagement, followers & subscribers across all platform Menjadi
media promosi terbaik dengan basis bahasa Sunda Menghasilkan produk atau
inovasi baru di dunia digital serta Crossed platform dan bussines.

2.2.4 Tujuan dan Sasaran

Pada zaman ini, audience anak muda Indonesia itu lebih mengacu kearah
passively active - mereka lebih aktif di online atau digital. Mereka menganggap
segalanya itu lebih mudah dengan online atau activity digital. Kini mereka lebih
banyak bersosialisasi di dunia digital dan banyak yang menemukan hobi baru dari
dunia digital. Anak muda saat ini selalu ingin menjadi up to date tentang apa yang
terjadi atau sedang hype pada saat ini.

Target Mangle Digital adalah sebagai berikut:

1. menjadi media digital nomer satu di Jawa Barat


2. Menjadi media digital untuk anak muda Gen Y dan Gen Z
3. Mendapatkan engagement, followers and subscribers across all
platform
4. Menjadi media promosi terbaik dengan basis bahasa Sunda
5. Menghasilkan produk atau inovasi baru di dunia digital serta Crossed
platform dan bussines

Di tahun 2022, kami menargetkan untuk menjadi sebuah media digital


dengan subscribers dan followers terbanyak di Jawa Barat. Sehingga kami bisa
menjual iklan kepada brand lokal di Jawa Barat dan nasional. Mangle akan terus
berinovasi untuk menghasilkan produk baru yang hanya dimiliki oleh Mangle.id,
tidak hanya berbasis digital namun bisa crossed platform dan business. Sehingga
Mangle.id akan bisa menjadi sebuah brand besar yang akan melebarkan sayapnya
ke bisnis lainnya. Mangle.id lebih berfokus kepada anak muda karena sasaran
utamanya sesuai dengan visi dan misi dari Mangle.id sendiri.

8
2.3 Struktur Organisasi

2.3.1 Struktur Organisasi Perusahaan Mangle Digital

Gambar 2.2 Struktur Organisasi Perusahaan Mangle Digital

2.4 Lokasi Pelaksanaan Magang

Kegiatan magang dilaksanakan di Mangle Digital ; Jl.Maskumambang no.39,


Bandung, Indonesia.

2.5 Deskripsi Pekerjaan

2.5.1 Client Service

Objektif dalam program bisnis dan menjalin hubungan baik dengan


klien. Bertanggung jawab atas pembuatan konten pada Instagram, Facebook,
Twitter, Tiktok, Youtube dan Website.

Berikut adalah job decription dari client service:

9
1. menemukan dan menjaga hubungan baik dengan para
klien.
2. mencoba menjual konten dan platform Mangle.id.
3. memberikan pelayanan terbaik kepada klien.
4. membuat perencanaan strategi marketing untuk tahun
2022.
5. Weekly and monthy report.
6. Initiative and initiator.

Planning 2022:

• To have more clients using our platform to advertise.


• Sell our contents Youtube, Instagram, Facebook,
Tiktok, Twitter and Website.

2.5.2 Producer

Membuat konten baru untuk video Mangle.id Konsisten dalam


membuat konten Mengawasi Platform Youtube, Tiktok dan Reels
Instagram.
Berikut adalah job description dari producer:

1. Kepala produksi video.


2. Selalu bersemangat untuk membuat konten baru yang
hanya dimiliki oleh Mangle.id.
3. Bertanggung jawab atas output apa pun pada konten video.
4. Pimpinan tim Audio dan video.
5. Laporan serta evaluasi mingguan dan bulanan.

Planning 2022:

• Schedule content everyday.


• Gain subscriber and viewers Youtube, Tiktok and reels
Instagram.

10
2.5.3 Copywriter

Mengembangkan ide dan konten baru dan konsisten dalam membuat


konten Youtube dan Tiktok.

Berikut adalah job description dari copywriter:

1. Awasi Platform Youtube and Tiktok.


2. Kembangkan cerita dan ide baru.
3. Selalu bersemangat untuk membuat konten baru yang hanya
dimiliki oleh Mangle.id.
4. Menangani segala macam kata dan ide di Mangle.id.

Planning 2022:
• Unique, ownable, different and content cathy.
• Gain new idea for Youtube and Tiktok.

2.5.4 Social Media Management

Menjadikan platform kami lebih besar dan mendapatkan banyak


pengikut Instagram dan Tiktok.

Berikut adalah job description dari social media management:

1. Mengawasi Platform Instagram dan Tiktok.


2. Laporan mingguan dan bulanan.
3. Evaluasi konten.
4. Membuat konten baru.
5. Bertanggung jawab dan mengawasi konten keluaran apa pun di
Instagram dan Tiktok.
6. Ketua tim penerjemah dan magang.

Planning 2022:

• Create more engagement for our followers and gain more followers
Instagram and Tiktok.

11
• Unique, ownable, different and content catchy.

2.5.5 Art Director

Untuk membuat Mangle.id up to date dalam desain dan seni serta


menjadikan Mangle.id lebih keren dan up todate Instagram, Tiktok,
Facebook, Twitter, Youtube dan Website.

Berikut adalah job description dari art director:

1. Mengawasi semua desain konten.


2. Laporan mingguan dan bulanan.
3. Evaluasi desain dan seni.
4. Membuat seni dan desain baru.
5. Bertanggung jawab serta mengawasi setiap desain dan seni
keluaran dalam konten kami.

Planning 2022:

• Create new design art for Youtube, Instagram, Facebook, Twitter,


Website and Tiktok.
• Unique, ownable, different and content catchy.

2.6 Konten Mangle Digital

Sebagai media yang menyajikan informasi ter-update kepada target


millennials dan Gen Z, berikut adalah beberapa konten yang disajikan Media
Digital Mangle :

1. Youtube Channel Mangle TV Official, Dalam konten youtube Mangle


lebih berbasis kepada komunikasi melalui video dan audio dengan
menggunakan Bahasa Sunda, terdapat empat konsep yang disajikan oleh
Manglé, yaitu :
• Nyi Manglé.
• Lembur Manglé.

12
• Manglenial.
• Puriding Puringkak.
2. Instagram dan Facebook, Konten yang dikomunikasikan di akun
Instagram dan facebook Manglé berisi infomasi ter-update dengan unsur
berita maupun hiburan yang bertujuan mengedukasi serta observasi.
Setiap konten yang telah di publikasikan berbasis Bahasa Sunda dengan
target pasar Millenials dan Gen Z.
3. Twitter, Konten yang dikomunikasikan di akun Instagram dan Facebook
Manglé akan lebih berbasis tulisan informasi untuk Gen Y dan Gen Z
dalam berbasis Bahasa Sunda.
4. TikTok, Karena target pasar Manglé adalah anak muda maka dari itu
Tiktok juga menjadi sasaran utama dalam pemasaran konten. Tentu saja
konten itu bertujuan untuk mengedukasi kepada konsumen media dengan
menggunakan Bahasa Sunda sebagai komunikasinya dan juga
mempelajari tentang budaya Sunda.

13
BAB III
PEMBAHASAN

3.1 Jadwal dan Aktivitas Magang

Waktu pelaksanaan magang dilakukan selama 30 hari kerja (Senin s.d


Jum’at) secara Work From Office kemudian, dilanjutkan (Sabtu dan Minggu)
dilakukan secara Work From Home, terhitung mulai tanggal 01 September 2021
sampai 30 September 2021, dengan jam kerja 8 jam per hari (dimulai pada pukul
09.00 s.d 16.00).

Tabel 3.1 Jadwal dan Aktivitas Magang

No. Hari, Tanggal Aktivitas Magang

- Penjelasan Profil Perusahaan


1 Rabu, 01 September 2021
- Perkenalan Peserta Magang

- Penjelasan Arahan Job


Descriptions
2 Kamis, 02 September 2021

- Penempatan Posisi Info Hunter

- Pencarian Berita (Konten)

3 Jum’at 03 September 2021 - Penyuntingan Berita (Konten)

- Posting Berita (Konten)

4 Sabtu, 04 September 2021 LIBUR

14
5 Minggu, 05 September 2021 LIBUR

- Pencarian Berita (Konten)

- Penyuntingan Berita (Konten)

6 Senin, 06 September 2021


- Posting Berita (Konten)

- Zoom Meeting (Arahan


Kriteria Konten)

- Pencarian Berita (Konten)

7 Selasa, 07 September 2021 - Penyuntingan Berita (Konten)

- Posting Berita (Konten)

- Pencarian Berita (Konten)

- Penyuntingan Berita (Konten)


8 Rabu, 08 September 2021
- Posting Berita (Konten)

- Zoom Meeting (Evaluasi)

- Pencarian Berita (Konten)

9 Kamis, 09 September 2021 - Penyuntingan Berita (Konten)

- Posting Berita (Konten)

- Pencarian Berita (Konten)


10 Jum’at 10 September 2021
- Penyuntingan Berita (Konten)

15
- Posting Berita (Konten)

- Mempersiapkan Konten
Weekend

11 Sabtu, 11 September 2021 LIBUR

12 Minggu, 12 September 2021 LIBUR

- Pencarian Berita (Konten)

- Penyuntingan Berita (Konten)

13 Senin, 13 September 2021


- Posting Berita (Konten)

- Zoom Meeting (Evaluasi dan


Perencanaan Live Instagram)

- Pencarian Berita (Konten)

- Penyuntingan Berita (Konten)

14 Selasa, 14 September 2021


- Posting Berita (Konten)

- Membuat Konsep Live


Instagram

- Pencarian Berita (Konten)

15 Rabu, 15 September 2021 - Penyuntingan Berita (Konten)

- Posting Berita (Konten)

16
- Zoom Meeting (Pemaparan
Konsep Live Instagram)

- Pencarian Berita (Konten)

- Penyuntingan Berita (Konten)


16 Kamis, 16 September 2021
- Posting Berita (Konten)

- Live Instagram

- Pencarian Berita (Konten)

17 Jum’at, 17 September 2021 - Penyuntingan Berita (Konten)

- Posting Berita (Konten)

18 Sabtu, 18 September 2021 LIBUR

19 Minggu, 19 September 2021 LIBUR

- Pencarian Berita (Konten)

- Penyuntingan Berita (Konten)


20 Senin, 20 September 2021
- Posting Berita (Konten)

- Zoom Meeting (Evaluasi)

- Pencarian Berita (Konten)

21 Selasa, 21 September 2021 - Penyuntingan Berita (Konten)

- Posting Berita (Konten)

17
- Pencarian Berita (Konten)

22 Rabu, 22 September 2021 - Penyuntingan Berita (Konten)

- Posting Berita (Konten)

- Pencarian Berita (Konten)

23 Kamis, 23 September 2021 - Penyuntingan Berita (Konten)

- Posting Berita (Konten)

- Pencarian Berita (Konten)

24 Jum’at, 24 September 2021 - Penyuntingan Berita (Konten)

- Posting Berita (Konten)

25 Sabtu, 25 September 2021 LIBUR

26 Minggu, 26 September 2021 LIBUR

- Pencarian Berita (Konten)

27 Senin, 27 September 2021 - Penyuntingan Berita (Konten)

- Posting Berita (Konten)

- Pencarian Berita (Konten)

28 Selasa, 28 September 2021 - Penyuntingan Berita (Konten)

- Posting Berita (Konten)

18
- Pencarian Berita (Konten)

29 Rabu, 29 September 2021 - Penyuntingan Berita (Konten)

- Posting Berita (Konten)

- Pencarian Berita (Konten)

30 Kamis, 30 September 2021 - Penyuntingan Berita (Konten)

- Posting Berita (Konten)

3.2 Deskripsi Kegiatan Magang

Dimulai pada hari Senin, 01 September 2021 penulis berkesempatan


melaksanakan Magang di Media Digital Mangle yang bertempat di Jl.
Maskumambang no.39, Bandung, Indonesia. Selama 30 hari melaksanakan
magang, penulis memulai kegiatan sekitar pukul 09.00 WIB dan berakhir sekitar
pukul 16.00 WIB.

Jadwal yang diberlakukan di mulai dari hari Senin sampai Jum’at di kantor,
kemudian dilanjutkan pada hari Sabtu dan Minggu di rumah. Terhitung dari tanggal
01 September – 12 September 2021 penulis melakukan pencarian berita sebanyak
3 per hari untuk di posting. Kemudian, pada tanggal 13 September – 30 September
2021 penulis melakukan pencarian berita sebanyak 5 per hari untuk di posting
dengan total sekitar 150 konten yang telah dipublikasikan. Kemudian, dua konten
penulis turun langsung ke lapangan untuk mengambil foto untuk dijadikan konten
yaitu di wisata Dago Waterfall Bandung dan Monumen Perjuangan Bandung. Dan
yang terakhir, penulis membuat satu konten melakukan wawancara langsung
dengan personil dari salah satu band Rocket Husky untuk dijadikan berita.

Selama melaksanakan magang, penulis mendapatkan berbagai tugas. Dari


seluruh tugas penulis, bisa disebutkan sebagai berikut :

19
1. Menyiapkan bahan konten satu hari sebelumnya untuk diajukan kepada
produser.
2. Membuat teks berita untuk konten Instagram dan Facebook.
3. Mempublikasikan konten berita.
4. Memeriksa setiap konten yang di publikasikan.

3.3 Fenomena Pada Perusahaan

Beberapa fenomena yang dialami oleh penulis ketika pelaksanaan magang


di perusahaan Mangle Digital antara lain sebagai berikut :
1. Karena kurangnya koordinasi penulis dengan pihak penerjemah Bahasa
Sunda, terkadang selalu membuat waktu operasional jam tayang konten
kurang efektif karena dari divisi penerjemah mengerjakan pekerjaannya
secara daring dan jauh dari tempat magang penulis. Unsur yang membuat
terhambatnya jam tayang konten. Karena, penyesuaian bahasa yang tepat
untuk caption artikel harus sesuai, sehingga harus di direvisi terlebih
dahulu sebelum diterbitkan.
2. Setiap konten yang di posting harus menggunakan caption yang menarik
dan penggunaan Bahasa Sunda pun harus mudah dipahami oleh
konsumen media, juga dalam penulisannya pun harus menyesuaikan
dengan gaya komunikasi anak muda saat ini dengan unsur singkat, jelas
dan tepat.
3. Kejelasan isi konten harus sangat diperhatikan karena sangat
berpengaruh sekali, penulis juga pernah mengalami kesalahan dalam
pembuatan konten karena isi foto dan caption yang berbeda.
4. Dengan pemanfaatan media sosial Instagram dan Facebook
memudahkan untuk melakukan proses penyuntingan, pengumpulan
informasi dan memposting konten berita bagi info hunter.
5. Penulis berkesempatan turun langsung ke lapangan untuk membuat tiga
konten berita, yang pertama penulis membuat konten dengan judul
“Wisata Dago Waterfall Bandung”, kemudian “4 Tempat Angker Nu
Diliwatan Bandros” dan “Wawanohan Jeung Band ti Bandung, Rocket
Husky”.

20
6. Penulis juga membuat konten live Instagram dengan tema Ngolor atau
Ngobrol Horror.

3.3.1 Konten Hasil Karya Pribadi

3.1 Gambar Konten Hasil Karya Pribadi

21
3.4 Tinjauan Teori / Konsep

3.4.1 Teori Media Sosial

Menurut Chris Brogan (2010:11) dalam bukunya yang berjudul


Social Media 101 Tactic and Tips to Develop Your Busines Online
mendefenisikan Media sosial sebagai berikut:

“social media is a new of communication and collaboration tools that


enable many types of interactions that were previously not available to the
common person”
(media sosial adalah satu set baru komunikasi dan alat kolaborasi yang
memungkinkan banyak jenis interaksi yang sebelumnya tidak tersedia
untuk orang biasa).

Sedangkan menurut Dailey (2009:3) Social media adalah konten


yang dibuat menggunakan teknologi penerbitan mudah di akses dan
terukur. Hal yang paling utama dari teknologi ini adalah terjadinya
pergeseran cara mengetahui orang, memperoleh bacaan dan berita, serta
mencari konten dan informasi. Ada ratusan saluran media sosial yang
beroperasi diseluruh dunia saat ini, dimana yang termasuk dalam tiga
besar sepertihalnya Facebook, Linkedln, dan Twitter. (Badri, 2011:132).

Media sosial memiliki beberapa karakteristik khusus. Menurut Hadi


Purnama (2011:110) diantara karakteristik khusus media sosial adalah:

1. Jangkauan yang bisa meliputi skala khalayak kecil dan


khalayak global.
2. Lebih mudak diakses publik dengan biaya yang lebih
terjangkau.
3. Media sosial relatif lebih mudah digunakan karena tidak
memelukan ketrampilan dan pelatihan khusus.
4. Media Sosial dapat memancing respon khalayak lebih cepat.
5. Media sosial dapat menggantikan komentar secara instan atau
mudah melakukan proses pengeditan.

22
3.4.2 Pengertian Jurnalistik

Dalam kamus, jurnalistik diartikan sebagai kegiatan untuk menyiapkan,


mengedit, dan menulis untuk surat kabar, majalah, atau berkala lainnya (Assegaff,
1983: 9). Dirumuskan dalam Leksikon Komunikasi, jurnalistik adalah pekerjaan
mengumpulkan, menulis, menyunting, dan menyebarkan berita dan karangan untuk
surat kabar, majalah, dan media massa lainnya seperti radio dan televisi
(Kridalaksana, 1977: 44).

F.Fraser Bond dalam An Introduction to Journalism (1961: 1) menulis:


jurnalistik adalah segala bentuk yang membuat berita dan ulasan mengenai berita
sampai pada kelompok pemerhati. Roland E. Wolseley dalam Understanding
Magazines (1969: 3) menyebutkan: jurnalistik adalah pengumpulan, penulisan,
penafsiran, pemrosesan, dan penyebaran informasi umum, pendapat pemerhati,
hiburan umum secara sistematik dan dapat dipercaya untuk diterbitkan pada surat
kabar, majalah, dan disiarkan di stasiun siaran.

3.4.3 Pengertian Media Massa

Media massa merupakan media yang diperuntukan untuk massa. Dalam ilmu
jurnalistik, media massa yang menyiarkan berita atau informasi disebut juga
dengan istilah pers.

Menurut Undang-Undang (UU) Pokok Pers Pasal 1 ayat (1) pers adalah
Lembaga sosial dan wahana komunikasi massa yang melaksanakan kegiatan
jurnalistik meliputi mencari, memperoleh, memiliki, menyimpan, mengelola dan
menyampaikan informasi baik dalam bentuk tulisan, suara, gambar, suara gambar,
serta data grafik maupun dalam bentuk lainnya dengan menggunakan media cetak,
media elektronik, dan segala jenis yang tersedia. Misi yang diemban dan
dilaksanakan oleh pers atau media massa adalah ikut mengamankan, menunjang,
dan menyukseskan pembangunan nasional.

Pengertian media massa juga sering disebut dengan istilah publik, khalayak,
atau masyarakat umum. Sehingga saat seseorang menulis di media massa pun
berlaku ketentuan-ketentuan atau rambu-rambu yang bersifat umum.

23
Secara umum, karakteristik media massa adalah sebagai berikut:

1. Melembaga. Media massa merupakan kembaga atau


organisasi yang terdiri atas kumpulan orang-orang yang
digerakkan oleh suatu sistem manajemen dalam mencapai
suatu tujuan tertentu. Orang-orang dalam Lembaga media
massa seperti pimpinan redaksi, wartawan, pegawai tata usaha
(redaksional), dan lain sebagainya tertampung dalam suatu
wadah yang terikat oleh berbagai peraturan-peraturan dan
sistem baru.
2. Bersifat umum. Media massa bersifat umum artinya bahwa
media massa terbuka dan ditujukan untuk masyarakat umum,
Berisi hal-hal yang bersifat umum dan otomatis bukan
kepentingan pribadi.
3. Bersifat anonym dan heterogen. Anonim artinya bahwa orang-
orang yang terkait dalam media massa tidak saling kenal.
Bersifat heterogeny artinya bahwa orang-orang yang menaruh
perhatian pada media massa bersifat beraneka ragam.
4. Menimbulkan keserempakan. Serempak disini adalah
serempak ketika media massa menjalin kontak dengan para
pembacanya. Meskipun khalayak berbeda jarak dan tempat,
namun dapat membaca informasi yang disampaikan oleh
media massa yang bersangkutan secara serempak. Misalnya
ketika surat kabar ibu kota yang terbit pada hari Kamis dibaca
oleh masyarakat di Kota Bandung, pada hari itu pula dibaca
oleh masyarakat Yogyakarta, Jawa Tengah, Sumatera,
Kalimantan, dan lain sebagainya.
5. Mementingkan isi (contens) daripada hubungan kedekatan.
Media massa dalam memuat suatu tulisan, lebih banyak
mementingkan isi (contens) daripada kedekatan hubungan.
Jadi, meskipun kemungkinan kita dekat dengan orang-orang
yang terlibat dalam media massa tempat kita mngirimkan

24
tulisan, belum tentu tulisan kita dimuat jika memang tidak
layak.

3.4.4 Jurnalisme Online

Jurnalisme online merupakan proses penyampaian informasi dengan


menggunakan media internet atau website (Romli, 2009 : 97). Kamus bebas
Wikipedia mendefinisikan jurnalisme online sebagai ”pelaporan fakta yang
di produksi dan disebarkan melalui internet” (reporting of facts produced and
distributed via the Internet).

3.4.5 Pengertian Komunikasi Lintas Budaya

Tubbs & Moss (2005), menyatakan bahwa komunikasi lintas budaya


merupakan suatu proses penyampaian pesan oleh anggota dari suatu budaya
tertentu kepada anggota dari suatu budaya lain. Komunikasi dinyatakan
sebagai sebuah proses yang berhubungan dengan perilaku manusia dan kepuasan
terpenuhinya kebutuhan berinteraksi dengan manusia-manusia lainnya.

Mengelola hambatan dalam komunikasi lintas budaya merupakan


sesuatu yang sangat penting. Komunikasi lintas budaya yang merupakan sebuah
proses yang berhubungan dengan perilaku akan berhasil jika dimulai dengan
niat baikpada kedua belah pihak. Meski terdapat niat baikdari kedua
belah pihak, namun terkadang dapat muncul suatu reaksi negatif yang
dapat memicu hambatan komunikasi lintas budaya. Reaksi yang kurang
positif dapat muncul karena ada suatu penilaian yang didasarkan pada
budaya asing (Novinger dalam Gudykunst dan Kim, 1992).

Sihabudin (2011) menyatakan bahwa, didalam sebuah masyarakat


majemuk, masing-masing etnik (bangsa) merasa lebih efektif berkomunikasi
dengan anggota etniknya daripada dengan etnik lain, keadaan ini
menggambarkan manakala struktur suatu masyarakat semakin beragam
maka semakin kuat juga etnisitas intraetnik. Sebagian besar perubahan
efektivitas komunikasi antaretnik dipengaruhi oleh faktor prasangka sosial
antaretnik. Terdapat tiga faktor prasangka sosial yang diduga mempengaruhi

25
efektivitas komunikasi antaretnik, yaitu stereotip, jarak sosial, dan sikap
diskriminasi.

Komunikasi antarbudaya dalam pandangan DeVito (2001: 53) merupakan


komunikasi yang secara budaya memiliki perbedaan kepercayaan, nilai, dan
cara bertindak. Sebuah pesan selalu diawali oleh konteks budaya yang unik
dan spesifik, dan konteks tersebut akan mempengaruhi isi dan bentuk komunikasi.
DeVito juga menyatakan, bahwa budaya akan mempengaruhi setiap aspek
pengalaman manusia dalam berkomunikasi. Seseorang melakukan komunikasi
dengan cara-cara seperti yang dilakukan oleh budayanya. Hal inilah
yang disebut oleh Lustig dan Koester (2003: 84) sebagai sebuah mindset
yang secara tidak sadar akan menuntun seseorang ketika menilai suatu situasi
ataupun mempersepsi suatu keadaan. Seseorang juga akan menerima pesan yang
telah disaring oleh konteks budayanya. Konteks tersebut akan
mempengaruhi apa yang akan diterima dan bagaimana menerimanya.

3.6 Pembahasan dan Analisa Hasil Pekerjaan

Aktivitas yang telah dilaksanakan penulis di perusahaan Mangle Digital,


Penulis dengan rekan peserta magang lainnya menjalankan tugas sebagai info
hunter dan articles writer, seperti yang sudah dijelaskan pada deskripsi kegiatan
magang, penulis dengan rekan peserta magang lain diberikan tugas untuk membuat
konten berita Instagram dan Facebook Mangle.

Disini penulis menganalisis bahwa Media Digital Mangle memanfaatkan


platform media sosial sebagai sarana komunikasi dengan khalayak luas. Penulis
dalam Fenomena yang terjadi selama magang memanfaatkan media sosial sebagai
media penyampaian informasi, Dalam hal ini penulis ditugaskan untuk pengerjaan
dalam membuat konten, penulis menggunakan teori – teori yang telah dipelajari
seperti bagaimana cara membuat berita di media sosial. Disini komunikasi yang di
bangun dengan khalayak luas adalah untuk memberikan konten yang dengan tujuan
mengedukasi dan memperkenalkan Bahasa Sunda kepada masyarakat luas, disini
penulis dalam melaksanakan tugas jurnalistik membuat konten berita dengan
menggunakan beberapa tinjauan teori menggunakan media massa sebagai media

26
sosial dan mata kuliah yang dipelajari selama pelaksanaan magang antara lain
Komunikasi Lintas Budaya dan Jurnalisme Online sesuai dengan teori yang telah
disampaikan yaitu bagaimana cara menyampaikan pesan dalam penggunaan
bahasa, kejelasan isi pesan, dan daya persuasi pada media sosial Instagram dan
Facebook,

Kemudian penulis mandapati beberapa fenomena dalam perusahaan yang


sudah disebutkan sebelumnya, penulis dapat menyimpulkan bahwa dalam
pembuatan konten banyak hal dasar yang perlu diperhatikan untuk menarik minat
banyak orang. Dalam pembuatan konten harus memperhatikan waktu penerbitan
konten yang efisien dan juga dari pembuatan caption yang menarik untuk menarik
minat pembaca, serta memperhatikan penggunaan bahasa dalam pembuatan
caption untuk menarik perhatian konten dan yang terakhir kejelasan isi konten
harus tepat supaya tidak terjadi kesalahan dalam menyampaikan informasi yang
faktual.

27
BAB IV
SIMPULAN DAN REKOMENDASI

4.1 Simpulan

Dari hasil kegiatan pelaksaan magang kurang lebih 30 hari di perusahaan


Mangle Digital, maka penulis dapat menyimpulkan bahwa :
1. Kegiatan magang selama 30 hari di Media Digital Mangle dilakukan
secara Work From Office.
2. Kegiatan magang penulis ditetapkan pada divisi Info Hunter.
3. Pada divisi Info Hunter penulis ditetapkan sebagai pembuat konten
berita media Instagram dan Facebook.
4. Konten yang disajikan Media Digital Mangle bertujuan untuk
mengedukasi dan mengenalkan Bahasa Sunda kepada anak muda
khususnya milenial dan Gen Z.
5. Penulis dapat menilai, memahami dan menyampaikan pendapat atas
fenomena yang terjadi selama kegiatan magang berlangsung.
6. Dari kegiatan selama magang penulis mendapat ilmu dan pengalaman
seputar jurnalistik dalam pembuatan konten berita dengan penggunaan
bahasa yang tepat.
7. Penulis belajar membuat artikel berita dengan singkat dan jelas.

4.2 Rekomendasi

Ada juga beberapa rekomendasi yang penulis rasakan untuk pihak


terkait demi kebaikan kedepannya, antara lain :
1. Bagi Mahasiswa
a. Karena dalam melakukan suatu pekerjaan itu harus dengan
tanggung jawab dan penuh dengan ketelitian supaya tidak
terjadi kesalahan sehingga itu akan membuahkan hasil
yang maksimal. Penulis harus lebih banyak belajar tentang
cara penyuntingan suatu artikel dan harus lebih teliti lagi
dalam membuat konten.

28
b. Berkomunikasi dengan satu tim dalam menyelesaikan
masalah harus tersampaikan dengan benar dan tutur cara
berbahasa yang baik dan benar supaya tidak terjadi
komunikasi yang meleset. Penulis mendapat banyak
pelajaran dari cara menyampaikan suatu pendapat dan lebih
berani mengungkapkannya kepada orang lain.
c. Penulis belajar untuk menyelesaikan setiap permasalahan
yang terjadi dengan menggunakan waktu yang efisien dan
komunikasi yang benar.
2. Bagi Fakultas Ilmu Komunikasi USB YPKP
a. Menjalin hubungan kerjasama dengan instansi tempat
dilaksanakannya magang.
b. Memberi masukan dan arahan terkait dengan instansi
dilaksanakannya magang.
c. Membahas lebih dalam materi perkuliahan Konvergensi
Media dan Komunikasi Strategis bagi jurusan Jurnalistik.
d. Melakukan pemberitahuan lebih dalam mengenai mata
kuliah Job Training.

29
DAFTAR PUSTAKA

Buku
• Briggs, Asa & Burke, Peter (2006). SEJARAH SOSIAL MEDIA : Dari
Gutenberg Sampai Internet (1st ed.) Jakarta: Yayasan Pustaka Obor
Indonesia.
• Nasrullah, Rulli (2018). MEDIA SOSIAL : Perspektif Komunikasi, Budaya,
dan Sosioteknologi. (5th ed.) Bandung : Simbiosa Rekatama Media.
• Tjahjono, Widarmanto (2006). PENGANTAR JURNALISTIK : Panduan
Awal Penulis dan Jurnalis (revisi ed.) Bantul, Yogyakarta: Araska.

Dokumen
• Arsip Perusahaan Mangle Digital

Internet
• https://123dok.com/document/oz158w3y-laporan-praktek-kerja-lapangan-
pkl-mangle-panglipur-bandung.html [November 2021]

Jurnal
• Made Arya Astina & Ketut Muliadiasa (2017), KOMUNIKASI LINTAS
BUDAYA ANTARA PEDAGANG LOKAL DENGAN WISATAWAN ASING
DI PANTAI SANUR, 4(2), 141-142.
• Nora Meilinda Hardi (2015), TINGKAT KEPATUTAN BERBAHASA
JURNALISTIK PADA JURNALISME ONLINE DI SITUS
DETIKBANDUNG.COM (Studi Deskriptif dengan Teknik Analisis Isi
terhadap Penerapan Kaidah Bahasa Jurnalistik Berita Langsung (Straight
News) di detik Bandung.Com), 4(2), 34.
• Suardi (2016), ANTARA MEDIA SOSIAL DALAM KOMUNIKASI
POLITIK, 27(2), 83-84.

x
LAMPIRAN 1 SURAT PERMOHONAN IZIN MAGANG
LAMPIRAN 2 SURAT BALASAN PERMOHONAN MAGANG
LAMPIRAN 3 LEMBAR AKTIVITAS MAGANG
LAMPIRAN 4 LEMBAR PENILAIAN MAGANG
LAMPIRAN 5 FOTO KONTEN YANG DIBUAT

Berikut adalah beberapa konten Instagram yang dibuat penulis :


Dalam beberapa kesempatan penulis juga turut berpartisipasi dalam konten Youtube
Media Digital Mangle :
LAMPIRAN 6 FOTO DOKUMENTASI MAGANG

Anda mungkin juga menyukai