Anda di halaman 1dari 2

RESUME MATERI 1

Analisis Potensi Diri, Manajemen Waktu dan Motivasi


Berprestasi

Nama pembicara : Reza Dwi Fitriani


Nama moderator : M. Ayesha Arif Sandy

Kunci untuk terjun di dunia pekerjaan adalah berani belajar.

Analisis terhadap kekuatan, kelebihan, dan kecakapan, kemampuan yang dimiliki


oleh seseorang, baik yang dibawa sejak lahir maupun yang diperoleh dari
pengalaman dan pelajaran, contoh : kemampuan musikal, logika, dll.

Adapun manfaat menganalisis potensi diri :


1. Arahan hidup lebih jelas
2. Mampu mengambil keputusan dalam menentukan langkah hidup
3. Tidak salah langkah
4. Sesuai dengan minat dan bakat yang dimiliki

Cara mengenali, menggali dan mengembangkan potensi diri


- Be yourself (jadi diri sendiri)
- Mau belajar
- Mau mengakui kesalahan dan kekurangan diri
- Mau menerima kritik dan saran dari orang lain
- Berusaha mengenal dan mempelajari berbagai aktivitas di berbagai bidang
- Pilih bidang kegiatan yang paling menyenangkan kemudian pelajari,
kembangkan secara detail dan sungguh"
- Kembangkan secara optimal, bidang kegiatan tertentu yang telah kita pilih

Terdapat empat jenis mahasiswa yaitu pengusaha, aktivis, akademis, dan peneliti.
Menganalisis SWOT juga perlu kita lakukan untuk lebih mengenal diri dan
potensi juga untuk mencari solusi pada ancaman dan kelemahan yang kita hadapi.

Kenali potensi diri untuk berprestasi sesuai dengan kemampuan, agar prestasi
yang dicapai adalah prestasi terbaik.

Ada 4 macam urutan kegiatan yang harus kita prioritaskan, yaitu :


1. Penting Mendesak
2. Tidak penting tapi mendesak
3. Penting tak mendesak
4. Tidak penting tidak mendesak
Kita juga harus bisa memanage waktu kita sedemikian rupa agar bisa
melaksanakan berbagai kegiatan positif dengan optimal. Salah satu caranya adalah
dengan mencatat kegiatan-kegiatan yang akan kita lakukan di aplikasi seperti
Google Calendar dan kita juga bisa membuat to-do-list agar tidak ada hal penting
yang terlewatkan. Tak lupa kita juga harus bisa menentukan apa tujuan, nilai,
misi, dan prinsip hidup kita. Dengan ini kita bisa menentukan apa yang menjadi
prioritas agar bisa segera dilakukan dan mana yang bukan prioritas agar bisa kita
tunda atau tinggalkan. Beberapa hal yang bisa kita prioritaskan yaitu beribadah,
quality time bersama keluarga, melaksanakan tugas, dan melakukan hobi seperti
membaca, mendengarkan music dan berolahraga.

Kita bisa mengembangkan skills kita dengan mengikuti berbagai perlombaan.


Karena manfaat dari mengikuti perlombaan yaitu bisa mendapat prestasi selain itu
juga bisa menambah banyak teman/relasi dan juga mendapat pengalaman yang
berharga. Selain itu, prestasi tidak hanya dapat diraih melalui perlombaan, namun
bisa juga melalui akademik, organisasi, hobi, dll.

Anda mungkin juga menyukai