Anda di halaman 1dari 3

MENJAWAB SOAL DAN MENGANALISA

Disusun oleh :

Nama : Aulia Denisa Ambarda

Nim : S19260

Kelas : S19F

PROGRAM STUDI SARJANA KEPERAWATAN

FAKULTAS ILMU KESEHATAN

UNIVERSITAS KUSUMA HUSADA SURAKARTA

2021 / 2022
SOAL

1. Anda telah bekerja sebagai perawat selama 4 tahun. Akhir – akhir ini anda merasa over load
dalam bekerja dan tidak mampu menolak pekerjaan yang diberikan atasan anda. Karena anda
merasa telah melakukan pekerjaan dengan sangat baik, maka anda juga merasa tidak puas
dengan reward yang anda terima selama ini dan ingin mencari tempat pekerjaan yang lain.
Bagaimana langkah anda untuk mengatasi masalah anda agar anda tidak keluar dari pekerjaan
anda ? jika anda sebagai staff tersebut, apa yang harus anda lakukan ?

Jawab :

Menurut arofi sasanti cara mengatasi masalah agar tidak keluar dari pekerjaan yaitu mengontrol
diri agar tidak terbawa suasana dan melakukan komunikasi yang baik dengan kepala ruang atau
kepala tim tentang keluhan yang dirasakan yaitu beban pekerjaan dan reward yang didapat dan
bercerita dengan teman atau keluarga untuk membantu memberikan dukungan atau solusi. Dan
apabila saya menjadi atasan yang saya lakukan untuk mengatasi masalah tersebut adalah
melakukan identifikasi masalah dan mendiskusikan untuk mencari solusi bersama – sama dengan
melakukan negosiasi maupun kolaborasi.

Menurut ary muslikah cara mengatasi masalah agar tidak keluar dari pekerjaan :

- Mengontrol diri sendiri agar tidak terbawa emosi


- Melakukan komunikasi yang baik dan benar dengan atasan tentang pekerjaan yang
diberikan, reward yang diberikan dan masalah apapun itu yang dirasakan tentang masalah
pekerjaan
- Berpikir positif dengan apa yang terjadi
- Berbincang dengan keluarga, teman dekat untuk sharing masalah atau sekedar menghibur
diri dengan bertemu mereka
- Bepergian liburan untuk merefreshing pikiran

Jika saya menjadi atasan :

- Melakukan identifikasi masalah yang ada dengan menanyakan kepada pihak – pihak
terkait
- Melakukan klarifikasi masalah dengan bawahan yang mempunyai masalah dengan
pekerjaan
- Melakukan diskusi tentang solusi masalah yang ada agar semua dapat berjalan dengan lan
car
2. Anda telah bekerja sebagai perawat selama 3 tahun. Akhir – akhir ini anda merasa kehilangan
kendali & motivasi pada posisi anda saat ini. Saat ini anda merasa irritable & fatigue. Anda
merasa tidak memberikan pelayanan yang baik pada klien anda. Bagaimana langkah anda untuk
meningkatkan motivasi dan mencegah anda keluar dari pekerjaan anda ?

Jawab :

Menurut arofi sasanti saya akan melakukan intropeksi diri dan mendengarkan pendapat orang
lain tentang diri saya dan melakukan refreshing saat libur agar mengurangi kejenuhan dan
kelelahan karena jenuh dan lelah dapat meningkatkan tingkat emosional pada individu dan
mempengaruhi kualitas kerja pada individu.

Menurut ary muslikah saya akan melakukan komunikasi yang baik kemudian mendengarkan
pendapat orang lain. Menambah referensi dari membaca buku, artikel, web untuk mengetahui
bagaimana cara orang – orang yang telah berhasil menyelesaikan konflik dengan baik. Kemudian
saya akan memikirkan yang membuat diri saya merasa irritable & fatigue setelah itu
menenangkan diri dan feel good. Setelah itu semua saya lakukan saya baru bisa menjadi panutan,
orang yang berpengaruh baik, dapat menjadi contoh baik pula dan saya akan menjadi yang
terbaik bagi diri saya maupun bagi orang lain.

Anda mungkin juga menyukai