Anda di halaman 1dari 5

1.

AD ART dan Perkembangan Fisik

 AD ART
 AD/ART merupakan ketentuan dasar dan ketentuan operasional bagi suatu organisasi yg
mencerminkan aspirasi, visi dan misi Gerakan Pramuka Indonesia
 Fungsi dari adanya AD/ART adalah sebagai Landasan kerja dan landasan gerak Gerakan
Pramuka dalam mewujudkan visi dan misinya.
 Landasan hukum gerakan pramuka adalah KEPRES NO. 238 tahun 1961 tentang Gerakan
Pramuka.
 Pokok-Pokok Penting AD/ART Gerakan Pramuka
1. Pembukaan, memuat dasar filosofi dan historis ketentuan dalam AD Gerakan Pramuka
2. Eksistensi (Nama, Status, dan tempat)
3. Asas, tujuan, tugas pokok, dan fungsi
4. Sistem among, PDK, KH, dan Kiasan Dasar
5. Organisasi
6. Musyawarah dan referendum
7. Pendapatan
8. Atribut Gerakan Pramuka
9. ART, pembubaran dan perubahan AD
 Tujuan Gerakan Pramuka
1. AD/ART Gerakan Pramuka 2004 pasal 4.
2. Membentuk kader bangsa dan pembangunan yang berimtaq dan berwawasan
pengetahuan.
3. Membentuk sikap dan perilaku yang positif, menguasai keterampilan dan kecakapan.
 Lima Unsur Terpadu Dalam Kepramukaan
1. Prinsip dasar kepramukaan
• Beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa
• Peduli terhadap bangsa dan tanah air, sesama hidup dan alam
• Peduli terhadap diri pribadinya
• Taat kode kehormatan pramuka
2. Metode kepramukaan (Cara belajar interakrif progresif)
3. Kode kehormatan pramuka
4. Motto gerakan pramuka (Satyaku kudarmakan, darmaku kubaktikan)
5. Kiasan dasar pramuka

 PERKEMBANGAN FISIK
 Perkembangan fisik adalah perubahan pada tubuh, otak, kapasitas sensorik dan ketrampilan
monorik.
 Ciri-ciri perkembangan fisik pada laki-laki
1. Bertambahnya ukuran pada testikel dan penis, disertai perubahan warna menjadi lebih
gelap pada skrotum (11-12 th).
2. Suara mulai serak kemudian membesar (14-15 tahun).
3. “Mimpi basah” yaitu ejakulasi pertama kali yang biasanya terjadi pada saat tidur (13-
14 tahun).
4. Kulit menjadi lebih berminyak (13-15 tahun).
5. Tumbuh rambut pada bagian wajah, kemaluan, tangan, dan kaki (13-15 tahun).
6. Bentuk tubuh menjadi lebih berotot dan tumbuh menjadi lebih tinggi (selama 2 tahun).
 Ciri-ciri perkembangan fisik pada perempuan
1. Kulit menjadi berminyak (13-15 tahun).
2. Keringat lebih banyak diproduksi (13-15 tahun).
3. Muncul jerawat.
4. Payudara mulai berkembang (10-11 tahun).
5. Cairan bening dari vagina (10-13 tahun).
6. Menstruasi (11-14 tahun).

2. Manajemen Konflik

 Konflik adalah perjuangan yang dilakukan oleh berbagai pihak untuk memperoleh hal-hal
yang langka seperti nilai, status, kekuasaan, otoritas dan lain sebagainya.
 Menurut Fisher, konflik adalah hubungan antara dua pihak atau lebih (individu atau
kelompok) yang memiliki atau yang merasa memiliki, sasaran-sasaran yang tidak sejalan.
Dinamika konflik memiliki 4 tahapan, yaitu prakonflik, konfrontasi, krisis, pascakonflik.
 Menurut Fuad dan Maskanah, konflik adalah benturan yang terjadi antara dua pihak atau
lebih yang disebabkan karena adanya perbedaan kondisi sosial budaya, nilai, status dan
kekuasaan, dimana masing-masing pihak memiliki kepentingan terhadap sumber daya alam.
 Jenis-jenis konflik diantaranya :
1. Konflik Individu dengan Individu
2. Konflik antar negara
3. Konflik antarrasial
4. Konflik antar kelas sosial
5. Konflik antar kelompok sosial
6. Konflik internal individu
7. Konflik antar generasi
8. Konflik yang bersifat destruktif dan konstruktif
9. Konflik berdasarkan aktivitas manusia di dalam masyarakat
 Arti penting konflik :
1. Konflik menciptakan perubahan lebih baik
2. Konflik bukan hal tabu atau buruk
3. Konflik merupakan implikasi dari relasi social
4. Konflik selalu bisa diselesaikan
 Manajemen adalah kegiatan mengelola sumber daya secara efisien untuk mencapai tujuan
organisasi. Adapun manajemen konflik adalah usaha-usaha yang perlu dilakukan dalam
rangka mencegah, menghindari terjadinya konflik serta mengurangi risiko dan
menyelesaikan konflik sehingga tidak mengganggu kinerja organisasi.
 Manajemen konflik bertujuan untuk :
1) mencegah kemungkinan terjadinya konflik
2) menghindari dari adanya konflik yang terjadi
3) mengurangi dampak resiko yang diakibatkan oleh adanya konflik
4) menyelesaikan konflik dalam waktu sesingkat mungkin

3. Manajemen Risiko

 Perlu manajemen risiko karena Untuk melindungi organisasi pada risiko yang menghambat
pencapaian tujuan dan berbagai hal yang negatif bagi organisasi.
 Risiko adalah potensi kehilangan atau kerusakan sesuatu yang berharga karena melawan
sesuatu, baik direncanakan, diprediksi atau tidak.
 Tahapan dalam manajemen risiko meliputi :
1. Mengidentifikasi risiko
2. Mengidentifikasi bentuk-bentuk risiko
3. Melakukan analisis terhadap setiap alternatif
4. Memutuskan satu alternatif
5. Melaksanakan alternatif yang dipilih
6. Mengontrol alternatif yang dipilih
 Manajemen risiko adalah suatu pendekatan terstruktur/metodologi dalam mengelola
ketidakpastian yang berkaitan dengan ancaman; suatu rangkaian aktivitas manusia termasuk:
Penilaian risiko, pengembangan strategi untuk mengelolanya dan mitigasi risiko dengan
menggunakan pemberdayaan/pengelolaan sumberdaya.

4. Mengenal Bahasa

 Secara umum ada kesepakatan bahwa asal mula bahasa manusia berkaitan erat dengan asal
usul perilaku manusia modern, namun terdapat perbedaan pendapat mengenai implikasi-
implikasi dan keterarahan hubungan keduanya.
 Langkanya bukti empiris membuat banyak ahli menganggap topik ini tidak dapat dijadikan
kajian penting. Pada tahun 1866, Société de Linguistique de Paris bahkan melarang
perdebatan mengenainya. Larangan tersebut tetap berpengaruh di banyak negara barat hingga
akhir abad ke-20. Sekarang, ada banyak hipotesis mengenai bagaimana, kenapa, kapan dan di
mana bahasa mungkin pertama kali muncul. Tampaknya tidak begitu banyak kesepakatan
pada saat ini dibandingkan seratus tahun lalu, saat teori evolusi Charles Darwin lewat seleksi
alamnya menimbulkan banyak spekulasi mengenai topik ini. Mereka Sejak awal 1990-an,
sejumlah ahli bahasa, arkeologis, psikologis, antropolog, dan ilmuwan profesional lainnya
telah mencoba untuk menelaah dengan metode baru apa yang mereka mulai pertimbangkan
sebagai permasalahan tersulit dalam sains.
 Banyak faktor yang bisa bikin bahasa itu jadi lebih beragam, seperti adanya isolasi
kebudayaan, lingkungan dan dibawa melalui penjelajahan para pendahulu kita.
 Bahasa Indonesia lahir pada tanggal 28 Oktober 1928. Pada saat itu, para pemuda dari
berbagai pelosok Nusantara berkumpul dalam Kerapatan Pemuda dan berikrar bertumpah
darah yang satu, tanah Indonesia, berbangsa yang satu, bangsa Indonesia, dan menjunjung
bahasa persatuan, bahasa Indonesia. Ikrar para pemuda ini dikenal dengan nama Sumpah
Pemuda. Unsur yang ketiga dari Sumpah Pemuda merupakan pernyataan tekad bahwa bahasa
Indonesia merupakan bahasa persatuan bangsa Indonesia. Pada tahun 1928 itulah bahasa
Indonesia dikukuhkan kedudukannya sebagai bahasa nasional.

5. Mind Mapping
 Mind mapping adalah sebuah cara dengan mengelompokan beberapa ide dalam bentuk
kerangka yang terstruktur untuk membantu mengingat atau menganalisis sebuah masalah. 
Mind mapping juga disebut sebagai proses memindahkan bentuk pemikiran yang di otak ke
dalam bentuk tulisan dan gambar.
 Manfaat menggunakan metode mind mapping :
1. Melatih diri memahami berbagai informasi penting
2. Meningkatkan ketelitian dalam menyusun informasi
3. Meningkatkan kemampuan seseorang dalam memahami sesuatu
4. Meningkatkan kreativitas dan produktivitas
5. Menghemat waktu
 Jenis-jenis mind mapping :
1. Mind Map Silabus
2. Mind Map Bab
3. Mind Map Paragraf

6. Motivasi Kepemimpinan

 Pemimpin berasal dari kata “pemimpi” + “n”. “Pemimpi” maksudnya adalah orang yang
memiliki visi besar, sedangkan “n” adalah kita harus memiliki nyali untuk mewujudkan.
Pemimpin adalah orang yang mampu mengarahkan, mendampingi, mendengarkan dalam
organisasi atau satuannya untuk bersama-sama menetapkan dan mencapai tujuan.
 Kepemimpinan adalah sebuah seni untuk memotivasi sebuah kelompok atau grup.
 Sikap dan sifat yang harus dimiliki seorang pemimpin diantaranya : memiliki visi ke depan,
bertanggung jawab, membuat keputusan yang tepat, melakukan komunikasi yang baik,
mampu menjadi teladan, mampu mempercayai orang, dan sikap yang menggambarkan
seorang pemimpin lainnya.
 Kebiasaan seorang pemimpin yaitu menganggap anggota sebagai tim, mendengar opini
anggota, rajin meminta feedback jujur, menjunjung ethical behavior, harus belajar hal baru,
percaya bahwa semua orang dapat berkembang.
 Seorang pemimpin harus mampu bersikap adil terlihat dan objektif dalam memperlakukan
bawahannya, melaksanakan home visit secara terjadwal, Proaktif dan responsif dalam
menampung keluhan, ide-ide, harapan serta masukan dari bawahannya.

Anda mungkin juga menyukai