Anda di halaman 1dari 15

LAPORAN PRATIKUM BIOLOGI UJI SELEKSI ALAM

DISUSUN OLEH KELOMPOK

BILLY RICARDO

NELDY WIJAYA

NI LUH PUTU VERA KASMAYANTI

WILLY FERDINAN ARNINDYO

PEMERINTAH KABUPATEN KUBU RAYA


DINAS PENDIDIKAN NASIONAL
SMP KRISTEN IMMANUEL 2

2016
BAB 1
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Setiap makhluk hidup di dunia pasti membutuhkan makanan untuk kelangsungan


hidup mereka. Tidak semua sumber makanan dari makhluk hidup dapat mereka
produksi sendiri seperti manusia dan tumbuhan, dan juga ada beberapa makhluk hidup
yang memangsa makhluk hidup lain untuk memenuhi kebutuhannya. Jadi makhluk
hidup didunia ini sebenarnya saling bersaing di alam dan saling membutuhkan,
bersaing dalam arti mereka berusaha untuk mempertahankan diri. Namun, terkadang
lawannya tidak sebanding dengan dirinya seperti ular yang memangsa tikus dimana
ular lebih hebat dalam berburu mangsa, memiliki gigitan tajam dan juga virus yang
dapat melumpuhkan bahkan mematikan mangsanya, maka dalam hal ini tikus tidak
dapat berbuat apa-apa apabila telah tertangkap oleh ular.(Hariyanto,Sucipto dan
Bambang Irawan,2015:58)” Evolusi terjadi melalui mekanisme yang disebut seleksi
alam/natural selection”. Seleksi alam terjadi juga karena adanya interaksi antar
lingkungan dan keanekaragaman individu yang menyusun populasi
(Hariyanto,Sucipto dan Bambang Irawan,20015:58). Dalam hal ini memang sudah
menjadi hukum alam dimana yang lemah akan punah dan yang kuat akan tetap
bertahan.

1.2 Identitas Masalah


1.2.1 Pengertian Seleksi Alam
1.2.2 Proses Kegiatan Seleksi alam
1.2.3 Dampak positif seleksi alam

1.3 Rumusan Masalah


1.3.1 Apa yang di maksud dengan seleksi alam ?
1.3.2 Bagaimana cara melakukan kegiatan atau percobaan seleksi alam ?
1.3.3 Apa dampak positif dari seleksi alam ?

1.4 Tujuan dan Manfaat


1.4.1 Untuk mengetahui maksud dari seleksi alam
1.4.2 Untuk mengetahui cara melakukan kegiatan atau percobaan seleksi alam ?

1
2

1.4.3 Untuk mengetahui dampak positif dari seleksi alam


BAB II
KAJIAN TEORI

2.1 Pengertian Seleksi Alam


Seleksi alam adalah proses penyeleksian makhluk hidup oleh alam dimana
yang mampu bertahan akan lestari sedangkan yang tidak mampu bertahan akan
punah. Selama kehidupan di bumi ini terus berlangsung, peristiwa alam juga akan
terus berlangsung menyertai aktivitas kehidupan makhluk hidup.
2.2 Cara makhluk hidup mempertahankan dirinya
Makhluk hidup mempertahankan dirinya dengan cara adaptasi. Adaptasi pada
hewan dibagi menjadi tiga yaitu adaptasi untuk memperoleh energi,adaptasi fisik dan
adaptasi tingkah laku. Sedangkan adaptasi pada tumbuhan dibagi menjadi tiga macam
yaitu perlindungan dan penyokong, zat tambahan dan dinding sel, reproduksi.
(Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan,2015:109-112).

2.3 Faktor-faktor penyebab seleksi alam


Faktor adanya seleksi alam adalah adanya persaingan antar memperebutkan
makanan, wilayah dan proses reproduksi dari makhluk hidup tersebut. Karena
ketersediaan kebutuhan yang terbatas, maka terjadilah persaingan dalam
memperebutkan kebutuhan hidup tersebut. (Hariyanto, dkk, 2015: 59).

Pertama, yaitu adanya predator.(Hidayati Nur & Dwi Ratnawati,2010:469) “

Predator adalah pemangsa”. Predator memangsa makhluk hidup yang memang


menjadi makanannya atau mangsanya. Contohnya seperti ular yang memangsa
tikus, apabila tikus dapat bertahan untuk mempertahankan dirinya maka Ia
akan bertahan, namun secara fisik tikus kalah apabila dibandingkan dengan
ular karena ular memiliki gigi yang tajam,serta racun yang dapat
melumpuhkan bahkan mematikan mangsanya.

3
BAB III

METODE PENELITIAN

3.1 Alat

3.1.1 Gunting

3.1.2 Penggaris

3.2 Bahan

3.2.1 Kertas Origami 4 warna

3.3 Prosedur Kerja

3.3.1 menggaris kertas secara lurus menggunakan penggaris

3.3.2 kemudian memotong kertas sesuai garis yang telah dibuat menggunakan gunting

3.3.3 setelah dipotong, gunting kembali berbentuk persegi pada kertas yang sudah di

potong lurus

3.3.4 setelah dipotong kumpalkan ke satu wadah

3.3.5 Setelah selesai, taburkan secara acak di berbagai tempat seperti di rerumputan dan

lapangan

3.3.6 setelah itu ambil kertas secara acak (manusia berperan menjadi mangsa dan kertas
berperan menjadi mangsa) selama 30 detik

3.3.7 setelah diambil hitung warna apa yang diambil paling banyak

4
BAB IV

PEMBAHASAN

4.1 Seleksi alam merupakan proses penyaringan atau seleksi kelompok organisme yang
dilakukan sesuai dengan keadaan alam. Makhluk hidup yang lemah akan punah dan
yang kuat akan bertahan.

4.2 Tabel pengamatan seleksi alam menggunakan media kertas

Habitat ( total ) (100) Mangsa yang terambil


Warna Keterangan
Sabana Slepa Sabana Slepa
Tersisa 13 di
Hitam 30 30 17 8 sabana dan
tersisa 22
Tersisa 3 di
sabana dan
Hijau 20 20 17 12
tersisa 8 di
slepa
Tersisa 10 di
sabana dan
Kuning 25 25 15 25
tidak ada sisa
di slepa
Tersisa 10 di
sabana dan
Biru 25 25 15 13
tersisa 12 di
slepa

Dengan catatan setiap satu orang selesai mengambil origami dalam waktu 30 detik
Total warna zebra terambil = 25
Total warna kuda terambil = 29
Total warna kancil terambil = 40
Total warna ular terambil = 28

5
6

Hitam = Zebra
Kuning = Kancil
Hijau = kuda
Biru = ular

Warna hitam terambil banyak saat di sabana karena warna nya yang gelap sangat mencolok

di tempat yang terang dan warna hitam sedikit terambil saat di rerumputan karena warna nya
yang hampir menyerupai tanah sehingga warna hitam dapat menyesuaikan dengan tempatnya
yang gelap dan tertutupi.

Warna kuning tersisa 10 di sabana dan habis saat di slepa. Warna kuning bisa habis tanpa sisa
di slepa karena slepa adalah tempat yang gelap dan ditumbuhi banyak rumput sehingga warna
kuning yang mana merupakan warna terang dapat dengan jelas terlihat meskipun ditumbuhi
oleh rumput jadi peluang mendapatkan warna kuning atau pun warna cerah lainnya besar
karena mudah untuk ditemukan.

4.3 Dampak positif dari seleksi alam adalah dengan adanya kematian maka bumi akan ada
keseimbangan antara kehidupan dan kematian dalam dunia hewan.
BAB V

PENUTUP

5.1 Simpulan

5.1.1 Bahwa tentunya setiap makhluk hidup menginginkan kehidupan yang lama di dunia,
namun apabila dalam kehidupan tidak ada yang namanya kematian, maka dunia akan
penuh. Seleksi alam umumnya terjadi antara hewan dengan hewan, seperti contoh
kucing memangsa tikus. Namun, tak jarang manusia yang membunuh hewan, dan yang
dibunuh adalah hewan yang tak biasa yakni seperti gajah,harimau,dsb. Manusia kerap
membunuh hewan-hewan yang diberi gelar “ dilindungi “ karena beberapa faktor
seperti karena hewan tersebut langka sehingga bila manusia tersebut dapat menjualnya
maka akan dihargai dengan harga yang mahal sehingga orang tersebut akan kaya. Hal
seperti ini tidak boleh terus dilakukan karena bila hewan yang sudah langka telah mati
maka yang terjadi adalah tidak keseimbangan terhadap lingkungan. Misalnya, ular telah
punah karena diburu oleh manusia, maka yang terjadi mangsanya yaitu tikus terus
berkembang karena tidak ada yang makan, jika tikus semakin banyak maka padi akan
tidak bisa berkembang karena tikus memakan padi. Akibatnya manusia tidak mendapat
padi yang berkualitas karena padi nya telah dimakan oleh tikus. Oleh sebab itu,
seharusnya kita jangan memburu hewan yang berlebihan hanya karena keinginan
seperti kekayaaan, kepopuleran,dsb.

5.1.2 Seleksi alam merupakan proses penyaringan atau seleksi kelompok organisme yang
dilakukan sesuai dengan keadaan alam. Makhluk hidup yang lemah akan punah dan
yang kuat akan bertahan.

5.1.3 Bahwa seleksi alam adalah kegiatan untuk mempertahankan diri dan habitat. Makhluk
hidup yang dapat mempertahankan dirinya akan bertahan dan yang lemah akan mati.
Kegiatan seleksi alam misalnya seperti disuatu kawasan terdapat ladang yang banyak
sumber makanan, adanya sumber air. Maka tentunya banyak hewan yang
menginginkan tempat tersebut menjadi habitatnya, misalnya singa dan harimau. Maka
akan terjadi perebutan antara singa dan harimau, singa dan harimau sama-sama
menginginkan tempat tersebut, siapapun yang bertahan akan mendapat tempat dan
yang kalah tidak mendapat apa-apa.

7
8

5.1.4 Dampak positif dari seleksi alam adalah dengan adanya kematian maka bumi akan
ada keseimbangan antara kehidupan dan kematian dalam dunia hewan.

5.2 Saran

Kepada para pembaca kita seharusnya menjaga lingkungan kita dan ekosistemnya,
jangan sampai kita memangsa hewan-hewan secara berlebihan hanya karena keinginan
secara materi, karena segala sesuatu yang berlebihan akan berakhir tidak baik.
DAFTAR PUSTAKA

Hariyanto,Sucipto dan Bambang Irawan. 2015. Persiapan Menghadapi Olimpiade


IPA-Biologi. Jakarta Timur:PT.Bina Prestasi Insani

Kementerian Pendidikan & Kebudayaan. 2015. Ilmu Pengetahuan Alam Semester 1.


Jakarta:Pusat Kurikulum dan Perbukuan,Kemdikbud

Hidayati, Nur,S.Pd dan Dwi, Ratnawati,ST. 2010. Kamus Lengkap


Biologi:Dwimedia Press

9
LEMBAR PENGESAHAN

Laporan penelitian yang berjudul “ Praktikum Biologi Seleksi alam. “

Terbimbing telah disahkan dan disetujui pada:

Hari :

Tanggal :

Disetujui oleh :

Kepala Sekolah Guru Pembimbing

Drs. Antonius, S. H., M. Pd. Aswandi, S. Pd.

ii
HALAMAN PERSEMBAHAN

Dengan mengucap syukur, kami persembahkan hasil kami ini untuk para pembaca dan
orang yang kami kasihi.

Ucapan terima kasih kami , kami sampaikan pada :

1. Kami bersyukur atas Tuhan yang telah memberikan kami nafas kehidupan sehingga
kami dapat mengerjakan tugas yang di berikan.
2. Kami berterima kasih atas Pak Aswandi yang telah membimbing kami agar dapat
membuat laporan ilmiah dengan baik dan benar sesuai dengan apa yang telah di ajari
olah Pak Aswandi
3. Kami juga berterima kasih atas kepada Orang Tua kami yang telah mendukung kami
dalaam mengerjakan tugas ini dan mau bekerja sama untuk membantu kami mencari
sumber-sumber dari buku.
4. Kami berterimakasih kepada pustakawati yang telah mengizinkan kami untuk
meminjam buku sehingga kami dapat menambah informasi dari buku-buku tersebut.
5. Kami berterimakasih kepada teman-teman dan kerabat yang telah mau bekerja sama
membantu kami saat kami membutuhkan bantuan.

iii
HALAMAN MOTTO

“ MEMANGSA UNTUK HIDUP “

iv
KATA PENGANTAR

Puji syukur Kami panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa karena atas anugerah-
NYA kami dapat menyelesaikan proyek “ Laporan Praktikum Biologi Seleksi Alam “ dalam
waktu 1 bulan. Kami mengucapkan terimakasih kepada Pak Aswandi S, Pd. Selaku guru
Bahasa Indonesia yang telah sabar mengajari kami bagaimana cara mengerjakan laporan
ilmiah dengan benar. Kami mengucapkan terimakasih kepada Ibu Eva Ariesanty S, Si.
Karena telah mengajari kami materi seleksi alam dan terimakasih kepada pustakawati Kak
Lis karena telah mengizinkan kami bekerja maupun meminjam buku di perpustakaanya.

Seleksi alam adalah suatu keadaan dimana makhluk hidup saling bersaing demi
mempertahankan kelangsungan hidupnya.

Sungai Raya, 03 Februari 2016

Kelompok Neldy Wijaya

v
DAFTAR ISI

HALAMAN DEPAN............................................................................................................... i

LEMBAR PENGESAHAN......................................................................................................ii

HALAMAN PERSEMBAHAN...............................................................................................iii

HALAMAN MOTTO...............................................................................................................iv

KATA PENGANTAR..............................................................................................................v

DAFTAR ISI.............................................................................................................................vi

BAB 1 PENDAHULUAN....................................................................................................1

1.1 Latar Belakang...............................................................................................1


1.2 Identitas Masalah ..........................................................................................1
1.3 Tujuan dan manfaat.......................................................................................1

BAB II KAJIAN TEORI.......................................................................................................3

BAB III METODE PENELITIAN..........................................................................................4

3.1 Alat................................................................................................................4

3.2 Bahan.............................................................................................................4

3.3 Prosedur Kerja...............................................................................................4

BAB IV PEMBAHASAN.......................................................................................................5

4.1 Pengertian Seleksi Alam..............................................................................5


4.2 Tabel Pengamatan Seleksi Alam Menggunakan Media Kertas....................5
4.3 Dampak Positif Seleksi Alam......................................................................6

BAB V PENUTUP................................................................................................................7

5.1 Simpulan......................................................................................................7
5.2 Saran............................................................................................................8

DAFTAR PUSTAKA...............................................................................................................9

Anda mungkin juga menyukai