Anda di halaman 1dari 3

KESEHATAN DAERAH MILITER XVII/ CENDERAWASIH

RUMAH SAKIT TK. II MARTHEN INDEY

KEPUTUSAN KEPALA RUMAH SAKIT TK. II MARTHEN INDEY


Nomor : Kep /125/I/ 2016

tentang

PENETAPAN DAN PEMBERLAKUAN PEDOMAN DAN SPO PELAYANAN PASIEN PADA


TAHAP TEMINAL (AKHIR KEHIDUPAN) DI RUMAH SAKIT TK. II MARTHEN INDEY

KEPALA RUMAH SAKIT TK. II MARTHEN INDEY

Menimbang : a. Bahwa upaya penyelenggaraan pelayanan pasien khususnya


pada pasien tahap terminal (akhir kehidupan) di Rumah Sakit Tk. II
Marthen Indey yang bertujuan untuk memberikan asuhan pada akhir
kehidupan yang harus mempertimbangkan tempat asuhan atau
pelayanan yang diberikan yang berhubungan dengan proses penyakit
atau terapi kuratif atau memerlukan bantuan yang berhubungan
dengan masalah-masalah psikososial, spiritual dan budaya yang
berkaitan dengan kematian dan proses kematian.

b. Bahwa kegiatan pelayanan pasien tahap terminal (akhir


kehidupan) di Rumah Sakit Tk. II Marthen Indey dilakukan secara
komprehensif, seragam, terinteregrasi, serta berkelanjutan oleh
masing-masing unit terkait dan terkoordinasi yang dibentuk oleh
Kepala Rumah Sakit Tk. II Marthen Indey.

c. Bahwa untuk mencapai tujuan sebagaimana dimaksud dalam


butir (b) di atas, diperlukan suatu pedoman pelayanan pasien tahap
terminal (akhir kehidupan).

d. Bahwa agar pedoman pelayanan pasien tahap terminal (akhir


kehidupan) tersebut agar memiliki kekuatan hukum perlu ditetapkan
melalui Surat Keputusan Kepala Rumah Sakit Tk. II Marthen Indey.

Mengingat : 1. Undang-undang RI No.36 tahun 2009 tentang Kesehatan


2. Undang-undang RI No.44 tahun 2009 tentang Rumah Sakit
3. Undang-undang RI No.29 tahun 2004 tentang Praktek
Kedokteran
4. SK.Menkes RI No. 1333 Menkes/SK/XlI/1999 tentang Standar
Pelayanan Rumah Sakit.
5. SK Dirjen Pelayanan Medik Departemen Kesehatan RI
NoYM.00.03.2.2.571 tentang Sertifikat Akreditasi Rumah sakit
Memperhatikan : Surat Perintah Karumkit Tk. II Marthen Indey nomor : Sprin/ 004 / I /
2016 tanggal 08 Januari 2016 tentang perintah sebagai Tim Pokja
Akreditasi Rumah Sakit Versi 2012 Rumkit Tk. II Marthen Indey.

MEMUTUSKAN

Menetapkan : Kesatu. Memberlakukan Pedoman dan SPO Pelaksanaan


pelayanan pasien pada tahap terminal (akhir kehidupan) di Rumah
Sakit Tk. II Marthen Indey.

Kedua. Kebijakan tentang Pedoman dan SPO Pelayanan pasien


pada tahap terminal (akhir kehidupan) Rumah Sakit Tk. II Marthen
Indey sebagaimana tercantum dalam lampiran keputusan ini.

Ketiga. Bahwa agar pelayanan pasien tahap terminal (akhir


kehidupan) dapat terlaksana dengan baik perlu adanya kebijakan
Rumah Sakit Tk. II Marthen Indey sebagai landasan penyelenggaraan
pelayanan pasien pada tahap terminal (akhir kehidupan)

Keempat. Surat keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dan


akan diadakan perbaikan/perubahan apabila di kemudian hari ternyata
terdapat kekeliruan dalam penetapannya.

Ditetapkan di : Jayapura
Pada tanggal : 28 Januari 2016
Kepala Rumah Sakit Tk. II Marthen Indey,

dr. Fauji Arief, MM


Kolonel Ckm NRP 32543
KESEHATAN DAERAH MILITER XVII/ CENDERAWASIH
RUMAH SAKIT TK. II MARTHEN INDEY Lampiran Skep Karumkit Tk. II Marthen Indey
Nomor : Kep / 118 / II /2016
Tanggal : 29 Januari 2016

KEBIJAKAN PELAYANAN PADA PASIEN TAHAP TERMINAL (AKHIR


KEHIDUPAN)RUMAH SAKIT TK. II MARTHEN INDEY

1. Petugas Rumah Sakit harus dapat memastikan bahwa gejala-gejala pada pasien
terminal (akhir kehidupan) akan dilakukan asesmen dan di kelola secara tepat.

2. Petugas Rumah Sakit memastikan bahwa pasien dengan penyakit terminal di layani
dengan hormat dan respek.

3. Petugas Rumah Sakit melakukan asesmen keadaan pasien sesering mungkin


sesuai kebutuhan untuk mengidentifikasi setiap geala-gejala pada pasien tahap
terminal (akhir kehidupan).

4. Petugas Rumah Sakit merencanakan pendekatan preventif dan terapeutik dalam


mengelola gejala-gejala pada pasien tahap terminal (akhir kehidupan).

5. Petugas Rumah Sakit harus menghormati nilai yang di anut pasien, agama, dan
preperensi budaya.

6. Petugas Rumah Sakit harus mengikut sertakan pasien dan keluarganya dalam
semua aspek pelayanan terutama pasien terminal (akhir kehidupan).

7. Petugas Rumah Sakit memberikan respon pada masalah psikologis, emosional,


spiritual dan budaya dari pasien dan keluarganya.

Ditetapkan di : Jayapura
Pada tanggal : 29 Januari 2016
Kepala Rumah Sakit Tk. II Marthen Indey,

dr. Fauji Arief, MM


Kolonel CKM NRP 32543

Anda mungkin juga menyukai