Anda di halaman 1dari 13

[FILSAFAT SENI]

Volume 1 Nomor 1 2019


e-ISSN : 0000-0000

Analisis Poster Film Laskar Pelangi Ditinjau Dari Seni Sebagai


Ekspresi
David Yohannes F1, Andana Dwiky2
Program Studi Desain Komunikasi Visual
Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Indraprasta PGRI
Jl.Nangka No.58C Tanjung Barat, Jakarta Selatan, 12530
Davidfransisco75@gmail.com, , Anandadwicky02@gmail.com

Article History
accepted xx/xx/xxx approved xx/xx/xxx published
xx/xx/xxx

Abstrak

Jurnal ini dibuat untuk mengetahui atau membuat suatu pengertian dari ekspresi warna
yang dijadikan kedalam poster film berjudul laskar pelangi. Seni sebagai ekspresi yang
terkandung didalam poster film ini yang kami bahas berupa warna yang dimana warna
dari poster film dapat menjadi sebuah ringkasan isi cerita sebelum kita mengetahui isi dari
film tersebut. Warna yang terkandung didalam poster film ini bermacam – macam serta
arti dari warna poster film tersebut. Film ini bercerita warna yang berhubungan dengan
poster film seperti tentang persahabatan, perjuangan, kesedihan, keyakinan serta
pantang menyerah. Salah satu cerita yang berhubungan pantang menyerah dengan warna
yang terkandung didalam poster film itu dimana murid-murid yang ada di sekolah tersebut
masih giat menuntut ilmu walaupun dengan keadaan sekolah yang rusak mereka tetap
tidak menyerah menuntut ilmu, film ini juga bisa dijadikan motivasi bagi remaja atau bagi
orang yang masih duduk dibangku sekolah untuk dapat lagi giat untuk belajar.

Kata kunci: laskar pelangi, ekspresi warna, poster film

This work is licensed under a CC-BY-NC

PENDAHULUAN

Tujuan artikel ini dibuat untuk dapat menganalis segala bentuk ekspresi warna
yang terkandung dalam poster film yang berjudul laskar pelangi serta memberi arti dan
tujuan dari hubungan poster film dengan pemilihan warna yang terkandung, yang
menjadi cerita di dalam poster film tersebut tanpa kita harus melihat dari isi filmnya.
Seni sebagai ekspresi merupakan salah satu ekspresi yang di pancarkan oleh jiwa
manusia yang bisa merupakan dari satu karya atau karya seni yang dibuat seseorang

1
Analisis Poster Film Laskar Pelangi Ditinjau Dari Seni Sebagai Ekspresi
David Yohannes F1, Andana Dwiky2 (© 2019)

untuk menjadi suatu objek karya yang dijadikan pancaran atau arti ekspresi yang ada di
suatu karya.
seni sebagai ekspresi ini pun bisa terjadi dari suatu karya poster film yang
dimana didalam poster tersebut terdapat warna warna yang bisa dijadikan ekspresi
untuk menyampaikan pesan pesan atau cerita yang ada di film tersebut seperti hal nya
poster film laskar pelangi yang diadaptasikan dari karya Poster yang dibuat oleh andrea
hirata yang dijamannya sempat terkenal dan banyak peminat untuk Poster tersebut,
ekspresi yang terkandung dalam poster film tersebut ialah gairah, semangat, kreatif,
inovatif, imajinatif ,kesedihan, kehilangan, duka dan yang lain lainnya bila mengikuti
dari arti dari warna – warna yang terkandung didalam karya poster film laskar pelangi
ini, yang bisa menceritakan isi dari film tersebut. Film laskar pelangi yang
diadaptasikan oleh andrea hirata ini yang mengambil setting di akhir tahun 70-an. Hari
pertama pembukaan kelas baru di sekolah SD Muhammadyah menjadi sangat
menegangkan bagi dua guru luar biasa, Muslimah (Cut Mini) dan Pak Harfan
(Ikranagara), serta 9 orang murid yang menunggu di sekolah yang terletak di desa
Gantong, Belitong. Sebab kalau tidak mencapai 10 murid yang mendaftar, sekolah akan
ditutup. Hari itu, Harun, seorang murid istimewa menyelamatkan mereka. Ke 10 murid
yang kemudian diberi nama Laskar Pelangi oleh Bu Muslimah, menjalin kisah yang tak
terlupakan. 5 tahun bersama, Bu Mus, Pak Harfan dan ke 10 murid dengan keunikan
dan keistimewaannya masing masing, berjuang untuk terus bisa sekolah. Di antara
berbagai tantangan berat dan tekanan untuk menyerah, Ikal (Zulfani), Lintang (Ferdian)
dan Mahar (Veris Yamarno) dengan bakat dan kecerdasannya muncul sebagai
pendorong semangat sekolah mereka. Di tengah upaya untuk tetap mempertahankan
sekolah, mereka kembali harus menghadapi tantangan yang besar. Lalua apa mereka
akan sanggup menghadapi cobaan itu. Film ini juga menjadi inspirasi kalangan muda
dimasanya yang dimana maksud dari film ini untuk memberitahu kita bahwa sekolah
dan mencari ilmu sangat penting sertaa harus diperjuangkan. Inspirasi ini bukan hanya
dari golongan ekonomi menengah kebawah saja ataupun golongan ekonomi keatas.
Untuk menggapai impiannya laskar pelangi keluarga mereka yang sangat miskin serta
bertempat tinggal di desa pelosok saja berjuang keras. Di era modern ini kebanyakan
orang yang dapat bersekolah dengan fasilitas yang tinggi. Rugi besar jika menyia-
nyiakannya. Selain itu untuk anak-anak golongan ekonomi menenga kebawah
mempunyai inspirasi untuk bersekolah dan mempunyai kesempatan yang sama untuk
menjadi orang sukses. Menjadikan impian-impian itu adalah sebuah tantangan yang
harus dicapai.

Peran pemerintah pun sangat di butuhkan untuk masa depan generasi muda
Indonesia untuk mencapai impian-impiannya. Pemeritah sebagai fasilitator penyedia
faselitas pendukung. Misal membangun sekolah-sekolah di seluruh penjuru Indonesia
sampau ke pelosok-pelosok. Dan mendatangkan guru-guru yang berkualitas dan
professional. Sehingga generasi muda menjadikan dirinya sebagai manusia yang
berkualitas. Dan bisa meneruskan generasi Indonesia sebagai manusia berkualitas dan
berguna bagi Negara Republik Indonesia.

2
Analisis Poster Film Laskar Pelangi Ditinjau Dari Seni Sebagai Ekspresi
David Yohannes F1, Andana Dwiky2 (© 2019)

METODE

Metode penelitian kualitatif adalah metode penelitian yang berlandaskan pada filsafat
post positivisme. Metode ini digunakan untuk meneliti pada kondisi obyek yang alamiah,
(sebagai lawannya eksperimen) di mana peneliti adalah sebagai instrumen kunci. Pengambilan
sampel sumber data dilakukan secara purposive dan snowball, teknik pengumpulan dengan tri-
anggulasi (gabungan), analisis data bersifat induktif atau kualitatif dan hasil penelitian kualitatif
lebih menekankan arti dari pada generalisasi (Sugiyono 2009:15).

Serta bersifat deskriptif dikarenakan tulisan ini bermaksud untuk mengungkap serta
menjelaskan tanda yang ada pada desain poster pada film Laskar Pelangi tersebut. Sedangkan,
interpretative salah satu metode menafsirkan suatu konteks dan makna. Dalam penelitian,
antara subjek dan objek menyatu, sehingga kita dapat mengetahui analisis kebenaran
mengenai objek yang sangat tergantung kepada penafsiran subjektif subjek. Berdasarkan fakta
yang dikumpulkan, dibuatlah tafsir atau interpretasi. Data diambil dari poster film Laskar
Pelangi Andrea Hirata dengan melakukan pencatatan data sesuai kebutuhan penelitian. Pada
penelitian ini, data adalah berupa desain grafis poster Laskar Pelangi

Metode kualitatif yang digunakan ini seperti memberi pembahasan warna yang ada di
dalam poster laskar pelangi yang di jadikan ekpresi yang dimana kita dapat mengetahui arti
serta maksud warna sebagai ekspresi yang terkandung didalam poster film laskar pelangi
tersebut. Dari metode ini hal yang bisa kita ketahui adalah isi dari cerita poster, dengan
mengetahui maksud dari warna - warna yang digambarkan didalam poster tersebut kita bisa
mengetahui apa saja ringkasan isi cerita tersebut sebelum langsung melihat isi cerita tersebut.

HASIL DAN PEMBAHASAN

Salah satu kepercayaan paling umum yang paling tentang seni adalah bahwa seni pada
dasarnya adalah bentuk ekspresi. Seniman Pandangan Tolstoy: seni adalah komunikasi
perasaan dari artis ke penonton melalui tanda-tanda eksternal tertentu adalah orang yang
terinspirasi oleh pengalaman emosional gunakan keahlian mereka dengan kata - kata, warna,
musik, gerakan, dll untuk mewujudkan emosi mereka dalam sebuah karya seni dengan maksud
untuk merangsang emosi yang sama di audiens mencatat sudut pandang ekspresif muncul
karena kita hidup di dunia pasca-Romantis dunia modern menjadi penerus dunia di mana
penciptaan karya seni terinspirasi oleh ekspresionisme. Ekspresionisme ini dapat terkandung
dalam poster film yang berjudul laskar pelangi ini seperti warna yang dijadikan ekspresi,
Ilustrasi poster film berupa siluet figur tokoh tokoh yang berkaitan dengan film laskar pelangi
yang sedang berkumpul di sawah padi serta bawah langit senja dengan awan berwarna pelangi
Penggunaan ilustrasi berupa siluet figur anak yang duduk diatas dermaga kayu yang sedang
memandang jauh anak-anak lainnya. Petanda (signified) yang ditangkap adalah anak yang
sedang duduk adalah tokoh utama dalam Poster Laskar Pelangi dan anak-anak lainnya adalah
anggota Laskar Pelangi. Warna-warna beragam yang terdapat pada pelangi dapat memiliki
kesan pada desain poster film. Dimana yang diceritakan pada film ini salah satu masa kecil
penulis film, Andrea Hirata yang filmnya dan menjadi topik utama dalam Laskar Pelangi. Pesan
yang disampaikan yakni, Hidup itu penuh warna dan bersyukur akan membuatnya lebih indah.
Dimulai dari warna yang suram hingga warna yang paling cerah ceria. Jadi warna pelangi dapat
diartikan sebagai keceriaan kehidupan masa kecil penulis Poster bersama teman-temannya di

3
Analisis Poster Film Laskar Pelangi Ditinjau Dari Seni Sebagai Ekspresi
David Yohannes F1, Andana Dwiky2 (© 2019)

sekolah yang selalu menyambut gembira pelangi setelah hujan. Judul utama dari poster film
dengan penanda (signifier) yang berbunyi ‘Laskar Pelangi’ yang ditulis dengan jenis huruf
cursive. Huruf cursive paling sering dikaitkan dengan goresan yang lengkung dan halus tetapi
juga juga dapat dikatakan berani dan agak kasar namun terasa nyaman dalam komposisi yang
kompleks. Jenis huruf ini juga mampu mencerminkan ekspresi spontan, memberikan citra
retro atau klasik, beralur, perasaan masa lalu, daya tarik hipster atau modernitas.

. Berikut contoh poster serta tabel penjelasan warna yang terkandung di dalam poster :

4
Analisis Poster Film Laskar Pelangi Ditinjau Dari Seni Sebagai Ekspresi
David Yohannes F1, Andana Dwiky2 (© 2019)

5
Analisis Poster Film Laskar Pelangi Ditinjau Dari Seni Sebagai Ekspresi
David Yohannes F1, Andana Dwiky2 (© 2019)

No Warna Penjelasan warna di dalam isi film


.
1. Pink :
Arti :
Makna yang diungkap dari warna
pink adalah gairah/ 5 semangat (passion),
kreatif (creative), inovatif (inovative),
imajinatif (imaginative) dan seimbang
(balance). Namun warna magenta dapat
bermakna negatif yaitu sebagai warna yang
eksentrik, impulsif, ketidakpastian dan
aneh.

Isi film :
Arti dari warna ini menceritakan
tentang gairah atau semangat dari murid sd
Muhamadiyah yang terus
mempertahankan agar tetap berdirinya
sekolah yang mereka tempati dengan cara
mencari satu orang murid lagi agar total 10
murid yang ada di sd muhamadiyah sesuai
dengan persyratan agar berdiri nya sekolah
tersebut serta kreatif , inovatif dan
imaginative yang dimana film ini seperti
Mahar pria tampan bertubuh kurus ini
mempunyai bakat dalam bidang seni. Yang
dapat dilihat dari suatu Kejadian di sekolah
tentang mahar yang menemukan ide untuk
perlombaan semacam karnaval.

Mahar menemukan suatu ide untuk menari


dalam acara itu. Mereka semua para Laskar
Pelangi menari seperti orang kesetanan,
karena aksesoris yang mereka kenakan
adalah kalung yang terbuat dari tumbuhan
langka dan hanya di Belitung, yaitu
merupakan tumbuhan yang bisa membuat
seluruh badan gatal.

Alhasil mereka semuapun menari seperti


orang yang kesurupan, akan tetapi karena
ide cemerlang inilah SD Muhammadiyah
dapat memenangkan perlombaan tersebut.

6
Analisis Poster Film Laskar Pelangi Ditinjau Dari Seni Sebagai Ekspresi
David Yohannes F1, Andana Dwiky2 (© 2019)

2. Magenta :
Arti :
Pink dan magenta memiliki
kesamaan hue sehingga memiliki makna
yang hampir mirip atau serupa. Makna
yang diungkap dari warna magenta adalah
gairah/ semangat (passion), kreatif
(creative), inovatif (inovative), imajinatif
(imaginative) dan seimbang (balance).
Namun warna magenta dapat bermakna
negatif yaitu sebagai warna yang eksentrik,
impulsif, ketidakpastian dan aneh.

Isi dari film:

3. Biru :
Arti :
Biru memberikan efek dingin dan
menenangkan orang (sedative) secara
psikologis. Penggunaan lingkungan
berwarna biru yang dominan juga dapat
menyebabkan efek melankolis. Warna biru
dipercaya sebagai warna yang menandakan
ketenangan, persuasian, kepasifan, dan
pengunduran diri.

Isi dari film:


Latar tempat film laskar pelangi
ini bertempat di sebuah desa yang dimana
desa tersbut sangat sejuk dengan
pemandangan alam yang indah

7
Analisis Poster Film Laskar Pelangi Ditinjau Dari Seni Sebagai Ekspresi
David Yohannes F1, Andana Dwiky2 (© 2019)

4. Merah :
Arti :
Warna merah umumnya memberikan
kegairahan dan dapat merangsang implus
dan otak. Penggunaan merah juga
mempunyai arti yang melambangkan kasih
sayang. Warna merah juga mempunyai
suatu kualitas agresif dan sering
dihubungan dengan kegembiraan dan
kehebatan. Warna merah dapat dikatakan
sebagai pilihan watak yang ramah dan
ekstovert. Warna merah membangkitkan
kehangatan, kegembiraan, pemberontakan
dan kekuatan.

Isi dari film :


Kegembiraan yang terjadi di
film bisa berupa tentang hubungan
persahabatan seperti anak anak yang
bermain di desa walaupun hidup mereka
masih sederhana mereka masih bisa
berkumpul dan Bahagia Bersama.

8
Analisis Poster Film Laskar Pelangi Ditinjau Dari Seni Sebagai Ekspresi
David Yohannes F1, Andana Dwiky2 (© 2019)

5. Orange :
Arti :
Makna yang diungkap dari warna
orange adalah penyemangat (courage),
kepercayaan diri (confident), kehangatan
(warmth), inovatif, bersahabat (friendly),
dan bertenaga (energy). Namun warna
orange dapat bermakna negatif yaitu
sebagai warna yang melambangkan ketidak
dewasaan (immaturity), ketidaktahuan
(ignorance) dan kerugian (depravation).

Isi dari film :


Seperti Dalam tokoh laskar
pelangi lintang adalah murid yang sangat
bersemangat untuk bersekolah semenjak
hari pertama di sekolah. Ia harus
menempuh jarak 80 km untuk bolak-balik
dari rumah untuk sampai ke sekolahnya.

Ia juga tipe murid yang selalu aktif dalam


kelas dan mempunyai cita-cita seorang ahli
matematika. Sekalipun ia murid paling
jenius, pria kurus berambut ikal ini pernah
salah dalam membawa peralatan
sekolahnya. Sekolah dan cita-cita mulianya
terpaksa ditinggalkan karena ia harus
bekerja untuk memenuhi kebutuhan
kebutuhan keluarganya semenjak ayahnya
meninggal dunia.

SIMPULAN

Seni sebagai ekspresi yang digambarkan dari poster film laskar pelangi ini adalah berupa
dari pewarnaan yang mengandung arti atau ringkasan cerita ini. Poster yang dibuat oleh
andrea hirata yang dijamannya sempat terkenal dan banyak peminat untuk Poster
tersebut, ekspresi yang terkandung dalam poster film tersebut ialah gairah, semangat,
kreatif, inovatif, imajinatif ,kesedihan, kehilangan, duka dan yang lain lainnya bila
mengikuti dari arti dari warna – warna yang terkandung didalam karya poster film
laskar pelangi ini, yang bisa menceritakan isi dari film serta metode yang dilakukan
bersifat kualitatif metode penelitian yang berlandaskan pada filsafat post positivisme.
Metode ini digunakan untuk meneliti pada kondisi obyek yang alamiah, (sebagai
lawannya eksperimen) di mana peneliti adalah sebagai instrumen kunci dan deskriptif
dikarenakan tulisan ini bermaksud untuk mengungkap serta menjelaskan tanda yang

9
Analisis Poster Film Laskar Pelangi Ditinjau Dari Seni Sebagai Ekspresi
David Yohannes F1, Andana Dwiky2 (© 2019)

ada pada desain poster pada film Laskar Pelangi tersebut. Sedangkan, interpretative
salah satu metode menafsirkan suatu konteks dan makna

DAFTAR PUSTAKA

Oktaviani, I. (2010). Tinjauan Semotika Pada Desain Cover Novel Tetralogi Laskar Pelangi
Andrea Hirata. Padang

Suhendri N. (2009). FILM LASKAR PELANG DAN MOTIVASI BELAJAR. Sumatera Utara:
Departement Ilmu Komunikasi Fakultas ilmu Sosial Dan Ilmu Politik

Setia, B.M (2013). KAJIAN TRANSFORMASI DARI NOVEL LASKAR PELANGI KARYA ANDREA
HIRATA KE FILM LASKAR PELANGI KARYA RIRI. Yogyakarta.

Nahdir, A. (2016). NILAI-NILAI KEIKHLASAN DALAM FILM LASKAR PELANGI KARYA ANDREA
HIRATA. Salahtiga.

10
Analisis Poster Film Laskar Pelangi Ditinjau Dari Seni Sebagai Ekspresi
David Yohannes F1, Andana Dwiky2 (© 2019)

11
Analisis Poster Film Laskar Pelangi Ditinjau Dari Seni Sebagai Ekspresi
David Yohannes F1, Andana Dwiky2 (© 2019)

12
Analisis Poster Film Laskar Pelangi Ditinjau Dari Seni Sebagai Ekspresi
David Yohannes F1, Andana Dwiky2 (© 2019)

Plagiatrism

filsafat seni

13

Anda mungkin juga menyukai