Anda di halaman 1dari 1

NURAMINAH, S.

Pd
SMPN 1 PUNCAK SORIK MARAPI

“Refleksi Pembelajaran Penetuan Solusi”

Pada pembelajaran ini saya sudah melaksanakan semua kegiatan bersama dosen dan
pembimbing mengenai Menentukan Solusi, dengan cara meneksplorasi alternatif solusi berdasarkan
kajian literatur dan hasil wawancara, menetukan Solusi yang relevan berdasarkan hasil wawancara
dengan pakar, menganalisis penentuan solusi dan menganalisis alternatif solusi.

Kegiatan yang sudah dilaksanakan dalam pembelajaran ini yaitu saya banyak memperoleh
penjelasan mengenai LK. 2.2 Menentukan Solusi dari dosen pembimbing dan Pamong salah
satunya tentang Analisis alternatif solusi dimana dosen pembimbing menyuruh saya menyediakan
alternatif solusi apabila solusi yang relevan tidak berhasil. Dan menurut pendapat pamong bahwa
dalam analisis penentu solusi untuk Kurangnya etika berkomunikasi Sebagai upaya memahamkan
kurangnya etika berkomunikasi maka akan dilakukan bimbingan klasikal dengan layanan informasi.

Hambatan yang saya temui dalam pembelajaran ini yaitu

 Belum mampu menguasai metode pembelajaran yang di gunakan dalam layanan


klasikal (layanan informasi).
 Belum menemukan video yang tepat untuk materi tentang etika komunikasi yang baik.
 Materi untuk layanan informasi belum maksimal

Upaya yang akan dilakukan untuk mengatasi kegiatan yang belum dilaksanakan dalam
pembelajaran ini yaitu saya akan belajar bersama dosen dan pamong dan menunggu arahan
mengenai penugasan ini bersama dosen dan pamong tersebut. saya akan memperbaiki dari hasil-
hasil yang belum maksimal dan mempelajari lebih dalam sebagai persiapan saya untuk praktik dan
ujian dalam kegiatan PPG ini. saya berusaha semaksimal mungkin belajar dengan menonton
berbagai informasi dari youtube tentang pembelajaran PBL dan PJBL. Serta berkonsultasi dengan
dosen, pamong dan teman sejawat.

Upaya apa yang akan dilakukan untuk keberlanjutan dari kegiatan yang sudah dilaksanakan
dalam pembelajaran ini yaitu mempersiapkan keperluan untuk praktik pembelajaran seperti RPL,
Materi, PPT, Video, LKPD, dan evaluasi.

Pengalaman baru yang saya dapat dari pembelajaran ini yaitu

Sebelum saya mengikuti PPG saya melaksanakan solusi terhadap masalah yang ditemui hanya
sekedar konseling tanpa mengetahui teknik dan model-model konseling, kemudian dalam
melaksanakan layanan informasi juga saya hanya menggunakan teknik ceramah dan tanya jawab.

Setelah saya mengikuti PPG ini lebih paham tentang alternatif solusi dalam konseling individual
yang ternyata selama ini juga sudah saya laksanakan, kemudian dalam layanan informasi lebih
menambah pengetahuan saya tentang PBL dan PJBL serta contoh-contohnya.

Anda mungkin juga menyukai