Anda di halaman 1dari 8

eningkatkan semangat belajar siswa pada materi pelajaran

“Instalasi Jaringan Komputer dan Sumber Daya Berbagi


Pakai (sharing resource)” dengan menggunakan langkah-
langkah model pembelajaran Problem Based Learning (PBL)
Pendekatan Saintifik berbasis TPACK, student center,
dengan metode diskusi, tanya jawab, demontrasi, praktek
dan penugasan.

Penulis

Romadhon

Tanggal

Sabtu 10 Desember 2022 dan Selasa 10 Januari 2023

Situasi:

Kondisi yang menjadi latar belakang masalah, mengapa


praktik ini penting untuk dibagikan, apa yang menjadi peran
dan tanggung jawab anda dalam praktik ini.

Kondisi yang menjadi latar belakang masalah, yaitu:

1. Peserta didik tidak aktif mengikuti pembelajaran


kebanyakan diam saja.

2. Peserta mengantuk ketika pembelajaran.

3. Kurang menariknya pembelajaran.

4. Kegiatan belajar dan mengajar masih terpusat pada guru.

5. Guru belum memahami model pembelajaran yang inovatif.

Mengapa praktik ini penting untuk dibagikan, praktik ini


penting dibagikan karena dengan membagikan praktik ini
kita bisa berbagi pengalaman dengan guru lain, praktik ini
bisa dijadikan referensi untuk mengatasi masalah yang sama
dan memotivasi diri sendiri serta guru lain untuk bisa
memberikan yang terbaik bagi siswa.
Apa yang menjadi peran dan tanggung jawab anda dalam
praktik ini,

Dalam praktik ini saya menjadi fasilitator dalam membimbing


dan mengarahkan siswa untuk mencapai keberhasilan dalam
tujuan pembelajaran. Dan juga menciptakan proses
pembelajaran yang menyenangkan dan bermakna. Selain itu
juga saya bertanggungjawab untuk membuat rancangan RPP,

bahan ajar, media ajar, LKPD dan evaluasi.

Tantangan :

Apa saja yang menjadi tantangan untuk mencapai tujuan


tersebut? Siapa saja yang terlibat,

Apa saja yang menjadi tantangan untuk mencapai tujuan


tersebut?

1. Kemampuan peserta didik dalam memahami materi yang


disampaikan guru.

2. Kondisi peserta didik yang belum siap dalam


pembelajaran.

3. Sebagian besar peserta didik belum terbiasa


mengoperasikan komputer.

4. pemahaman model-model pembelajaran inovatif yang


masih terbatas.

5. Peserta didik belum terbiasa berdiskusi.

6. Peserta didik belum terbiasa presentasi didepan.

7. Peserta didik belum terbiasa berbicara ketika berdiskusi,


presentasi, bertanya, memberikan kesimpulan dan
merefleksi kegiatan pembelajaran.
Siapa saja yang terlibat,

1. Bpk. Deri Emilia, S.Pd., MM. Selaku Kepala sekolah yang


memberikan ijin penggunaan fasilitas sarana dan prasarana
untuk kegiatan PPG

2. Bpk. Dr. Priyanto selaku Dosen dan Bpk. Drs. Ari


Sumarsono, M.Eng. selaku Guru pamong yang membimbing
dalam mengerjakan setiap tugas.

3. Bpk. Dedi Hendriadi, S.Kom., Gr. Selaku Koordinator PPG.

4. Peserta didik kelas X TKJ.

Aksi :

Langkah-langkah apa yang dilakukan untuk menghadapi


tantangan tersebut/ strategi apa yang digunakan/ bagaimana
prosesnya, siapa saja yang terlibat / Apa saja sumber daya
atau materi yang diperlukan untuk melaksanakan strategi ini

Langkah-langkah apa yang dilakukan untuk menghadapi


tantangan tersebut

1. melakukan wawancara dan kajian literatur dalam


menentukan solusi dari masalah yang dihadapi.

2. merumuskan solusi yang tepat untuk masalah yang


dihadapi.

3. merancang perangkat pembelajaran dengan menerapkan


solusi yang dipilih.

4. melaksanakan kegiatan PPL.

Strategi apa yang digunakan


1. Model pembelajaran yang digunakan adalah Problem
Based Learning (PBL) dengan langkah- langkah sebagai
berikut :

a. Orientasi peserta didik kepada masalah

b. Mengorganisasikan peserta didik

c. Membimbing penyelidikan individu dan kelompok

d. Mengembang kan dan menyajikan hasil karya

e. Menganalisis dan mengevaluasi proses pemecahan


masalah.

2. Media pembelajaran yang digunakan adalah google slide.

3. Metode yang digunakan adalah diskusi, tanya jawab,


demontrasi, praktek dan penugasan.

4. Pendekatan Saintifik berbasis TPACK, student center.

Bagaimana prosesnya,

1. Kegiatan Pendahuluan

Pada kegiatan ini guru melakukan pembukaan dengan salam


pembuka dan berdoa untuk memulai pembelajaran,
memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin,
menyiapkan fisik dan psikis peserta didik dalam mengawali
kegiatan pembelajaran, menyanyikan salah satu lagu wajib
nasional, memotivasi peserta didik dengan menayangkan
video, Memberikan gambaran tentang manfaat mempelajari
pelajaran yang akan dipelajari, memberitahukan tentang
kompetensi inti, kompetensi dasar, indikator, dan KKM pada
pertemuan yang berlangsung, menyampaikan tata tertib
selama pembelajaran berlangsung, termasuk komponen
penilaian yang akan dinilai, menyampaikan tujuan
pembelajaran pada pertemuan yang berlangsung,
menjelaskan mekanisme pelaksanaan/ langkah-langkah
pembelajaran yang akan dilakukan, untuk mendukung model
pembelajaran yang diterapkan, maka pendidik membagi
peserta didik dalam kelompok belajar, menyampaikan pokok-
pokok/cakupanmateri pembelajaran.

2. Kegiatan Inti

Pada kegiatan ini guru melakukan orientasi siswa pada


masalah dengan memberikan masalah dalam materi yang
akan dipelajari, mengoganisasikan siswa dalam kelompok
dan membagikan LKPD untuk dikerjakan bersama kelompok,
membimbing penyelidikan kelompok maupun individu,
mengembangkan hasil karya dan menyajikan hasil karya
dengan melakukan presentasi, menganalisis dan
mengevaluasi pemecahan masalah.

3. Kegiatan Penutup

Pada kegiatan ini peserta didik bersama guru membuat


kesimpulan, melakukan refleksi pembelajaran yang telah
berlangsung, memberikan kesempatan kepada peserta didik
untuk menyampaikan pendapatnya, menyampaikan materi
yang akan dipelajari pada pertemuan berikutnya,
memberikan tindak lanjut berupa penugasan individu,
mengajak semua peserta didik berdoa menurut agama dan
kepercayaan masing-masing dan mengucapkan salam.

siapa saja yang terlibat

1. Dosen dan guru pamong

2. Peserta didik/siswa
Apa saja sumber daya atau materi yang diperlukan untuk
melaksanakan strategi ini Masing-masing kelompok
menggunakan (2 buah komputer, 2 buah kabel LAN, 1 buah
hub/switch, driver printer) untuk mempratikkan hasil dari
LKPD, smartphone, koneksi internet dan Pendidik/Guru
mengunakan 1 buah komputer, projektor dan (2 buah
komputer, 2 buah kabel LAN dan 1 buah hub/switch, driver
printer di depan kelas untuk masing-masing kelompok
menyajikan hasil karya/menguji hasil praktik).

Refleksi Hasil dan dampak

Bagaimana dampak dari aksi dari Langkah-langkah yang


dilakukan? Apakah hasilnya efektif? Atau tidak efektif?
Mengapa? Bagaimana respon orang lain terkait dengan
strategi yang dilakukan, Apa yang menjadi faktor
keberhasilan atau ketidakberhasilan dari strategi yang
dilakukan? Apa pembelajaran dari keseluruhan proses
tersebut

Bagaimana dampak dari aksi dari Langkah- langkah yang


dilakukan?

1. Dengan adanya ice breaking dan video motivasi pada awal


pembelajaran membuat siswa semangat dan siap dalam
mengikuti pembelajaran.

2. Media pembelajaran yang menarik membuat siswa lebih


fokus dan tidak bosan dalam menyimak pembelajaran.

3. Siswa terlihat bersemangat saat diskusi kelompok dan


penggunaan TIK dalam penyelesaian masalah dan
mempraktikan hasil dari LKPD.
4. Dengan model PBL menumbuhkan berfikir kritis siswa, hal
ini terlihat dari keaktifan peserta didik saat pembelajaran.

Apakah hasilnya efektif? Atau tidak efektif? Mengapa?

Dilihat dari dampak aksi tersebut, solusi yang

diberikan dalam menyelesaikan masalah pembelajaran ini


memberikan hasil yang efektif.

Bagaimana respon orang lain terkait dengan strategi yang


dilakukan,

1. Respon siswa terhadap kegiatan pembelajaran ini sangat


positif, siswa merasa senang dalam kegiatan pembelajaran
ini.

2. Respon dari dosen, guru pamong dan rekan-rekan guru ppg


terhadap kegiatan pembelajaran tersebut sangat positif dan
memberikan saran yang baik untuk perkembangan setiap
pembelajaran.

3. Respon dari teman sejawat terhadap kegiatan


pembelajaran ini sangat positif dan mendukung atas
pembelajaran yang telah dilaksanakan.

Apa yang menjadi faktor keberhasilan ?

1. Siswa menjadi bersemangat dan memberikan respon


positif dan kegiatan pembelajaran ini

2. Dukungan dari koordinator PPG yang membantu dalam


persiapan kegiatan pembelajaran ini

3. Bimbingan dari dosen dan guru pamong serta masukan


dari rekan guru yang lainnya.

faktor ketidakberhasilan dari strategi yang dilakukan?


1. Managemen waktu yang belum sesuai antara RPP dengan
kegiatan pembelajaran

2. Belum terbiasanya siswa menggunakan komputer

3. Masih ada siswa yang belum terbiasa berdiskusi


kelompok.

Apa pembelajaran dari keseluruhan proses tersebut

Untuk mengajar yang baik perlu menganalisis permasalahan


yang ada didalam kelas dan menganalisis solusi yang tepat
untuk mengatasi masalah tersebut, kemudian membuat
perencanaan yang baik dan matang untuk kegiatan

pembelajarnya serta melaksanakan kegiatan pembelajaran


sesuai dengan perencanaan.

Anda mungkin juga menyukai