Anda di halaman 1dari 94

GAMBARAN KARAKTERISTIK DAN PENGGUNAAN OBAT

PADA PASIEN DISPEPSIA RAWAT INAP DI RSUD dr.

RUBINI KABUPATEN MEMPAWAH TAHUN 2020

SKRIPSI

Oleh:

MAURA ZETTIRA SHABRINA

NIM. I1022181047

PROGRAM STUDI FARMASI

FAKULTAS KEDOKTERAN

UNIVERSITAS TANJUNGPURA

PONTIANAK

2022
GAMBARAN KARAKTERISTIK DAN PENGGUNAAN OBAT PADA
PASIEN DISPEPSIA RAWAT INAP DI RSUD dr. RUBINI KABUPATEN
MEMPAWAH TAHUN 2020

SKRIPSI

Sebagai Salah Satu Syarat Untuk Memperoleh Gelar Sarjana Farmasi

(S.Farm) pada Program Studi Farmasi Fakultas Kedokteran

Universitas Tanjungpura

Oleh:

MAURA ZETTIRA SHABRINA

NIM. I1022181047

PROGRAM STUDI FARMASI

FAKULTAS KEDOKTERAN

UNIVERSITAS TANJUNGPURA

PONTIANAK

2022

ii
PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN

Saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama : Maura Zettira Shabrina

NIM : I1022181047

Jurusan/Prodi : Farmasi

Menyatakan dengan sebenarnya bahwa skripsi yang saya tulis ini benar-

benar merupakan merupakan hasil karya saya sendiri, tidak terdapat karya yang

pernah diajukan untuk memperoleh gelar kesarjanaan di suatu perguruan tinggi,

dan sepanjang pengetahuan saya juga tidak terdapat karya atau pendapat yang

pernah ditulis atau diterbitkan oleh orang lain, kecuali yang secara tertulis diacu

naskah ini dan disebutkan dalam daftar pustaka.

Apabila di kemudian hari terbukti atau dapat dibuktikan skripsi ini hasil

jiplakan, saya bersedia menerima sanksi atas perbuatan tersebut.

Pontianak, 7 Februari 2022

Yang Membuat Pernyataan

Maura Zettira Shabrina


NIM. 1022181047

iii
SKRIPSI

GAMBARAN KARAKTERISTIK DAN PENGGUNAAN OBAT


PADA PASIEN DISPEPSIA RAWAT INAP DI RSUD dr. RUBINI
KABUPATENMEMPAWAH TAHUN 2020
Oleh:
MAURA ZETTIRA SHABRINA
NIM. I1022181047

Disetujui
RE`T`
Pembimbing Utama, Pembimbing Pendamping,

Dr. Nurmainah, M.M., Apt Mohammad Andrie, M.Sc., Apt


NIP.197905202008012019 NIP.198105082008011008

Penguji Utama, Penguji Pendamping,

Nera Umilia Purwanti., M.Sc.,Apt Dr.Hariyanto I.H., S. Farm., M.Si., Apt.


NIP.198102242008122003 NIP. 198501062009121009

Mengetahui
Dekan Fakultas Kedokteran
Universitas Tanjungpura

dr. Muhammad Asroruddin, Sp.M


NIP.198012312006041002

iv
KATA PENGANTAR

Segala puji bagi Allah SWT yang telah memberikan rahmat serta karunia-

Nya sehingga proposal skripsi yang berjudul “Gambaran Karakteristik dan

Penggunaan Obat Pada Pasien Dispepsia Rawat Inap di RSUD dr. Rubini

Kabupaten Mempawah Tahun 2020” ini dapat terselesaikan.

Penulisan skripsi ini merupakan salah satu syarat untuk menyelesaikan

Program Sarjana (SI) Farmasi di Universitas Tanjungpura Pontianak Tahun

Ajaran 2021/2022. Pada kesempatan ini dengan kerendahan hati penulis

mengucapkan terima kasih kepada yang terhormat:

1. dr. Muhammad Asroruddin, Sp.M selaku Dekan Fakultas Kedokteran

Universitas Tanjungpura Pontianak.

2. Ibu Dr. Liza Pratiwi, M.Sc., Apt selaku Ketua Jurusan Program Studi

Farmasi Fakultas Kedokteran Universitas Tanjungpura Pontianak.

3. Bapak Iswahyudi, Apt.,Sp.FRS,PhD selaku Ketua Program Studi Farmasi

Fakultas Kedokteran Universitas Tanjungpura Pontianak.

4. Dr. Nurmainah, M.M.,Apt selaku pembimbing utama dan Bapak

Mohammad Andrie, M.Sc.,Apt selaku pembimbing pendamping yang

telah senantiasa membimbing penulisan skripsi ini.

5. Ibu Nera Umilia Purwanti., M.Sc.,Apt selaku penguji utama dan Bapak

Dr.Hariyanto I.H., S. Farm., M.Si., Apt selaku penguji pendamping yang

telah senantiasa memberikan saran dan kritik dalam penulisian skripsi ini.

v
6. Ibu Sri Luliana, M.Farm, Apt selaku pembimbing akademik yang telah

banyak meluangkan waktu, tenaga dan pikiran dalam membimbing

perkuliahan penulis.

7. Seluruh civitas akademika Fakultas Kedokteran terkhususnya kepada

Dosen-dosen pengajar Farmasi yang telah banyak memberikan ilmu

selama kuliah di farmasi, memberikan nasihat dan selalu menyemangati

untuk menyelesaikan sarjana farmasi.

8. Ya’ Helmizar., S.H., M.M dan Meiry Andini., A.Md selaku orang tua

penulis dan dr. Farah Dhaifina Fitri., MMRS serta Aishwarya Zatil Aqmar

selaku saudara penulis yang sangat penulis sayangi, yang selalu

memberikan semangat, doa dan dukungan dalam menjalani perkuliahan

hingga menyelesaikan skripsi.

9. Rekan satu tim penulis, Dita, Novi, Serli dan Bella yang tak pernah lelah

berjuang bersama dalam menyelesaikan skripsi ini.

10. Sahabat tercinta saya Novi, Isrok, Nunik, Angkara, Bela, Nabilah, dan

Ragil yang selalu sabar dalam memberikan waktu, tenaga, semangat,

motivasi, kritik, dan saran sehingga penyusun skripsi ini dapat berjalan

dengan lancar.

11. Sahabat satu grup Sarjana Farmasi ( Ike, Isti, Laura, Bella, Serli, Ulfa,

Defiga, Dita, dan Novi ) yang selalu menemani dari awal saya masuk

kuliah hingga hampir menyelesaikan studi farmasi.

vi
12. Bang Cahyo, Bang Arafat, dan kakak maupun abang senior yang lain yang

telah sabar dan memberikan contoh serta motivasi kepada penulis hingga

skripsi ini dapat terselesaikan tepat waktu.

13. Rekan-rekan Mahasiswa Farmasi Angkatan 2018 (Proton) yang saya

banggakan dan tidak dapat saya sebutkan satu persatu, yang telah

memberikan motivasi, semangat, perhatian, masukan, nasihat, serta kerja

sama dan dukungannya selama ini. Semoga kita semua sukses bersama.

Penulis menyadari bahwa dalam penyusunan skripsi ini masih jauh

dari sempurna, sehingga penulis mengharapkan kritik dan saran. Demikian

skripsi ini dibuat semoga dapat menjadi skripsi yang bermanfaat.

Pontianak, 28 Februari 2022

Penulis

vii
DAFTAR ISI

Isi Halaman

HALAMAN JUDUL..............................................................................................ii

PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN .......................................................... iii

HALAMAN PENGESAHAN…………......................................,........................iv

KATA PENGANTAR............................................................................................v

DAFTAR ISI ....................................................................................................... viii

DAFTAR TABEL................................................................................................ xii

DAFTAR GAMBAR .......................................................................................... xiii

DAFTAR LAMPIRAN ...................................................................................... xiv

ABSTRAK ............................................................................................................xv

ABSTRACT ........................................................................................................ xvi

BAB I PENDAHULUAN .......................................................................................1

I.1 Latar Belakang .................................................................................. 1

1.2 Rumusan Masalah............................................................................. 3

1.3 Tujuan Penelitian .............................................................................. 4

1.4 Manfaat Penelitian ............................................................................ 4

BAB II TINJAUAN PUSTAKA ............................................................................5

II.1 Dispepsia ..................................................................................................5

II.1.1 Definisi Dispepsia ......................................................................... 5

II.1.2 Klasifikasi Dispepsia .................................................................... 5

II.1.2.1 Dispepsia Organik ...................................................................... 6

II.1.2.1 Dispepsia Non-Organik ............................................................. 6

viii
II.1.3 Etiologi Dispepsia ..........................................................................7

II.1.4 Manifestasi Gejala Klinis Dispepsia ..............................................7

II.1.5 Patofisiologi .................................................................................. 8

II.1.6 Diagnosis Dispepsia .....................................................................10

II.1.7 Tanda Bahaya Dispepsia ..............................................................11

II.1.8 Dispepsia sebelum diinvestigasi ..................................................12

II.2 Faktor Risiko Dispepsia .........................................................................12

II.2.1 Internal ........................................................................................ 12

II.2.2 Eksternal ..................................................................................... 14

II.3 Tatalaksana Pengobatan Dispepsia ........................................................18

II.3.1 Algoritma Pengelolaan Dispepsia .............................................. 18

II.3.2 Algoritma Pengobatan Dispepsia Fungsional ..............................20

II.3.3 Terapi Farmakologi ..................................................................... 21

II.3.4 Terapi Non- Farmakologi ........................................................... 24

II.4 Rasionalitas Obat ...................................................................................25

II.5 Landasan Teori .......................................................................................28

II.6 Kerangka Konsep Penelitian ..................................................................30

II.7 Hipotesis ................................................................................................30

BAB III METODOLOGI PENELITIAN ..........................................................31

III.1 Alat dan Bahan .....................................................................................31

III.1.1 Alat ............................................................................................ 31

III.1.2 Bahan ......................................................................................... 31

III.2 Jenis Metode Penelitian ....................................................................... 31

ix
III.3 Tempat dan Waktu Penelitian.............................................................. 32

III.4 Populasi dan Sampel ............................................................................ 32

III.5 Besar Sampel ....................................................................................... 32

III.6 Kriteria Inklusi & Eksklusi .................................................................. 33

III.6.1 Kriteria Inklusi .................................................................................33

III.6.2 Kriteria Eksklusi .........................................................................33

III.7 Variabel Observasional........................................................................ 33

III.8 Definisi Operasional ............................................................................ 34

III.9 Jalannya Penelitian .............................................................................. 35

III.10 Prosedur Kerja ................................................................................... 35

III.10.1 Tahap Persiapan ............................................................................ 35

III.10.1 Tahap Pelaksanaan ....................................................................... 35

III.11 Skema Prosedur Kerja ........................................................................37

III.12 Pengolahan dan Analisis Data ............................................................38

III.13 Etik Penelitian.....................................................................................38

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN..............................................................39

IV.1 Gambaran Lokasi Penelitian.................................................................39

IV.2 Gambaran Umum Penelitian ................................................................40

IV.3 Gambaran Pasien Dispepsia Berdasarkan Karakteristik ......................41

IV.3.1 Gambaran Pasien Dispepsia Berdasarkan Jenis Kelamin ......... 42

IV.3.2 Gambaran Pasien Dispepsia Berdasarkan Usia ......................... 44

IV.3.3 Gambaran Pasien Dispepsia Berdasarkan Pendidikan .............. 45

IV.3.4 Gambaran Pasien Dispepsia Berdasarkan Status Perkawinan .. 46

x
IV.3.5 Gambaran Pasien Dispesia Berdasarkan Pekerjaan .................. 47

IV.3.6 Gambaran Pasien Dispepsia Berdasarkan Status Merokok....... 48

IV.3.7 Gambaran Pasien Dispepsia Berdasarkan Lama Inap ............... 49

VI.4 Gambaran Penggunaan Obat Pada Pasien Dispepsia ...........................50

IV.4.1 Gambaran Distribusi Penggunaan Obat Dispepsia ................... 50

IV.4.2 Gambaran Distribusi Penggunaan Kombinasi Obat Dispepsia . 57

IV.5 Distribusi Penggunaan Obat Golongan Lain ....................................... 62

IV.6 Gambaran Penyakit Penyerta ...............................................................64

IV.7 Keterbatasan Penelitian ........................................................................66

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN ...............................................................67

V.1 Kesimpulan ............................................................................................67

V.2 Saran ......................................................................................................67

DAFTAR PUSTAKA ...........................................................................................68

LAMPIRAN ..........................................................................................................74

xi
DAFTAR TABEL

Tabel Halaman

1. Definisi Operasional ................................................................................... 34

2. Gambaran Karakteristik Pasien Dispepsia Rawat Inap .............................. 41

3. Gambaran Penggunaan Obat Dispepsia ..................................................... 51

4. Gambaran Penggunaan Kombinasi Obat Dispepsia ................................... 58

5. Gambaran Penggunaan Obat Lain selama dirawat Inap ............................ 62

6. Gambaran Penyakit Penyerta ..................................................................... 64

xii
DAFTAR GAMBAR

Gambar Halaman

1. Algoritma Pengelolaan Dispepsia ............................................................. 18

2. Algoritma Pengobatan Dispepsia Fungsional ........................................... 20

3. Kerangka Konsep Penelitian ..................................................................... 30

4. Rumus Perhitungan Sampel ...................................................................... 32

5. Skema Penelitian ....................................................................................... 37

6. Subyek Penelitian ...................................................................................... 41

xiii
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran Halaman

1. Lembar Pengumpulan Data Pasien............................................................. 74

2. Surat Keterangan Lulus Kaji Etik .............................................................. 75

3. Surat Izin Penelitian ................................................................................... 76

4. Lampirah Hasil Chi-Square Test ................................................................ 78

xiv
ABSTRAK

Profil data kesehatan Indonesia tahun 2006 menyatakan dispepsia menduduki


urutan ke-10 dari 10 besar penyakit rawat inap terbanyak di seluruh rumah sakit
Indonesia dengan 34.029 kasus (1,52%). Penelitian ini bertujuan untuk
mendeskrprikan gambaran karakteristik pasien dispepsia rawat inap, mengetahui
presentasi penggunaan obat dispepsia, dan menggambarkan komorbid pada pasien
dispepsia rawat inap di RSUD dr. Rubini Kabupaten Mempawah. Metode
pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dan data diambil dari
rekam medik dengan total 110 pasien. Pengumpulan data menggunakan data
rekam medik pasien dispepsia rawat inap di RSUD dr Rubini Kabupaten
Mempawah periode Januari-Desember 2020. Hasil pada penelitian ini yaitu pasien
dispepsia rawat inap di RSUD dr.Rubini Kabupaten Mempawah yang dominan
yaitu berjenis kelamin perempuan (74,55%), pasien dengan mayoritas rentang usia
46-55 tahun (23,63%), pekerjaan Ibu Rumah Tangga (52,72%) dengan pendidikan
terakhir SMA (42,37%). Pasien dispepsia dengan status kawin (77,28%), pasien
dengan mayoritas kebiasaan tidak merokok (82,73%), dan pasien dengan lama
inap 3 hari (27,27%). Penggunaan obat yang paling banyak digunakan di RSUD
dr. Rubini Kabupaten Mempawah yaitu omeprazole injeksi (26,90%) dan
kombinasi pengobatan dispepia paling banyak yaitu golongan PPI + Sitoprotektif
+ Antiemetika (49,10%). Penyakit penyerta paling mendominasi pada pasien
dispepsia rawat inap di RSUD dr. Rubini Kabupaten Mempawah yaitu Hipertensi
dan Vertigo.

Kata kunci: Dispepsia, Karakteristik, Obat

xv
ABSTRACT

The 2006 Indonesian health data profile states that dyspepsia ranks 10th out of
the top 10 most hospitalized diseases in all Indonesian hospitals with 34,029
cases (1.52%). This study aims to describe the characteristics of inpatient
dyspepsia patients, determine the presentation of dyspepsia drug use, and
describe comorbidities in inpatient dyspepsia patients at RSUD dr. Rubini
Kabupaten Mempawah. The sampling method used purposive sampling and data
were taken from medical records with a total of 110 patients. Data collection used
medical record for inpatient dyspepsia patients at dr. Rubini Hospital,
Mempawah Regency for the January-December 2020 period. The results in this
study were dyspepsia patients who were hospitalized at dr.Rubini Hospital,
Mempawah Regency, the dominant gender was female (74.55%), patients with the
majority age ranged 46-55 years (23.63%), housewife work (52.72%) with a
senior high school education (42.37%). Dyspepsia patients with marital status
(77.28%), patients with the majority of non-smoking habits (82.73%), and patients
with 3 days of hospitalization (27.27%). The most widely used drug use in RSUD
dr. Rubini, Mempawah Regency, namely omeprazole injection (26.90%) and the
most common combination treatment for dyspepsia is PPI + Cytoprotective +
Antiemetic (49.10%). The most dominant comorbidities in inpatient dyspepsia
patients at RSUD dr. Rubini, Mempawah Regency are Hypertension and Vertigo.

Keywords: Dyspepsia, Characteristics, Drugs

xvi
BAB I

PENDAHULUAN

I.1 Latar Belakang

Dispepsia adalah salah satu masalah pencernaan yang paling umum terjadi

di lingkungan masyarakat. Dispepsia merupakan kondisi medis seseorang yang

memiliki rasa sakit atau rasa tidak enak pada perut bagian atas atau ulu hati. (1)

Gejala-gejala pada dispepsia berupa nyeri ulu hati, mual, kembung, muntah,

sendawa, rasa cepat kenyang, dan perut terasa penuh atau begah. (2) Dispepsia dapat

ditimbulkan karena faktor diet dan lingkungan, fungsi motorik lambung, sekresi

cairan asam lambung, persepsi visceral lambung, psikologi, dan infeksi

Helicobacter pylori.(3) Selain itu faktor usia, jenis kelamin, suku, dan pekerjaan

juga ikut mempengaruhi timbulnya gejala dispepsia. (4)

Profil data kesehatan Indonesia tahun 2006 yang diterbitkan oleh

Departemen Kesehatan Republik Indonesia pada tahun 2007 menyatakan dispepsia

menduduki urutan ke-10 dari 10 besar penyakit rawat inap terbanyak di seluruh

rumah sakit Indonesia dengan 34.029 kasus (1,52%).(5) Peningkatan kasus pada

pasien dispepsia tahun 2010 menempati urutan ke-5 dari 10 besar penyakit rawat

inap di rumah sakit dengan angka kejadian kasus sebesar 9.594 (38,82%) pada

pasien laki-laki dan 15.122 (61,18%) pada pasien perempuan.(6) Rumah Sakit

Angkatan Laut Dr. Mintohardjo menyatakan dispepsia berada pada urutan ke-2

penyakit rawat inap terbanyak dengan jumlah 80 pasien. (7)

Penelitian Nugroho, dkk(4) menyebutkan makin bertambahnya usia, maka

sindrom dispepsia ikut meningkat akibat dari pola hidup yang tidak teratur. (4)

1
2

Penelitian Giringan(8) menyatakan pasien dengan tingkat pendidikan terakhir SMA

rentan mengalami dispepsia karena tingkat pengetahuan digunakan untuk mengatur

pola hidup seseorang.(8) Pola hidup yang tidak baik dapat menimbulkan berbagai

macam penyakit salah satunya dispepsia. Penelitian Tiana, dkk(9) menyebutkan

pasien perempuan lebih banyak dikarenakan ketakutan akan body image dan

underweight sehingga memicu gangguan makan yang menyebabkan keluhan

dispepsia.(9) Wanita dengan pekerjaan Ibu Rumah Tangga juga banyak mengalami

dispepsia karena aktivitas yang monoton dan menyebabkan stress kemudian akan

memicu timbulnya dispepsia.(10)

Penderita dispepsia cenderung memiliki penyakit penyerta kardiovaskular.

Keterkaitan penyakit kardiovaskular dengan dispepsia karena berhubungan dengan

darah dari portal ke sirkulasi sistemik yang melewati jalur gastrointestinal. Rute

yang paling signifikan yaitu melalui vena lambung kiri dengan jalur alternatif

melalui kerongkongan sehingga terjadi pendarahan pada lambung akibat adanya

ketegangan pada dinding.(11)

Pengobatan pada pasien dispepsia dapat berupa antasida, anti sekresi asam

lambung yaitu Proton Pump Inhibitor (PPI) misalnya omeprazole, rabeprazole dan

lansoprazole atau Antagonis Reseptor-H2 (H2RA), prokinetik, dan sitoprotektor,

pilihan obat baik tunggal maupun kombinasi ditentukan berdasarkan keluhan dan

riwayat pengobatan pasien.(12) Kombinasi PPI+Antasida (54,54%), PPI+H2RA

(36,36%), dan PPI+Antasida+H2RA (9,09%) digunakan pada pasien dispepsia

rawat inap di RSUD Sultan Syarif Mohamad Alkadrie Pontianak.(13) Selain itu,

penggunaan kombinasi antara H2RA+Prokinetik+Gol Obat Lain sebanyak 14


3

pasien (14%) di Rumah Sakit tk.IV Cijantung Jakarta, dan kombinasi

Ranitidin+Ondansetron di RSUD Aek Kanopan Labuhan Batu Utara. (14)(15) Dari

beberapa penelitian ini menunjukkan bahwa pasien dispepsia banyak yang

menggunakan kombinasi obat. Penggunaan kombinasi obat dapat menyebabkan

terjadinya interaksi antar obat yang menimbulkan efek pada pasien. Efek yang

ditimbulkan dapat menguntungkan maupun meningkatkan toksisitas atau

penurunan khasiat.(16)

Berdasarkan hasil penelusuran literatur yang ada, sejauh ini penelitian

tentang gambaran karakteristik dan penggunaan obat dispepsia pada pasien rawat

inap di Rumah Sakit Umum Daerah dr. Rubini Kabupaten Mempawah belum

pernah dilakukan. Oleh sebab itu, peneliti tertarik untuk meneliti tentang gambaran

karakteristik dan penggunaan obat dispepsia di RSUD dr. Rubini Kabupaten

Mempawah khususnya pada pasien rawat inap. Hasil penelitian ini nantinya

diharapkan dapat menjadi bahan pertimbangan dalam membuat rencana yang lebih

baik lagi terkait perencanaan, pengobatan dan penggunaan obat dispepsia bagi

pasien rawat inap.

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang di atas maka rumusan masalah dari penelitian ini

adalah:

1. Bagaimana gambaran karakteristik pada pasien dispepsia rawat inap di RSUD

dr.Rubini Kabupaten Mempawah ?

2. Berapa persentase penggunaan obat dispepsia pada pasien rawat inap di RSUD

dr. Rubini Kabupaten Mempawah ?


4

3. Apa saja penyakit komorbid yang menyertai pasien dispepsia rawat inap di

RSUD dr. Rubini Kabupaten Mempawah ?

1.3 Tujuan Penelitian

Tujuan dari penelitian ini adalah

1. Mendeskripsikan gambaran karakteristik pada pasien dispepsia rawat inap

sebagai bahan evaluasi bagi RSUD dr. Rubini Kabupaten Mempawah.

2. Menghitung persentase penggunaan obat dispepsia pada pasien dispepsia rawat

inap untuk perencanaan obat dispepsia di RSUD dr. Rubini Kabupaten

Mempawah.

3. Menggambarkan komorbid yang menyertai pasien dispepsia rawat inap di

RSUD dr. Rubini Kabupaten Mempawah.

1.4 Manfaat Penelitian

Penelitian ini dilakukan guna memberikan manfaat sebagai berikut:

a. Bagi Institusi Pendidikan, hasil penelitian dapat digunakan sebagai referensi

serta membuka wawasan ilmiah tentang gambaran karakteristik dan

penggunaan obat dispepsia.

b. Bagi RSUD dr. Rubini Kabupaten Mempawah, sebagai bahan pertimbangan

dalam perencanaan, pengadaan, dan penggunaan jenis obat dispepsia di RSUD

dr. Rubini Kabupaten Mempawah.

c. Bagi Peneliti, menambah ilmu pengetahuan dan wawasan mengenai gambaran

karakteristik dan penggunaan obat dispepsia pada pasien rawat inap.

d. Bagi Masyarakat, memberikan informasi kepada masyarakat sekitar khususnya

bagi masyarakat yang menderita dispepsia tentang penggunaan obat dispepsia.


BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

II.1 Dispepsia

II.1.1 Definisi Dispepsia

Dispepsia berasal dari bahasa yunani “dys” artinya buruk dan “pepsis’ yang

artinya pencernaan, digunakan sebagai gambaran dari gejala-gejala atau rasa tidak

nyaman yang lokalisasinya di regio epigastrium, di antara pusar dan prosesus

xifoideus dan sisi-sisinya.(17) Dispepsia merupakan istilah yang digunakan untuk

suatu sindrom atau kumpulan gejala keluhan yang terdiri dari nyeri atau rasa tidak

nyaman di ulu hati, kembung, mual, muntah, sendawa, rasa cepat kenyang, perut

terasa penuh/ begah.(18) Dispepsia memberikan dampak pada kualitas hidup, karena

perjalanan alamiah penyakit dispepsia berjalan kronis dan sering kambuh. (19)

Dispepsia merupakan salah satu dari berbagai keluhan umum yang dapat

ditemui oleh dokter di berbagai bidang, tidak terbatas hanya pada ahli saluran cerna

saja dalam praktik kesehariannya. Pengertian mengenai patofisiologi dispepsia

terus berkembang sejak dimulainya investigasi secara ilmiah pada 1980-an sampai

dengan saat ini yang memandang infeksi Helicobacter pylori sebagai salah satu

faktor kunci dalam menangani dispepsia, baik terkait ulkus maupun non-ulkus.(20)

Dispepsia sebagai suatu gejala ataupun sindrom, dapat disebabkan oleh berbagai

penyakit, baik yang bersifat organik, maupun yang fungsional. (20)

II.1.2 Klasifikasi Dispepsia

Berdasarkan penyebabnya, dispepsia terbagi menjadi dua yaitu:

5
6

II.1.2.1 Dispepsia Organik

Lesi mukosa (kerusakan mukosa) yang ditemukan dan sesuai dengan temuan

endoskopi, maka terapi diberikan berdasarkan kelainan yang ditemukan.

Kelainan yang termasuk dalam kelompok dispepsia organik adalah gastritis,

gastritis hemoragik, duodenitis, tukak lambung, tukak duodenum atau proses

keganasan. Pada tukak lambung (tukak lambung dan/atau duodenum), obat

yang dapat diberikan adalah kombinasi PPI seperti rabeprazole 2 x 20 mg atau

lansoprazole 2 x 30 mg dan mukoprotektor seperti rebamipide 3 x 100 mg. (12)

II.1.2.1 Dispepsia Non-Organik

Pengobatan dapat diberikan sesuai dengan adanya dispepsia fungsional

apabila tidak ditemukan kerusakan mukosa setelah pemeriksaan. Penggunaan

prokinetik seperti metoklopramid, domperidone, cisapride, itopride dan lain-lain

dapat memperbaiki gejala pasien dispepsia fungsional. Hal ini mungkin

berhubungan dengan pengosongan lambung yang lambat sebagai salah satu

patofisiologi pada dispepsia fungsional. Perhatian harus selalu diterapkan saat

menggunakan cisapride karena mungkin memiliki potensi komplikasi

kardiovaskular.(21)

Data tentang penggunaan antidepresan atau anti ansiolitik pada pasien

dispepsia fungsional masih sangat terbatas. Sebuah studi baru-baru ini di Jepang

telah menunjukkan peningkatan gejala yang signifikan pada pasien dengan

dispepsia fungsional yang telah menerima agonis 5-HT1 dibandingkan dengan

plasebo. Disisi lain, penggunaan venlafaxin, penghambat serotonin dan

norepinefrin, tidak menunjukkan hasil yang lebih baik dibandingkan dengan


7

plasebo. Masalah psikologis serta gangguan tidur dan defek pada sensitivitas

serotonin sentral dapat menjadi faktor penting dalam respon terapi antidepresan

pada pasien dispepsia fungsional.(22)

II.1.3 Etiologi Dispepsia (18)

a. Gangguan atau penyakit dalam lumen saluran cema: tukak gaster/duodenum,

gastritis, tumor, infeksi Helicobacter pylori.

b. Obat-obatan: anti inflamasi non steroid (OAINS), aspirin, beberapa jenis

antibiotik, digitalis, teofilin dan sebagainya.

c. Penyakit pada hati, pankreas, sistem bilier: hepatitis, pankreatitis, kolesistitis

kronis. .

d. Penyakit sistemik: diabetes melitus, penyakit tiroid, penyakit jantung koroner.

e. Bersifat fungsional: yaitu dispepsia yang terdapat pada kasus yang tidak terbukti

adanya kelainan/gangguan organik/struktural biokimia. Tipe ini dikenal sebagai

dispepsia fungsional atau dispepsia non ulkus.

II.1.4 Manifestasi Klinis Gejala Dispepsia (23)(24)

a. Epigastric Pain

Sensasi yang tidak menyenangkan; beberapa pasien merasa terjadi kerusakan

jaringan.

b. Postprandial Fullness

Perasaan yang tidak inyaman seperti makanan berkepanjangan di perut.

c. Early Satiation

Perasaan bahwa perut sudah terlalu penuh segera setelah mulai makan, tidak

sesuai dengan ukuran makanan yang dimakan, sehingga makan tidak dapat
8

diselesaikan. Sebelumnya, kata “cepat kenyang” digunakan, tapi kekenyangan

adalah istilah yang benar untuk hilangnya sensasi nafsu makan selama proses

menelan makanan.

II.1.5 Patofisiologi

Patofisiologi dispepsia terutama dispepsia fungsional dapat terjadi karena

bermacam-macam penyebab dan mekanismenya. Patofisiologinya yang dapat

dibahas disini adalah sebagai berikut :

1. Peranan Sekresi Asam Lambung

Peningkatan sensitivitas mukosa lambung dapat terjadi akibat pola makan yang

tidak teratur. Pola makan yang tidak teratur akan membuat lambung sulit untuk

beradaptasi dalam pengeluaran sekresi asam lambung. Jika hal ini berlangsung

dalam waktu yang lama, produksi asam lambung akan berlebihan sehingga

dapat mengiritasi dinding mukosa pada lambung.(25)

2. Gangguan Motilitas Gastrointestinal

Gangguan motilitas gastrointestinal dapat dikaitkan dengan gejala dispepsia

dan merupakan faktor penyebab yang mendasari terjadinya dispepsia

fungsional. Sebuah studi meta-analisis menyelidiki dispepsia fungsional dan

gangguan pengosongan lambung, ditemukan 40% pasien dengan dispepsia

fungsional memiliki pengosongan lebih lambat 1,5 kali dari pasien normal.(26)

3. Peranan Hipersensitivitas Visceral

Hipersensitivitas visceral berperan penting dalam patofisiologi dispepsia

fungsional, terutama peningkatan sensitivitas saraf sensorik perifer dan sentral

terhadap rangsangan reseptor kimiawi dan reseptor mekanik intraluminal


9

lambung bagian proksimal. Hal ini dapat menimbulkan atau memperberat

gejala.(18)

4. Gangguan Akomodasi Lambung

Akomodasi lambung dimediasi oleh serotonin dan nitrat oksida melalui saraf

vagus dari sistem saraf enterik. Dilaporkan bahwa pada penderita dispepsia

fungsional terjadi penurunan kemampuan relaksasi fundus postprandial pada

40% kasus dengan pemeriksaan gastric scintigraphy dan ultrasound (USG).(26)

5. Helicobacter pylori

Peran infeksi Helicobacter pylori pada dispepsia fungsional belum sepenuhnya

dimengerti dan diterima. Kekerapan infeksi Helicobacter pylori terdapat

sekitar 50% pada dispepsia fungsional dan tidak berbeda pada kelompok orang

sehat. Mulai terdapat kecenderungan untuk melakukan eradikasi Helicobacter

pylori pada dispepsia fungsional dengan Helicobacter pylori positif yang gagal

dengan pengobatan konservatif baku.(18)

6. Disfungsi Otonom

Disfungsi persarafan vagal diduga berperan dalam hipersensitivitas

gastrointestinal pada kasus dispepsia fungsional. Adanya neuropati vagal juga

diduga berperan dalam kegagalan relaksasi bagian proksimal lambung sewaktu

menerima makanan, sehingga menimbulkan gangguan akomodasi lambung dan

rasa cepat kenyang.(18)

7. Peranan Hormonal

Peranan hormon masih belum jelas diketahui dalam patogenesis dispepsia

fungsional. Dilaporkan adanya penurunan kadar hormon motilin yang


10

menyebabkan gangguan motilitas antroduodenal. Beberapa percobaan,

progesteron, estradiol, dan prolaktin mempengaruhi kontraktilitas otot polos

dan memperlambat waktu transit gastrointestinal.(18)

8. Diet dan Faktor Lingkungan

Faktor makanan dapat menjadi penyebab potensial dari gejala dispepsia

fungsional. Pasien dengan dispepsia fungsional cenderung mengubah pola

makan karena adanya intoleransi terhadap beberapa makanan khususnya

makanan berlemak yang telah dikaitkan dengan dispepsia. Intoleransi lainnya

dengan prevalensi yang dilaporkan lebih besar dari 40% termasuk rempah-

rempah, alkohol, makanan pedas, cokelat, paprika, buah jeruk, dan ikan. (26)

9. Faktor Psikologis

Stress akut dapat mempengaruhi fungsi gastrointestinal dan mencetuskan

keluhan pada orang sehat. Dilaporkan adanya penurunan kontraktilitas

lambung yang mendahului mual setelah stimulus stress sentral. Tetapi korelasi

antara faktor psikologi stres kehidupan, fungsi otonom dan motilitas masih

kontroversial.(18)

II.1.6 Diagnosis Dispepsia(20)

Dispepsia yang telah diinvestigasi terdiri dari dispepsia organik dan

fungsional. Dispepsia organik terdiri dari ulkus gaster, ulkus duodenum, gastritis

erosi, gastritis, duodenitis dan proses keganasan. Dispepsia fungsional mengacu

kepada kriteria Roma III. Kriteria Roma III belum divalidasi di Indonesia.

Konsensus Asia-Pasifik (2012) memutuskan untuk mengikuti konsep dari kriteria


11

diagnosis Roma III dengan penambahan gejala berupa kembung pada abdomen

bagian atas yang umum ditemui sebagai gejala dispepsia fungsional..

Dispepsia menurut kriteria Roma III adalah suatu penyakit dengan satu atau

lebih gejala yang berhubungan dengan gangguan di gastroduodenal:

1. Nyeri epigastrium

2. Rasa terbakar di epigastrium

3. Rasa penuh atau tidak nyaman setelah makan

4. Rasa cepat kenyang

Gejala yang dirasakan harus berlangsung setidaknya selama tiga bulan terakhir

dengan awitan gejala enam bulan sebelum diagnosis ditegakkan. Kriteria Roma III

membagi dispepsia fungsional menjadi 2 subgrup, yakni epigastric pain syndrome

dan postprandial distress syndrome. Akan tetapi, bukti terkini menunjukkan bahwa

terdapat tumpang tindih diagnosis dalam dua pertiga pasien dispepsia. (12)

II.1.7 Tanda Bahaya Dispepsia(20)

Evaluasi tanda bahaya harus selalu menjadi bagian dari evaluasi pasien-

pasien yang datang dengan keluhan dispepsia. Tanda bahaya pada dispepsia yaitu:

1. Penurunan berat badan (unintended)

2. Disfagia progresif

3. Muntah rekuren atau persisten

4. Perdarahan saluran cerna

5. Anemia

6. Demam

7. Massa daerah abdomen bagian atas


12

8. Riwayat keluarga kanker lambung

9. Dispepsia awitan baru pada pasien di atas 45 tahun

Pasien-pasien dengan keluhan seperti di atas harus dilakukan investigasi

terlebih dahulu dengan endoskopi.

II.1.8 Dispepsia sebelum diinvestigasi(20)

Strategi tata laksana optimal pada fase ini adalah memberikan terapi empirik

selama 1-4 minggu sebelum hasil investigasi awal, yaitu pemeriksaan adanya Hp.

Untuk daerah dan etnis tertentu serta pasien dengan faktor risiko tinggi,

pemeriksaan Hb harus dilakukan lebih awal. Obat yang dipergunakan dapat berupa

antasida, anti sekresi asam lambung ( PPI misalnya omeprazole, rabeprazole dan

lansoprazole dan/atau Antagonis Reseptor-H2, prokinetik, dan sitoprotektor

(misalnya rebamipide), di mana pilihan ditentukan berdasarkan dominasi keluhan

dan riwayat pengobatan pasien sebelumnya. Masih ditunggu pengembangan obat

baru yang bekerja melalui down-regulation proton pump yang diharapkan memiliki

mekanisme kerja yang lebih baik dari PPI.

II.2 Faktor Risiko Dispepsia

II.2.1 Internal

1. Jenis Kelamin

Berdasarkan penelitian ini sesuai dengan hasil penelitian yang dilakukan oleh

bahwa kelompok jenis kelamin yang sering mengalami dispepsia mayoritas

adalah perempuan sebesar 71,2% dari total populasi.(4) Hasil penelitian yang

dilakukan pada mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Kristen Krida

Wacana Angkatan 2013 ditemukan bahwa sindroma dispepsia mayoritas diderita


13

oleh perempuan. Perbandingan insiden ini mencapai 2:1.(9) Beberapa penelitian

di Amerika Serikat menunjukkan perbandingan prevalensi penderita dispepsia

wanita lebih banyak dari pada laki-laki yaitu sebesar 4:1.(27) Penelitian yang

dilakukan oleh Li tentang gambaran dispepsia pada mahasiswa di provinsi

Zhejiang, Tiongkok juga didapatkan bahwa sindrom dispepsia fungsional lebih

besar terjadi pada perempuan yaitu 7,53% daripada laki-laki yaitu 4,14%.(28)

Dari hasil penelitian terdahulu menunjukkan bahwa perempuan mempunyai

peluang yang lebih besar mengalami kejadian dispepsia dibandingkan laki-laki.

Hasil penelitian ini kembali diperkuat oleh penelitian bahwa, terdapat hubungan

yang bermakna antara jenis kelamin dengan kejadian sindroma dispepsia. (11)

2. Umur

Kejadian dispepsia pada usia muda sangat rentan terjadi, apabila tidak ditangani

dengan serius maka seiring bertambahnya usia seseorang maka akan terus

mengalami kejadian penyakit tersebut. Pertambahan umur seseorang biasanya

selalu berkaitan dengan penurunan aktivitas olahraga rutin dan penurunan

aktivitas hormonal fisiologis seseorang sehingga sangat berhubungan dengan

meningkatnya risiko kejadian dispepsia.(18)

3. Tingkat Pendidikan

Dispepsia banyak diderita oleh seseorang yang tingkat pendidikannya tinggi

karena ada faktor risiko yang mempengaruhi, misalnya stress psikologis.

Biasanya penderita yang mempunyai pendidikan tinggi mempunyai pekerjaan

yang cenderung lebih berat dibandingkan penderita dengan pendidikan


14

menengah kebawah. Hal ini mungkin menyebabkan stres psikologis yang lebih

besar dibandingkan tingkat pendidikan yang lebih rendah.(18)

4. Pekerjaan

Mayoritas yang bekerja sebagai Ibu Rumah Tangga (IRT) sebesar 61,5%

mengalami dispepsia. Hal ini juga didukung dengan hasil penelitian bahwa

dispepsia lebih banyak dialami pada oleh ibu rumah tangga yaitu sebanyak

23,6% dari total populasi pada penelitian.(6)(18) Stress dapat terjadi karena adanya

tuntutan kehidupan. Kebanyakan pekerjaan dengan waktu sangat sempit

ditambah lagi dengan tuntutan harus serba cepat dan tepat membuat orang hidup

dalam ketegangan/stres. Berdasarkan laporan dari Amerika Institut disebutkan

bahwa stres kerja masih menjadi perhatian, dimana 80% dari karyawan

dilaporkan terjadi stress.(29)

II.2.2 Eksternal

1. Pola Makan

Pola makan yang tidak teratur menjadi pemicu terjadinya ketidakseimbangan

dalam tubuh. Kondisi ini berhubungan dengan proses pengosongan pada

lambung. Faktor yang berhubungan dengan pengisian dan pengosongan lambung

adalah jeda waktu makan, frekuensi makan, pola makan, dan jadwal makan.

Kekosongan pada lambung dapat menyebabkan erosi pada lambung akibat

gesekan antara dinding – dinding lambung. Kondisi ini mengakibatkan

peningkatan produksi asam lambung (HCl) yang akan merangsang terjadinya

kondisi asam pada lambung.(30)

2. Konsumsi Kafein
15

Kafein dapat mengendurkan LES (Lower Esophageal Sphincter), katup antara

lambung dan tenggorokan, sehingga menyebabkan gas di lambung naik ke

kerongkongan. Minum kopi dapat merangsang lambung untuk mengeluarkan

asam lambung lebih banyak daripada jumlah normal.(31) Penelitian yang

dilakukan yang menunjukkan adanya hubungan antara kebiasaan minum kopi

dengan kejadian dispepsia, dalam penelitian tersebut didapatkan 50,6% yang

memiliki kebiasaan minum kopi mengalami dispepsia. (32)

3. Konsumsi Alkohol

Di kawasan Asia Pasifik, populasi di India dan Selandia Baru menunjukkan

hubungan yang pasti antara alkohol dan dispepsia. Alkohol bekerja melenturkan

katup LES (Lower Esophageal Sphincter), sehingga menyebabkan refluks, atau

berbaliknya asam lambung ke kerongkongan. Alkohol juga dapat meningkatkan

produksi asam lambung.(31)

Konsumsi alkohol mempunyai efek seperti kopi yang dapat meningkatkan

produksi asam lambung, produksi gas, dan malabsorbsi zat-zat gizi menyatakan

mengonsumsi alkohol menyebabkan penurunan tekanan sfingter esofagus

sehingga mengakibatkan refluks gastroesofagus dan gangguan pengosongan

lambung.(33)

4. Kebiasaan Merokok

Faktor risiko merokok terbesar terdapat pada populasi di Amerika, Kanada,

Inggris, dan India. Tar dalam asap rokok dapat melemahkan katup LES (Lower

Esophageal Sphincter), katup antara lambung dan tenggorokan, sehingga

menyebabkan gas di lambung naik hingga kerongkongan.(32)


16

5. Konsumsi NSAID (Nonsteroidal Anti-Inflammatory Drugs)

Penelitian pada setiap warga Amerika yang dewasa, penggunaan NSAID sangat

berhubungan kuat dengan dispepsia. Penggunaan NSAID dapat menyebabkan

kerusakan mukosa dengan cara mengiritasi langsung pada epitel lambung dan

menghambat pembentukan prostaglandin. Prostaglandin berguna untuk

mempertahankan mukosa gastrointestinal.(31) Penelitian lain yang dilakukan

Fithriyana menyatakan ada hubungan antara pasien yang mengkonsumsi NSAID

dengan kejadian dispepsia, ialah pasien yang mengkonsumsi NSAID memiliki

risiko 5 kali lebih banyak mengalami dispepsia.(34)

6. Psikologis (stress)

Stress adalah mekanisme pertahanan diri atau mekanisme koping terhadap

masalah. Stress yang berlebihan dapat memicu lambung untuk mengeluarkan

asam lambung secara berlebihan. Reaksi ini dapat mengganggu aktifitas

lambung bahkan dapat memicu kebocoran lambung. Dispepsia sering

dihubungkan dengan keadaan psikologis seseorang. Produksi asam lambung

akan meningkat pada keadaan stress, seperti beban kerja yang berlebihan, cemas,

takut atau terburu-buru. Stress dalam kehidupan dapat menimbulkan reaksi pada

tubuh. Stres akut dapat mempengaruhi gastrointestinal dan mencetuskan keluhan

pada orang sehat.(18)

7. Sosial Ekonomi

Faktor sosial ekonomi juga pernah diteliti dalam berbagai penelitian berbasis

populasi, penelitian Dr. Ossman di Amerika Serikat menemukan hubungan yang

kuat antara pendapatan rendah dengan kejadian gangguan saluran pencernaan


17

fungsional termasuk dispepsia fungsional. Hasil serupa didapatkan di Cina,

bahwa dispepsia fungsional berhubungan dengan ketidakpuasan terhadap

pendapatan.(35)

8. Tingkat Kepatuhan Minum Obat

Faktor yang menyebabkan rendahnya kepatuhan pasien adalah gangguan psikis,

lamanya pengobatan, jumlah obat yang banyak, harga obat, dan regimen obat

yang komplek.(36) Depresi memiliki asosiasi yang tinggi dengan banyak penyakit

kronik, termasuk dispepsia. Depresi dapat menyebabkan penundaan,

penghentian pengobatan, dan penurunan kualitas hidup.(37) Penurunan kualitas

hidup terlihat pada pasien yang mengalami dispepsia dalam waktu yang lama.

Depresi merupakan salah satu faktor yang telah teridentifikasi menjadi penyebab

dari ketidakpatuhan pengkonsumsian obat pada pasien dispepsia.(37)


18

II.3 Tatalaksana Pengobatan Dispepsia

II.3.1 Algoritma Pengelolaan Dispepsia

Gambar 1. Algoritma Pengelolaan Dispepsia(38)

Algoritma pengelolaan dispepsia yang tidak terdiagnosa yaitu sebagai berikut :(38)

1. Pasien dispepsia dengan usia 60 tahun atau lebih harus melakukan tindakan

endoskopi yang bertujuan untuk memeriksa bagian gastrointestinal atas.

2. Pasien yang setelah di endoskopi didiagnosis terdapat patologi organik

selanjutnya dilakukan pengobatan sesuai dengan tatalaksana yang telah

ditetapkan
19

3. Pasien yang teridentifikasi dispepsia fungsional selanjutnya melakukan

pengobatan sesuai tatalaksana pengobatan pasien dispepsia dengan dispepsia

fungsional.

4. Pasien dispepsia dengan usia di bawah 60 tahun untuk melaksanakan tes non-

invasif; Helicobacter pylori dan terapi Helicobacter pylori jika hasilnya positif.

5. Pasien dispepsia di bawah usia 60 tahun harus menjalani terapi Proton Pump

Inhibitor apabila teridentifikasi negative Helicobacter pylori atau tetap bergejala

setelah menjalani terapi eradikasi Helicobacter pylori.

6. Pasien dispepsia di bawah usia 60 tahun yang masih bergejala setelah menjalani

terapi eradikasi maupun terapi PPI disarankan untuk melakukan terapi dengan

prokinetik atau TCA.

7. Pasien dispepsia di bawah 60 tahun yang masih mengalami gejala dispepsia

setelah diberikan terapi dianjurkan untuk melakukan terapi antidepresan trisiklik.


20

II.3.2 Algoritma Pengobatan Dispepsia Fungsional (18)(22)

Gambar 2. Algoritma Pengobatan Dispepsia Fungsional

Algoritma Pengobatan Dispepsia Fungsional:

1. Pasien yang terkena dispepsia fungsional diberikan saran untuk memodifikasi

diet. Banyak jenis makanan yang dilaporkan menyebabkan gejala pada pasien

dispepsia. Makanan seperti cabai, nasi, dan jahe disarankan untuk dikonsumsi

karena baik bagi penderita dispepsia.

2. Pasien dengan gejala nyeri/ terbakar pada epigastrium dilakukan pengobatan

dengan Proton Pump Inhibitor (PPI) atau tanpa prokinetik dan sitoprotektif.
21

3. Pasien setelah 4 atau 8 minggu yang telah dilakukan pengobatan, apabila sudah

tidak bergejala maka hentikan terapi pengobatan, jika masih terdapat gejala

maka pasien diberi antidepresan atau ansiolitik dan terapi herbal. Pasien yang

masih merasakan gejala setelah beberapa terapi harus dirujuk ke dokter spesialis.

4. Pasien dengan gejala rasa penuh setelah makan, cepat kenyang, kembung, mual,

muntah, bersendawa diberikan terapi prokinetik dengan atau tanpa PPI.

5. Pasien setelah 4 atau 8 minggu yang telah dilakukan pengobatan, apabila sudah

tidak bergejala maka hentikan terapi pengobatan, jika masih bergejala maka

pasien diberikan terapi antidepresan atau ansiolitik maupun terapi dengan herbal.

Pasien yang masih merasakan gejala setelah beberapa terapi maka dirujuk ke

dokter spesialis.

II.3.3 Terapi Farmakologi

a. Antasida

Antasida telah digunakan selama berabad-abad untuk mengobati pasien dengan

dispepsia dan gangguan asam-peptik. Obat-obat ini dahulu adalah terapi utama

gangguan asam-peptik sampai ditemukannya antagonis reseptor-H2 dan Proton

Pump Inhibitor.(39) Mereka masih digunakan sampai saat ini oleh pasien

sebagai terapi non resep untuk mengatasi heartburn dan dispepsia berkala.

Antasida adalah basa lemah yang bereaksi dengan asam hidroklorida lambung

untuk membentuk garam dan air.(39) Mekanisme kerja utamanya adalah

mengurangi keasaman intra lambung. Setelah makan terjadi sekresi asam

hidroklorida sekitar 45 mEq/jam. Satu dosis antasida 156 mEq yang diberikan

1 jam setelah makan secara efektif menetralkan asam lambung hingga 2 jam.
22

Namun, kapasitas berbagai sediaan antasida dalam menetralkan asam sangat

bervariasi, bergantung pada laju kelarutan (tablet versus cairan), kelarutan

dalam air, kecepatan reaksi dengan asam, dan kecepatan pengosongan

lambung.(39)

b. Antagonis Reseptor-H2

Golongan antagonis reseptor-H2 terdiri atas simetidin, ranitidin, famotidin,

nizatidine. Obat ini banyak digunakan untuk mengatasi dispepsia organik.(38)

Mekanisme kerja antagonis reseptor-H2 adalah antagonis reseptor-H2

mengurangi sekresi asam yang dirangsang oleh histamin serta oleh gastrin dan

bahan kolinomimetik melalui dua mekanisme. (39) Pertama, histamin yang

dibebaskan dari sel ECL oleh gastrin atau rangsangan vagus dihambat untuk

mengikat reseptor H-2 di sel parietal. Kedua, terjadinya blokade reseptor H-2

menyebabkan efek stimulasi langsung sel parietal oleh gastrin atau asetilkolin

pada sekresi asam berkurang.(39)

c. Penghambat Pompa Proton

Proton Pump Inhibitor (PPI) merupakan golongan obat yang bekerja dengan

menurunkan jumlah atau menekan sekresi asam lambung dengan menghambat

aktivitas enzim H/K ATPase (proton pump) pada permukaan kelenjar sel

parietal gastric pada pH< 4.(39) Obat yang berikatan dengan proton (H) secara

cepat akan diubah menjadi sulfonamide, suatu PPI yang aktif. Golongan obat

ini menghambat sekresi asam lambung pada stadium akhir dari proses sekresi

asam lambung.(39) Obat termasuk dalam golongan penghambat asam adalah

omeprazole, lansoprazole dan pantoprazole.(39)


23

Mekanisme kerja penghambat pompa proton adalah basa lemah netral

mencapai sel parietal dari darah dan berdifusi ke dalam sekretori kanalikuli,

tempat obat terprotonasi dan terperangkap. Sulfanilamide berinteraksi secara

kovalen dengan gugus sulfhidril pada sisi luminal tempat H+,K+ ATPase,

kemudian terjadi inhibisi penuh dengan dua molekul dari inhibitor mengikat

tiap molekul enzim.(39)

d. Sitoprotetif

Golongan pelindung mukosa terdiri atas sukralfat. Prostaglandin sintetik

seperti sukralfat, misoprostol dan eprostol, selain bersifat sitoprotektif juga

dapat menekan sekresi asam lambung oleh sel parietal.(40) Mekanisme kerja

sukralfat adalah membentuk kompleks ulser dengan eksudat protein seperti

albumin dan fibrinogen pada sisi ulser dan melindunginya dari serangan asam,

membentuk barier pada permukaan mukosa di lambung dan duodenum, serta

menghambat aktivitas pepsin dan membentuk ikatan garam dengan empedu.

Sukralfat sebaiknya dikonsumsi pada saat perut kosong untuk mencegah ikatan

dengan protein dan fosfat.(40)

e. Golongan Prokinetik

Penelitian sebelumnya telah melaporkan bahwa metoklopramid tidak efektif

pada dispepsia fungsional. Sebaliknya, uji coba terkontrol plasebo melaporkan

efek menguntungkan dari domperidone (10-20 mg tiga kali sehari) dengan

placebo.(40) Sebuah meta-analisis baru-baru ini menyimpulkan bahwa itopride,

antagonis D2 dan penghambat asetilkolinesterase, meningkatkan gejala rasa

kenyang dini dan rasa kenyang setelah makan. Selain itu, itopride lebih efektif
24

daripada domperidone dalam meningkatkan rasa kenyang setelah makan dan

rasa kenyang lebih awal.(40)

II.3.4 Terapi Non-Farmakologi

Pasien yang didiagnosis dispepsia, keluarga dan dokter harus menjelaskan

secara perlahan untuk menghindari kecemasan yang berlebih pada pasien. (41) Saran

yang dapat dokter berikan yaitu tentang perubahan gaya hidup, saran tentang makan

sehat, berat badan pengurangan dan penghentian merokok.(41) Dokter juga dapat

memberikan edukasi bahwa terapi psikologis, seperti kognitif terapi perilaku dan

psikoterapi dapat mengurangi gejala dispepsia dalam jangka pendek pada pasien. (41)

Menurut non farmakologi yang dapat dilakukan untuk penanganan kasus

dispepsia yaitu:(42)

1. Mengurangi Stress

Stress berlebihan dapat menyebabkan produksi asam lambung meningkat,

sehingga dapat memicu dispepsia. Istirahat yang cukup dan melakukan

kegiatan yang disukai dapat meminimalisir stress.

2. Mengatur Pola Hidup Sehat

Pola hidup yang sehat dapat dilakukan dengan olahraga secara teratur, menjaga

berat badan agar tidak obesitas, menghindari berbaring setelah makan, makan

banyak terutama pada malam hari, merokok, menghindari makanan yang

berlemak tinggi dan pedas serta menghindari minuman yang asam, bersoda,

mengandung alkohol dan kafein.

3. Terapi Hangat / Dingin


25

Terapi kompres hangat Warm Water Zack (WWZ) dilakukan dengan

menggunakan botol karet yang berisi air hangat kemudian diletakan pada bagian

perut yang nyeri.

4. Terapi Komplementer

Terapi komplementer berguna untuk mengurangi nyeri yang terjadi pada

lambung. Terapi ini dapat dilakukan dengan terapi aromaterapi, mendengar

musik, menonton televisi, memberikan sentuhan terapeutik, dan teknik relaksasi

nafas dalam.

II.4 Rasionalitas Obat(43)

Secara praktis, penggunaan obat yang dikatakan rasional jika memenuhi:

a. Tepat Diagnosis

Tepat diagnosis penggunaan obat disebut rasional jika diberikan untuk

diagnosis yang tepat. Jika diagnosis tidak ditegakkan dengan benar, maka

pemilihan obat akan terpaksa mengacu pada diagnosis yang keliru tersebut.

Akibatnya obat yang diberikan juga tidak akan sesuai dengan indikasi yang

seharusnya

b. Tepat Indikasi Penyakit

Setiap obat memiliki spektrum terapi yang spesifik antibiotik, misalnya

diindikasikan untuk infeksi bakteri. Dengan demikian, pemberian obat ini

hanya dianjurkan untuk pasien yang memberi gejala adanya infeksi bakteri.

c. Tepat Pemilihan Obat


26

Keputusan untuk melakukan upaya terapi diambil setelah diagnosis

ditegakkan dengan benar. Dengan demikian, obat yang dipilih harus yang

memiliki efek terapi sesuai dengan spektrum penyakit.

d. Tepat Dosis

Dosis, cara dan lama pemberian obat sangat berpengaruh terhadap efek

terapi obat. Pemberian dosis yang berlebihan, khususnya untuk obat yang

dengan rentang terapi yang sempit, akan sangat berisiko timbulnya efek

samping. Sebaliknya dosis yang terlalu kecil tidak akan menjamin tercapainya

kadar terapi yang diharapkan.

e. Tepat Cara Pemberian

Obat antasida seharusnya dikunyah dulu baru ditelan. Demikian pula

antibiotik tidak boleh dicampur dengan susu, karena akan membentuk ikatan,

sehingga menjadi tidak dapat diabsorpsi dan menurunkan efektivitasnya.

f. Tepat Interval Waktu Pemberian

Cara pemberian obat hendaknya dibuat sesederhana mungkin dan praktis,

agar mudah ditaati oleh pasien. Makin sering frekuensi pemberian obat per hari

(misalnya 4 kali sehari), semakin rendah tingkat ketaatan minum obat. Obat

yang harus diminum 3 x sehari harus diartikan bahwa obat tersebut harus

diminum dengan interval setiap 8 jam.

g. Tepat Lama Pemberian

Lama pemberian obat harus tepat sesuai penyakitnya masing masing. Untuk

Tuberkulosis dan Kusta, lama pemberian paling singkat adalah 6 bulan. Lama

pemberian kloramfenikol pada demam tifoid adalah 10-14 hari. Pemberian obat
27

yang terlalu singkat atau terlalu lama dari yang seharusnya akan berpengaruh

terhadap hasil pengobatan.

h. Waspada terhadap Efek Samping

Pemberian obat potensial menimbulkan efek samping, yaitu efek tidak

diinginkan yang timbul pada pemberian obat dengan dosis terapi, karena itu

muka merah setelah pemberian atropin bukan alergi, tetapi efek samping

sehubungan vasodilatasi pembuluh darah di wajah. Pemberian tetrasiklin pada

anak kurang dari 12 tahun, karena menimbulkan kelainan pada gigi dan tulang

yang sedang tumbuh.

i. Tepat Penilaian Kondisi Pasien

Respon individu terhadap efek obat sangat beragam. Hal ini lebih jelas

terlihat pada beberapa jenis obat seperti teofilin dan aminoglikosida. Pada

penderita dengan kelainan ginjal, pemberian aminoglikosida sebaiknya

dihindarkan, karena resiko terjadinya nefrotoksisitas pada kelompok ini

meningkat secara bermakna.

j. Obat yang diberikan harus efektif dan aman dengan mutu terjamin, serta

tersedia setiap saat dengan harga yang terjangkau.

k. Tepat Informasi

Informasi yang tepat dan benar dalam penggunaan obat sangat penting

dalam menunjang keberhasilan terapi.

l. Tepat Tindak Lanjut (follow-up)


28

Pada saat memutuskan pemberian terapi, harus sudah dipertimbangkan

upaya tindak lanjut yang diperlukan, misalnya jika pasien tidak sembuh atau

mengalami efek samping.

m. Tepat Penyerahan Obat (dispensing)

Penggunaan obat rasional melibatkan juga dispenser sebagai penyerah obat

dan pasien sendiri sebagai konsumen.

n. Pasien patuh terhadap perintah pengobatan yang dibutuhkan, ketidaktaatan

minum obat umumnya terjadi pada keadaan berikut:

1. Jenis dan/atau jumlah obat yang diberikan terlalu banyak.

2. Frekuensi pemberian obat per hari terlalu sering.

3. Jenis sediaan obat terlalu beragam.

4. Pemberian obat dalam jangka panjang tanpa informasi.

5. Pasien tidak mendapatkan informasi/penjelasan yang cukup mengenai cara

minum/menggunakan obat.

6. Timbulnya efek samping.

II.5 Landasan Teori

Lambung merupakan organ yang cukup rentan mengalami cidera atau

terluka yang disebabkan oleh asupan.(34) Kondisi tersebut banyak dialami kalangan

remaja yang sering mengabaikan asupan pola makan sehari-hari sehingga

terjadinya pola hidup yang tidak sehat.(34) World Health Organization (WHO)

memprediksi bahwa penyakit tidak menular diperkirakan pada tahun 2020 akan

menaikan jumlah angka kematian. Dispepsia saat ini diprediksi menjadi kasus

penyakit tidak menular yang akan meningkat dari tahun ke tahun. (44)
29

Hasil penelitian yang dilakukan oleh Giringan, dkk di Rumah Sakit Umum

Daerah dr.H.Chasan Boesoirie dapat disimpulkan sebagian besar penderita

dispepsia berumur 21-30 tahun dengan jumlah 24 pasien (25,0%). Mayoritas adalah

perempuan dengan jumlah 82 pasien (85,4%), pekerjaan sebagai ibu rumah tangga

dengan jumlah 44 pasien (45,83%), serta mayoritas pendidikan terakhir yaitu

pendidikan SMA dengan jumlah 60 pasien (62,5%).(8)

Antasida (29,96%) merupakan obat dengan persentase tertinggi yang

digunakan di RSU Anutapura Palu.(45) Penelitian Suri, dkk menunjukkan

penggunaan obat kombinasi di Klinik A Daerah Bekasi Timur berupa

ranitidine/simetidin+omeprazole+antasida sebanyak 87 pasien (43,5%). (12)

Penelitian yang dilakukan oleh Alfiyani tentang pengobatan dispepsia di RSUD Dr.

Soebandi Jember ditemukan penggunaan kombinasi antagonis reseptor-H2 dan

Proton Pump Inhibitor dengan persentase 23,91%.(46)

Penyakit penyerta terbanyak pada pasien dispepsia di RSU Anutapura Palu

yaitu hipertensi dengan 18 pasien dan penggunaan obat lain yaitu lisinopril

sebanyak 13 pasien.(45) Selain itu, penyakit penyerta terbanyak pada pasien

dispepsia di Klinik A Daerah Bekasi Timur dengan 26 pasien yaitu hipertensi dan

rheumatoid arthritis dengan 13 pasien (23,21%). (12) Ca paru, anemia, dan vomitus

merupakan tiga penyakit penyerta terbanyak pada pasien dispepsia di Rumah Sakit

Umum Daerah dr. Moewardi Tahun 2016.(11)


30

II.6 Kerangka Konsep Penelitian

Berdasarkan landasan teori, maka kerangka konsep penelitian adalah

sebagai berikut :

Pasien Dispepsia Rawat Penggunaan Obat Pada


Inap di RSUD dr. Rubini Pasien Dispepsia Rawat
Kabupaten Mempawah Inap

i. i. Data Karakteristik Pasien


ii. ii. Diagnosa Penyakit
iii. ii. Jenis Obat
iv. iv.Frekuensi Penggunaan Obat

Gambar 3. Kerangka Konsep Penelitian

II.7 Hipotesis

Adapun hipotesis pada penelitian ini diduga bahwa:

1. Pasien yang banyak mengalami dispepsia yaitu pasien jenis kelamin perempuan,

rentang usia 20-40 tahun, pendidikan terakhir yaitu SMA, dan pekerjaan ibu

rumah tangga.

2. Obat- obat yang paling banyak digunakan pada pasien dispepsia rawat inap

RSUD dr. Rubini Mempawah yaitu golongan obat Proton Pump Inhibitor (PPI)

dan kombinasi antara PPI + Antasida.

3. Penyakit penyerta terbanyak pada pasien dispepsia rawat inap RSUD dr. Rubini

Mempawah yaitu hipertensi.


BAB III

METODOLOGI PENELITIAN

III.1 Alat dan Bahan

III.1.1 Alat

Alat-alat yang digunakan dalam penelitian ini adalah alat tulis, laptop

dengan software (microsoft excel) untuk analisis data, instrumen pencatatan data,

alat-alat tulis, dan literatur-literatur yang terkait dengan penelitian.

III.1.2 Bahan

Bahan yang digunakan dalam penelitian ini adalah data rekam medis pasien

dispepsia mengenai identitas pasien yaitu nama, nomor rekam medik, usia pasien,

jenis kelamin, pendidikan terakhir, pekerjaan, tanggal masuk dan tanggal keluar

pasien, penyakit penyerta, nama obat, rute pemberian obat, frekuensi penggunaan

obat, dan golongan obat di Rumah Sakit Umum Daerah dr. Rubini Kabupaten

Mempawah.

III.2 Jenis Metode Penelitian

Penelitian ini menggunakan metode observasional dengan rancangan penelitian

yang digunakan adalah studi potong lintang (cross sectional) yang bersifat

deskriptif. Pengumpulan data dilakukan secara retrospektif berupa data sekunder

dengan menggunakan rekam medis pasien rawat inap selama periode tahun 2020.

Data pasien yang dikumpulkan antara lain nama, nomor rekam medik, usia pasien,

jenis kelamin, pendidikan terakhir, pekerjaan, tanggal masuk dan tanggal keluar

pasien, penyakit penyerta, nama obat, rute pemberian obat, frekuensi penggunaan

31
32

obat dan golongan obat di Rumah Sakit Umum Daerah dr. Rubini Kabupaten

Mempawah.

III.3 Tempat dan Waktu Penelitian

Penelitian ini dilakukan di Rumah Sakit Umum Daerah dr. Rubini Kabupaten

Mempawah pada bulan November 2021 - Januari 2022.

III.4 Populasi dan Sampel

Populasi terjangkau dalam penelitian adalah semua pasien dispepsia yang

dirawat inap di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Rubini Kabupaten

Mempawah Januari - Desember 2020. Sampel dalam penelitian ini yaitu pasien

dispepsia yang dirawat inap di RSUD dr. Rubini Kabupaten Mempawah yang

memenuhi kriteria inklusi. Pemilihan sampel dilakukan dengan teknik purposive

sampling yaitu menentukan sampel berdasarkan kriteria inklusi yang telah

ditetapkan.

III.5 Besar Sampel

Besar sampel penelitian ini ditentukan dengan rumus di bawah ini:(47)

Gambar 4. Rumus Perhitungan Sampel

Keterangan :

n = Jumlah sampel minimal

N = Jumlah populasi pasien rawat inap dispepsia di RSUD dr.Rubini

Kabupaten Mempawah Tahun 2020

d = Presisi absolut yaitu 10% atau 0,1


33

𝑁
n = 1+𝑁 (𝑑2 )

224
n=
1+224 (0,12 )

n = 99, 55 ≈ 96

sampel dilebihkan 10% = 96 + 9,6 = 105,6 ≈ 106

III.6 Kriteria Inklusi & Eksklusi

III.6.1 Kriteria Inklusi

a. Pasien dispepsia rawat inap dengan kode ICD-10 adalah K30.

b. Pasien dengan usia 18 tahun atau lebih.

c. Pasien memiliki penyakit penyerta.

III.6.2 Kriteria Eksklusi

a. Data rekam medik yang tidak lengkap.

b. Pasien meninggal dunia pada saat observasi penelitian.

III.7 Variabel Observasional

Variabel kualitatif dalam penelitian ini yaitu jenis kelamin, pendidikan

terakhir, pekerjaan, status, kebiasaan merokok, diagnosa penyakit, nama obat, rute

pemberian, dan golongan obat.

Variabel kuantitatif dalam penelitian ini yaitu usia pasien, lama inap, dosis

obat, dan frekuensi penggunaan obat.


34

III.8 Definisi Operasional

Tabel 1. Definisi Operasional

No Variabel Definisi Operasional Skala Ukur

1. Usia Usia pasien 18 tahun atau lebih yang Ordinal

tercatat di rekam medik.

a. Masa remaja akhir: 18-25 tahun

b. Masa dewasa awal: 26-35 tahun

c. Masa dewasa akhir: 36-45 tahun

d. Masa lansia awal: 46-55 tahun

e. Masa lansia akhir: 56-65 tahun

f. Masa manula: > 65 tahun

2. Komorbid Penyakit penyerta pada pasien rawat Nominal


inap.

3. Obat Dispepsia Obat yang diresepkan oleh dokter di Nominal


rumah sakit baik tunggal maupun
kombinasi.
a. Antasida
b. PPI
c. Sitoproktektif
d. Antiemetika
e. Antagonis Reseptor-H2
4. Frekuensi Berapa kali obat harus diminum Ordinal
Penggunaan dalam sehari atau dalam jangka
Obat tertentu.

5. Rute Pemberian Tempat atau lokasi diberikannya Nominal


Obat obat pada pasien
a. Intravena
b. Oral
35

III.9 Jalannya Penelitian

Teknik pengumpulan data dilakukan secara retrospektif dengan

menggunakan rekam medik pasien. Pengumpulan data dilakukan dengan

pengambilan data di bagian rekam medik di RSUD dr. Rubini Kabupaten

Mempawah. Pengumpulan data dimulai dengan penelusuran data rekam medik

pasien rawat inap. Data yang diperoleh dicatat dalam instrumen lembar

pengumpulan data penelitian.

Data rekam medik yang dicatat meliputi nomor rekam medik, jenis

kelamin, usia pasien, pendidikan terakhir, pekerjaan, status, kebiasaan merokok,

tanggal masuk dan tanggal keluar pasien, lama inap, diagnosa penyakit, nama obat,

dosis obat, frekuensi penggunaan obat, rute pemberian, dan golongan obat.

III.10 Prosedur Kerja

Prosedur penelitian ini terdiri dari dua tahapan, yaitu tahap persiapan dan

tahap pelaksanaan. Berikut adalah penjelasan masing-masing tahapan tersebut:

III.10.1 Tahap Persiapan

Tahap persiapan pada penelitian ini yaitu studi pendahuluan, pembuatan,

pengajuan proposal penelitian, pengurusan kode etik penelitian, dan pengurusan

perijinan penelitian kepada pihak RSUD dr.Rubini Kabupaten Mempawah.

III.10.1 Tahap Pelaksanaan

Tahap ini meliputi pengumpulan sampel, pencatatan data dan perhitungan

data yang digunakan. Pengumpulan sampel dilihat dari daftar pasien dispepsia

rawat inap periode Januari-Desember Tahun 2020 yang tertera di rekam medik.

Data yang diambil adalah nomor rekam medik, jenis kelamin, usia pasien,
36

pendidikan terakhir, pekerjaan, status, kebiasaan merokok, tanggal masuk dan

tanggal keluar pasien, lama inap, diagnosa penyakit, nama obat, dosis obat,

frekuensi penggunaan obat, rute pemberian, dan golongan obat. Tahap terakhir

yang dilakukan adalah perhitungan hasil pada pasien dispepsia rawat inap RSUD

dr. Rubini Kabupaten Mempawah periode Januari-Desember 2020.


37

III.11 Skema Prosedur Kerja

Peneliti mengurus surat keterangan studi pendahuluan kepada Fakultas


Kedokteran Universitas Tanjungpura

Peneliti melakukan studi pendahuluan di RSUD dr. Rubini Kabupaten


Mempawah

Peneliti mengurus surat kaji etik

Lolos kaji etik

Pengajuan surat izin penelitian kepada Fakultas Kedokteran Universitas


Tanjungpura

Peneliti meminta persetujuan untuk melakukan penelitian di RSUD dr. Rubini


Kabupaten Mempawah

Peneliti mengambil data berupa rekam medik pasien dispepsia rawat inap periode
Januari-Desember tahun 2020 di RSUD dr. Rubini Kabupaten Mempawah

Pengolahan data

Pembahasan

Kesimpulan dan saran

Gambar 5. Skema Penelitian


38

III.12 Pengolahan dan Analisis Data

. Data yang diperoleh dari penelitian ini dianalisis secara deskriptif meliputi

data karakteristik pasien dan data penggunaan obat pada pasien. Data diolah

menggunakan komputer dengan software Microsoft Excel dan SPSS dengan

menggunakan uji non parametrik dengan analisis Chi-square. Chi-square test

digunakan untuk untuk mengetahui perbedaan yang bermakna atau tidak pada suatu

kategori. Hasil analisis data akan disajikan dalam bentuk uraian, presentase, dan

tabel.

III.13. Etik Penelitian

Pengambilan data pada penelitian ini dilakukan melalui persetujuan dari

RSUD dr Rubini Kabupaten Mempawah sebagai tempat dilakukannya penelitian.

Peneliti menyerahkan surat etik penelitian yang diperoleh dari Tim Etik Penelitian

Fakultas Kedokteran Universitas Tanjungpura ke bagian Tata Usaha RSUD dr.

Rubini Kabupaten Mempawah.


BAB IV

HASIL DAN PEMBAHASAN

IV.1 Gambaran Lokasi Penelitian

Penelitian ini dilakukan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Rubini

Kabupaten Mempawah yang beralamatkan di Jl. Raden Kusno nomor 1 Kecamatan

Mempawah Hilir, Kabupaten Mempawah. Rumah sakit ini dibangun pada tahun

1964 dengan nama Rumah Sakit Umum Mempawah. Rumah Sakit Umum

Mempawah melalui SK Bupati No. 121 Tanggal 6 Agustus Tahun 1964 secara

resmi namanya berubah menjadi Rumah Sakit Umum Daerah dr. Rubini Kabupaten

Mempawah.(48)

RSUD dr. Rubini Mempawah pada tahun 1964 adalah Unit Pelaksana

Teknis (UPT) Dinas Kesehatan dan termasuk klasifikasi kelas D. Rumah sakit ini

dipimpin oleh direktur yang secara teknis bertanggung jawab kepada Kepala Dinas

Kesehatan Kabupaten Pontianak sesuai dengan PERDA No. 3 tahun 1995, tanggal

15 Juni 1995 tentang susunan organisasi dan tata kerja RSUD dr. Rubini

Mempawah. Pada tanggal 5 Juni 1996 RSUD dr. Rubini Mempawah ditingkatkan

menjadi kelas C atau RS. tipe C berdasarkan KEPMENKES RI. No. 533/

MENKES/ SK/ IV/1996 dan diresmikan oleh Bupati Pontianak dari kelas D ke

kelas C berdasarkan SK Bupati No. 288 tahun 2002 tentang pengukuhan dan

peningkatan kelas RSUD dr. Rubini Mempawah pada tanggal 20 September Tahun

2002.(48)

39
40

Sarana dan prasarana pada rumah sakit ini yaitu terdapat gedung administrasi,

gedung pelayanan rawat jalan, gedung pelayanan gawat darurat, gedung

pelayanan rawat inap, dan gedung penunjang pelayanan. Gedung penunjang

pelayanan terdiri dari beberapa ruang yaitu laboratorium, radiologi atau ruang

USG, farmasi, fisioterapi, konsultasi gizi, gudang oksigen, kamar operasi,

instalasi pemeliharaan sarana dan prasarana. Selain itu, gedung ini juga memiliki

laundry, instalasi penunjang nonmedis rumah sakit, instalasi pengolahan air

limbah, dapur, kamar jenazah, ruang incinerator, ruang genset, ambulans, dan

musholla.(48)

IV.2 Gambaran Umum Penelitian

Penelitian ini dilakukakan dari bulan November 2021 hingga Januari

2022 di RSUD dr. Rubini Kabupaten Mempawah. Penelitian ini telah dinyatakan

lulus kaji etik dengan nomor kaji etik 11/UN22.9/PG/2022 yang dikeluarkan oleh

Komite Etik Fakultas Kedokteran Universitas Tanjungpura. Penelitian ini

bertujuan untuk menggambarkan karakteristik, penggunaan obat, dan penyakit

penyerta pada pasien dispepsia rawat inap di RSUD dr. Rubini Kabupaten

Mempawah Tahun 2020. Data penelitian yang dikumpulkan pada penelitian ini

yaitu menggunakan dokumen rekam medik pasien yang memuat informasi usia,

jenis kelamin, pendidikan terakhir, pekerjaan, status, lama inap, diagnosa, jenis dn

jumlah penggunaan obat pasien selama periode Januari-Desember 2020. Populasi

terjangkau pada penelitian ini yaitu 224 pasien. Gambaran besar jumlah subyek

penelitian dapat dilihat pada Gambar 6.


41

Populasi terjangkau

N=224

Subyek masuk kriteria inklusi Subyek masuk kriteria eksklusi

N=110 N=124
Gambar 6. Gambaran Jumlah Subyek

Metode pemilihan sampel menggunakan purposive sampling. Semua

subyek yang memenuhi kriteria inklusi dimasukkan dalam penelitian sampai

jumlah subyek yang dibutuhkan terpenuhi. Data yang dikumpulkan dari rekam

medik pasien dicatat kembali ke dalam lembar pengumpulan data. Data- data

tersebut meliputi nomor rekam medik, jenis kelamin, umur, pendidikan terakhir,

pekerjaan, status, kebiasaan merokok, lama inap, diagnosa, pengobatan, dan

golongan obat. Data-data tersebut dianalisis dengan software microsoft excel dan

Chi-square test .

IV.3 Gambaran Pasien Dispepsia Berdasarkan Karakteristik

Tabel.2 Karakteristik Pasien Dispepsia Rawat Inap

N=110
Variabel
Jumlah Presentase (%)
Jenis Kelamin
a. Laki-laki 28 25,45*
b. Perempuan 82 74,55*
Usia
a. 18-25 tahun 18 16,36
b. 26-35 tahun 15 13,64
c. 36-45 tahun 14 13,73
d. 46-55 tahun 26 23,63*
e. 56-65 tahun 21 19,10*
f. > 65 tahun 16 14.54
42

Pendidikan Terakhir
a. SD 37 33,64*
b. SMP 14 12,73
c. SMA 47 42,37*
d. Sarjana/Diploma 12 10,90

Pekerjaan
a. PNS 8 7,27
b. Wiraswasta 12 10,91*
c. Swasta 10 9,10
d. Ibu Rumah Tangga 58 52,72*
e. Mahasiswa/Pelajar 12 10,91*
f. Pensiunan 6 5,45
g. Tidak Bekerja 4 3,64
Status
a. Kawin 85 77,28*
b. Belum Kawin 18 16,36*
c. Duda/Janda 7 6,36*

Kebiasaan Merokok
a. Merokok 19 17,27*
b. Tidak Merokok 91 62,71*
Lama Inap (Hari)
a. 1 13 11,82
b. 2 26 23,64*
c. 3 30 27,27*
d. 4 25 22,73*
e. 5 8 7,27
f. 6 4 3,64
g. 7 4 3,64

IV.3.1 Gambaran Pasien Dispepsia Berdasarkan Jenis Kelamin

Hasil penelitian dapat dilihat pada Tabel 6, pasien dispepsia rawat inap di

RSUD dr. Rubini Kabupaten Mempawah menjelaskan bahwa pasien perempuan

lebih banyak yaitu 82 pasien (74,55%) dibandingkan pasien laki-laki sebanyak 28

pasien (25,45%). Hasil penelitian sejalan dengan penelitian yang dilakukan oleh

Giringan di RSUD dr. H. Chasa Boesoirie Ternate bahwa pasien perempuan yang

mengalami dispepsia sebanyak 85,4 (82%).(4) Penelitian Mulandani di RSUD H.


43

Abdul Manap Kota Jambi juga menunjukkan bahwa jumlah pasien perempuan

yang mengalami dispepsia lebih banyak (69,74 %) dibandingkan pasien laki-laki

(30,26%).(1) Uji signifikasi pada kategori ini menyatakan hasil memiliki

perbedaan yang bermakna dengan nilai signifikasi sebesar 0,000 (p<0,05).

Beberapa penelitian yang dilakukan di Amerika Serikat menyatakan

bahwa perbandingan prevalensi penderita dispepsia wanita lebih banyak dari pada

laki-laki yaitu sebesar 4:1.(27) Menurut teori, faktor hormonal wanita lebih reaktif

dibanding laki-laki hal ini dapat terjadi karena sekresi lambung diatur oleh

mekanisme saraf dan hormonal. Hormon ini bekerja pada kelenjar gastrik dan

menyebabkan aliran tambahan ke lambung yang sangat asam. Sekresi berlangsung

selama beberapa jam dan terdapat beberapa hal yang mempengaruhi kerja hormon

gastrin, salah satunya yaitu jenis kelamin.(49) Wanita memiliki hormon esterogen

yang mana memiliki efek pada saluran gastrointestinal, apabila kadar estrogen

tinggi dapat menyebabkan waktu transit usus lebih lambat dan menghambat

pengosongan lambung yang dapat menyebabkan dispepsia.(49)

Penyebab lainnya dispepsia pada wanita yaitu akibat dari pengaruh stres.

Stres dapat menimbulkan kecemasan yang berkaitan dengan pola hidup sehingga

menyebabkan perubahan respons fisiologis tubuh misalnya gangguan pencernaan

seperti dispepsia. Selain itu, diet yang dilakukan oleh banyak perempuan

mengakibatkan pola makan berubah sehingga memiliki jeda waktu yang lama. (50)
(51)
44

IV.3.2 Gambaran Pasien Dispepsia Berdasarkan Usia

Penelitian di RSUD dr.Rubini Kabupaten Mempawah menyatakan bahwa

pasien dengan rentang usia 18-25 tahun berjumlah 18 orang (16,36%), pasien 26-

35 tahun berjumlah 15 orang (13,64%), pasien 36-45 tahun berjumlah 14 orang

(12,73%), pasien 46-55 tahun berjumlah 26 orang (23,63%), pasien 56-65 tahun

berjumlah 21 orang (19,10%), dan pasien > 65 tahun berjumlah 16 orang

(14,54%). Pasien dengan sindrom dispepsia didominasi oleh kelompok pasien

dengan rentang 46-55 tahun (23,63%). Hasil uji signifikasi pada kelompok ini

menyatakan terdapat perbedaan yang bermakna yaitu nilai signifikasi sebesar

0,000 (p<0,05). Penelitian ini sejalan yang dilakukan Musnelina di Rumah Sakit

tk.IV Cijantung Jakarta bahwa kelompok pasien yang mengalami dispepsia

tertinggi terjadi pada rentang usia 46-55 tahun (27%).(19) Selanjutnya, pada

penelitian ini posisi kedua yang mendominasi yaitu pada rentang umur 56-65

tahun berjumlah 21 orang (19,10%). Hasil penelitian ini sejalan dengan penelitian

Suri di Klinik A Daerah Bekasi Timur yang didominasi oleh pasien berumur ≥ 56

tahun berjumlah 55 orang (27,5%).(20) Namun, penelitian ini tidak sejalan dengan

penelitian yang dilakukan oleh Nugroho di Puskesmas Rumbai yang menyatakan

pasien dispepsia didominasi oleh usia 26-35 tahun.(4)

Pertambahan umur dapat meningkatkan insiden sindrom dispepsia yang

disebabkan oleh pola hidup yang tidak teratur, stres, dan pola makan. Selain itu,

pertambahan umur seseorang biasanya selalu berkaitan dengan penurunan

aktivitas olahraga rutin dan penurunan aktivitas hormonal fisiologis seseorang.


45

Penurunan aktivitas sangat berhubungan dengan meningkatnya risiko kejadian

dispepsia.(52) Pada usia tua memiliki risiko lebih tinggi mengalami gangguan

lambung dibanding dengan usia muda. Hal ini menunjukkan bahwa seiring

dengan bertambahnya usia seseorang, mukosa lambung cenderung menjadi tipis

dan produksi mukus (cairan pelindung lambung) berkurang sehingga lebih mudah

mengalami iritasi pada mukosa lambung. (53) Dispepsia juga berhubungan dengan

penurunan fungsi gastrointestinal pada orang dengan usia lanjut. (54) Semakin

bertambahnya usia juga maka akan semakin rentan terhadap kejadian penyakit,

apalagi ditambah mempunyai kebiasaan hidup yang buruk seperti merokok. Umur

dipakai sebagai titik potong sebagai tanda bahaya/alarm sign untuk mengalami

dispepsia.(22)

IV.3.3 Gambaran Pasien Dispepsia Berdasarkan Pendidikan

Hasil penelitian di RSUD dr. Rubini Kabupaten Mempawah menunjukkan

bahwa pasien dispepsia dengan tingkat pendidikan Sekolah Dasar sebanyak 37

pasien (33,64%), pendidikan Sekolah Menengah Pertama sebanyak 14 pasien

(12,73%), pendidikan Sekolah Menengah Atas sebanyak jumlah 47 pasien

(42,73%), dan pendidikan sarjana/DIII sebanyak 12 pasien (10,90%). Pendidikan

SMA menunjukkan mayoritas pasien lebih tinggi kemudian diikuti dengan

pendidikan SD kemudian SMP dan terakhir pendidikan sarjana/DIII. Uji statistik

yang dilakukan pada kategori ini menunjukkan hasil memiliki perbedaan yang

bermakna dengan nilai signifikasi 0,000 (p<0,05). Penelitian ini sejalan dengan

penelitian Giringan di RSUD dr. H. Chasa Boesoirie Ternate yang menyatakan

pasien dispepsia terbanyak terjadi pada pasien yang memiliki pendidikan terakhir
46

SMA sebanyak 60 pasien (62,5%).(8) Penelitian lain yang dilakukan oleh Sari di

RSUP Haji Adam Malik Medan juga menunjukkan kejadian dispepsia banyak

terjadi di kelompok pendidikan SMA yaitu sebesar 56,3%.(55) Penelitian ini

berebeda dengan penelitian yang dilakukan oleh Masyhuda di RSUD Pandan

Arang Boyolali yang menyatakan pasien dispepsia didominasi oleh pasien dengan

pendidikan terakhir SD (27,9%). Hal ini dapat disebabkan karena tingkat

pendidikan berkaitan dengan tingkat pengetahuan yang diperoleh. Pendidikan

merupakan tempat untuk menyerap informasi. Pendidikan yang rendah cenderung

memilki perilaku negatif sehingga kurang mengetahui informasi kesehatan

tentang dirinya.(56)

Tingkat pendidikan pasien yang mengalami dispepsia dipengaruhi oleh

tingkat pengetahuannya dalam mengatur pola hidup, salah satunya pola makan.

Pola hidup yang tidak tertata secara baik dapat menyebabkan timbulnya dispepsia.
(10)
Makin tinggi pendidikan seseorang cenderung memiliki risiko untuk

mengalami dispepsia. Hal ini dapat terjadi karena seseorang yang memiliki

pendidikan tinggi cenderung akan mempunyai pekerjaan yang lebih menguras

pikiran, kemudian seseorang dengan pendidikan tinggi juga cenderung memiliki

tanggung jawab yang besar sehingga dapat menjadi beban pikiran sehingga

mengganggu psikologis berupa depresi dan cemas. Kedua hal ini dapat

mengurangi kualitas hidup penderita dispepsia.(10)

IV.3.4 Gambaran Pasien Dispepsia Berdasarkan Status Perkawinan

Penelitian yang dilakukan RSUD ini menyatakan bahwa pasien dispepsia

dengan status kawin dengan jumlah 85 pasien (77,28%), belum kawin berjumlah
47

18 orang (16,36%), dan duda/janda berjumlah 7 pasien (6,36%). Penelitian ini

menunjukkan pasien dengan status kawin lebih mayoritas menderita dispepsia

daripada kelompok lainnya. Penelitian ini sejalan dengan Muya di RSUP Dr . M .

Djamil Padang yaitu penderita dispepsia banyak dialami oleh kelompok kawin

dengan jumlah 30 orang (71,4%).(52) Hasil uji statistik pada kelompok ini

menyatakan terdapat perbedaan yang bermakna dengan nilai signifikasi sebesar

0,000 (p<0,05). Hal ini belum diketahui secara jelas, namun menurut beberapa

penelitian wanita lebih banyak mengalami stress dan kecemasan dalam berumah

tangga, tetapi tidak melaporkannya ke praktisi medis sehingga gejala fungsional

dan psikososial dimanifestasikan untuk menutupi gangguan psikososial yang

mendasarinya.(57) Stres dapat meningkatkan kepekaan indvidu terhadap penyakit.

Efek stres dapat berupa gangguan gastrointestinal salah satunya dispepsia. (58)

IV.3.5 Gambaran Pasien Dispesia Berdasarkan Pekerjaan

Penelitian di RSUD ini menjelaskan bahwa pasien dispepsia yang

memiliki pekerjaan sebagai seorang Pegawai Negeri Sipil (PNS) berjumlah 8

orang (7,27%), witaswasta berjumlah 12 orang (10,91%), swasta berjumlah 10

orang (9,10%), Ibu Rumah Tangga (IRT) berjumlah 58 orang (52,72%),

mahasiswa/pelajar berjumlah 12 orang (10,91%), pensiunan berjumlah 6 orang

(5,45%), dan pasien dispepsia yang tidak bekerja berjumlah 4 orang (3,64%). Uji

statistik menunjukkan hasil memiliki perbedaan yang bermakna dengan nilai

signifikasi 0,000 (p<0,05). Berdasarkan penelitian yang dilakukan pasien

dispepsia didominasi oleh perempuan dengan pekerjaan sebagai Ibu Rumah

Tangga. Penelitian ini sejalan dengan penelitian Nugroho di Puskesmas Rumbai


48

yang menyatakan bahwa mayoritas pekerjaan pasien yaitu Ibu Rumah Tangga

sebanyak 32 pasien (61,5%).(4) Namun, penelitian ini tidak sejalan dengan

penelitian Srikandi di RSU Anutapura Palu yang menyatakan pasien dispepsia

yang paling banyak yaitu dengan pekerjaan sebagai PNS sebanyak 53 orang

(20,54%).(45) Dunia kerja memilki banyak tekanan dan permasalah dari teman

kerja, tugas, dan masalah di lingkungan kerja lainnya. Dispepsia pada pekerja

menyebabkan tingginya angka absensi dan menurunkan produktivitas kerja karena

pekerja ijin sakit.(59)

Penelitian Muya di RSUP D .M. Djamil Padang juga menyatakan bahwa

penderita dispepsia terbanyak yaitu pasien dengan pekerjaan IRT sebanyak 15

pasien (35,7%). Pekerjaan ibu rumah tangga dengan kejadian dispepsia saling

berhubungan.(52) Aktivitas monoton yang dialami oleh ibu rumah tangga di rumah

menyebabkan kejenuhan dan kecemasan sehingga memicu timbulnya stres. (10)

Stres didalam kehidupan dapat menyebabkan reaksi dalam tubuh. Stres akut

terkadang dapat mempengaruhi bagian gastrointestinal yang menyebabkan

terjadinya keluhan pada orang sehat. Keadaan stres seseorang yang tinggi

berkaitan dengan pola makan yang tidak teratur sehingga memicu timbulnya

gejala dispepsia.(52)

IV.3.6 Gambaran Pasien Dispepsia Berdasarkan Status Merokok

Penelitian ini menjelaskan bahwa pasien dispepsia yang merokok

sebanyak 19 orang (17,27%) dan pasien tidak merokok sebanyak 91 orang

(82,73%). Penelitian ini menyatakan bahwa mayoritas pasien dispepsia yaitu tidak

merokok. %). Uji statistik menunjukkan hasil memilki perbedaan yang bermakna
49

dengan nilai signifikasi 0,000 (p<0,05). Penelitian ini sejalan dengan penelitian

Nugroho yang menjelaskan pasien dengan perilaku tidak merokok berjumlah

31orang (59,6%).(4) Hasil penelitian ini juga didukung oleh penelitian Wijaya di

Rumah Sakit Bhayangkara Kota Makassar yang menyatakan pasien yang

menderita sindrom dispepsia dengan kebiasaan tidak merokok sebanyak 21 orang

(26.6%).(60) Perokok pasif adalah seseorang yang tidak memmpunyai kebiasaan

merokok, tetapi tetap menghirup asap rokok dari perokok aktif yang ada

disekitarnya.(61)

Perokok pasif memiliki risiko sama dengan perokok aktif. Hal ini

disebabkan oleh kandungan karsinogen (zat yang memicu timbulnya kanker) dan

4.000 partikel lain yang terdapat dalam asap rokok terhirup oleh perokok pasif,

sebagaimana yang dihirup oleh perokok aktif. Penurunan tekanan esophagus

bagian bawah yang menyebabkan terjadinya refluk gastroesofagus dan gangguan

pengosongan lambung juga dapat disebabkan oleh rokok. Hal ini mengakibatkan

perokok pasif rentan terhadap sindrom dispepsia.(60)

IV.3.7 Gambaran Pasien Dispepsia Berdasarkan Lama Inap

Hasil penelitian ini menyatakan bahwa pasien dengan lama perawatan 1

hari (11,82%), lama perawatan 2 hari (23,64%), lama perawatan 3 hari (27,27%),

lama perawatan 5 hari (7,27%), lama perawatan 6 hari (3,64%), dan lama

perawatan 7 hari (3,64%). Hasil penelitian ini menunjukkan lama perawatan 3 hari

merupakan persentase tertinggi, kemudian lama perawatan 2 hari, dan posisi tiga

tertinggi pada lama perawatan selama 4 hari. Hasil uji statistik menunjukkan
50

perbedaan yang bermakna dalam kategori ini dengan nilai signifikasi 0,000

(p<0,05).

Lama perawatan pasien dispepsia menunjukkan jumlah penggunaan obat

dispepsia yang dibutuhkan lebih lama, contohnya penggunaan obat golongan

Proton Pump Inhibitor yang dibutuhkan bisa selama 2-5 hari terapi dengan dosis

sekali sehari untuk mencapai penghambatan 70% dari proton pompa terlihat di

steady state.(62) Faktor lain yang mempengaruhi lama rawat inap pasien dirumah

sakit dapat berupa faktor internal dan eksternal. Faktor internal yaitu jenis dan

derajat penyakit. Hal ini dikarenakan penyakit akut dan kronis akan memerlukan

lama rawat yang berbeda. Kasus penyakit kronis akan memerlukan lama hari

rawat lebih lama dibandingkan penyakit yang bersifat akut.(8) Lama inap pasien

juga dapat terjadi karena faktor dari penyakit penyerta yang diderita. Penyakit

penyerta pada pasien merupakan 2 atau lebih diagnosis penyakit pada individu

yang sama. Komorbiditas yang tinggi pada pasien menyebabkan prognosis yang

lebih buruk sehingga lebih lama tinggal di rumah sakit.(63) Lama hari rawat dapat

menggambarkan kondisi penyakit pasien selama menjalani perawatan dan

menggambarkan mutu dan efektifitas pelayanan pengobatan dan kinerja

pelayanan rumah sakit. Semakin lama hari rawat pasien di Rumah Sakit semakin

berisiko pula menambah terjadinya masalah pada pasien dan penyakitnya.(64)

VI.4 Gambaran Penggunaan Obat Pada Pasien Dispepsia

VI.4.1 Gambaran Distribusi Penggunaan Obat Dispepsia


51

Tabel.3 Distribusi Penggunaan Obat Dispepsia

Golongan Jumlah Persentase


Jenis Obat Frekuensi
Obat (N=364) (%)
Ranitidine inj 50
22 6,04
Antagonis mg
2x1
Reseptor H2 Ranitidine
2 0,55
tab 150 mg
Antasida syr 10 mL 2 0,55
Antasida 3x1
Antasida tab 6 1,65
Domperidone
1 0,27
tab 10 mg
1x1
Ondansetron inj 40
23 6,32
mg
Ondansetron inj 40
Antiemetika 2x1 41 11,26
mg
Metoclopramide
2 0,55
tab
Domperidone
3x1 32 8,79
tab 10 mg
Ondansetron
6 1,65
tab 4 mg
Lansoprazole inj 30
7 1,92
mg
Lansoprazole
22 6,04
kap 30 mg
Omeprazole inj 40
79 21,70*
mg
1x1
Omeprazole
2 0,55
tab 20 mg
Proton Omeprazole
1 0,27
Pump tab 40 mg
Inhibitor Pantoprazole inj 40
1 0,27
mg
Lansoprazole
1 0,27
kap 30 mg
Omeprazole inj 40
2x1 12 3,30
mg
Omeprazole tab 20
4 1,10
mg
Lansoprazole
1 0,27
kap 30 mg 3x1
Sitoprotektif Sucralfat syr 10 ml 2x1 1 0,27
Dopepsa syr 10 ml 3x1 3 0,82
52

Sucralfat syr 10 ml 79 21,70*


Sucralfat syr 15 ml 5 1,37
Sucralfat syr 5 ml 1 0,27
Sucralfat syr 10 ml 4x1 8 2,20

Berdasarkan Tabel 4 dapat dilihat bahwa penelitian di RSUD dr.Rubini

Kabupaten Mempawah memiliki persentase penggunaan obat dispepsia yang

paling banyak digunakan yaitu golongan Proton Pump Inhibitor berupa injeksi

omeprazole 40 mg 1x1 (sehari sekali) sebanyak 21,70% dan golongan

sitoprotektif yaitu sukralfat sediaan sirup dengan dosis penggunaan 10 mL 3x1

(tiga kali sehari) sebanyak 21,70%. Uji statistik menunjukkan hasil perbedaan

yang tidak bermakna antara kedua variabel ini dengan nilai signifikasi 0,257

(p>0,05). Selanjutnya, golongan yang banyak digunakan pada pasien dispepsia

RSUD dr. Rubini Kabupaten Mempawah adalah golongan antiemetika yaitu

ondansetron injeksi 40 mg 2x1 (dua kali sehari) sebanyak 11,26%. Penelitian ini

sejalan dengan Srikandi di RSU Anutapura Palu yang menyatakan bahwa pasien

banyak menggunakan golongan PPI (35,27%) dibandingkan yang lainnya. (45) PPI

banyak digunakan karena efektivitasnya sangat kuat dalam menghambat sekresi

asam lambung.(1)

Hasil penelitian ini berbeda dengan yang dilakukan oleh Nasution di

RSUD Dr. Tengku Mansyur Kota Tanjung Balai yaitu pasien dominan

menggunakan golongan obat antagonis reseptor H2 sebanyak 35,88%.(65)

Omeprazole merupakan anti sekresi yang bekerja menekan sekresi asam lambung

dengan membuat aktivitas enzim (pompa proton) terhambat. Omeprazole yang

diberikan dengan proton (H+) secara cepat akan berubah menjadi sulfonamida,
53

suatu penghambat proton yang aktif.(39) Lansoprazole dan omeprazole digunakan

untuk terapi jangka pendek. Hal ini dikarenakan penggunaan dalam jangka

panjang dapat meningkatkan konsentrasi bakteri yang dapat hidup di lambung. (66)

Golongan Proton Pump Inhibitor merupakan lini pertama terapi untuk pasien

dengan diagnosis gangguan gastrointestinal.(67) Mekanisme kerja obat ini adalah

dengan mengontrol sekresi asam lambung dengan menghambat pompa proton

yang mentransfer ion H+ keluar dari sel parental lambung. Dosis harian untuk

omeprazole adalah 20-40 mg per hari.(69)

Lansoprazole mempunyai empat fluorides pada rantai pyridine ringside,

tiga kelompok substituen yang digantikan oleh ethyoxyl fluoride. Lansoprazole

lebih lipofilik daripada omeprazole karena dapat menembus membran sel lebih

cepat untuk mengubah asam sulfonat dan turunan sulfonil, sehingga menghasilkan

efek penekan asam.(68) Penggunaan lansoprazole yaitu 15- 30 mg sehari pada pagi

hari selama 2-4 minggu.(69)

Pantoprazol merupakan salah satu obat yang termasuk kedalam golongan

Pompa Proton Inhibitor, yang dimana mekanisme kerja dari golongan ini yaitu

memblokir kerja enzim K+H+-ATPase yang akan memecah K+H+-ATPase

menghasilkan energi yang digunakan untuk mengeluarkan asam HCl dari

kanalikuli serta parietal ke dalam lumen lambung.(67) Kasus pasien yang

memerlukan kontrol asam yang cepat, dosis awal 2 x 80 mg pantoprazol intravena

cukup untuk mengendalikan penurunan asam lambung hingga target kisaran (<10

mEg/h) dalam 1 jam pada kebanyakan pasien. Efek samping penghambat pompa
54

proton meliputi gangguan saluran cerna (seperti mual, muntah, nyeri lambung,

kembung, diare dan konstipasi), sakit kepala dan pusing. (69)

Penggunaan obat yang didominasi pada pasien dispepsia selanjutnya yaitu

sukralfat sediaan sirup dengan dosis penggunaan 10 mL 3x1 (tiga kali sehari)

sebanyak 21,70%. Sukralfat yaitu jenis obat golongan sitoprotektif yang

mekanisme kerjanya membentuk suatu kompleks yang berbentuk gel dan mukus

sukralfat menciptakan barrier yang menghalangi HCl dan mencegah degradasi

mukus oleh pepsin. Tujuan dari penggunaan sukralfat yaitu untuk mencegah

kekambuhan jika digunakan dalam terapi jangka panjang. Sukralfat sirup

merupakan golongan pelindung mukosa lambung. Dosis awal penggunaan 4 x

sehari 2 sendok teh, dosis pemeliharaan 2 x sehari 2 sendok teh, durasi terapi

selama 4-8 minggu. Sukralfat membentuk pasta yang kental dan kuat untuk

berkaitan secara selektif untuk mengurangi kerusakan mukosa lambung, dan

gejala–gejala saluran cerna akibat penggunaan obat NSAID. Efek samping pada

penggunaan sukralfat yaitu konstipasi, diare, mual,gangguan, pencernaan,

gangguan lambung, mulut kering, ruam, reaksi hipersensitifitas, nyeri punggung,

pusing, sakit kepala, vertigo, dan mengantuk, pembentukan bezoar.(69)

Obat selanjutnya yang banyak digunakan yaitu ondansetron injeksi 40 mg

2x1 (dua kali sehari) yaitu sebanyak 11,26%. Ondansetron merupakan golongan

antiemetika. Ondansetron diberikan dengan dosis 4mg/12jam atau 8mg/12jam.(71)

Obat ini merupakan suatu antagonis 5-HT3 yang sangat selektif dapat menekan

mual dan muntah. Mekanisme kerjanya mengantagonis reseptor 5-HT3 yang

terdapat pada Chemoreseptor Trigger Zone (CTZ) di area postrema otak dan
55

mungkin juga pada aferen vagal saluran cerna .. Efek samping pada penggunaan

ondansetron lebih ringan dibandingkan antiemetika yang lain salah satunya yaitu

tidak menimbulkan efek ekstrapiramidal. Selain itu, aksi ondansetron sebagai

antiemetika relatif lebih cepat dibandingkan obat lain sehingga obat ini dipilih

sebagai obat untuk mengurangi mual dan muntah. Penggunaan ondansetron

injeksi sebagai antiemetika banyak digunakan pada pengobatan dispepsia, hal ini

dinyatakan pada penelitian Wijayati di PKU Muhammadiyah Yogyakarta

penggunaannya sebanyak 59,22% dan penelitian Fitriani di Rumah Sakit

Bhayangkara Palembang sebanyak 36,69%. Namun, secara teori penggunaan

ondansetron ditujukan untuk mual dan muntah yang berhubungan dengan

pembedahan, kemoterapi, dan radioterapi. Pedoman terapi tidak

merekomendasikan ondansetron digunakan untuk mual dan muntah pada pasien

yang menderita dispepsia.(65) Penggunaan ondansetron yang tidak tepat pada

dapat menimbulkan efek samping berupa efek neurologis seperti gangguan

ekstrapiramidal jangka pendek, gerakan tak terkendali seperti kejang otot (sering

terjadi di kepala dan leher), dan tardive dyskinesia (gerakan tak terkendali seperti

meringis dan bergerak-gerak).(72)

Domperidone merupakan obat golongan prokinetik, obat ini digunakan

pada muntah akibat dispepsia, pengaruh agresif asam lambung, dan pepsin.(71)

Dosis penggunaan domperidone yaitu 10-20 mg, 3 kali sehari, sebelum makan,

dan 10-20 mg malam hari. Periode pengobatan maksimal 12 minggu. (69) Efek

samping pada penggunaan ondansetron yaitu kadar prolaktin naik (galaktore dan
56

ginekomasti), penurunan libido, ruam dan reaksi alergi lain, reaksi distonia

akut.(69)

Metoklopramide memiliki efek antiemetik yang mana efek ini timbul

berdasarkan mekanisme sentral maupun perifer. Secara sentral, metoklopramid

mempertinggi ambang rangsang muntah di Chemoreceptor Trigger Zone (CTZ),

sedangkan secara perifer menurunkan kepekaan saraf visceral yang

menghantarkan impuls afferent dari saluran cerna ke pusat muntah. Dosis

penggunaan metoklopramid yaitu oral 10 mg 3 kali sehari. Dosis harian

metoklopramid tidak boleh melebihi 500 mcg/kg bb.(69)(73)

Penggunaan golongan Antagonis Reseptor-H2 dengan nama generik

ranitidin sebanyak 6,59 %. Obat tersebut dapat menghambat sekresi asam

lambung yang efektif. Ranitidin merupakan obat golongan antagonis reseptor H2

mekanisme kerjanya dengan memblokir histamine pada reseptor H2 sel pariental

sehingga sel pariental tidak terangsang mengeluarkan asam lambung dan

mengurangi produksi asam lambung.(65) Dosis injeksi ranitidin 25 mg/ml dua kali

sehari. Konsentrasi plasma puncak dicapai dalam waktu 2–3 jam, setelah

pemberian oral tunggal 150 mg konsentrasi serum dibutuhkan untuk menghambat

50% dari sekresi asam lambung dirangsang diselenggarakan hingga 12 jam. Paruh

waktu 1,5 jam-3 jam, dosis terapi 3-4 x sehari 1 tab.(70) Efek samping pada

penggunaan ranitidin jarang terjadi yaitu berupa akikardi agitasi, gangguan

penglihatan, alopesia, nefritis interstisial.(69)

Golongan antasida pada penelitian ini digunakan oleh pasien sebanyak

2,2%. Antasida jarang digunakan sebagai obat utama, tetapi sering digunakan oleh
57

pasien untuk meringankan gejala dispepsia. Generik yang sering digunakan yakni

Mg (OH)2+ Al(OH)3 tablet atau sirup. Antasida mampu mengurangi rasa nyeri

di lambung dengan cepat. Penggunaan 3 x sehari 1-2 tablet dapat memberikan

efek yang mampu bertahan 20-60 menit, bila di minum pada perut kosong dan

sampai 3 jam bila diminum 1 jam setelah makan. Antasida tidak mengurangi

volume asam yang dikeluarkan lambung tetapi peningkatan pH akan menurunkan

aktivitas pepsin.(69) Efek samping pada penggunaan antasida dapat berupa tinja

meningkat (diare), menyebabkan konstipasi, mual dan muntah, obstruksi usus,

dan kelainan neuromuscular.(73)

Penggunaan obat dispepsia pada penelitian ini pada umumnya banyak

yang menggunakan sediaan injeksi. Obat dalam bentuk injeksi dalam pembuluh

darah akan menghasilkan efek tercepat hanya dalam waktu 18 detik, yang mana

menunjukkan waktu satu peredaran darah, obat sudah terdistrubusi ke seluruh

jaringan. Namun, lama kerja obat dalam sediaan ini realtif singkat. Cara ini

digunakan untuk mencapai efek yang cepat dan kuat. Bentuk sediaan ini memiliki

beberapa keuntungan seperti dapat diberikan pada pasein yang tidak kooperatif

dan tidak sadar, dan dapat digunakan pada pasien yang tidak sadar diri. (74) Sediaan

ini efeknya lebih cepat dan teratur pemakainnya dibandingkan sediaan dalam

bentuk oral. Sediaan intravena langsung diabsorbsi oleh tubuh sehingga efeknya

timbul lebih cepat dan penyakit yang dialami oleh pasien dapat teratasi secara

cepat.(74)

IV.4.2 Distribusi Penggunaan Kombinasi Obat Dispepsia


58

Tabel 4. Distribusi Penggunaan Kombinasi Obat Dispepsia

Jumlah Persentase
Kombinasi Obat Dispepsia
(N=110) (%)
PPI+Sitoprotektif 23 20,91*
Antagonis H2+Antiemetika 1 0,91
PPI+Antiemetika 4 3,64
PPI+Antasida 2 1,82
PPI+Antagonis H2 1 0,91
PPI+Sitoprotektif+Antiemetika 54 49,10*
PPI+Sitoprotektif+Antagonis H2+Antiemetika 4 3,64
Antagonis H2+Sitoprotektif+Antiemetika 3 2,73
Antagonis H2+Antasida+Antiemetika 1 0,91
PPI+Antagonis H2+Sitoprotektif 4 3,64
PPI+Antasida+Antiemetika 1 0,91
Antagonis H2+Antasida+PPI+Sitoprotektif 4 3,64
PPI+Sitoprotektif+Antasida 1 0,91
PPI+Antagonis H2+Antiemetika 3 2,73
PPI+Sitoprotektif+Antasida+Antiemetika 3 2,73

Tabel 5 menyatakan kombinasi golongan obat yang banyak digunakan

yaitu PPI + Sitoprotektif + Antiemetika berjumlah 54 orang (49,10%).

Selanjutnya, penggunaan PPI + Sitoprotektif berjumlah 23 orang (20,91%). Hasil

statistik menunjukkan perbedaan yang bermakna dalam kategori ini dengan nilai

signifikasi 0,000 (p<0,05). Berdasarkan penelitian Wardaniati di SMF Penyakit

Dalam RSUD Ahmad Mochtar Bukittinggi, penggunaan tunggal atau kombinasi

obat digunakan berdasarkan derajat penyakit yang dialami oleh pasien. Kombinasi

obat ditujukan untuk mempercepat penyembuhan pasien dimana penggunaannya

akan memberikan hasil yang lebih efektif karena obat-obatan tersebut dapat

memberikan efek yang sinergis.(76) Hasil penelitian ini banyak menunjukan

kombinasi golongan dengan obat PPI. Hal ini sesuai dengan literatur yang

menyebutkan bahwa terapi dengan kombinasi PPI lebih efektif dan cepat

penyembuhannya dibandingkan dengan penggunaan H2RA.(67) Proton Pump


59

Inhibitor mencegah terbentuknya asam lambung, sitoprotektif melindungi mukosa

lambung, dan antiemetika mengatasi rasa mual dan muntah pada pasien dispepsia.

Menurut Song, obat golongan Proton Pump Inhibitor efektif digunakan karena

dapat menghambat asam lambung dengan menghambat langsung kerja enzim K+

H+ ATPase yang akan memecah K+ H+ ATP menghasilkan energi yang

digunakan untuk mengeluarkan asam lambung (HCl) dari kanakuli sel parietal ke

dalam lumen lambung. Proton Pump Inhibitor merupakan penghambat sekresi

asam lambung lebih kuat dibandingkan dengan obat golongan Antagonis

Reseptor-H2. Sukralfat bekerja dengan cara membentuk lapisan pada dasar tukak

sehingga melindungi tukak dari asam lambung.(39) Penggunaan obat-obatan

antiemetika dimaksudkan untuk menekan rangsang mual dan muntah itu sendiri.

Akibat yang timbul setelah muntah bergantung pada berapa seringnya terjadi

muntah dan berapa lama keadaan tersebut berlangsung. Pada muntah yang terus

menerus dan hebat, dapat menyebabkan gangguan metabolisme air dan elektrolit

disertai alkalosis hipokloremik, oliguria, eksikosis, naiknya suhu dan

kemungkinan juga terjadi koma.(65)

Pada Tabel 5 posisi kedua yang mendominasi yaitu PPI+Sitoprotektif

berjumlah 23 orang (20,91%). Pengobatan logis pada pasien menggunakan

kombinasi dari penekanan asam dan perlindungan mukosa. PPI adalah penekan

asam lambung yang kuat. Efektifitasnya yang sangat baik untuk penyakit yang

berhubungan dengan asam dan meningkatnya ketersediaan baik formulasi bebas

maupun generik, penggunaan PPI terus meningkat. (77) Sukralfat adalah polimer

kompleks sukrosa dengan beberapa substitusi garam sulfat dan aluminium. Pada
60

pH rendah konfigurasi kimianya berubah dan memungkinkan untuk mengikat

protein serum untuk membentuk lapisan pelindung di atas area yang mengalami

ulserasi. Ini melindungi mukosa terhadap cedera lebih lanjut. Sukralfat juga

merangsang sintesis dan pelepasan prostaglandin, faktor pertumbuhan epidermal

dan oksida nitrat serta meningkatkan aliran darah mukosa lambung, sekresi

bikarbonat dan produksi lendir.(78) Penggunaan kombinasi ini memungkinkan

terjadinya interaksi obat yaitu lansoprazol terjadi karena sukralfat membentuk

kompleks dengan eksudat yang bersifat protein seperti albumin dan fibrinogen

pada lokasi tukak. Pada kondisi yang lebih ringan, sukralfat akan membentuk

viscious sehingga memberikan perlindungan pada permukaan mukosa lambung

sehingga terjadinya penurunan absorbs lansoprazole. Oleh karena itu,

lansoprazole harus diberikan 1 jam sebelum atau sesudah pemberian sukralfat.

Efek interaksi ini mungkin dapat menyebabkan perubahan status klinis pasien,

perawatan tambahan, perawatan di rumah sakit dan atau perpanjangan lama

tinggal di rumah sakit. Hal ini juga terjadi antara kombinasi obat sukralfat dan

ranitidin.(39)

Pada Tabel 5 terdapat terapi penggunaan kombinasi PPI+Antagonis H2

sebanyak 0,91%. Penghambat pompa proton bekerja secara dependen

menghambat sekresi dan stimulasi asam lambung basal, sedangkan antagonis

reseptor-H2 menurunkan sekresi asam lambung, sehingga kedua golongan obat

tersebut memiliki mekanisme kerja yang serupa. Terapi pengobatan dispepsia

tidak merekomendasikan penggunaan keduanya bersamaan namun menggunakan

salah satu obat tersebut.(67) Selain itu, terdapat kombinasi Antagonis


61

H2+Antiemetika (0,91%). Berdasarkan penelitian farmakologis klinis terbukti

bahwa ranitidin secara bermakna menghambat sekresi asam lambung dengan

mekanisme kerja menghambat histamin pada reseptor H2 sel parietal sehingga sel

parietal tidak terangsang mengeluarkan asam. Sifat inhibitor terhadap sekresi

asam lambung tergolong sangat kuat dengan masa kerja yang lama. sehingga

cukup dapat diberikan dua kali dalam sehari. Selain itu, efek samping yang

mungkin timbul dari pemakaian ranitidin tergolong rendah. Golongan antiemetika

berefek mengurangi sampai menghilangkan mengurangi rasa nyeri atau rasa tidak

nyaman di epigastrium, mual, muntah yang dialami pada pasien dengan diagnosis

dispepsia.(79)

Pada Tabel 5 terdapat penggunaan kombinasi PPI+Antasida sebanyak

1,82%. Golongan antasida yang mengandung aluminium/magnesium hidroksida

dapat menurunkan kerja dari omeprazole yang bertugas memblokade pompa

proton di kanalikuli sel parietal sehingga efek inhibitor yang diharapkan tidak

sesuai dengan keinginan dan sekresi HCl bisa terus berlangsung tinggi. Antasid

yang bekerja dengan cara merubah HCl menjadi garam dan air sehingga pH

intragastrik dapat meningkat dapat menurunkan kadar absorbsi dan kadar plasma

omeprazol tablet sebanyak 26% sehingga perlu diperhatikan lagi mengenai waktu

pemberian antara kedua obat tersebut, minimal jarak konsumsi antara keduanya

kurang lebih 1-2 jam guna menghindari potensi interaksi.(80)

Pemberian obat pada rute yang berbeda tidak memungkinkan untuk

terjadinya interaksi. Sehingga dapat dikatakan bahwa penggunaan obat kombinasi

dengan pemberian rute obat berbeda merupakan tindakan yang sesuai untuk
62

mencegah terjadinya interaksi obat potensial tersebut. Pemberian waktu yang

berbeda maka tidak memungkinkan untuk terjadi interaksi.(76)

IV.5 Distribusi Penggunaan Obat Golongan Lain

Tabel 5. Distribusi Penggunaan Obat Golongan Lain Selama dirawat Inap

Jumlah Persentase
Golongan Obat
(N=275) (%)
Parasetamol 48 17,45*
Analgetik
Slunadicin 1 0,36
Analgetik, antipiretik, dan
Tifalsik 4 1,45
antiinflamasi
Anemia Asam folat 1 0,36
ISDN 3 1,09
Antiangina Azitromicin 2 0,73
Cefixime 7 2,55
Cefoperazone 1 0,36
Ceftriaxone 15 5,45*
Ciprofloxacin 6 2,18
Antibiotik
Levofloxacin 5 1,82
Metronidazole 2 0,73
Antidiabetes Metformin 3 1,09
Akita 5 1,82
Antidiare
Attalpugite 3 1,09
Antifibrinolitik Kalnex 2 0,73
Antihiperlipidemia Simvastatin 1 0,36
Amlodipine 15 5,45*
Bisoprolol 2 0,73
Candesartan 2 0,73
Antihipertensi Captopril 2 0,73
Propanolol 1 0,36
Spironolactone 4 1,45
Valsartan 11 4,00
Cetirizine 3 1,09
Antihistamin
Dimenhidrinate 3 1,09
Antijamur Nystatin drop 1 0,36
Antikovulsan Gabapentin 2 0,73
Antimuskarinik Spashi 1 0,36
Braxidin 1 0,36
Antipasmodik
Scopamin 1 0,36
63

Antitiroid Tyrozole 1 0,36


Betahistine 18 6,55*
Antivertigo
Flunarizine 11 4,00
Diuretik Furosemide 7 2,55
Ekspektoran GG 1 0,36
Kortikosteroid Dexametasone 1 0,36
Lactulase 5 1,82
Laksatif
Laxadin 1 0,36
Mukolitik Ambroxol 11 4,00
Neurotopik & Neurotonik Rincobal 2 0,73
Dexketoprofen 13 4,73
Ibuprofen 2 0,73
Ketorolac 14 5,09
OAINS
Natrium diklofenak 3 1,09
Profenal 5 1,82
B Complex 1 0,36
Becom 1 0,36
Curcuma 9 3,27
Imbost 1 0,36
Imuno 1 0,36
Vitamin&Mineral
Likurmin 6 2,18
Multivit 1 0,36
Vitamin B6 1 0,36
Vitamin C 1 0,36

Berdasarkan distribusi dari penggunaan obat lain pada penderita dispepsia

rawat inap di RSUD dr. Rubini Kabupaten Mempawah tahun 2020 diperoleh

bahwa golongan obat yang banyak digunakan yaitu parasetamol (17,45%),

betahistine (6,55%), amlodipin (5,45%), dan terakhir yaitu ceftriaxone (5,45%).

Uji statistik menunjukkan perbedaan yang tidak bermakna dalam kelompok ini

dengan nilai signifikasi 0,901 (p>0,05). Parasetamol merupakan golongan

analgetik-antipiretik, obat ini digunakan sebagai tambahan terapi untuk

mengurangi rasa nyeri pada perut yang sering muncul pada kasus pasien

dispepsia.(65) Selanjutnya, penggunaan obat yang banyak digunakan yaitu


64

betahistine (6,55%) untuk mengobati penyakit vertigo. Obat betahistine memliki

efek vasodilatasi yang bertujuan memperbaiki aliran darah pada mikrosirkulasi

didaerah telinga tengah dan disistem vestibular mengatasi pusing yang

berputar.(81) Amlodipin (5,45%) merupakan golongan antihipertensi yang mana

baik secara monoterapi maupun kombinasi golongan CCB (Calcium Channel

Blockers) terbukti efektif dan aman dalam menurunkan tekanan darah secara

efektif dengan toleransi yang baik.(82)

Obat yang banyak digunakan selanjutnya yatu ceftriaxone (5,45%) sebagai

antibiotik. Ceftriaxone merupakan senyawa sefalosporin yang memiliki sifat

bakterisida terhadap bakteri Gram positif maupun bakteri Gram negatif.

Ceftriaxone sebagai antibiotik yang paling umum digunakan karena memiliki

potensi antibakteri yang tinggi, spektrum yang luas dari aktivitas, dan potensi

yang rendah untuk toksisitas.(61)(66) Antibiotik ini biasanya digunakan untuk

mengobati penyakit seperti infeksi saluran kemih, pneumonia, maupun diare

dengan infeksi.(83)(84)

IV.6 Penyakit Penyerta Pada Pasien Dispepsia

Tabel 6. Distribusi Penyakit Penyerta Pasien Dispepsia

Jumlah
Penyakit Penyerta Persentase (%)
(N=95)
Vertigo 14 14,74*
Demam 4 4,21
Hipertensi 15 15,79*
TFA 1 1,05
Abdominal pain 6 6,32
Diare 2 2,11
GEA 4 4,21
Thyrotoxicosis 1 1,05
Gastritis 2 2,11
65

Cepalghia 1 1,05
CKD 1 1,05
DBD 1 1,05
TTH 2 2,11
Neuralgia 1 1,05
Anemia 1 1,05
Infeksi bakteri 2 2,11
Batuk 2 2,11
Neuropatik artropati 1 1,05
CBD 1 1,05
Bronkitis 1 1,05
DM 4 4,21
Vomitus 1 1,05
ISPA 5 5,26
TB miller 1 1,05
CHF 2 2,11
Sakit kepala 1 1,05
Myalgia 1 1,05
TB 1 1,05
Pneumonia 1 1,05
Hematemesis 1 1,05
Cholecystitis 1 1,05
Herpes zooster 1 1,05
Gastroenteropati akut 1 1,05
Influenza 1 1,05
ISK 5 5,26
PPOK 1 1,05
Gagal jantung 1 1,05
Batu saluran kemih 1 1,05
HHD 2 2,11

Pada Tabel 6 dapat dilihat bahwa jenis penyakit penyerta yang paling

banyak terjadi pada pasien dispepsia adalah hipertensi dengan jumlah 15 orang

(11,11%) dan vertigo sebanyak 14 orang (14,74%). Penelitian ini menunjukkan

penyakit penyerta yang paling banyak dialami pasien dispepsia adalah hipertensi

dan terbanyak kedua yaitu vertigo. Uji statistik menunjukkan perbedaan yang
66

tidak bermakna dalam kategori ini dengan nilai signifikasi 0,124 (p>0,05)

Penelitian ini sejalan dengan penelitian yang dilakukan oleh Suri di Klinik A

Daerah Bekasi Timur yaitu penyakit penyerta terbanyak pada pasien dispepsia

adalah hipertensi.(12) Pasien yang menderita gastritis maupun dispepsia memiliki

keterkaitan dengan penyakit kardiovaskuler karena darah dari portal ke sirkulasi

sistemik akan melewati jalur, salah satunya gastrointestinal namun rute yang

paling signifikan secara klinis yaitu melalui vena lambung kiri dengan jalur

alternatif melalui kerongkongan sehingga menyebabkan perdarahan pada lambung

karena adanya ketegangan pada dinding. Penyakit penyerta kedua yang

mendominasi yaitu vertigo, hal ini dapat disebabkan karena pengaruh dari asam

lambung pasien.(85) Hipertensi dan vertigo pada pasien dispepsia juga dapat

disebabkan karena pasien sebelumnya memiliki penyakit riwayat tersebut.(1)

IV. 7 Keterbatasan Penelitian

Keterbatasan pada penelitian ini yaitu :

a. Penelitian ini hanya mengambil data dari rekam medik sehingga data dan

informasi yang didapat terbatas.

b. Penelitian ini hanya menggunakan rekam medik dan tidak melakukan

pertemuan langsung dengan pasien sehingga apabila terdapat data yang tidak

lengkap dan kurang jelas tidak bisa dilakukan konfirmasi.


BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

V.1 Kesimpulan

Adapun kesimpulan pada penelitian yaitu :

1. Karakteristik pasien dispepsia rawat inap di RSUD dr.Rubini Kabupaten

Mempawah yang dominan yaitu berjenis kelamin perempuan berjumlah 82 orang

(74,55%). Pasien dispepsia dengan mayoritas rentang usia 46-55 tahun berjumlah

26 orang (23,63%). Pasien dengan mayoritas pekerjaan Ibu Rumah Tangga

berjumlah 58 orang (52,72%). Pasien dengan mayoritas pendidikan terakhir SMA

berjumlah 47 orang (42,37%). Pasien dengan lama inap 3 hari berjumlah 30

orang (27,27%). Pasien dispepsia dengan status kawin berjumlah 85 orang

(77,28%) dan pasien dengan mayoritas kebiasaan tidak merokok sebanyak 91

orang (82,73%).

2. Penggunaan obat yang paling banyak digunakan di RSUD dr. Rubini

Kabupaten Mempawah yaitu omeprazole injeksi 40 mg 1x1 (21,70%) dan

sucralfat syr 10 mL 3x1 (21,70%) serta kombinasi pengobatan dispepsia paling

banyak digunakan yaitu obat golongan PPI+Sitoprotektif+Antiemetika berjumlah

54 pasien (49,10%).

3. Penyakit penyerta paling banyak pada pasien dispepsia rawat inap di RSUD dr.

Rubini Kabupaten Mempawah yaitu hipertensi (15,79%) dan vertigo (14,74%).

V.2 Saran

Bagi peneliti selanjutnya disarankan menggunakan data primer seperti

kuisioner untuk mendapatkan informasi pasien yang lebih lengkap.

67
DAFTAR PUSTAKA

1. Mulandani RG, Armini H, Rahmadevi. Pola Penggunaan Obat Pada Pasien


Dispepsis Rawat Jalan di RSUD H.Abdul Manap Kota Jambi. Jurnal Ilmiah
Farmasi. 2020; 9(2): 17-25.
2. Yuliati N. Maag “kenali, hindari, dan obati”. Yogyakarta: Andi Offset; 2009.
3. Sumarni, Dina A. Hubungan Pola Makan dengan Kejadian Dispepsia. Jurnal
Keperawatan dan Fisioterapi. 2019; 2(1): 61-6.
4. Nugroho R, Safri, Sofiana N. Gambaran Karakteristik Pasien dengan Sindrom
Dispepsia di Puskesmas Rumbai. JOM FKP. 2018; 5(2): 823-30.
5. Departemen Kesehatan Repulbik Indonesia. Profil Kesehatan Indonesia 2006.
Jakarta: Deparetemen Kesehatan Republik Indonesia; 2007.
6. Departemen Kesehatan Republik Indonesia. Profil Kesehatan Indonesia 2010.
Jakarta: Deparetemen Kesehatan Republik Indonesia; 2012.
7. Sophia. Gambaran Utilisasi Pelayanan Rawat Inap 10 Diagnosis penyakit
Terbanyak Peserta Askes Sosial Di RSAL Dr. Mintohardjo Tahun 2011
[Skripsi]. Depok: Fakultas Kedokteran Universiras Indonesia; 2012.
8. Giringan F, Prihanto ESD, Ambar E. Karakteristik Penderita Dispepsia Di
Instalasi Rawat Inap Penyakit Dalam Rumah Sakit Umum Daerah
dr.H.Chasan Boesoirie. Kieraha Medical Journal. 2021; 3(1): 21-7.
9. Tiana A, Susanto S, Elena IM, Hudyono J, Fakultas M, Universitas K, et al.
Hubungan antara Sindroma Dispepsia dengan Pola Makan dan Jenis Kelamin
pada Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Kristen Krida Wancana
Angkatan 2013. Meditek. 2017; 23(63): 34–5.
10. Sari, D. R. Karakteristik Penderita Dispepsia di RSUP Dr. M. Djamil Padang
Tahun2013-2015[skripsi];2016.Availableat:http://scholar.unand.ac.id/17680/.
11. Farikhah HN. Evaluasi Interaksi Obat Potensial Pada Pasien Gastritis Dan
Dispepsia Di Rawat Inap RSUD Dr. Moewardi Tahun 2016. Naskah
Publikasi: Univesitas Muhammadiyah Surakarta.
12. Suri I, Marvel, Nurmeilis. Gambaran Karakteristik Pasien dn Penggunaan
Obat Dispepsia di Klinik A Daerah Bekasi Timur. PBSJ. 2020; 2(2): 55-61.
13. Lestari A, Nurmainah, Eka Kartika Untari. Pola Peresepan Obat Dispepsia
Pada Pasien Rawat Jalan Di RSUD Sultan Syarif Mohammad Alkadrie Kota
Pontiana Periode Januari-Juni 2017. Jurnal UNTAN. 2019; 4(1): 1-12.
14. Musnelina L. Profil Kesesuaian Terapi Obat Dispepsia Terhadap
Formularium Pada Pasien Rawat Jalan Rumah Sakit tk.IV Cijantung Jakarta,
Jakarta Timur, Periode Januari-Desember 2016. Jurnal Ilmu Kefarmasian.
2019; 12(2): 111-17.
15. Aini N. Pola Penggunaan Obat Pada Pasien Dispepsia Rawat Inap Di RSUD
Aek Kanopan Kab.Labuhan Batu Utara [skripsi]. Medan: Universitas
Sumatera Utara.
16. Prakoso BR .2016. Potensi Interaksi Obat Pada Pasien Gangguan Lambung
(Dispepsia, Gastristis, Tukak Peptik) Rawat Inap Di Rumah Sakit “X” Tahun
2015. Naskah Publikasi: Universitas Muhammadiyah Surakarta.

68
69

17. Madisch, A., Andresen, V., Enck, P., Labenz, J., Frieling, T., & Schemann,
M. The diagnosis and treatment of functional dyspepsia. Deutsches Arzteblatt
International. 2018;115(13): 222-32.
18. Djojoningrat D. Dispepsia Fungsional. In: Setiati S, Alwi I, Sudoyo AW,
Simadibrata M, Setyohadi B, Syam AF, editors. Buku ajar ilmu penyakit
dalam Jilid II. Edisi ke 6. Jakarta: Pusat Penerbitan Departemen Ilmu
Penyakit Dalam Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia; 2014.
19. Pardiansyah., R., dkk. Upaya Pengelolaan Dispepsia dengan Pendekatan
Pelayanan Dokter Keluarga Dyspepsia Treatment By Using Family Physician
Practice Approach. J Medula Unila. 2016; 5((2): 1-2.
20. Perkumpulan Gastroenterologi Indonesia Kelompok Studi Helicobacter
pylori Indonesia. Konsensus Nasional Penatalaksanaan Dispepsia dan Infeksi
Helicobacter pylori. Jakarta: Perkumpulan Gastroenterologi Indonesia
Kelompok Studi Helicobacter pylori Indonesia; 2014.
21. Futagami S, Yamawaki H, Agawa S, Higuchi K, Ikeda G, Noda H, et al. New
classification Rome IV functional dyspepsia and subtypes. Transl
Gastroenterol Hepatol [Internet]. 2018; 3: 70.
22. Miwa H, Ghoshal UC, Gonlachanvit S, et al. Asian consensus report on
functional dyspepsia. J Neurogastroenterol Motil. 2012; 18: 150-68.
23. Suzuki, H dan Moayyedi P. Helicobacter pylori infection in functional
dyspepsia. Nature Reviews Gastroenterology and Hepatology. 2013; 10(3):
168.
24. Rahmayanti N. Hubungan Derajat Kecemasan dengan Derajat Dispepsia Pada
Wanita [skripsi]. Malang: Program Sarjana Universitas Muhammadiyah
Malang; 2016.
25. Rani AA, Jacobus A. Buku Ajar Gastroenterologi. Jakarta Pusat: Interna
Publishing; 2011.
26. Chan, W dan Burakoff, R. Functional (Nonulcer) dyspepsia. In Greenberger,
Norton J. Current Diagnosis & Treatment Gastroenterology, Hepatology, &
Endoscopy . American: Mc Graw Hill; 2010.
27. Abdeljawad, K., Wehbeh, A., dan Qayed, E. Low Prevalence of Clinically
Significant Endoscopic Findings in Outpatients with Dyspepsia.
Gastroenterology Research and Practice. 2017;2: 1-7.
28. Li, M., Lu, B., Chu, L., Zhou, H., dan Chen, M. Y. Prevalence and
characteristics of dyspepsia among college students in Zhejiang province.
World Journal of Gastroenterology. 2014; 20(13): 3649–3654.
29. Seaward, B. Physiology of Stress TEXTBOOK. In Managing Stress. Jones
and Bartlett; 2012.
30. Susanti, A., Briawan, D., & Uripi, V. Faktor Risiko Dispepsia pada
Mahasiswa Institut Pertanian Bogor (IPB). Jurnal Kedokteran Indonesia.
2011; 2(1): 80–91.
31. Mahadeva, S., & Goh, K. L. Epidemiology of functional dyspepsia: A global
perspective. World Journal of Gastroenterology. 2006; 12(17): 2661–2666.
32. Putri, R., Ernalia, Y., & Bebasari E. Gambaran Sindroma Dispepsia
Fungsional Pada Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Riau Angkatan
2014. Jom FK. 2015; 2(2): 203.
70

33. Krause, M. Food, Nutrition, & Diet Therapy. W.B. Saunders Company; 2002.
34. Fithriyana, R. Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Kejadian Dispepsia
Pada Pasien Di Wilayah Kerja Puskesmas Bangkinang Kota. 2018; 2: 43–54.
35. Kumar, A., Patel, J., & Sawant, P. Epidemiology of functional dyspepsia.
Journal of Association of Physicians of India. 2012; 60: 9–12.
36. WHO. Textbook of adherence. In World Health Organization Publication;
2003.
37. Hemriyantton, B., Arifin, H., & Murni, A. W. Hubungan Depresi Terhadap
Tingkat Kepatuhan dan Kualitas Hidup Pasien Sindrom Dispepsia di RSUP
Dr. M. Djamil Padang. Jurnal Sains Farmasi & Klinis. 2017; 3(2): 141.
38. Moayyedi, P. M., Lacy, B. E., Andrews, C. N., Enns, R. A., Howden, C. W.,
dan Vakil, N. ACG and CAG Clinical Guideline: Management of Dyspepsia.
American Journal of Gastroenterology. 2017; 112(7): 988–1013.
39. Katzung BG, Masters SB, dan Trevor AJ. Farmakologi Dasar & Klinik.
Volume 2. Edisi 12 Jakarta: Penerbit Buku Kedokteran EGC; 2012
40. Mönkemüller, K., Malfertheiner, P., Mönkemüller, K., & Malfertheiner, P.
Drug treatment of functional dyspepsia. 2006; 12(17): 2694–2700.
41. Noel L. Espallardo MD, MSc, FPAFP; Ma. Teresa Tricia Guison-Bautista,
MD, FPAFP; Ma Elinore Alba-Concha, MD, FPAFP and Louie R. Ocampo,
MD, FPAFP. Clinical Pathways for the Management of Dyspepsia in Family
and Community Practice. Clinical Update. 2017; 55 (3): 130-60.
42. Zakiyah W, Agustin AE, Fauziah A, Saddiyah A, Mukti IM. Defini,
Penyebab, Klasifikasi, dan Terapi Sindrom. Jurnal Health Sains. 2021; 2(7):
979-85.
43. Kemenkes RI. Modul Penggunaan Obat Rasional. Jakarta: Kementrian
Kesehatan Republik Indonesia; 2011.
44. World Health Organization. Scaling up prevention and control of non-
communicable disease. The SEANET-NDC Meeting, 22-26 Oktober 2007:
Thailand; 2007.
45. Srikandi N, Alwiyah M dan Ingrid F. Profil Penggunaan Obat Pada Pasien
Dispepsia Di RSU Anutapura Palu ( Drug Use Profile Of Dyspepsia Patients
In Anutapura General Hospital Palu ). Jurnal Farmasi Gelenika. 2017; 3(2)
126– 131.
46. Alfiyani I. 2010. Pola Pengobatan Dispepsia Pada Pasien Rawat Inap di RSD
Dr. Soebandi Jember Tahun 2009. Naskah Publikasi: Universitas Jember.
47. Kasjono HS, Yasril. Teknik Sampling Untuk Penelitian Kesehatan.
Yogyakarta: Graha Ilmu; 2013.
48. Seksi Informasi dan Pengaduan Masyarakat Bidang Pengendalian RSUD dr.
Rubini. Profil RSUD dr. Rubini Tahun 2020. Mempawah
49. Dewi. 2017. Hubungan Pola Makan dan Karakteristik Individu Terhadap
Sindrom Dispepsia pada Mahasiswa Angkatan 2015 dan 2016 Fakultas
Kedokteran Universitas Hasanuddin. [skripsi]. Makassar: Universitas
Hasanuddin.
50. Widyasari I. 2012. Hubungan antara Kecemasan dan Tipe Kepribadian
Introvert dengan Dispepsia Fungsional. [skripsi]. Surakarta: Universitas
Muhammadiyah Surakarta.
71

51. Jamil, O., Sarwar, S., Hussain, Z., Fiaz, R. O., & Chaudary, R. D.
Association between functional dyspepsia and severity of depression. Journal
of the College of Physicians and Surgeons Pakista. 2016; 26(6): 513–516.
52. Muya, Y., Murni, A. W., & Herman, R. B. Karakteristik Penderita Dispepsia
Fungsional yang Mengalami Kekambuhan di Bagian Ilmu Penyakit Dalam
RSUP Dr . M . Djamil Padang, Sumatera Barat Tahun 2011. Jurnal Kesehatan
Andalas. 2015; 4(2): 490–496.
53. Ariefiany, D., Hassan, A. H., Dewayani, B. M., & Yantisetiasti, A. Analisis
Gambaran Histopatologi Gastritis Kronik dengan dan Tanpa Bakteri
Helicobacter pylori Menurut Sistem Sydney. Majalah Patologi. 2014; 23(2):
20–26.
54. Thomas, B. Manual of Dietetic Practice. Blackwell Science Ltd; 2001.
55. Sari, I,. 2016. Profil Penderita Sindroma Dispepsia di RSUP Haji Adam
Malik Medan Periode Januari 2014- Deseber 2015. [skripsi]. Medan:
Universitas Sumatera Utara.
56. Masyhuda,. S., N. 2012. Faktor-faktor yang Berhubungan Dengan Kejadian
Dispepsia di RSUD Pandan Arang Kabupaten Boyolali. [tesis]. Yogyakarta:
Universitas Gadjah Mada.
57. Lee Y. Y., et., al. A Rome III Siurvey of Functional Dyspepsia among The
ethnic Malays in a primary care setting. BMC Gastroenterology. 2013; 13: 2.
58. Putri, IS., Widyatuti. Stres dan Gejala Dispepsia Fungisonal Pada Remaja.
Jurnal Keperawatan Jiwa. 2019; 7(2); 204.
59. Ratnadewi., N., K & Lesmana., C., B., J. Hubungan strategi coping dengan
dispepsia fungsional pada pasien poliklinik penyakit dalam rumah sakit
umum daerah wangaya Denpasar. Jurnal Medicina. 2018; 49(2):257-62.
60. Wijaya, I., Nur Hamdani, N., & Sari, H,. Hubungan Gaya Hidup dan Pola
Makan Terhadap Kejadian Dispepsia Syndrom Dispepsia di Rumah Sakit
Bhayangkara Kota Makassar. Jurnal Promotif Preventif. 2020; 3(1); 58.
61. Purnamasari, L. Faktor Risiko, Klasifikasi, dan Terapi Sindro Dispepsia.
Continuing Medical Education. 2017; 44(12). 873.
62. Goodman and Gilman. Manual Framakologi dan Terapi. Jakarta: Buku
Kedokteran EGC; 2008.
63. Westa., I., W. 2015. Pengaruh Big Five Personality Traits Dengan Dispepsia
Fungsional Pada Pasien Di Poliklinik Penyakit Dalam Di Rumah Sakit
Umum Pusat Sanglah Denpasar. [tesis]. Denpasar:Universitas Udayana.
64. Fitriani., I., Rikmasari., Y., & Sriwijaya., R., A. Hubungan Jumlah Kejadian
Drug Related Problems Dengan Lama Hari Rawat Pada Pasien Dispepsia Di
Rumah Sakit X Palembang. Borobudur Pharmacy Review. 2021; 1(1): 44-52.
65. Nasution, A. 2015. Pola Penggunaan Obat Pada Pasien Dispepsia Rawat Inap
Tahun 2014 Di RSUD Dr. Tengku Mansyur Kota Tanjung Balai. [skripsi].
Fakultas Farmasi. Universitas Sumatera Utara: Medan
66. Kindiasari, D. 2017. Pola Penggunaan Proton Pump Inhibitor (PPI) Pada
Pasien Dispepsia. [skripsi].Universitas Airlangga: Surabaya.
67. Dipiro, J.T., Wells, B.G., Schwinghammer, T.L., Dipiro, C.V.
Pharmacotherapy Handbook Tenth Edition. The McGraw-Hill Education;
2017.
72

68. Zeng., et., al. Meta-analysis of the efficacy of lansoprazole and omeprazole
for the treatment of H.Pylori-associated duodenal ulcer, International Journal
of Physiology, Pathophysiology and Pharmacology, 2015;7(3): 158–164.
69. BPOM RI. Informatorium Obat Nasional Indonesia. Jakarta: BPOM RI;
2017.
70. Mansjoer., A., et., al. Kapita Selekta Kedokteran. Edisi IV.Jakarta : Media
Aesculapius; 2014.
71. Wijayanti., A., & Nuraeni. Pola Peresepan Antiemetika Pada Penderita
Dispepsia Pasien Dewasa dan Lansia Rawat Inap di PKU Muhammadiyah
Yogyakarta Periode Januari - Juni Tahun 2012. Media Farmasi. 2014; 11(2):
197–207.
72. Mathew SK,. Krishnan KK,.Ramya I,.Padmakumar C,. Prince Pius.
Ondansetron- Induced Life Threatening Hypokalemia. Journal Of The
Association Of Physicians Of India: 2016; 64.
73. Departemen Farmakologi dan Terapeutik Fakultas Kedokteran UI.
Farmakologi dan Terapi Edisi 6. Jakarta: Balai Penerbit FK UI; 2016.
74. Anief, M. Prinsip Umum dan Dasar Farmakologi. Edisi III. Yogyakarta:
Gadjah Mada University Press; 2004.
75. Wardaniati, I., Alhamahdy, A., & Dahlan, A. Gambaran Terapi Kombinasi
Ranitidin Dengan Sukralfat dan Ranitidin dengan Antasida dalam Pengobatan
Gastritis di SMF Penyakit Dalam Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD)
Ahmad Mochtar Bukittinggi. Jurnal Farmasi Higea. 2016; 8(1): 72.
76. Widayat., W., Ghassani., I., K., & Rijai., L. Profil Pengobatan dan DRP’s
pada Pasien Gangguan Lambung (Dyspepsia, Gastritis, Peptic Ulcer) di
RSUD Samarinda. Jurnal Sains dan Kesehatan. 2018; 1(10): 542.
77. Syari., D., M., Sari., H., Evaluasi Penggunaan Obat Proton Pump Inhibitor
(PPI) Pada Pasien Rawat Jalan di Rumah Sakit Imelda Medan. JIFI. 2021;
5(1); 1-4.
78. Bramhall., S., R., Mourad., M., M. Is there still a role for sucralfate in the
treatment. World Journal. 2020: 8(1); 1-3.
79. Lestari., P., P & Wahyuningsih., S., S. Hubungan Polifarmasi dan Potensi
Interaksi Obat Ranitidin Pasien Rawat Inap di RSUD Ir. Soekarno Sukoharjo
Relation Of Polypharmacy and The Potential Interactios of Ranitidine Drug
Patients in RSUD Ir. Soekarno Sukoharjo. IJMS. 2021; 8(1): 34.
80. Nurhasima. 2019. Pola Peresepan dan Ketepatan Pemberian Anrasida , PPI
(Proton Pump Inhibitor), dan AH2 (Antagonis Reseptor Histamin Tipe 2)
Pada Pasien Rawat Jalan di Puskesmas Rengas Kota Tangerang Selatan
Periode Januari-April 2019.[skripsi]. Fakultas Kedokteran: UIN Jakarta.
81. Wahyudi., K., T. Vertigo . Cermin Dunia Kedokteran. 2012;39(10):738-41.
82. Tocci, et al.Calcium Channel Blockers and Hyertension. Journal of
Cardiovascular Pharmacology and Therapeutics. 2014: 20(2); 122.
83. Baso., F., F., Perwitasari,. D., A., & Risdiana,. I. Efektivitas Antibiotik
Golongan Sefalosporin Generasi Ke-3 Dibandingkan Fluroquinolon Terhadap
Pasien Infeksi Saluran Kemih di RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta.
Media Pharmaceutica Indonesiana. 2018; 2(1): 27.
73

84. Widodo., S,. et,. al. Evaluasi Penggunaan Obat Pada Penderita Diare Akut
Pasien Pediatrri di Instalasi Rawat Inap Rumah Sakir Advent Bandar
Lampung Periode Juli-Desember 2018. Jurnal Farmasi Lampung. 2020; 9(1);
57.
85. Villiusyte,. E., et., al. Associations between perpheral vertigo and
gastroesophageal reflux disease. Medical Hyptheses. 2015; 85(3).
74

Lampiran 1. Tabel Pengumpulan Data


75

Lampiran 2. Surat Kaji Etik


76

Lampiran 3. Surat Izin Penelitian


77
78

Lampiran 4. Hasil Uji Chi-Square

Chi-Square Test

Frequencies

Test Statistics

JEKEL UMUR PENDIDIKAN PEKERJAAN STATUS ROKOK

Chi-Square 26,509a 30,582b 25,927b 46,582b 32,727a 47,127a

df 1 3 3 3 1 1

Asymp. Sig. ,000 ,000 ,000 ,000 ,000 ,000

Test Statistics

LAMA INAP OBAT KOMBINASI OBAT LAIN KOMORBID

Chi-Square 60,028d 38,337g 17,029e 581f ,171c

df 7 2 2 3 2

Asymp. Sig. ,000 ,257 ,000 ,901 ,124

Anda mungkin juga menyukai