Anda di halaman 1dari 2

❖ Pertemuan Kedua (5x35’)

A. Kegiatan Pendahuluan (15’)


▪ Peserta didik melakukan do’a sebelum belajar (meminta seorang peserta didik
untuk memimpin do’a).
▪ Guru mengecek kehadiran peserta didik dan meminta peserta didik untuk
mempersiapkan perlengkapan dan peralatan yang diperlukan.
▪ Peserta didik menerima informasi tentang pembelajaran yang akan dilaksanakan
dengan materi yang memiliki keterkaitan dengan materi sebelumnya.
▪ Peserta didik menerima informasi tentang kompetensi, ruang lingkup materi,
tujuan, manfaat, langkah pembelajaran, metode penilaian yang akan dilaksanakan
yang ditayangkan.

B. Kegiatan Inti (175’)

Fase 1. Stimulasi
▪ Peserta didik mengamati gambar garis bilangan yang ditampilkan guru di depan kelas
(berupa gambar atau lewat LCD)

(sumber: https://bit.ly/3ervYBA )
▪ Peserta didik memperhatikan pejelasan guru tentang penggunaan garis bilangan
▪ Guru menyampaikan “untuk membandingkan dua bilangan bulat, perhatikan letak
setiap bilangan pada garis bilangan. Bilangan bulat yang ada diseblah kanan, memiliki
nilai yang besar dari semua bilangan bulat yang ada disebelah kiri. Artinya
semakin kekanan, nilai bilangan akan semakin besar”

Fase 2. Identifikasi Masalah


▪ Guru menapilkan kartu-kartu bilangan (dapat dicetak/ digunting sesuai ukuran),
dan menempelkan di papan tulis/karton.

-4 0 5 -3 2

▪ Peserta didk diberikan kesempatan untuk mengidentifikasi tiap bilangan tersebut,


kemudian mengurutkan dan mebandingkannya.
Contoh:

1. Dapatkah kalian membandingkan bilangan -3 dan 2,


manakah yang lebih besar?
2. Dapatkah kalian mengurutkan bilangan-bilangan tersebut
dari kecil ke besar?

Fase 3. Mengumpulkan Data


▪ Peserta didik maju ke depan kelas menunjukkan kemampuannya dalam
membandingkan dan mengurutkan bilangan-bilangan pada kartu tersebut.

Fase 4 mengolah data


▪ Untuk lebih mengetahui pemahaman peserta didik tentang membandingkan dan
mengurutkan bilangan bulat, guru membagikan LKPD kepada peserta didik.
▪ Peserta didik mengidentifikasi masalah-masalah atau butiran-butiran soal yang
disajikan dalam LKPD Bersama teman kelompok dibawah arahan guru.
Fase 5. Pembuktian
▪ Guru memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk menujukan hasil kerja LKPD
masing-masing kelompok dan serta memeriksa (verifikasi konsep-konsep bilangan
bulat negatif) hasil kerja tiap kelompok (disiplin)
▪ Guru meminta kelompok yang sudah selesai dan dianggap telah menyelesaikan tugas
LKPD untuk menyampaikan hasil LKPD mereka, di hadapan teman-teman
(tanggung jawab).

C. Kegiatan Penutup (15’)

Fase 6: Menarik kesimpulan


▪ Guru memberi kesempatan beberapa peserta didik untuk menyimpulkan hasil
pembalajaran yang telah dilewati tersebut.
▪ Guru menilai kemampuan peserta didik yang menyimpulkan hasil kegiatan
tersebut (Keterampilan)
▪ Guru melakasanakan penilaian individu
▪ Guru memberi penghargaan (apresiasi atas partisipasi tiap kelompok dalam proses
KBM) Guru melakukan tindak lanjut dengan memberikan tugas.

Anda mungkin juga menyukai