Anda di halaman 1dari 4

I.

PENDAHULUAN
Orientasi adalah Kegiatan memberikan informasi yang berhubungan dengan lingkungan
kerja baru dalam suatu organisasi, meliputi organisasi tata laksana, kebijakan, tugas,
fungsi, tanggung jawab dan wewenang bagi pegawai baru.
Lingkungan kerja merupakan hal penting bagi pegawai baru untuk diketahui serta
dipahami dengan jelas, sehingga mempermudah penyesuaian dalam pelaksanaan tugas
dan fungsi yang dibebankan kepadanya terutama mengenai prosedur dan budaya kerja
di bagian HRD. Melalui program orientasi pada awal penugasan diharapkan karyawan
baru akan merasa lebih siap dalam menerima tanggung jawab, serta dapat bekerja
dengan penuh percaya diri karena telah dengan jelas mengetahui situasi, kondisi,
peraturan, hak dan kewajibannya. Dengan demikian pelaksanaan tugas akan tetap
mengarah pada pelayanan yang professional.

II. LATAR BELAKANG


Rumah Sakit Bunda Sejahtera sebagai rumah sakit swasta yang baru berdiri, maka
pengelolaan personalia yang baik membutuhkan SDM yang paham akan pekerjaan,
tangung jawab dan kewenangannya sehingga kegiatan personalia kepegawaian yang baik
dapat menunjang proses pelayanan kepada pasien yang dilakukan oleh staff medis dapat
optimal..
Dalam rangka diatas, maka Program orientasi ini dilaksanakan setiap HRD memdapatkan
Staff baru untuk memberikan kesempatan kepada karyawan tersebut melakukan
pengenalan terhadap tugas pokok, unit kerja terkait dan Mutu bidang.

III. TUJUAN
TUJUAN UMUM
Mempersiapkan dan meningkatkan etos kerja staff baru yang optimal dan mencapai
mutu kerja yang optimal.
TUJUAN KHUSUS
1. Mendapatkan informasi dan pandangan mengenai struktur organisasi RS dan
bagian didalam departemen HRD.
2. Memahami Prosedur prosedur Kepegawaian Seperti : Penerimaan staff, seleksi,
perjanjian kerja, pelatihan, kehadiran dan perijinan.
3. Mengetahui budaya kerja di bagian HRD.
4. Memahami pentingnya menjalin hubungan professional antara karyawan lainnya
dalam kelancaran pelaksanaan pekerjaan.

IV. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN


Kegiatan pokok :
Melakukan pengenalan prosedur dan tata kerja di departemen HRD

Rincian Kegiatan :
Bagian Compansation and Benefit:
1. Mempelajari alur / proses perjanjian kontrak dan pengangkatan karyawan
2. Mempelajari proses pemberian sanksi
3. Mempelajari proses pemotongan, penambahan, perubahan gaji
4. Mempelajari proses penilaian kinerja karyawan

Bagian Rekruitmen :
1. Mempelajari Proses Rekruitmen
2. Prosedur melakukan seleksi (menghubungi calon karyawan, melakukan tes seleksi dll)
3. Membuat laporan kegiatan kepada atasan

Bagian Diklat :
1. Mempelajari prosedur perijinan pelatihan keluar rumah sakit
2. Mempelajari prosedur mengadakan kegiatan pelatihan internal di RS
3. Mempelajari prosedur pembuatan laporan kegiatan Training
4. Mempelajari Prosedur kontak ikatan dinas bagi staff yang mengikuti pelatihan keluar
RS atau Sekolah
5. Mempelajari prosedur TNA (Training Need Assesment)

Bagian Adminitrasi HRD :


1. Mempelajari penyusunan rekapitulasi absensi, ijin, dan cuti karyawan
2. Mempelajari proses administrasi, kearsipan file karyawan dibagian HRD

Rincian kegiatan diatas disesuaikan dengan jenis staff baru HRD ditempatkan dibagian
yang ditentukan.
Kegiatan Orientasi akan dibreakdown lebih mendetail oleh Supervisor masing masing
Bagian.

V. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN


1. On job Training.
2. Diskusi dan Tanya Jawab

VI. SASARAN
Staff Baru yang ditugaskan di bagian HRD

VII. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN


Kegiatan Pelatihan Orientasi bidang HRD diadakan Setiap awal Bulan pada Pekan
pertama dan ada Staff HRD Baru.

IX. Tim Pengajar dan pembimbing


Supervisor di bagian HRD dan manager HRD.

X. EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN


Bagian HRD akan melakukan evaluasi terhadap :
1. Efektifitas training orientasi dilakukan setiap Bulannya (selama 3 bulan pertama) .
2. Evaluasi 3 bulan pertama oleh Manager HRD mengenai Kinerja staff baru
XI. PENCATATAN, PELAPORAN DAN EVALUASI KEGIATAN
HRD - Diklat akan membuat laporan hasil evaluasi dan akan dilaporkan kepada pihak
terkait.

Anda mungkin juga menyukai