Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KOTA SEMARANG

DINAS PENDIDIKAN
KOORDINATOR SATUAN PENDIDIKAN SEMARANG BARAT
SD NEGERI MANYARAN 01
Jl. Wr. Supratman No. 178-180 🕾 7605233 Semarang,  50147

NOTULA RAPAT

Hari, tanggal : Selasa, 5 Juli 2022


Waktu : 11. 00 WIB – selesai
Tempat : Aula SDN Manyaran 01
Susunan acara : 1. Pembukaan
2. Pembinaan
3. Penyampaian Kurikulum
4. Lain – lain
5. Penutup

1. Pembukaan :
 Rapat Akhir Tahun Pelajaran 2021/2022, dibuka dengan membaca basmallah

2. Pembinaan Kepala Sekolah dan info Dinas dari Bapak Zaenuri, S.Pd., M.Pd :
 Berkaitan dengan kurikulum Tahun 2022-2023 SDN Manyaran 01 menggunakan kurikulum
Mandiri Berbagi
 Untuk ekstrakurikuler tahun 2022-2023 diusahakan aktif Kembali : karawitan dan rebana
 Tahun ini sekolah diharapkan mampu membuat produk agar diakhir semester dapat membuat
pentas seni
 Untuk tahun 2022-2023 akan dilakukan 5 hari sekolah
 Ekstrakurikuler wajib : pramuka, ekstrakurikuler pilihan : futsal, karawitan, rebana, dll
 Sedangkan jika ada siswa yang berbakat bisa menggunakan kegiatan di luar dengan
dibawakan buku kendali
 Kurikulum Merdeka mapel hanya 3 jam per minggu, 1 semester 18 jam untuk projek
 Mulai menggunakan Kurikulum Merdeka untuk Kelas I dan IV ( penilaian dan buku )
 Sedangkan kelas II, III, V, VI menggunakan kurikulum 13, tetapi pendekatannya
menggunakan pendekatan kurikulum merdeka
 Untuk materi merdeka guru bisa mengubah/ mengembangkan dari buku yang ada
 Jangan takut kita bisa bergerak Bersama

3. Kurikulum Operasional oleh Ibu Ratna Wijayanti, S.Pd :


 Tahun 2022-2023 menggunakan 2 Kurikulum ( Merdeka dan Kurikulum 13 )
 Hasil angket dari orangtua siswa mengapa mereka menyekolahkan anaknya di SDN
Manyaran 01? Karena gurunya ramah dan sekolah yang disiplin
 Berkaitan kelulusan orangtua ingin anaknya setelah lulus mereka memiliki karakter yang
baik ( berbudi pekerti ) dan masuk ke sekolah negeri
 Orangtua tidak sadar jika sekolah memiliki lab komputer, mushola dan perpustakaan
 Visi Misi gonta ganti karena permintaan pengawas
 Berbuhung sekarang kurikulum merdeka maka visi misi yang mengelola sekolah
 Visi sekolah dari hasil angket lalu dijabarkan ke dalam misi
 Visi : MANTAP ( Beriman, Berteknologi, Berkarakter, Berprestasi )
 Sebelum masuk pembelajaran guru harus bersepakat dengan siswa bahwa tidak adanya
bullying, bertengkar, colek mencolek, dll. Apabila siswa melanggar guru wajib memberi
sanksi dengan pendekatan
 Tujuan jangka pendek ( 1 Tahun ) :
- Melaksanakan kegiatan peringatan hari besar Nasional dan hari besar Keagamaan
- Melaksanakan pembelajaran bermuatan profil pelajaran Pancasila
- Melaksanakan kegiatan pembelajaran di luar kelas setelah pelaksanaan tes semester
- Melaksanakan kegiatan pembentukan karakter siswa dilaksanakan setiap hari sebelum
pembelajaran dimulai
- Melaksanakan jumat sehat dan sabtu bersih
- Melaksanakan kegiatan ekstrakurikuler untuk penunjang minat dan bakat siswa
- Melaksanakan kegiatan persami
- Melaksanakan pembelajaran berbasis digital dan bermuatan teknologi
 Untuk projek SDN Manyaran 01 mengambil 2 tema yaitu kewirausahaan dan kearifan lokal
 Untuk ekstrakurikuler sesuai dengan aset sekolah. Dari hasil survey paling banyak memilih
komputer. Olahraga : futsal dan taekwondo. Seni rebana dan gamelan

4. Lain – lain :
 Untuk daftar ulang bapak ibu guru sesuai dengan tugasnya
 Teknik yang mengarahkan siswa adalah cek suhu
 Untuk guru kelas 1 tugasnya : wawancara, mengukur tinggi badan dan berat badan

5. Penutup :
 Rapat ditutup dengan meembaca hamdallah dan doa Bersama

Kepala sekolah
SDN Manyaran 01 Notulen

Zaenuri, S.Pd., M.Pd Pravita Rachmawati


NIP. 19640105 199102 1 002 NIP. -

Anda mungkin juga menyukai