Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KOTA SEMARANG

DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS BUGANGAN
Jl. Musi Raya No. 22 Telp. 3546061, SEMARANG

KERANGKA ACUAN KEGIATAN


GERMAS (GERAKAN MASYARAKAT HIDUP SEHAT)
DI PUSKESMAS BUGANGAN
TAHUN 2021

A. LATAR BELAKANG
Mengatasi masalah kesehatan masih menjadi sebuah tantangan serius di Indonesia.
Kini setidaknya masih ada triple burden atau tiga masalah kesehatan penting terkait
pemberantasan penyakit infeksi, bertambahnya kasus penyakit tidak menular dan kemunculan
kembali jenis penyakit yang seharusnya telah berhasil diatasi.
Perubahan pola hidup masyarakat yang makin modern menjadi salah satu
dasar GERMAS atau Gerakan Masyarakat Hidup Sehat dicanangkan oleh Kementrian
Kesehatan Republik Indonesia. Penyakit menular seperti diare, tuberkulosa hingga demam
berdarah dahulu menjadi kasus kesehatan yang banyak ditemui; kini telah terjadi perubahan
yang ditandai pada banyaknya kasus penyakit tidak menular seperti diabetes, kanker dan
jantung koroner.

B. TUJUAN
1. Tujuan Umum :
Meningkatkan kualitas hidup sehat masyarakat serta mencegah penyakit tidak menular
2. Tujuan Khusus :
Membuat masyarakat tahu, mau dan mampu melakukan gerakan masyarakat hidup sehat.

C. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN


No Kegiatan Pokok Rincian Kegiatan
1 Advokasi GERMAS Petugas melakukan :
a.Petugas membuat undangan yang akan
diberikan kepada lintas sector
b.Petugas menyiapkan materi advokasi
yang akan disampaikan
c.Petugas menyampaikan materi advokasi
d.Petugas melakukan Tanya-jawab
e.Petugas medokumentasikan kegiatan
f.Petugas mengevaluasi hasil advokasi
g.Petugas menyusun rencana tindak lanjut
2 Kegiatan GERMAS Petugas melakukan :
a.Petugas membuat panitia kegiatan
b.Petugas menyusun rangkaian acara dan
menyiapkan alat serta bahan yang
dibutuhkan
c.Petugas membuat undangan kegiatan
bagi masyarakat dan litas sector
d.Petugas mengoordinir pelaksanaan
kegiatan
e.Petugas mendokumentasikan kegiatan
f.Petugas mengevaluasi kegiatan
g.Petugas menyusun rencana tindak lanjut

D. CARA PELAKSANAAN KEGIATAN


Cara melaksanakan kegiatan berdasarkan tata nilai dan bekerja sama dengan lintas
program serta lintas sektor. Metode yang digunakan yaitu pertemuan. Tata nilai UPTD
Puskesmas Bugangan yaitu SEHAT OK yang berarti :
1. S = Santun
2. E = Efektif
3. H = Humanis
4. A = Apresiatif
5. T = Tepat
6. O = Orientasi Kerja
7. K = Komitmen

E. SASARAN
Sasaran dalam kegiatan GERMAS yaitu masyarakat di lingkungan wilayah kerja
Puskesmas Bugangan yaitu Kelurahan Mlatiharjo.

F. JADWAL PELAKSANAAN
Kegiatan GERMAS (Gerakan Masyarakat Hidup Sehat) dilaksanakan pada :
Hari : Selasa
Tanggal : 23 November 2021
Waktu : 08.00 WIB s.d Selesai
Tempat : Balai Kelurahan Mlatiharjo

G. SUMBER DANA
Kegiatan Pemberdayaan Perilaku Bersih Sehat dibiayai dari anggaran :
1. BOK Puskesmas Bugangan

H. EVALUASI DAN PELAPORAN


Evaluasi pelaksanaan kegiatan dilakukan secara berkala melalui lokakarya mini lintas
program dan lintas sektor.

I. PENCATATAN, PELAPORAN DAN EVALUASI KEGIATAN


1. Pencatatan kegiatan dilakukan oleh petugas
2. Pelaporan kegiatan ditujukan kepada Puskesmas, dan Dinas Kesehatan Kota
Semarang
3. Evaluasi kegiatan dilakukan melalui lokakarya mini.

Demikian Kerangka Acuan Kegiatan (KAK) Kegiatan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat
(GERMAS) dibuat, untuk dapat dipergunakan sebagaimana mestinya.
Semarang, 23 November 2021
Kepala UPTD Puskesmas Bugangan

dr.H. Samsudin, M.Kes


NIP. 19630321 199603 1 003

Anda mungkin juga menyukai