Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH PROVINSI KALIMANTAN TIMUR

DINAS KESEHATAN
RUMAH SAKIT MATA
Jl. Basuki Rahmat Nomor 1 Samarinda Kode Pos 75123
Telepon : (0541) – 744536 email : rsmprovkaltimsmd@gmail.com

KEPUTUSAN DIREKTUR RUMAH SAKIT MATA


PROVINSI KALIMANTAN TIMUR
NOMOR :188/1957/RSM-TU/VI/2022

TENTANG

PANDUAN MENGURANGI RISIKO PASIEN CEDERA KARENA JATUH


DI RUMAH SAKIT MATA PROVINSI KALIMANTAN TIMUR

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA


DIREKTUR RUMAH SAKIT MATA PROVINSI KALIMANTAN TIMUR,

Menimbang : a. bahwa dalam upaya meningkatkan mutu pelayanan dan


keselamatan pasien di Rumah Sakit Mata Provinsi
Kalimantan Timur, maka perlu adanya Panduan
Mengurangi Risiko Pasien Cedera karena Jatuh;
b. bahwa agar implementasi dalam Panduan Mengurangi
Risiko Pasien Cedera karena Jatuh dapat terlaksana
dengan baik, perlu adanya kebijakan Direktur Rumah Sakit
Mata Provinsi Kalimantan Timur;
c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud
dalam huruf a dan huruf b maka perlu menetapkan
Keputusan Direktur tentang Panduan Mengurangi Risiko
Pasien Cedera Karena Jatuh Di Rumah Sakit Mata
Provinsi Kalimantan Timur;
Mengingat : 1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun
2009 tentang Kesehatan;
2. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 44 Tahun
2009 tentang Rumah Sakit;
3. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 29 tahun 2004
tentang Praktik Kedokteran;
4. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang
Pemerintahan Daerah;
5. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
269/Menkes/PER/III/2008 tentang Rekam Medis;
6. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
290/MENKES/PER/III/2008 tentang Persetujuan Tindakan
Kedokteran;
7. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
11 Tahun 2017 tentang Keselamatan Pasien;
8. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 4 Tahun 2019
tentang Standar Teknis Pemenuhan Mutu Pelayanan
Dasar Pada Standar Pelayan Minimal Bidang Kesehatan;
9. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 12 Tahun 2020
tentang Akreditasi Rumah Sakit;

10. Peraturan Gubernur Nomor 74 Tahun 2019 tentang


Pembentukan Rumah Sakit Mata Provinsi Kalimantan
Timur (Berita Daerah Tahun 2019 Nomor 75);

MEMUTUSKAN:
Menetapkan :
KESATU : Penetapan Keputusan Direktur Rumah Sakit Mata Tentang
Panduan Mengurangi Risiko Pasien Cedera Karena Jatuh di
Rumah Sakit Mata Provinsi Kalimantan Timur.
KEDUA : Kebijakan sebagaimana dimaksud dalam diktum Kesatu tentang
Mengurangi Risiko Pasien Cedera Karena Jatuh ini digunakan
sebagai acuan bagi setiap petugas di Pelayanan di lingkungan
Rumah Sakit Mata Provinsi Kalimantan Timur.
KETIGA : Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan, dan
apabila terdapat kekeliruan di dalamnya maka akan diadakan
perbaikan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Samarinda
Pada tanggal : 9 Juni 2022
Direktur Rumah Sakit Mata
Provinsi Kalimantan Timur,

drg. Shanty Sintessa W, M. Kes


NIP. 19721003 200012 2 003

Anda mungkin juga menyukai