Anda di halaman 1dari 7

PROPOSAL PENGADAAN KOMPUTER

DAN APLIKASI PERPUSTAKAAN

MADRASAH IBTIDIYAH NEGERI 27 ACEH BESAR


KEMENTERIAN AGAMA KABUPATEN ACEH BESAR
BAB 1

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Membaca merupakan salah satu aspek terpenting dalam proses belajar mengajar. Banyak
hal yang dapat diperoleh, jika seseorang rajin membaca. Di dunia pendidikan, kegiatan membaca
diharapkan menjadi kebiasaan yang dilakukan para siswa ataupun mahasiswa. Kegiatan
membaca ini, tidak lepas dari adanya minat yang besar dari dalam diri seseorang serta prasarana
yang menunjang. Salah satu prasarana untuk menunjang kegiatan membaca adalah perpustakaan.

Perpustakaan merupakan salah satu pusat informasi dan sumber ilmu pengetahuan. Selain
memiliki banyak koleksi buku, perpustakaan harus melayani sirkulasi peminjaman,
pengembalian, pencatatan anggota, buku, dan juga rak dimana buku disimpan, sehingga
pengunjung bisa mendapatkan informasi tentang rak penyimpanan buku untuk menemui buku
yang dicari. Tentunya untuk mencatat dan menyediakan informasi yang diperlukan, data-data
yang ada di perpustakaan tidak seharusnya diolah secara manual, karena dapat menyebabkan
terjadinya masalah, seperti ketidakcocokan pencatatan, tidak efisien pada aspek waktu karena
perlu waktu cukup yang lama untuk menelusuri peminjaman buku yang belum kembali tetapi
sudah melewati batas waktu peminjaman, dan perlu waktu yang cukup lama untuk mendapatkan
informasi tentang lokasi penyimpanan buku .

Karena terjadinya masalah tersebut, perlu adanya sistem informasi yang terkomputerisasi.
Dengan adanya sistem informasi yang terkomputerisasi, petugas dapat mendapatkan informasi
dengan cepat mengenai buku yang belum dikembalikan, denda yang harus dibayarkan karena
telat mengembalikan, lokasi penyimpanan buku, informasi mengenai suatu buku, dan yang
terpenting terjaganya integritas data, integritas data itu sendiri adalah konsistensi dan kebenaran
data yang disimpan.

1.2 Tujuan 

1. Mengadakan perangkat komputer beserta perangkat jaringan yang digunakan untuk


menunjang sistem.
2. Mempermudah petugas perpustakaan dalam mengelola data buku transaksi peminjaman
buku dan transaksi pengembalian buku.
3. Mempermudah pembaca untuk menemukan lokasi penyimpanan buku yang diinginkan.
4. Mempermudah pembuatan laporan dengan cepat dan relevan dengan data yang ada.
5. Dukungan model Client-Server 3-Tier pada aplikasi perpustakaan ini diharapkan dapat
memperoeh beberapa tujuan, pertama meningkatnya tingkat keamanan data karena
terpisahnya secara fisik, antara database tier dengan application tier pada server yang
berbeda, sehingga user tidak dapat berhubungan langsung dengan database, kedua
terpeliharanya aplikasi dengan sangat baik, karena setiap pengunjung dan petugas
(pustakawan dan admin server) memiliki aplikasinya masing-masing.
1.3 Manfaat.

1. Petugas perpustakaan dapat dengan mudah mengelola data yang ada di perpustakaan.
2. Data  yang ada di perpustakaan dapat tersimpan dengan aman di media penyimpanan
digital, seperti hardisk.
3. Pembaca dapat dengan mudah menemukan lokasi tempat penyimpanan buku yang
diinginkan.
4. Dengan dilengkapi dengan fasilitas chatting petugas perpustakaan dapat berkomunikasi
dengan admin server.
BAB 2

LANDASAN TEORI

2.1 Pengertian Perpustakaan

Perpustakaan diartikan sebuah ruangan atau gedung, yang digunakan untuk menyimpan
buku dan terbitan lainnya, juga sebagai pusat sumber informasi yang diatur menurut sistem dan
aturan yang baku, dan didayagunakan untuk keperluan pendidikan dan penelitian (Basuki, 1991).

Perpustakaan secara umum bertujuan untuk menciptakan masyarakat terpelajar dan


terdidik, terbiasa membaca, berbudaya tinggi serta mendorong terciptanya pendidikan sepanjang
hayat, dan juga  melakukan layanan informasi literal kepada masyarakat. Karena tujuannya
memberi layanan informasi literal kepada masyarakat maka tugas pokok adalah:
a. Menghimpun bahan pustaka yang meliputi buku dan nonbuku sebagai sumber informasi.
b. Mengolah dan merawat pustaka.
c. Memberikan layanan bahan pustaka.

2.1.1 Koleksi Perpustakaan

Beberapa jenis koleksi yang dimiliki oleh perpustakaan adalah:


1. Buku
Beberapa jenis buku yang dimiliki oleh sebuah perpustakaan sekolah adalah sebagai berikut:
a. Buku Teks.
b. Buku Penunjang.
c. Makalah dan Kliping.
2. Koleksi Referensi
Isi buku referensi tidak mendalam dan kadang-kadang hanya memuat informasi tertentu saja.
3. Jenis Serial (Terbitan Berkala)
Pada umumnya terbitan berkala berupa majalah dan koran. Jika dilihat dari isinya majalah
dibedakan majalah populer, semi populer dan ilmiah.
4. Brosur yaitu buku atau lembaran-lembaran lepas yang memuat masalah masalah aktual yang
bersifat sementara.
5. Bahan Pandang Dengar (Audio Visual)
Bahan pandang dengan memuat informasi yang dapat ditangkap secara bersamaan oleh indra
mata dan telinga.

2.1.2 Klasifikasi Bahan Pustaka dan Penempatan Koleksi

Koleksi perpustakaan harus diolah dan diatur secara sistematis, dengan tujuan untuk
memudahkan penemuan kembali koleksi yang dibutuhkan. Kegiatan pengaturan atau
pengelompokan bahan pustaka berdasarkan aturan tertentu disebut dengan klasifikasi.

Tujuan klasifikasi dapat dirinci sebagai berikut:


a. Menghasilkan urutan yang berguna.
b. Penempatan yang tepat
Bila bahan pustaka diperlukan pemakai, pustaka yang diinginkan mudah diketemukan serta
mudah dikembalikan.
c. Penyusunan mekanis
Bahan pustaka baru mudah disisipkan diantara bahan pustaka yang sudah dimiliki.

2.1.3 Jenis Layanan Perpustakaan

Beberapa Jenis Layanan Perpustakaan secara umum adalah sebagai berikut:

a. Layanan peminjaman bahan pustaka (layanan sirkulasi).


Layanan sirkulasi atau layanan pemijaman dan pengembalian bahan pustaka adalah satu
kegiatan di perpustakaan yang melayani peminjaman dan pengembalian buku. Kegiatan
sirkulasi dapat dilaksanakan sesudah buku-buku selesai diproses dengan lengkap dengan
label-labelnya seperti kartu buku, kartu tanggal kembali, dan call number pada punggung
buku.
b. Layanan referensi
Koleksi ini tidak boleh dibawa pulang oleh pengunjung perpustakaan dan hanya untuk
dibaca ditempat.
c. Layanan ruang baca
Layanan ruang baca adalah layanan yang diberikan oleh perpustakaan berupa tempat
layanan untuk melakukan kegiatan membaca di perpustakaan.

2.2 Pengertian Komputer

Istilah komputer berasal dari bahasa latin “Computer” yang berarti menghitung (to
compute atau reckon). Komputer adalah suatu perangkat elektronika yang berkerja secara
terintegrasi dan terkoordinasi yang dapat meneriman input, mengolah dengan prosedur tertentu,
mengingat (baik masukan maupun hasil proses) serta menampilkan hasil proses tersebut
(Sutedjo, 2003). Secara umum, cara kerja komputer adalah seperti berikut ini:
BAB 3

RENCANA ANGGARAN BIAYA

3.1 Waktu Pelaksanaan

3.2 Estimasi Biaya

No Uraian Kuantitas Harga (Rp) Jumlah (Rp)

1 Peralatan Kantor

Meja Komputer 3 400.000 1.200.000

Kursi 3 200.000 600.000

2 Perlatan Usaha

PC Komputer (intel i5) 3 4.200.000 12.600.000

LED Lg 21” 3 1.800.000 5.400.000

Printer HP 1 850.000 850.000

Barcode Scanner 2 800.000 1.600.000

Perangkat Jaringan 1 1.500.000 1.500.000

3 Installasi

Jaringan 1 500.000 500.000

Aplikasi Perpustakaan 1 3.000.000 3.000.000

TOTAL 27.250.000
BAB 4

KESIMPULAN

Dari pembahasan yang dilakukan pada bab-bab sebelumnya, maka dapat diambil kesimpulan :

1. Pengadaan perangkat komputer beserta perangkat jaringan yang digunakan untuk menunjang
sistem dapat membantu dalam mempermudah petugas perpustakaan dalam mengelola data
buku, transaksi peminjaman buku dan transaksi pengembalian buku.

2. Semua data yang ada di perpustakaan seperti data transaksi peminjaman dan pengembalian
buku serta data yang lainnya dapat tersimpan dengan aman di media penyimpanan digital.

3. Dapat membantu mempermudah pembaca untuk menemukan lokasi penyimpanan buku yang
diinginkan dengan mencarinya di komputer yang telah tersedia di perpustakaan.

4. Petugas perpustakaan dapat berkomunikasi dengan admin server nantinya karena aplikasi ini
dilengkapi dengan fasilitas chatting

Anda mungkin juga menyukai