Anda di halaman 1dari 2

Sistem Monitoring Tempat

Salma Salsabila(20570025)
Siti Vivi Aviyah (20570028)
Hilmanul Fathi(2020200022)
Hilmi Mahfudi (2020200023)
Mochammad Rizky ardana (2020200023)
Dosen : tresna aglis salawasna, S.T
Tanggal Percobaan : 15 Desember, 2021- 19 january 2022
TE1220 – Sistem Microprocesor
Laboratorium Teknik Elektro - Politeknik PGRI Banten.

Abstrak
Pada projek UAS gabungan kelas TE1220 dan MI1120 ini, dilakukan percobaan membuat alat Sistem monitoring
Sampah dengan system IOT dengan menggunakan beberapa jenis peralatan, antara lain arduino NodeMcu
Esp8266 sebagai mikrokontroler, Sensor Loadcell sebagai sensor Berat, Sensor Ultrasonik sebagai level Sampah,
Laptop sebagai input program software Arduino, softwear XAMPP sebagai Web server, Grafana untuk
menampilkan Visualisasi Data sementara, Telegram sebagai notifikasi Ketika sampah penuh, dan Orange untuk
menampilkan visualisasi data yang sebenarnya . Tujuan dari projek ini yaitu untuk memenuhi salah satu tugas
ujian akhir semester(UAS) semester 4 yang mana di lakukan secara kelompok. Dan juga dapat memahami fungsi
dan cara kerja dari alat monitoring ini yaitu Ketika terdapat sampah maka sistem akan membaca data berat dan
level sampah kemudian data tersebut di input ke dalam database dan di visualisasikan sementara ke Grafana dalam
bentuk grafik dengan telegram sebagai notifikasi Ketika sampah sudah penuh. Alat ini berfungsi sesuai dengan
perintah yang di kendalikan oleh mikrocontroler dan sensor, serta dapat di monitoring melalui Website dan
telegram.
Kata kunci : Monitoring, NodeMcu, dan ..

1. PENDAHULUAN

Sampah merupakan salah satu permasalahan yang dihadapi Politeknik PGRI banten, salah satunya
dikarenakan banyaknya aktivitas Mahasiswa. Sampah tersebut paling banyak berasal dari bahan
anorganik. Sampah anorganik atau bisa disebut sampah kering, yang tidak mudah membusuk dan sulit
sekali terurai di alam. Aktivitas mahasiswa menyebabkan meningkatnya volume sampah, tetapi tidak
diimbangi dengan fasilitas persampahan seperti sistem pengangkutan dan pemantauan yang optimal
sehingga berdampak pada lingkungan [1]. Sampah yang tidak difasilitasi pengelolaannya
menimbulkan dampak negatif antara lain aroma tidak sedap, tercemarnya tanah, air dan udara,
penyebaran vektor penyakit, serta penurunan estetika lingkungan. [2].

Penyelesaian yang diterapkan untuk mengatasi masalah tersebut adalah dengan cara membuat prototipe
sistem monitoring volume sampah di area kampus. Prototipe ini melakukan monitoring volume sampah
dan berat di area kampus dengan memberikan informasi volume sampah dan berat Sampah melalui
Website dan telegram dengan menggunakan Arduio NodeMcu sebagai teknologi Internet of Things
(IoT). Dengan adanya sistem monitoring ini, diharapkan dapat membantu pihak kampus Politeknik
PGRI banten dalam mengatasi kapasitas dan berat sampah. Atas dasar tersebut maka penelitian ini
mengambil judul “SISTEM MONITORING KAPASITAS SAMPAH BERBASIS IOT DI POLITEKNIK
PGRI BANTEN”.
2. STUDI PUSTAKA
2.1 Arduino adalah pengendali mikro single-board yang bersifat open-source, diturunkan dari Wiring
platform, dirancang untuk memudahkan penggunaan elektronik dalam berbagai bidang. Arduino tidak
hanya sekedar sebuah alat pengembangan, tetapi ia adalah kombinasi dari hardware, bahasa
pemrograman dan (IDE) yang canggih.
IDE itu merupakan kependekan dari Integrated Developtment Enviroenment, atau secara bahasa
mudahnya merupakan lingkungan terintegrasi yang digunakan untuk melakukan pengembangan.
Disebut sebagai lingkungan karena melalui software inilah Arduino dilakukan pemrograman untuk
melakukan fungsi-fungsi yang dibenamkan melalui sintaks pemrograman.
Arduino IDE dibuat dari bahasa pemrograman JAVA. Arduino IDE juga dilengkapi dengan library C/C+
+ yang biasa disebut Wiring yang membuat operasi input dan output menjadi lebih mudah. Arduino IDE
ini dikembangkan dari software Processing yang dirombak menjadi Arduino IDE khusus untuk
pemrograman dengan Arduino.
Seperti Mikrokontroler yang banyak jenisnya, Arduino lahir dan berkembang, kemudian muncul dengan
berbagai jenis. Diantaranya :
• Arduino Uno • Arduino Duemilanove • Arduino Leonardo • Arduino Mega2560 • Arduino
Intel Galile • Arduino Pro Micro AT • Arduino Nano R3 • Arduino mini Atmega • Arduino
Mega ADK • Arduino Esplora.

Anda mungkin juga menyukai