Anda di halaman 1dari 38

LAPORAN KULIAH KERJA PRAKTEK (KKP)

DESAIN BANNER DAN SPANDUK


KANTOR INSPEKTORAT KABUPATEN DOMPU PROVINSI
NTB

Oleh :
IMRAN LUTFI
1710520191

Program Studi Ilmu Komputer


Fakultas Teknik dan Desain
Universitas Bumigora
2021

i
LEMBAR PENGESAHAN

NAMA : IMRAN LUTFI


NIM : 1710520191
PROGRAM STUDI : ILMU KOMPUTER
JENJANG : S1
TEMPAT KKP : INSPEKTORAT KABUPATEN DOMPU

Menyetujui,

Pembimbing KKP, Pendamping KKP,

Lilik Widyawati, M. Kom. Imam Buhari, SE.


NIK.19.6.356 NIP.19791014200903.1003

Mengetahui,

Ketua Program Studi S1 Ilmu Komputer, Kepala Inspektorat,

Lilik Widyawati, M. Kom. Drs. H. Muhibuddin, M. Si


NIK.19.6.356 NIP.196703201989031013

ii
KATA PENGANTAR

Puji syukur Kehadirat Allah SWT Yang Maha Esa, karena atas limpahan
berkat,rahmat dan hidayahnya, sehingga penulis dapat menyelesaikan kegiatan
Kuliah Kerja Praktek (KKP) dan menyelesaikan susunan laporan KKP ini.
Laporan kuliah kerja praktek ini berisi tentag kegiatan mahasiswa selama
berda di Lokasi KKP, yaitu kantor Inspektorat kabupaten Dompu, Nusa Tenggara
Barat, yang di mulai pada tanggal 05 Agustus 2020 Sampai dengan tanggalk 04
September 2020.
Penulis menyadari bahwa tanpa bantuan dari pihak lain, laporan ini tidak
dapat terselesaikan dengan baik, Oleh karena itu, melalui kesempatan ini penulis
menyampaikan rasa terimakasih kepada :
1. Kedua Orang Tua yang senantiasa memberikan dukungan dan doa untuk
menyelesaikan laporan KKP ini.
2. Bapak Dr. Ir. Anthony Anggrawan,M.T.,Ph.D selaku Rektor Universitas
Bumigora.
3. Ibu Lilik Widyawati, M. Kom selaku ketua Prodi S1 Ilmu Komputer di
Universitas Bumigora
4. Ibu Lilik Widyawati, M. Kom selaku dosen pembimbing KKP.
5. Bapak Drs. Muhibuddin, M.Si selaku Inspektur Inspektorat kabupaten Dompu
Provinsi NTB yang telah mengijinkan penulis untuk melaksanakan kegiatan
KKP di Inspektorat kabupaten Dompu Provinsi NTB.
6. Imam Buhari SE, selaku pembimbing KKP di Inspektorat kabupaten Dompu.
7. Mba sus, pak Irawan, Pak Jaedin selaku Staff bagian ruangan Evaluasi kantor
Inspektorat kabupaten Dompu, yang telah memberikan saya arahan dan
bimbingan selama melaksanakan kegiata KKP.
8. Bapak Amirudin, SE, yang selalu memberi bimbingan, motifasi dan dukungan
yang luar biasa kepada penulis.
9. Seluruh Staff yang berada di Instansi Inspektorat Kabupaten Dompu, yang
senantiasa memberikan dukungan dan motifasi kepada penulis selama
melaksanakan kegiatan KKP di Intansi Inspektorat Kabupaten Dompu .
10. Teman-teman semua yang telah memberikan semangat dan bersedia
meluangkan waktu untuk saling berbagi informasi demi kelancaran
pembuatan laporan KKP ini.
11. Dan semua pihak dengan tidak mengurangi rasa hormat yang tidak dapat
penulis sebutkan satu persatu yang telah memberikan dukungan dalam
menyelesaikan laporan KKP ini.
Penulis menyadari, penulisan laporan Praktek Kuliah Kerja Praktek
(KKP) Ini masih jauh dari kesempurnaan. oleh karena itu, kritik dan saran
sangat penulis harapkan demi kesempurnaan laporan ini di kemudian hari.

Mataram, April 2021

Penulis

II
DAFTAR ISI

Halaman

LEMBAR PENGESAHAN ............................................................... II


KATA PENGANTAR .......................................................................... III
DAFTAR ISI ........................................................................................ V
DAFTAR TABEL................................................................................. VII
DAFTAR GAMBAR...................................................................... ..... VIII
DAFTAR LAMPIRAN........................................................................ IX
BAB I PENDAHULUAN.................................................................... 1

1.1. Latar Belakang ........................................................................ 1


1.2. Tujuan KKP .............................................................................. 2
1.3. Manfaat KKP............................................................................. .2

BAB II PROFIL TEMPAT KKP ........................................................ 3

2.1. Profil Kantor ................................................................................ 3

2.2. Visi dan Misi Kantor ..................................................................... 4

2.2.1 Visi ........................................................................................... 4

2.2.2 Misi ......................................................................................... 4

2.3. Struktur Organisasi Kantor Inspektorat Kab Dompu.................... 6

BAB III DESKRIPSI TUGAS………………….................................... 8

3.1. Deskripsi Kegiatan ............................................................................. 8

III
3.2. Jadwal Kegiatan ................................................................................. 8

BAB IV PAPARAN TUGAS.................................................................... .....................


17

BAB V PENUTUP ..............................................................................................


.24

5.1. Kesimpulan ......................................................................................... 24

5.2. Saran.................................................................................................... 24

DAFTAR PUSTAKA..............................................................................................
25

IV
V
DAFTAR TABEL

Tabel 3.1 Waktu KKP………………………………………………………….. 8

Tabel 3.2 Jadwal Waktu KKP………………………………………………….. 9

VI
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Logo Instansi Inspektorat kab Dompu……………………………… 3


Gambar 2.2. Struktur Organisasi…………………………………………………. 6
Gambar 2.3. Mekanisme Pengaduan Masyarakat………………………………… 7
Gambar 4.1 Proses Desain Banner………………………………………………...
19
Gambar 4.2 Proses Desain Spanduk…………........................................................
20

VII
DAFTAR LAMPIRAN

LAMPIRAN DOKUMENTASI KEGIATAN…………………….. 26

VIII
IX
BAB I
PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang


Universitas Bumigora mataram adalah salah satu perguruan tinggi swasta
yang terdiri dari Fakultas Teknik, Kesehatan dan Social Humaniora di Nusa
Tenggara Barat . Setiap tahunnya Fakultas Teknik Universitas Bumigora Mataram
melahirkan Alumni-Alumni yang diharapkan mampu bersaing di dunia kerja, baik
di bidang Teknologi Informasi (TI) maupun bidang – bidangnya yang berkaitan.
Salah satu cara yang digunakan untuk mempersiapakan mahasiswanya adalah
dengan mengadakan mata kuliah Kerja Praktek (KKP) yang bertujuan agar
mahasiswa bisa merasakan di Perusahaan Instansi secara langsung.
Kurikulum program studi ilmu komputer pada fakultas Teknik dan
kesehatan di Universitas Bumigora Mataram menyediakan tiga kompetensi
khusus diantaranya Rekayasa Perangkat Lunak, Jaringan dan Multimedia. Maka
dari itu dalam Kuliah Kerja Praktik, mahasiswa yang memilih kompetensi
Multimedia dapat mepraktikkan bidang sesuai kompetensinya di lapangan
pekerjaan.

Oleh karena itu, penulis memilih untuk melaksanakan Kuliah Kerja


Praktik di Inspektorat kabupaten Dompu Provinsi NTB. Hal ini dikarenakan
penulis ingin mengaplikasikan ilmu pengetahuan yang diperoleh selama
perkuliahan sesuai dengan bidang kompetensi Multimedia di Universitas
Bumigora Mataram.

1
1.2 Tujuan KKP
Tujuan yang dicapai dalam pelaksanaan KKP (Kuliah Kerja Praktek)
adalah sebagai berikut;
1. Untuk melatih mahasiswa agar dapat berinteraksi dengan baik dalam
masyarakat khususnya dalam dunia kerja.
2. Mengetahui bagaimana bekerja secara efektif dalam lingkungan kerja.
3. Melihat secara langsung proses kegiatan pengarsipan seluruh dokumen terkait
dengan kegiatan kantor Inspekotorat kabupaten Dompu

1.3 Manfaat KKP


Tujuan yang ingin dicapai dalam pelaksanaan KKP (Kuliah Kerja
Praktek) adalah sebagai berikut;
1. Dapat menjadi sarana dalam mempersiapkan diri untuk menghadapi dunia
kerja.
2. Melatih diri dalam tanggung jawab, disiplin dan mandiri.
3. Melatih diri dalam bekerja sama secarateam didalam sebuah Instansi.

1
BAB II
PROFIL TEMPAT KKP

2.1. Profil Kantor

Gambar 2.1 Logo Kantor Inspektorat kab Dompu.

Inspekoktorat kabupaten Dompu merupakan unsur pengawasan internal


penyelanggaraan pemerintahan daerah dan dipimpin oleh seorang inspektur.
Inspektur dalam menjalankan tugas dan fungsinya bertanggung jawab langsung
kepada Gubernur dan secara teknis administratif mendapatkan pembinaan dari
sekretaris daerah.
Tugas Inspektorat yaitu melakukan pengawasan sumber daya daerah,
penyelenggaraan daerah, pengolaan BUMD, pencegahan dan investigasi.
Fungsi
1. Penyusunan rencana strategis dan rencana kerja dan anggaran inspektorat.
2. Pelaksanaan rencana strategis dan dokumen pelaksanaan anggaran
inspektorat.

2
3. Penyusunan kebijakan pengawasan pengolahan sumber daya daerah,
penyelenggaraan, pemerintahan daerah dan BUMD.
4. Pengawasan penyelenggaraan urusan pemerintahan daerah oleh perangkat
daerah.
5. Evaluasi laporan kinerja dan akuntabilitas perangkat daerah.
6. Perumusan kebijakan teknis bidang pengawasan dan fasilitasi pengawasan.
7. Pelaksanaan pengawasan internal terhadap kinerja dan keuangan melalaui
audit, reviu, evaluasi, pemantauan , dan kegiatan pengawasan lainnya.
8. Pelaksanaan pengawasan lainnya.
9. Pelaksanaan pengawasan untuk tujuan tertentu atau penugasan Bupati.
10. Penyusunan Laporan hasil pengawasan.

2.2. Identitas Inspektorat Kabupaten Dompu Provinsi NTB


 Alamat : Jln Syech Muhammad No 03 Dorotangga Kecamatan Dompu,
Kabupaten Dompu
 Email : info@website.com
 Website : www.inspektorat.dompukab.go.id

2.3. Visi dan Misi Instansi


2.3.1 Visi
“ Terwujudnya pengawasan yang berkualitas sebagai prasyarat
pengeolahan pemerintahan yang baik di kabupaden Dompu pada tahun
2021 “
2.3.2 Misi
1. Meningkatkan kualitas kinerja apip.
2. Menghimpun data dan informasi untuk meningkatkan mutu
pemeriksaan.

3
3. Mengkoordinasikan temuan pengawasan dalam rangka tindak
lanjut.
4. Mengkoordinasikan pembinaan pegawai dalam rangka
pencapaian sasaran pengawasan.
5. Meningkatkan kualitas pelayanan teknik pengawasan.
6. Meningkatkan kesejahteraan pegawai.
7. Meningkatkan kualitas sarana dan prasarana

2.4. Struktur Organisasi Inspektorat Kabupaten Dompu


Pada instansi pemerintahan maupun swasta struktur organisasi sangatlah
penting. Struktur organisasi merupakan kerangka yang menunjukan hubungan antara
pmpinan dan bawahannya sehingga terlihat dengan jelas bagaimana kedudukan,
wewenangserta tanggung jawab masing-masing individu dalam suatu organisasi.
Dalam melaksanakan tugas pokok tersebut kantor Inspektorat Kabupaten
Dompu di dukung dari beberapa bagian dan layanan Administrasi dengan masing-
masing fungsi/unit kerja sebagai berikut:

4
Gambar 2.2. Struktur Organisasi

Penjelasan dari struktur organisasi ;


1. Inspektur adalah pejabat yang bertugas melakukan pemeriksaan, pemilik,
pengawas dsb.
2. Sekretaris adalah asisten pimpinan yang mendukung tugas tugas langsung
dari atasannya.
3. Kepala sub bagian adalah pimpinan yang berada pada bagian sub pekerjaan
di suatu kantor.
4. Auditor adalah pengawas yang bekerja untuk mengundur berbagai laporan
yang berkaitan dengan keuangan.
5. Pengawas adalah seorang yang mempunyai kegiatan anggaran dalam suatu
kegiatan dalam sebuah pekerjaan.

5
INSPEKTORAT
MEKANISME PENGADUAN MASYARAKAT
(DALAM PEMERIKSAAN KHUSUS)

Ga
mbar 2.3. Mekanisme Pengaduan Masyarakat
Penjelasan dari mekanisme pengaduan masyarkat ;
1. Obrik adalah entitas ekonomi atau instansi yang diaudit tetapi dapat berupa
aktivitas dan fungsi suatu masalah audit.
2. Bupati adalah sebutan jabatan kepala daerah tingkat 2 (Kabupaten).
3. BKD adalah unsur pelaksana tugas tertentu pemerintah daerah dibidang
kepegawaian.
4. Tim pemeriksa adalah tim dibentuk oleh pejabat pembina kepegawaian

6
BAB III
DESKRIPSI TUGAS

3.1. Deskripsi kegiatan


Kegiatan kuliah Kerja Praktek (KKP) dilaksanakan selama 1 bulan, dimulai
pada hari Rabu, 5 Agustus 2020 sampai dengan hari sabtu, 5 September 2020,
Adapun uraikan kegiatan yang penulis lakukan selama proses KKP berlangsung
adalah sebagai berikut ;
a. Mempelajari tentang Latar belakang Inspektorat Kabupaten Dompu.
b. Mempelajari cara kerja sistem pengarsipan.
c. Membuat desain terkait dengan berbagai kegiatan yang diadakan oleh
Inspektorat kabupaten Dompu.

3.2. Jadwal Kegiatan


Penulis melakukan kegiatan Kuliah Kerja Praktek (KKP) di kantor
Inspektorat Kabupaten Dompu selama 1 bulan kerja setiap minggunya, jam kerjanya
menyesuaikan dengan jam kerja pegawai Inspektorat kabupaten Dompu. Adapun
kegiatan dan tugas yang diberikan oleh pembimbing selama KKP berlangsung
teercantum dalam kegiatan (terlampir).

Tabel 3.1 Waktu KKP


Waktu Kegiatan
Hari kerja Senin- Juma’at

Jam Kerja 07:30 – 16:00

7
Selama kegiatan KKP berlangsung, tugas – tugasnya yang telah diberikan
dikerjakan sesuai dengan arahan bimbingan dari pendamping, hal itu dapat
memberikan pengalaman kepada penulis tentang seperti apa kerja yang
sesungguhnya. Berikut ini adalah uraian kegiatan-kegiata yang telah penulis
laksanakan selama melaksanakan Kuliah Kerja Praktek.

Tabel 3.2 Jadwal Waktu KKP

No Tanggal Waktu/Jam Uraikan Kegiatan

1. 05/08/2020 07:30 – 12:00 -Perkenalan diri dan


pengenalan lingkungan
14:00 – 16:00
kantor

- Istirahat

- membuat sampul laporan


hasil pemeriksaan (LHP)

2. 06/08/2020 07:30 – 12:00 -Fotocopy dan scan berkas

14:00 – 16:00 -Istirahat

-tidak ada kegiatan

3. 07/08/2020 07:30 – 12:00 -Persiapan ruangan


rapat(rapat tertutup)
14:00 – 16:00
-Istirahat

-tidak ada kegiatan

4. 10/08/2020 07:30 – 12:00 -Apel/Upacara bendera

8
14:00 – 16:00 -Membawa berkas ke
ruang rapat (rapat
internal/tertup)

-Membuat sampul laporan


hasil pemeriksaan (LHP)

-Istirahat

-Memberisihkan ruangan
setelah kegiatan rapat

5. 11/08/2020 07:30 – 12:00 -Mendesain Banner


protocol kesehatan
14:00 – 16:00
-Fotocopy dan scan
lembar hasil pemeriksaan
(LHP)

- Istirahat

-tidak ada kegiatan

6. 12/08/2020 07:30 – 12:00 -Melanjutkan kegiatan


mendesain banner
14:00 – 16:00
-Membuat sampul lembar
hasil pemeriksaan(LHP)

-Istirahat

-tidak ada kegiatan

9
7. 13/08/2020 07:30 – 11:00 -Membawa surat rapat
mengenai dana desa di
14:00 – 16:00
kantor BPKAD Kabupaten
Dompu

-Melanjutkan kegiatan
mendesain banner

-istirahat

-Membawa surat rapat


mengenai dana Desa
dikantor Camat Woja
Kabupaten Dompu.

8. 14/08/2020 07:30 – 12:00 -Senam bersama

14:00 – 16:00 -Membawa surat rapat ke


kantor BNPB Kabupaten
Dompu

-Membawa surat rapat ke


kantor Pertanian
Kabupaten Dompu

-Istirahat (Ibadah Sholat


Jum’at)

-Persiapan ruangan rapat


tertutup

9. 17/08//2020 07:00 – Selesai -Mengikuti upacara

10
peringatan kemerdekaan
Republik Indonesia

10. 18/08/2020 07:30 – 12:00 -Membantu proses


jalannya rapat
14:00 – 16:00
-Membersihkan dan
merapikan kembali
ruangan sebelah kegiatan
rapat

-Istirahat

-Tidak ada kegiatan

11. 19/08/2020 08:30 – Selesai -Mengikut survei lapangan


ke beberapa Desa

12. 24/08/2020 07:30 – 12:00 -Upacara pagi hari Senin

14:00 – 16:00 -Membuat sampul laporan

-Fotocopy dan scan hasil


Laporan (LHP)

-Istirahat

-Melanjutkan pembuatan
sampul laporan

13. 25/08/2020 07:30 – 12:00 -Membuat desain Spanduk


Kantor Inspektorat

11
14:00 – 16:00 -Fotocopy laporan hasil
pemeriksaan(LHP)

-Istirahat

-Melanjutkan pembuatan
sampul laporan

-Fotocopy laporan
hasil(LHP)

14. 26/08/2020 07:30 – 11:00 -Membantu pengetikan


hasil evaluasi lapangan
14:00 – 16:00
-Fotocopy dan scan hasil
evaluasi lapangan

-Istirahat

-Tidak ada kegiatan

15. 27/08/2020 -Melanjutkan Pembuatan


desain spanduk kantor
inspektorat

-Membantu pengetikan
laporan hasil
pemeriksaan(LHP)

-Istirahat

-Tidak ada kegiatan

12
16. 28/08/2020 07:30 – 11:00 -Senam bersama

14:00 – 16:00 -Melanjutkan pembuatan


desain spanduk dan banner

-Istirahat (Ibadah Sholat


Jum’at)

-Tidak ada kegiatan

17. 31/08/2020 07:30 – 12:00 -Upacara pagi hari Senin

14:00 – 16:00 -Melanjutkan pembuatan


desain spanduk dan banner

-Fotocopy dan scan


lembar hasil
pemeriksaan(LHP)

-Istirahat

-Membuat sampul laporan

18. 01/09/2020 07:30 – 12:00 -Membantu pengetikan


laporan hasil
14:00 – 16:00
pemeriksaan(LHP)

-Fotocopy dan scan hasil


laporan hasil

13
pemeriksaan(LHP)

-Istirahat

-Mencetak banner dan


spanduk

19. 02/09/2020 07:30 – 12:00 -Membantu pengecekan


laporan hasil
14:00 – 16:00
pemeriksaan(LHP)

-Fotocopy dan scan


lembar hasil laporan hasil
pemeriksaan (LHP)

-Istirahat

- Pemasangan banner dan


spanduk kantor

20. 03/09/2020 07:30 – Selesai -Membantu penjagaan


terhadap masa aksi demo
mengensi dana Desa
Kecamatan Hu’u,
Kabupaten Dompu

21. 04/09/2020 07:30 – 11:00 - Senam bersama

14:00 – 16:00 - Acara perpisahan

- Istirahat (Ibadah shalat


Jum’at)

14
-Tidak ada kegiatan

3.3 Hasil Observasi


Hasil observasi yang penulis dapatkan ketika menjalani KKP di kantor
Inspektorat Kabupaten Dompu Provinsi NTB Bagian evaluasi adalah staff bagian ini
sangat ressponsif dalam menjalankan perintah atau tugas dari atasan, selain itu
penulis juga melihat di bagian ini staff selalu dengan gesit, tepat dan cepat dalam
bekerja. Tetapi penulis juga menemukan satu kekurangan pada bagian ini yaitu sering
terjadi gangguan pada mesin Scanner. Saat penulis melaksanakan kegiatan KKP juga
beberapa kali pernah di berikan tugas untuk membuat desain sesuai dengan yang di
inginkan. Penulis berharap agar di berikan gambar dan materi tentang desain apa
yang akan di buat agar kedepannya desain tersebut sesuai dengan kegiatan atau tema
dari yang bersangkutan.

BAB IV
PAPARAN TUGAS

4.1. Membuat Desain Banner dan Spanduk Kantor Inspektorat Kabupaten


Dompu Provinsi NTB

15
Inspektorat Daerah sebagai Aparat Pengawas Internal Pemerintah Daerah
memiliki peran dan posisi yang sangat strategis baik ditinjau dari aspek fungsi-fungsi
manajemen maupun dari segi pencapaian visi dan misi serta program-program
pemerintah. Dari segi fungsi-fungsi dasar manajemen, Inspektorat mempunyai
kedudukan yang setara dengan fungsi perencanaan atau fungsi pelaksanaan.
Sedangkan dari segi pencapaian visi, misi dan program-program pemerintah,
Inspektorat daerah menjadi pilar yang bertugas sebagai pengawas sekaligus pengawal
dalam pelaksanaan  program yang tertuang dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja
Daerah.

Sebagai pengawas internal, Inspektorat Daerah yang bekerja dalam organisasi


pemerintah daerah tugas pokoknya dalam arti yang lain adalah menentukan apakah
kebijakan dan prosedur yang ditetapkan oleh manajemen puncak (Kepala Daerah)
telah dipatuhi dan berjalan sesuai dengan rencana, menentukan baik atau tidaknya
pemeliharaan terhadap kekayaan daerah, menentukan efisiensi dan efektivitas
prosedur dan kegiatan pemerintah daerah, serta yang tidak kalah pentingnya adalah
menentukan keandalan informasi yang dihasilkan oleh berbagai Unit/Satuan Kerja
sebagai bagian yang integral dalam organisasi Pemerintah Daerah.

Dalam bab ini penulis akan menyampaikan tugas selama melaksanakan


kegiatan KKP di Kantor Inspektorat Kabupaten Dompu Provinsi NTB, selama
menjalankan kegiatan KKP, penulis ditempatkan di Sub Bagian Evaluasi. Terdapat
tiga Sub Bagian yang berada di struktur keorganisasian di Kantor Inspektorat
Kabupaten Dompu Provinsi NTB , yaitu Sub Bagian Perencanaan, Sub Bagian Umum,
dan Sub Bagian Evaluasi. Dalam hal ini penulis yang ditempatkan di Sub Bagian Evaluasi
yang dalam waktu bersamaan dibutuhkan Banner sebagai informasi mengenai Protokol
Kesehatan sebagai bentuk himbauan pencegahan Covid-19. Serta Banner dan Spanduk
himbauan Kantor sebagai wilayah Integritas.

4.1.1. Desain Banner dan Spanduk

16
Terdapat tiga tahapan dalam pembuatan desain banner dan
Spanduk ini, adapun proses desain banner dan Spanduk seperti berikut:

1) Material Collecting (Pengumpulan Bahan)

Tahapan awal yang penulis lakukan dalam pembuatan desain ini


adalah mengumpulkan bahan-bahan yang dibutuhkan,
menyiapkan aplikasi editor, dan mencari referensi terkait desain
yang di berikan. Untuk desain banner dan spanduk ini, penulis
menggunakan materi dari Kantor Inspektorat Kabupaten Dompu
dengan memasukan beberapa gambar yang terdapat pada materi
tersebut.

2) Design (Penggambaran)

Pada tahap design atau lebih dikenal dengan tahap penggambaran


kasar akan sesuatu yang ingin dibuat dibutuhkan berbagai macam
sumber data. Penulis sendiri mencari model banner dan spanduk
pada Aplikasi Canva dan Pinterest untuk dijadikan sebagai
bahan referensi.

3) Assembly (Pembuatan)

Adapun aplikasi editor yang penulis gunakan adalah Corel Draw X7.

17
Gambar 4.1 Proses Desain Banner

Gambar 4.2 Proses Desain Spanduk

18
Untuk tahap pembuatan ini penulis memanfaatkan berbagai macam tools
yang ada pada aplikasi editor dan untuk teknik pembuatan desainnya, penulis sendiri
membuat desain Banner dan Spanduk ini meggunakan teknik pada umumnya yang
biasa digunakan ketika mendesain dan mengedit.

4.1.2. Hasil Desain Banner dan Spanduk

Gambar Hasil Desain Spanduk

Ukuran 1m x 2m

19
Gambar Hasil Desain Banner

Ukuran 160cm x 60cm

20
Gambar Hasil Desain Banner

Ukuran 160cm x 60cm

21
BAB V

PENUTUP

5.1. Kesimpulan

Berdasarkan hasil Kuliah Kerja Praktek (KKP) yang telah penulis


lakukan selama 1 (satu) bulan pada Kantor Inspektorat Kabupaten Dompu
Provinsi NTB dapat diambil kesimpulan diantaranya adalah sebagai berikut :

1. Penulis banyak mempelajari ilmu baru yang didapat ketika sedang


melakukan KKP.
2. Penulis mendapatkan wawasan pengetahuan tentang ilmu dan usaha
dalam mengembangkan diri untuk mengenal dan memahami secara
langsung aktifitas dalam dunia kerja
3. Dapat menerapkan ilmu kedisiplinan dalam melakukan sesuatu pekerjaan
di dalam dunia kerja.
4. Penulis dapat memahami alur proses pengarsipan berkas di Kantor
Inspektorat Kabupaten Dompu Provinsi NTB.
5. Dapat menerapkan ilmu yang di pelajari di kampus kedalam dunia
kerja ketika dibutuhkan.

5.2. Saran

Setelah melakukan Kuliah Kerja Praktek (KKP) di Kantor Inspektorat


Kabupaten Dompu Provinsi NTB penulis dapat memberikan saran diantaranya
bagi mahasiswa yang ingin melakukan KKP di Kantor Inspektorat Kabupaten
Dompu Provinsi NTB, yaitu terlebih dahulu mempelajari tentang instansi
terkait dan melatih terlebih dahulu kemampuan programming serta desain
yang dimiliki karena akan sangat diperlukan oleh instansi terkait.

22
DAFTAR PUSTAKA

www.inspektorat.dompukab.go.id diakses pada Hari Sabtu, 20 Februari 2021.

Universitas Bumigora Mataram, (2019). “Buku Pedoman Fakultas Teknik dan


Kesehatan Universitas Bumigora Mataram Tahun 2019”.

23
LAMPIRAN

DOKUMENTASI KEGIATAN KKP

Gelar Rapat Internal Kantor


Lokasi KKP

25
Lokasi KKP

26

Anda mungkin juga menyukai