Anda di halaman 1dari 43

LAPORAN

PRAKTEK KERJA LAPANGAN

INSTALASI DAN KONFIGURASI NETWORK MONITORING


SYSTEM SERVER UNTUK APLIKASI PELAPORAN
TAHUNAN MILIK DIREKTORAT PENGENDALIAN POS
DAN INFORMATIKA

SHINA QOLBUNAJATI ATMAJA

4616030032

PROGRAM STUDI TEKNIK MULTIMEDIA DAN JARINGAN

JURUSAN TEKNIK INFORMATIKA DAN KOMPUTER

DEPOK

2019
HALAMAN PENGESAHAN
LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN

a. Judul : Instalasi Dan Konfigurasi Network Monitoring System Server


untuk Aplikasi Pelaporan Tahunan Milik Direktorat Pengendalian
Pos dan Informatika
b. Penyusun
1) Nama : Shina Qolbunajati Atmaja
2) NIM : 4616030032
c. Program Studi : Teknik Multimedia dan Jaringan

d. Jurusan : Teknik Informatika dan Komputer


e. Waktu Pelaksanaan : 5 Agustus 2019 s/d 29 November 2019
f. Tempat Pelaksanaan : Direktorat Pengendalian Pos dan Informatika, Direktorat
(Nama dan Alamat Jenderal Penyelenggara Pos dan Informatika, Kementerian
Perusahaan) Komunikasi dan Informatika
Graha PPI Lantai 4, Jl. Abdul Muis, RT.11/RW.8, Petojo Selatan,
Kecamatan Gambir, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota
Jakarta

Depok, ………………………….
Pembimbing PNJ Pembimbing Perusahaan

(Indri Neforawati, S.T., M.T.) (Gerhana Sasongko S)


NIP.196311131989032001 NIP. 19860424.200912.1003

Mengesahkan,
KPS Teknik Multimedia dan Jaringan

(Defiana Arnaldy, S.TP, M.Si.)


NIP. 198112012015041001
i
KATA PENGANTAR

Puji syukur saya panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena atas berkat dan rahmat-
Nya, penulis dapat menyelesaikan Laporan Praktek Kerja Lapangan ini. Penulisan laporan
Praktek Kerja Lapangan ini dilakukan dalam rangka memenuji salah satu syarat untuk
mencapai gelar Diploma Empat Politeknik. Penulis mneyadari bahwa, tanpa bantuan dan
bimbingan dari berbagai pihak, dari masa perkuliahan sampai pada penyusunan laporan
Praktek Kerja Lapangan, sangatlah sulit bagi penulis untuk menyelesaikan Laporan Praktek
Kerja Lapangan ini. Oleh karena itu, penulis mengucapkan terima kasih kepada:
a. Ketua jurusan teknik informatika dan komputer dan kepala program studi teknik
multimedia dan jaringan yang telah memberikan dan menerima izin untuk
melaksanakan kegiatan Praktek Kerja Lapangan untuk menyusun laporan ini.

b. Indri Neforawati, S.T., M.T., selaku dosen pembimbing yang telah menyediakan
waktu, tenaga, dan pikiran untuk mengarahkan Penulis dalam penyusunan laporan
Praktek Kerja Lapangan ini.

c. Gerhana Sasongko S, selaku pembimbing industri yang telah menyediakan waktu,


tenaga, dan pikiran untuk membantu Penulis dalam menyelesaikan berbagai tugas
selama Praktek Kerja Lapangan ini.

d. Pihak Direktorat Pengendalian Pos dan Informatika (Ditdal PPI) yang telah banyak
membantu dalam usaha memperoleh data yang penulis perlukan;

e. Orang tua dan keluarga serta kerabat Penulis yang telah memberikan bantuan dukungan
moral dan material.

Akhir kata, Semoga Tuhan Yang Maha Esa membalas segala kebaikan semua pihak yang
telah membantu. Semoga laporan Praktek Kerja Lapangan ini membawa manfaat bagi
pengembangan ilmu.
Depok, 2 Desember 2019

Penulis.

ii
DAFTAR ISI
HALAMAN PENGESAHAN ......................................................................................... i
KATA PENGANTAR.................................................................................................... ii
DAFTAR ISI ................................................................................................................ iii
DAFTAR GAMBAR ...................................................................................................... v
DAFTAR TABLE ..........................................................................................................vi
BAB I ............................................................................................................................. 1
PENDAHULUAN .......................................................................................................... 1
1.1. Latar Belakang Kegiatan .................................................................................. 1
1.2. Tujuan dan Kegunaan ...................................................................................... 2
1.3. Waktu dan tempat pelaksanaan ........................................................................ 2
1.4. Ruang Lingkup Kegiatan ................................................................................. 3
BAB II ............................................................................................................................ 4
TINJAUAN PUSTAKA .................................................................................................. 4
2.1. Server .............................................................................................................. 4
2.2. Network Monitoring System ............................................................................ 4
2.2.1. Cacti ........................................................................................................ 5
2.3. SNMP.............................................................................................................. 5
2.4. CentOS ............................................................................................................ 6
2.5. Thold ............................................................................................................... 7
2.6. Send Mail ........................................................................................................ 7
BAB III ........................................................................................................................... 8
HASIL PELAKSANAAN PKL ....................................................................................... 8
3.1. Unit Kerja PKL................................................................................................ 8
3.2. Uraian Praktek Kerja Lapangan...................................................................... 10
3.2.1. Mempresentasikan Network Monitoring System..................................... 10
3.2.2. List Kebutuhan Network Monitoring System .......................................... 11
3.2.3. Instalasi dan Konfigurasi Cacti pada Server dan Virtual Box .................. 11
3.3. Pembahasan Hasil Praktek Kerja Lapangan .................................................... 16
3.3.1. Pengujian Proses Login Cacti ................................................................. 24
3.3.2. Pengujian Pendaftaran Host .................................................................... 25
3.3.3. Pengujian Pendaftaran Grafik ................................................................. 26
3.3.4. Pengujian Pendaftaran Host pada Thold ................................................. 27
3.3.5. Pengujian Email Alert ............................................................................ 28
3.4. Identifikasi kendala yang dihadapi ................................................................. 30
3.4.1. Kendala Pelaksanaan Tugas ................................................................... 30

iii
3.4.2. Cara Mengatasi Kendala......................................................................... 31
BAB IV ........................................................................................................................ 32
PENUTUP .................................................................................................................... 32
4.1. Kesimpulan.................................................................................................... 32
4.2. Saran ............................................................................................................. 32
DAFTAR PUSTAKA ................................................................................................... 34

iv
DAFTAR GAMBAR
Gambar 3.1 Struktur Organisasi KOMINFO .................................................................... 8
Gambar 3.3 Struktur Organisasi Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Pos dan
Informatika ..................................................................................................................... 9
Gambar 3.2 Struktur Organisasi Direktorat Pengendalian Pos dan Informatika ................ 9
Gambar 3.4 Tahapan pengerjaan praktek kerja lapangan ................................................ 10
Gambar 3.5 Arsitektur sistem network monitoring ......................................................... 10
Gambar 3.5 flow chart proses monitoring cacti .............................................................. 16
Gambar 3.6 menu console pada Cacti ............................................................................ 17
Gambar 3.7 submenu management pada Cacti ............................................................... 17
Gambar 3.8 halaman submenu devices .......................................................................... 18
Gambar 3.9 halaman submenu sites ............................................................................... 18
Gambar 3.10 halaman submenu trees ............................................................................ 18
Gambar 3.11 halaman submenu graph ........................................................................... 19
Gambar 3.12 halaman submenu data sources ................................................................. 19
Gambar 3.13 halaman submenu aggregates graphs ........................................................ 19
Gambar 3.14 halaman submenu notification list ............................................................ 20
Gambar 3.15 halaman submenu threshold ..................................................................... 20
Gambar 3.16 tampilan graph dalam bentuk tree view ..................................................... 21
Gambar 3.17 tampilan graph dalam bentuk list view ...................................................... 21
Gambar 3.18 tampilan graph dalam bentuk preview ...................................................... 22
Gambar 3.19 tampilan menu reporting........................................................................... 22
Gambar 3.20 tampilan menu logs .................................................................................. 22
Gambar 3.21 tampilan menu thold sub menu threshold .................................................. 23
Gambar 3.22 tampilan logs threshold ............................................................................ 23
Gambar 3.23 tampilan threshold device status ............................................................... 23
Gambar 3.24 tampilan halaman login cacti .................................................................... 24
Gambar 3.25 tampilan halaman utama cacti................................................................... 25
Gambar 3.26 hasil pengujian pendaftaran host ............................................................... 26
Gambar 3.27 hasil pengujian pendaftaran grafik ............................................................ 27
Gambar 3.28 hasil pengujian pendaftaran host pada thold .............................................. 28
Gambar 3.29 hasil pengujian email alert ........................................................................ 30

v
DAFTAR TABLE
3.1 Tabel Pengujian Proses Login Cacti......................................................................... 24
3.2 Tabel Pengujian Pendaftaran Host ........................................................................... 25
3.3 Tabel Pengujian Pendaftaran Grafik ........................................................................ 26
3.4 Tabel Pengujian Pendaftaran Host pada Thold ......................................................... 28
3.5 Tabel Pengujian Email Alert .................................................................................... 29

vi
BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang Kegiatan

Program PKL adalah mata kuliah dari program studi Teknik Multimedia
dan Jaringan Jurusan Teknik Informatika dan Komputer Politeknik Negeri
Jakarta yang wajib diikuti oleh mahasiswa Semester VII dengan bobot 4
SKS dan sebagai prasyarat untuk melaksanakan Tugas Akhir (TA). Penulis
melihat bahwa program ini adalah suatu proses belajar atau praktek yang
dilakukan oleh mahasiswa PNJ untuk memperoleh pengalaman bekerja
secara nyata pada perusahaan/instansi di bidang TIK. Program magang
atau PKL ini berlangsung lebih kurang selama 90 hari (tiga bulan) dan
dilaksanakan di perusahaan dan instansi permerintah atau non-pemerintah
yang sesuai dengan kompetensi dan profil lulusan Diploma 4 Jurusan
Teknik Informatika dan Komputer Politeknik Negeri Jakarta.

Bedasarkan uraian diatas penulis memilih untuk melaksanakan program


magang ini di salah satu Instansi Pemerintah yang berada di Jakarta, yaitu
Kementerian Komunikasi dan Informatika, pada Direktorat Pengendalian
Pos dan Informatika, Direktorat Jenderal Penyelenggara Pos dan
Informatika Direktorat Pengendalian (Ditdal PPI) yang berkedudukan di
Graha PPI Lantai 4, Jl. Abdul Muis, RT.11/RW.8, Petojo Selatan,
Kecamatan Gambir, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.
Instansi dimaksud merupakan regulator di bidang pos dan informatika di
Indonesia.

Salah satu tugas selama melakukan PKL di Direktorat PPI adalah Instalasi
Dan Konfigurasi Network Monitoring System Server untuk Aplikasi
Pelaporan Tahunan Milik Direktorat Pengendalian Pos dan Informatika.
Pada saat Penulis memulai kegiatan PKL di Ditdal PPI, Ditdal PPI belum
1
2

memiliki Network Monitoring System untuk aplikasi pelaporan tahunan


sehingga menyulitkan pegawai untuk mengetahui kinerja jaringan yang
meliputi trafik dan kepadatan serta penggunaan sumber daya (resource)
seperti; sistem up/down, utilitas cpu dan memory, kapasitas storage dan
manajemen port. Untuk itu Penulis ditugaskan menginstal dan
mengkonfigurasi Network Monitoring System pada server tersebut. Pada
PKL ini, Penulis berkesempatan untuk mengimplementasi kemampuan
IPTEK dalam bidang TIK yang diperoleh selama kuliah.

Oleh karena itu Penulis memilih judul “Instalasi dan Konfigurasi Server
untuk Aplikasi Pelaporan Tahunan Direktorat Pengendalian Pos dan
Informatika” sebagai laporan Praktek Kerja Lapangan Penulis.

1.2. Tujuan dan Kegunaan

Tujuan dilakukannya kegiatan ini adalah untuk melakukan instalasi dan


konfigurasi network montoring sistem pada server milik Direktorat
Pengendalian PPI.

Kegunaan dari kegiatan ini adalah untuk mengetahui kinerja jaringan yang meliputi trafik
dan kepadatan, penggunaan sumber daya, dan manajemen port.

1.3. Waktu dan tempat pelaksanaan

Kegiatan PKL dilakukan pada Direktorat Pengendalian, Direktorat Jenderal


Penyelenggara Pos dan Informatika, Kementerian Komunikasi dan
Informatika (Ditdal PPI) yang berkedudukan di Graha PPI Lantai 4, Jl. Abdul
Muis, RT.11/RW.8, Petojo Selatan, Kecamatan Gambir, Kota Jakarta
Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta. PKL dilakukan dari tanggal 5
Agustus 2019 sampai 29 November 2019.
3

1.4. Ruang Lingkup Kegiatan

Ruang lingkup kegiatan yang dilakukan meliputi instalasi dan konfigurasi


network monitoring pada server untuk aplikasi pelaporan tahunan milik Ditdal
PPI.
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

2.1. Server

Server adalah sebuah komputer yang bertugas untuk melayani permintaan


dari komputer client di jaringan komputer. Server juga bertugas untuk
mengatur lalu lintas data dalam sebuah jaringan dan menyediakan resource
yang dapat digunakan oleh komputer lain yang terhubung di dalam
jaringan. Dalam lingkup jaringan, server dapat terdiri dari beberapa device
seperti disk server, file server, database server dan masih banyak lagi.
Server akan bertugas menyediakan resource seperti sebuah aplikasi untuk
dapat diakses oleh seluruh komputer client, sehingga pada saat komputer
client me-request data maka komputer server akan merespons permintaan
tersebut dan kemudian akan mengatur pengiriman data pada client. Dengan
demikian komputer server dituntut harus mampu menyediakan resource
yang memiliki kualitas yang jauh lebih tinggi dari komputer client seperti
kualitas memory hardisk yang harus besar agar bisa menampung file
sharing dalam kapasitas besar untuk seluruh komputer client.

2.2. Network Monitoring System

NMS merupakan perangkat lunak yang fungsi utamanya adalah memonitor


dan mengelola perangkatperangkat jaringan dengan tujuan agar reliability
dan availability terjaga dan dapat secara dini diketahui anomaly atau
terputusnya jaringan tersebut.

4
5

2.2.1. Cacti

Cacti adalah aplikasi monitoring open source dan berbasiskan web.


Cacti pada umumnya dibuat untuk membuat data grafik seperti
kinerja CPU dan bandwidth. Cacti khususnya digunakan pada antar
muka switch dan router jaringan lewat SNMP untuk memonitor
trafik jaringan. Cacti sendiri merupakan complete network graphing
solution yang didesain dengan memanfaatkan RRD tool untuk data
storage dan fungsi dari graphing tersebut. Di dalam cacti terdapat
beberapa fitur yang digunakan untuk proses monitoring dari cacti
ters ebut. Fitur dari cacti tersebut adalah:
a. Memory Usage berfungsi untuk mengetahui memory yang
dipakai oleh server, seberapa besar memory dari server tersebut
terpakai.
b. Logged in user berfungsi untuk mengetahui dari user yang
terhubung kepada server tersebut.
c. Processor berfungsi untuk mengetahui kemampuan atau kinerja
dari processor server tersebut.
d. Partition berfungsi untuk mengetahui seberapa besar kapasitas
storage yang terpakai oleh server

2.3. SNMP

SNMP adalah sebuah protokol apikasi pada jaringan TCP/IP yang


menangani manajemen jaringan. Protokol ini didesain sehingga pengguna
dapat dengan mudah memantau kondisi jaringan komputer. Pemantauan
kondisi jaringan dapat dilakukan dengan cara pengumpulan nilai-nilai
informasi dari kondisi jaringan secara jarak jauh atau menggunkan satu
pusat pengamatan. SNMP menjadi protokol yang terus dikembangkan
karena banyak perangkat jaringan yang mendukung dan tersedia layanan
SNMP seperti router, switch, server, workstation, dan printer. Protokol
SNMP pada jaringan TCP/IP menggunakan transport UDP oleh karena itu
dalam penggunaannya tidak akan membebani trafik jaringan. Pada sistem
pemantauan jaringan dengan menggunakan layanan SNMP, terdapat tiga
6

komponen dasar antara lain:

1. Manajer SNMP adalah perangkat yang menjalankan dan dapat


menangani tugas-tugas manajemen jaringan.
2. Agen SNMP adalah perangkat pada jaringan yang akan diamati dan
dikelola. Setiap agen akan merespon dan menjawab permintaan
manajer SNMP.
3. Management Information Base (MIB) pada SNMP dapat dikatakan
sebagai tempat penyimpanan informasi yang dimiliki agen. MIB yang
terdapat pada SNMP didefinisikan secara hirarki dan setiap bagian
mempunyai identifikasi objek (OID).

2.4. CentOS

CentOS (Community ENTerprise Operating System) merupakan Distro


Linux yang cocok digunakan dalam skala Enterprise selain itu juga gratis.
CentOS di buat dari source code Red Hat Enterprise (RHEL) yang
dikembangkan oleh sebuah komunitas yang disebut CentOS Project.
Software ini dirilis dibawah General Public License (GPL) yang
selanjutnya dikembangkan oleh sebuah komunitas yang disebut CentOS
Project.

Keuntungan linux CentOS adalah open source, kompatibilitas, user


friendly. CentOS tersedia secara gratis, dukungan teknis utamanya
disediakan terhadap para pengguna melalui milis, forum berbasis web,
ataupun chat. Proyek CentOS tidak berafiliasi dengan Red Hat. Untuk
penggalangan dana, CentOS berbasis donasi dari para pengguna serta
sponsor dari perusahaan-perusahaan yang menggunakannya.
7

2.5. Thold

Thold adalah sebuah plugin yang terdapat di cacti berfungsi untuk


memeriksa data perangkat dalam grafik cacti dan RRD Files yang menjadi
dasar untuk mengirimkan peringatan ke admin melalui email, syslog dan
SNMP Trap.

2.6. Send Mail

SendMail adalah sebuah server email standar yang satu paket (built-in)
dengan sistem operasi Linux/Unix.
BAB III
HASIL PELAKSANAAN PKL

3.1.Unit Kerja PKL

Penempatan unit kerja untuk kegiatan PKL ini saya ditempatkan pada Divisi
Monitoring dan Evaluasi Jasa Telekomunikasi di Kementrian Komunikasi
dan Informasi Direktorat Pengendalian.

Gambar 3.1 struktur Organisasi KOMINFO

8
9

Gambar 3.3 Struktur Organisasi Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Pos dan Informatika

Gambar 3.2 Struktur Organisasi Direktorat Pengendalian Pos dan Informatika


10

3.2. Uraian Praktek Kerja Lapangan

Pada PKL ini saya diberikan tugas untuk menginstall dan konfigurasi
Network Monitoring System milik Direktorat PPI. Dalam menyelesaikan
tugas ini ada beberapa langkah yang harus di selesaikan terlebih dahulu.

Gambar 3.4 Tahapan pengerjaan praktek kerja lapangan

3.2.1. Mempresentasikan Network Monitoring System

Dalam langkah ini membuat arsitektur sistem terdiri dari perangkat


yang digunakan, langkah kerja sistem monitoring jaringan yang
dibuat dan sistematika pelaporan notifikasi keadaan jaringan berupa
Email yang dikirimkan kepada admin.

Gambar 3.5 Arsitektur sistem network monitoring

Berikut penjelasan arsitektur sistem di atas:


1. Server (yang telah diinstal cacti) mendeteksi perubahan status
pada komputer client.
2. Cacti memproses apakah perubahan status pada client perlu
diberitahukan pada admin atau tidak.
11

3. Perubahan keadaan pada jaringan akan ditampilkan pada web


interface cacti.
4. Selain ditampilkan pada web, data-data yang dihasilkan juga
akan tersimpan dalam database.
5. Notifikasi dikirim melalui email ke alamat admin melalui
jaringan internet.

3.2.2. List Kebutuhan Network Monitoring System

List kebutuhan dilaksanakan setelah tahap perancangan hardware


dan software yang akan digunakan. Secara garis besar langkah-
langkah pelaksanaan implementasi yang akan dilakukan adalah
sebagai berikut:
1. Meng-install CentOS 7.9 Server pada PC Server yang akan
difungsikan sebagai server cacti.
2. Mengkonfigurasi IP Address dan layanan SSH pada server.
3. Meng-install LAMP server (Linux, Apache, Mysql, PHP).
4. Meng-install dan mengkonfigurasi repository epel.
5. Meng-install dan mengkonfigurasi Cacti 1.2.8.
6. Meng-install dan mengkonfigurasi Cacti Spine.
7. Meng-install dan menkonfigurasi Plugin Thold.
8. Meng-install dan mengkonfigurasi Postfix.
9. Mengkonfigurasi Email Alert Cacti.

3.2.3. Instalasi dan Konfigurasi Cacti pada Server dan Virtual Box

PC server yang digunakan sebagai server cacti menggunakan sistem


operasi CentOS 7. Gambar dibawah ini merupakan flow chart
instalasi dan konfiugrasi Cacti pada Server dan Virtual Box.
12

Gambar 3.5 Flow Chart instalasi Cacti

Berikut ini adalah langkah-langkah dalam instalasi cacti


menggunakan Centos 7.
a. Setting Disk Capacity dan Time Zone
b. Setting root password
c. Setting IP address dan Konfigurasi SSH (Secure Shell)
d. Menginstall repository EPEL
13

Cacti tidak terdapat di repository CentOS, sehingga untuk


menginstal cacti diharuskan untuk menambah repository epel
yang memiliki source code cacti. Untuk menginstallnya dengan
perintal “yum install epel-release”.
e. Mendownload rpm realease terbaru dengan perintah “wget
http://rpms.famillecollet.com/enterprise/remi-release-7.rpm”.
f. Instalasi htppd dan httpd-devel
g. Instalasi snmp
SNMP adalah protocol yang digunakan cacti untuk memonitor
perangkat dengan perintah “yum install -y net-snmp net-snmp-
utils net-snmp-libs rrdtool net-snmp-devel”
h. Setelah melakukan instalas snmp dan httpd, kemudian
melakukan start dan enabled terhadap servis httpd dan snmp. Hal
ini dilakukan untuk mengaktifkan konfigurasi yang telah
ditambahkan.
i. Instalasi Maria DB
j. Setting password Maria DB
k. Konfigurasi database cacti
l. Menghubungkan database mariadb
m. Menambahkan konfigurasi date time zone pada database cacti
n. Menambahkan isi file server.cnf yang ada di direktori
/etc/my.cnf.d/ pada bagian mysqld seperti pada gambar dibawah.
o. Instalasi php-mysql php-pear php-common php-gd php-devel
php php-mbstring php-cli php-intl php-snmp untuk
menghumbungkan php dengan mysql dan snmp.
p. Mengedit isi file php.ini yang ada di direktori /etc/ pada
date.timezone
q. Instlasi Cacti dengan perintah “yum install cacti -y” untuk
mendapatkan cacti dengan versi yang terbaru
r. Menghubungkan database cacti dengan database yang sudah
dibuat.
s. Mengedit isi file config.php yang ada di direktori
14

usr/share/cacti/include/ dengan mengganti username dan


password yang sudah dibuat sebelumnya.
t. Mengedit isi file cacti yang ada di direktori /etc/cron.d/ dengan
menghapus tanda pagar (#) dan mengganti 5 menjadi 1.
u. Mengedit file cacti.conf yang ada di direktori /etc/httpd/conf.d
dengan mengganti menjadi require all granted dan Allow from
all.
v. Instalasi kebutuhan cacti spine dengan perintah “yum install -y
gcc mysql-devel autoconf automake libtool dos2unix help2man
openssl-devel perl-devel rpm-devel”.
w. Mendownload cacti-spine dengan perintah “wget
https://www.cacti.net/downloads/spine/cacti-spine-
1.2.3.tar.gz”.
x. Mengekstrak cacti-spine
y. Install cacti-spine
z. Membackup cacti spine config dengan perintah “cp
spine.conf.dist spine.conf”.
aa. Mengedit isi file spine.config yang ada di direktori cd
/usr/local/spine/etc/ dengan mengganti username dan password
yang sudah dibuat sebelumnya.
bb. Mengganti permission direktori spine dengan perintah “chown
root;root /usr/local/spine/bin/spine:.
cc. Selanjutnya me-restart servis httpd, snmpd, dan mariadb untuk
menjalankan perubahan yang telah dilakukan.
dd. Install firewalld
ee. Mengaktifkan firewall untuk servis http dan port 80 dengan
perintah “firewall-cmd --permanent --zone=public --add-
service=http”.
ff. Me-restart servis firewalld.
gg. Membuka cacti melalui browser dengan cara masukan ip address
server/cacti.
hh. Web installer cacti
15

ii. Install plugin thold


a. Mendownload thold wget -O thold.zip
https://github.com/Cacti/plugin_thold/archive/develop.zip
b. Mengekstrak thold dengan perintah “unzip thold.zip”.
c. Mengganti nama folder thold dengan perintah “mv plugin_thold-
develop thold”.
jj. Install Postfix
Postfix digunakan sebagai mail server yang digunakan cacti
untuk mengirim email kedapa admin dengan perintah “yum -y
install postfix cyrus-sasl-plain mailx”.
kk. Me-restart dan mengaktifkan servis postfix
ll. Mengedit file main.cf yang ada di direktori /etc/postfix/ dengan
menambahkan perintah pada paling bawah file.
mm. Mengedit file sasl_passwd yang ada di direktori /etc/postfix/
dengan menambahkan email dan password.
nn. Mengganti permission direktori spine dengan perintah “chown
root:postfix /etc/postfix/sasl_passwd”.
oo. Me-restart servis postfix
16

3.3. Pembahasan Hasil Praktek Kerja Lapangan

Setelah berhasil melakukan installasi dan konfigurasi cacti berikut menu


yang ada di cacti beserta fungsinya dan pengujian plugin thold untuk
notifikasi peringatan. Secara umum proses monitoring oleh Cacti dapat
dilihat pada gambar 3.5.

Gambar 3.5 flow chart proses monitoring cacti


17

 Console
Console berisi beberapa menu yang digunakan seperti menambah
device, menambah grafik dan setting untuk email alert. Berikut gambar
dari menu console.

Gambar 3.6 menu console pada Cacti

a. Create

Berfungsi untuk menambah grafik baru untuk device yang di


monitoring dan menambah device yang dimonitoring. Berikut
langkah-langkah untuk menambah device beserta grafik.

b. Management
Berisi berbagai submenu yang memiliki banyak fungsi untuk
kebutuhan monitoring.

Gambar 3.7 submenu management pada Cacti

Berikut penjelasan dari submenu management diatas:


18

1. Devices
Menampilkan seluruh infomasi dari device yang dimonitoring
dan melakukan perintah seperti add device,edit device, disable
device dan lain-lain.

Gambar 3.8 halaman submenu devices

2. Sites
Menampilkan group dan lokasi device yang di monitoring.

Gambar 3.9 halaman submenu sites

3. Trees
Menampilkan mapping grafik device.

Gambar 3.10 halaman submenu trees


19

4. Graphs
Menampilkan grafik yang tersedia pada cacti untuk
ditampilkan.

Gambar 3.11 halaman submenu graph

5. Data Sources
Menampilkan sumber data yang digunakan oleh cacti dalam
pembuatan grafik

Gambar 3.12 halaman submenu data sources

6. Aggregates Graphs
Menampilkan grafik yang saling berhubungan dalam
pengambilan datanya.

Gambar 3.13 halaman submenu aggregates graphs


20

7. Notification List
Menampilkan informasi notifikasi yang nantinya dapat
digunakan untuk email alert.

Gambar 3.14 halaman submenu notification list

8. Threshold
Menampilkan informasi threshold dan menambahkan
threshold device.

Gambar 3.15 halaman submenu threshold


21

 Graph
Menampilkan grafik yang telah dibuat. Menu grafik memiliki
tiga tampilan yaitu:

o Treeview
Menampilkan grafik sesuai dengan stuktur tree yang dibuat

Gambar 3.16 tampilan graph dalam bentuk tree view

o Listview
Menampilkan semua list grafik dari semua device.

Gambar 3.17 tampilan graph dalam bentuk list view


22

o Preview
Menampilkan semua grafik dari semua device

Gambar 3.18 tampilan graph dalam bentuk preview

 Reporting
Pada cacti admin dapat membuat report terhadap device yang
di monitor.

Gambar 3.19 tampilan menu reporting

 Logs
Menampilkan setiap aktivitas di cacti

Gambar 3.20 tampilan menu logs


23

 Thold
Menampilkan kondisi terkini threshold setiap device, logs dari
setiap threshold dan device status.

Gambar 3.21 tampilan menu thold sub menu threshold

Gambar 3.22 tampilan logs threshold

Gambar 3.23 tampilan threshold device status


24

3.3.1. Pengujian Proses Login Cacti

Untuk masuk ke menu utama cacti admin diharuskan memasukan


username dan password pada halaman login. Berikut merupakan butir-
butir pengujiannya.

3.1 Tabel Pengujian Proses Login Cacti


Deskripsi Prosedur Masukan Keluaran Kriteri Hasil
Pengujian yang a yang
Diharapka Evalua Didapat
si
n
Hasil

Pengujian 1. Pada web Usernam Login Cacti Login Login


CACTI
Proses browser ketikan e dan Berhasil. Cacti
berhasil.
Login http://Ipaddress/ Passwor Berhasil Dapat
mengakse
.
Cacti cacti lalu enter d s
CACTI
2. Ketikan
username dan
password

Berikut hasil pengujian proses login pada Cacti.

Gambar 3.24 tampilan halaman login cacti


25

Gambar 3.25 tampilan halaman utama cacti

3.3.2. Pengujian Pendaftaran Host


Agar masalah suatu host dapat didefenisikan dan dikirimkan, hal paling
utama dilakukan adalah mendaftarkan host tersebut dalam Cacti.

3.2 Tabel Pengujian Pendaftaran Host


Deskripsi Prosedur Masukan Keluaran Kriteria Hasil
Pengujian yang Evaluasi yang
Diharapkan Hasil Didapat

Pengujian 1. Pilihlah Nilai 1. Host dan Host dan Host dan


grafik grafik
Pendaftaran Host dan ambang grafik
terdaftar terdaftar
Host pada grafik batas dalam dalam terdaftar
thold thold
dalam
Thold 2. Masukkan 2. Host dan serta
grafik memiliki thold
nilai memiliki nilai
serta
ambang nilai ambang
ambang batas memiliki
batas batas
nilai
ambang
batas
26

Berikut hasil pendaftaran host pada Cacti.

Gambar 3.26 hasil pengujian pendaftaran host

3.3.3. Pengujian Pendaftaran Grafik


Setelah host terdaftar selanjutnya mendaftarkan grafik untuk host.

3.3 Tabel Pengujian Pendaftaran Grafik


Deskripsi Prosedur Masukan Keluaran Kriteria Hasil
Pengujian yang Evaluasi yang
Diharapkan Hasil Didapat

Pengujian 1. Masukkan Pilihan Graph Graph Graph


berhasil berhasil bertambah
Pendaftaran graph yang graph ditambah ditambah
Grafik ingin dibuat template
dengan
memilih
graph
template
27

Berikut hasil pengujian pendaftaran grafik

Gambar 3.27 hasil pengujian pendaftaran grafik

3.3.4. Pengujian Pendaftaran Host pada Thold

Untuk host yang telah didaftarkan dan telah ditentukan grafiknya, jika
ingin memilki pemberitahuan kondisi host haruslah didaftarkan pada
Thold. Host dan graph yang telah didaftarkan serta nilai ambang batas
yang telah diinputkan akan diproses oleh Thold sebagai parameter untuk
mengetahui tingkat permasalahan host.
28

3.4 Tabel Pengujian Pendaftaran Host pada Thold


Deskripsi Prosedur Masukan Keluaran Kriteria Hasil
Pengujian yang Evaluasi yang
Diharapkan Hasil Didapat

Pengujian 1. Pilihlah Host Nilai 1. Host dan Host dan Host dan
grafik grafik
Pendaftaran dan grafik ambang grafik
terdaftar terdaftar
Host pada 2. Masukkan batas dalam dalam terdaftar
thold thold
dalam
Thold nilai ambang 2. Host dan serta
grafik memiliki thold
batas memiliki nilai
serta
nilai ambang
ambang batas memiliki
batas
nilai
ambang
batas

Berikut hasil pengujian pendaftaran Host pada Thold.

Gambar 3.28 hasil pengujian pendaftaran host pada thold

3.3.5. Pengujian Email Alert

Pengujian berupa hasil email yang telah dikirimkan oleh server


cacti kepada admin yang telah dikonfigurasi sebelumnya.
29

3.5 Tabel Pengujian Email Alert


Deskripsi Prosedur Masukan Keluaran Kriteria Hasil
Pengujian yang Evaluasi yang
Diharapkan Hasil Didapat

Pengujian 1. Klik thold. 1. Pilihan Email Email Email


peringatan peringatan masalah
Pengiriman 2. Cek Host sesuai thold sesuai dikirim
Email Notification 2. Pilihan berserta thold beserta
grafiknya berserta grafik
List dan Grafik dan grafiknya dan
diterima dan informasi
Email 3. Email pada diterima perangkat
Address. Address Email pada
Email
3. Cek pada Penerima penerima.
penerima.
Email
Penerima
apakah
Email
sudah
diterima.
30

Berikut hasil dari email notifikasi yang dikirim oleh sever cacti.
Email berisi sebuah permasalahan dimana kapasitas penggunaan
storage telah melebihi ambang batas di host dengan alamat IP
Address 192.168.43.50 gambar dibawah menunjukkan email yang
telah dikirim server cacti.

Gambar 3.29 hasil pengujian email alert

3.4. Identifikasi kendala yang dihadapi


Selama PKL ini saya mendapatkan pengalaman tentang bisnis apa saja yang dapat kita
jalankan dalam pemanfaatan teknologi informasi,. Keterampilan yang saya dapatkan
selama PKL adalah dapat menginstalasi dan konfigurasi Cent OS dan Network
Monitoring System di Server.

3.4.1. Kendala Pelaksanaan Tugas

Kendala dalam melaksanakan tugas selama PKL sebagai beriku:

- Saya belum pernah menggunakan Centos sebelumnya dan command Centos


berbeda dengan Linux.

- CentOS 6 yang digunakan tidak akan disupport oleh Centos.

- Crontab Centos tidak berjalan sehingga grafik cacti tidak muncul

- Plugin Thold tidak mendukung versi cacti dibawah 1.0


31

- Send Mail cacti tidak dapat langsung digunakan.

- Gagal dalam mengirim alert ke email admin.

3.4.2. Cara Mengatasi Kendala

- Karena centos 6 tidak akan disupport lagi dengan CentOS saya


berinisiatif melakukan imigrasi ke CentOS 7 dengan
persetujuan pembimbing industri.
- Saya memperlajari beberapa command penting di Centos
melalui google.
- Saya menginstall rpm realease yang terbaru agar crontab cacti
dapat berjalan.
BAB IV
PENUTUP
4.1. Kesimpulan

Praktek Kerja Lapangan telah dilakukan membahas tentang instalasi dan


konfigurasi network monitoring system yang meliputi perancangan,
implementasi dan pengujian, sehingga diperoleh beberapa kesimpulan di
antaranya sebagai berikut:

1. Monitoring dilakukan untuk melihat kondisi UP atau Down dari sebuah


host.
2. Sistem monitoring dapat mendeteksi perubahan status host yang
terjadi.
3. Hasil monitoring dapat diakses menggunakan web browser dengan
memasukkan ip server.
4. Hasil monitoring juga dapat memberi gambaran tren yang sedang
terjadi terhadap host.
5. Sistem monitoring dapat dilengkapi menggunakan Email alert untuk
mempermudah admin agar mendapatkan informasi kondisi host
dimana saja.

4.2. Saran

Adapun saran adalah sebagai berikut:

1. Sebaiknya dikembangakan lagi untuk adanya fitur alert melalui


whatsapp atau sms untuk mempermudah admin dalam melihat kondisi
host.

2. Sebaiknya disiapkan satu staff khusus yang bertanggung jawab dalam


memegang cacti di bulan April karena di waktu tersebut server banyak
di akses oleh penyelenggara jasa telekomunikasi untuk mengupload

32
33

Laporan Kerja Operasional (LKO).

3. Jika sever pelaporan tahunan tidak dapat di akses pada saat peak-time
yaitu di bulan April sebaiknya melakukan penambahan RAM dan
Hardisk atau mengganti server dengan spesifikasi yang lebih tinggi.
34

DAFTAR PUSTAKA

Blog Dimensi Data. 2019. “Komputer Server”


(https://blog.dimensidata.com/komputer-client-dan-server-pengertian-perbedaan-
fungsinya/)
Case, J., ed., “About SNMP, SNMP Architecture, Protocol Specification”, RFC
1157, The Internet Society, Mei 1990.
G Mauro, Douglas., “Essential SNMP Second Edition (2nd Edition)”, O’Reilly
Media, Sebastopol, 2005.
Cacti Home Page. 2019. “Software Cacti” (http://www.cacti.net/index.php).
Cacti Docs. 2019. “Plugin Thold” (https://docs.cacti.net/plugin:thold)
Fatahna, Muhammad An’im (2011): EBook CentOS Network Administrator
35

Lampiran-lampiran

1.1. L1. Surat Keterangan Asli dari Perusahaan/ industri tempat PKL sebagai
bukti telah dilakukannya PKL, yang ditandatangani pejabat yang
berwenang dan dibubuhi stempel perusahaan.

1.2. L1.3. 2. Tabel rincian tugas harian yang diparaf pembimbing perusahaan dan
-2 ditandatangani/dicap oleh supervisor pada akhir kegiatan

1.4. PKL

1.5. L1.6. 3. Gambaran Umum Perusahaan


-3
1.7. Sejarah Singkat Perusahaan dan Struktur Organisasi.

1.8. Uraikan secara ringkas sejarah perusahaan/industri, struktur

1.9. organisasi disertai penjelasan tugas dan wewenang masing-masing


bagian (job description)

1.10.1.11. L 4. Lampiran-lampiran lainnya (foto-foto dll).


-4
1.12. Foto-foto yang dilampirkan adalah foto yang berisikan
kegiatan

1.13. selama PKL, bisa berupa aktivitas atau alat-alat yang


dipergunakan.

Anda mungkin juga menyukai