Anda di halaman 1dari 3

Nama : M.

Hafidz Shaffa Al Baihaqi

NIM : 19020104042

KELAS : 2019A

1) Standar Kompetensi Lulusan (Permendikbud No. 20 Tahun 2016)


Bagi seorang tenaga pendidik, mengajar tidak hanya sekadar menyampaikan materi
pembelajaran. Tetapi juga harus mengacu pada standar kompetensi lulusan (SKL) yang
telah ditetapkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Di SMAN 1 Taman, SKL
dijadikan indikator dalam mengelola nilai, keberhasilan pembelajaran, dan lainnya.
Standar kompetensi lulusan di SMAN 1 Taman,  mengacu pada upaya pencapaian Visi
Misi SMAN 1 Taman, deskripsi kualifikasi level program dan Capaian Pembelajaran
Lulusan berdasarkan KKNI.

2) Standar Isi (Permendikbud No. 21 Tahun 2016)


Di SMAN 1 Taman, standar isi disesuaikan dengan substansi tujuan pendidikan nasional
dalam domain sikap spiritual dan sikap sosial, pengetahuan, dan keterampilan.
Oleh karena itu, standar isi dikembangkan untuk menentukan kriteria ruang lingkup dan
tingkat kompetensi yang sesuai dengan kompetensi lulusan yang dirumuskan pada
standar kompetensi lulusan, yakni sikap, pengetahuan, dan keterampilan. Karakteristik,
kesesuaian, kecukupan, keluasan, dan kedalaman materi ditentukan sesuai dengan
karakteristik kompetensi beserta proses pemerolehan kompetensi tersebut.

3) Standar Proses (Permendikbud No. 22 Tahun 2016)


Pelaksanaan proses pembelajaran di SMAN 1 Taman dilaksanakan sesuai dengan
langkah-langkah pembelajaran yang tercantum dalam RPP. Kegiatannya diawali dengan
pemastian prasyarat proses pembelajaran, pelaksanaan proses pembelajaran, yang
terdiri dari pendahuluan, kegiatan inti, serta diakhiri dengan kegiatan penutup. Proses
pembelajaran juga didukung dengan pengelolaan kelas yang baik. Kemudian untuk
penilaian proses pembelajaran meliputi penilaian hasil dan proses pembelajaran.
Penilaian yang dilaksanakan oleh pendidik sesuai dengan prinsip-prinsip penilaian
dengan menggunakan tes dan non tes, penilaian kinerja, penilaian sikap, projek,
portofolio, dan penilaian diri. Pelaksanaan penilaian juga mengacu pada prosedur mutu
pelaksanaan penilaian pendidikan.

4) Standar Penilaian Pendidik (Permendikbud No. 23 Tahun 2016)


Implementasi standar penilaian oleh pendidik di SMAN 1 Taman, yang meliputi:
mekanisme penilaian oleh pendidik, prosedur penilaian oleh pendidik dan instrumen
penilaian oleh pendidik yang berkaitan dengan standar penilaian oleh pendidikan
terlaksana dengan sangat baik dan optimal yang mana merujuk pada Permendikbud
nomor 23 tahun 2016. Selain itu, perlu dilakukan sosialisasi tentang standar penilaian
oleh sekolah agar kendala yang dialami dalam implementasi dapat diperbaiki dalam
rangka meningkatkan mutu sekolah.
5) Standar pendidik dan tenaga kependidikan (permendiknas No. 13 tahun 2007;
Permendiknas No. 16 Tahun 2007; Permendiknas No. 24 tahun 2008; Permendiknas No
25 Tahun 2008; Permendiknas No. 26 Tahun 2008; Permendiknas No. 27 Tahun 2008)
Standar pendidik dan tenaga kependidikan yang ada di SMA Negeri 1 Taman terkait
permendiknas No. 13 Tahun 2007 kepala sekolah yang saat ini menjabat sudah memnuhi
persyaratan untuk menjadi kepala sekolah sesuai dengan standar penentuan kepala sekolah
secara nasional. Terkait Permendiknas No. 16 Tahun 2007 guru yang ada di SMA Negeri 1
Taman sudah memenuhi standar kualifikasi akademik dan kompetensi guru yang berlaku
secara nasional. Terkait Permendiknas No. 24 tahun 2008 dari yang kami lihat di lapangan
Standar tenaga administrasi sekolah mencakup kepala tenaga administrasi, pelaksana
urusan, dan petugas layanan khusus sekolah di SMA Negeri 1 Taman telah dipilih sesuai
keahlian dan mumpuni dibidangnya. Terkait Permendiknas No 25 Tahun 2008 yakni tenaga
perpustakaan SMAN 1 Taman sepertinya masih kurang dalam menetapkan standar tenaga
perpustakaan sekolah mencakup kepala perpustakaan sekolah dan tenaga perpustakaan
sekolah karena dalam pengelolaan perpustakaan yang kami kira masih belum baik. Lalu
terkait Permendiknas No. 26 Tahun 2008 yakni tenaga laboratorium sekolah merupakan
salah satu tenaga kependidikan yang sangat diperlukan untuk mendukung peningkatan
kualitas proses pembelajaran di sekolah, hal ini kami rasa sudah dijalankan dengan baik
karena segala kegiatan laboratorium berjalan dengan baik di SMAN 1 Taman begitu juga
dengan berbagai sarana, prasarana, dan juga alat-alat penunjangnya. Lalu yang terakhir
terkait Permendiknas No. 27 Tahun 2008 Guru BK yang menangani terkait konselor untuk
siswa kami rasa juga sudah sangat kompeten, dalam berbagai hal para guru BK ini sering ikut
terlibat dan aktif memberikan konseling kepada siswa menunjukkan bahwa guru BK/
Konselor sudah memenuhi standar kualifikasi akademik dan kompetensi konselor yang
berlaku secara nasional.

6) Standar Sarana dan Prasarana Pendidikan (permendiknas No 24 Tahun 2007)


Terkait standar sarana dan prasarana pendidikan di SMAN 1 TAMAN berdasarkan
permendiknas No 24 Tahun 2007 dalam peraturan ini yang dimaksud dengan:
1. Sarana adalah perlengkapan pembelajaran yang dapat dipindah-pindah jika melihat pada
lapangan di SMAN 1 Taman sarana yang ada sudah sangat mendukung dalam kegiatan
penbelajaran maupun diluar kegiatan belajar mengajar 2. Prasarana adalah fasilitas dasar
untuk menjalankan fungsi sekolah, berdasarkan hal tersebut prasarana yang ada di SMAN 1
Taman sudah dapat dikatakan baik karena dalam pelaksanaan fungsi sekolah segala bentuk
ruang dan bangunan dapat dimanfaatkan, belum lagi adanya renovasi beberapa ruang yang
nantinya setelah selesai akan membuat kegiatan pembelajaran dapat berjalan secara
optimal. 3. Perabot adalah sarana pengisi ruang dimana pada kelas-kelas maupun ruang di
SMAN 1 Taman sudah cukup lengkap

7) Standar Pengelolaan Pendidikan (permendiknas no 19 Tahun 2007)

Bunyi dari permendiknas tersebut adalah “Setiap satuan pendidikan wajib memenuhi
standar pengelolaan pendidikan yang berlaku secara nasional.” Lalu jika dibandingkan
dengan apa yang ada dilapangan yakni di SMAN 1 TAMAN makan satuan pendidikan SMAN
1 Taman pastilah sudah memenuhi standar pengelolaan pendidikan dengan segala program
dan produk yang dihasilkan menunjukkan bahwasannya satuan pendidikan SMAN 1 Taman
telah memenuhi standar pengelolaan pendidikan.
8) Standar Pembiayaan (Peraturan Pemerintah RI No. 48 Tahun 2008 tentang pendanaan
pendidikan; Permendikbud tentang petunjuk teknis bantuan operasional sekolah per tahun)
Terkait standar pembiayaan yang ada di SMAN 1 Taman kami sendiri kurang begitu paham
karena mungkin terkait pembiayaan memang tidak bisa ditunjukkan kepublik secara umum
dan hanya pihak-pihak terkait yang mengelola saja yang dapat melihatnya jadi kami sendiri
kurang mendapat analisis terkait pembiayaan pada SMAN 1 Taman. Namun, jika dilihat dari
segala perkembangan, pengelolaan, dan juga berbagai kemajuan yang kami lihat di SMAN 1
Taman dapat kami katakan bahwasannya SMAN 1 Taman ini telah memenuhi standar
pembiayaan .

Anda mungkin juga menyukai