Anda di halaman 1dari 25

CAPACITOR BANK UNTUK KOREKSI

FAKTOR DAYA
Motor : beban induktif (arus yang diserap tertinggal terhadap
tegangan suplainya/lagging).

Daya reaktif diserap oleh motor.


Daya reaktif (Reacktive Power) untuk membangkitkan flux
magnitnya (magnetic field) pada mesin listrik, sehingga motor
dapat berputar.

Mesin listrik yang beroperasi menyerap daya aktif (kW )dan daya
reaktif (kVAR).

Mesin listrik dioperasikan tanpa kapasitor, seluruh daya aktif


(kW) dan daya reaktif (kVAR) diserap dari sumber suplainya.
Daya reaktif digunakan oleh sebagian besar jenis peralatan
listrik yang menggunakan medan magnet, seperti motor,
generator dan transformator/trafo.

Memiliki terlalu banyak daya reaktif yang mengalir di dalam


jaringan dapat menyebabkan:
➢ pemanasan berlebih ( kerugian I2R )
➢ penurunan tegangan
➢ hilangnya daya sepanjang jalur transmisi.

Mengurangi daya reaktif dapat membantu memperbaiki


faktor daya dan efisiensi sistem.
Factor Daya

Efisiensi dari suatu instalasi listrik diukur dg


menggunakan Faktor Daya :

• Pada sistem sinus (bentuk gelombang tegangan


dan arus sinus murni) cos 𝜑menunjukkan besar
daya reaktif yang diserap :
0≤ 𝑐𝑜𝑠 𝜑 ≤ 1
Peralatan Listrik yang Menyerap Daya Reaktif
• motor induksi standard yang dibebani :
100% cos 𝜑 ≅ 0.85
75% cos 𝜑 ≅ 0.8
50% cos 𝜑 ≅ 0.73
25% cos j ≅ 0.55
• lampu neon (tidak dikompensasi) : cos 𝜑 ≅ 0.5
• lampu discharge : cos 𝜑 ≅ 0.4 to 0.6
• oven (induction heating) (dikompensasi) : cos 𝜑 ≅0.85
• mesin solder (resistance type) : cos 𝜑 ≅ 0.8
• mesin las (fixed 1 phase) : cos 𝜑 ≅ 0.5
• dapur busur listrik : cos 𝜑 ≅ 0.8
• transformator
Beban pada konsumen (level industri): bersifat
induktif.
Peningkatan beban induktif dapat menurunkan nilai
faktor daya (PF) dalam proses pengiriman daya.
Penurunan faktor daya (PF) menimbulkan kerugian:
• Memperbesar kebutuhan kVA.
• Penurunan efisiensi penyaluran daya.
• Memperbesar rugi-rugi panas konduktor dan
peralatan.
• Kualitas daya menurun karena adanya drop
tegangan.
Keuntungan perbaikan faktor daya melalui pemasangan
kapasitor adalah:

1. Bagi Konsumen (khususnya industri):

Hanya sekali investasi

Mengurangi biaya listrik bagi perusahaan:


(a) kVAR tidak lagi dipasok oleh utilitas: kebutuhan total(kVA)
berkurang .
(b) denda yang dibayar dapat dihindarkan.
(c) Mengurangi kehilangan distribusi (kWh) dalam
jaringan/instalasi pabrik.
(d) Tegangan pada beban meningkat sehingga meningkatkan
kinerja mesin listrik (motor).
2. Bagi utilitas listrik
➢ Komponen reaktif pada jaringan dan arus total pada
sistim ujung akhir berkurang.
➢ Kehilangan daya (𝐼2 𝑅) dalam sistim berkurang
karena penurunan arus.
➢ Kemampuan kapasitas jaringan distribusi listrik
meningkat.
Bagaimana Menghitung Daya dari Capacitor Bank ?
Ditentukan berdasarkan :
Cara pemasangan instalasi kapasitor dapat
dibagi menjadi 3 bagian yaitu :
1. Global compensation:
Kapasitor dipasang di induk panel (Main Distribution
Panel/MDP).
Arus yang turun dari pemasangan model ini hanya di penghantar
antara panel MDP dan transformator. Sedangkan arus yang lewat
setelah MDP tidak turun dengan demikian rugi akibat disipasi
panas pada penghantar setelah MDP tidak terpengaruh. Terlebih
instalasi tenaga dengan penghantar yang cukup panjang ∆V
masih cukup besar.
Kelebihan :
▪ Pemanfaatan kompensasi daya reaktifnya lebih
baik karena semua motor tidak bekerja pada
waktu yang sama.
▪ Biaya pemeliharaan rendah.
Kekurangan :
• Switching peralatan pengaman bisa menimbulkan
ledakan.
• Transient yang disebabkan oleh energizing grup
kapasitor dalam jumlah besar.
• Hanya memberikan kompensasi pada sisi atasnya
(upstream).
• Kebutuhan ruang.
2. Sectoral Compensation:
Kapasitor yang terdiri dari beberapa panel kapasitor dipasang
dipanel SDP.
Cara ini cocok diterapkan pada industri dengan kapasitas
beban terpasang besar sampai ribuan kva dan terlebih jarak
antara panel MDP dan SDP.Sub Distibution Panel cukup
berjauhan.
Kelebihan :
▪ Biaya pemasangan rendah.
▪ Kapasitansi pemasangan bisa dimanfaatkan sepenuhnya.
▪ Biaya pemilaharaan rendah.
Kekurangan :
• Perlu dipasang kapasitor bank pada setiap SDP atau MV/LV
bus.
• Hanya memberikan kompensasi pada sisi atas.
• Kebutuhan ruangan
3. Individual Compensation:
Kapasitor langsung dipasang pada masing masing beban
khususnya yang mempunyai daya yang besar.
Cara ini sebenarnya lebih efektif dan lebih baik dari segi
teknisnya.

Kelebihan :
▪ Biaya pemasangan rendah
▪ Kapasitansi pemasangan bisa dimanfaatkan sepenuhnya.
▪ Biaya pemilaharaan rendah.
Kekurangan :
• Perlu dipasang kapasitor bank pada setiap SDP atau MV/LV bus.
• Hanya memberikan kompensasi pada sisi atas.
• Kebutuhan ruangan

Anda mungkin juga menyukai