Anda di halaman 1dari 1

Nama:Alfin Alpares

Nomor:2055201036

Tugas UTS;Tata Tulis Karya Ilmiah 5.2

Judul: SISTEM INFORMASI PERPUSTAKAAN BERBASIS WEBSITE

Latar belakang

Perpustakaan merupakan unit kerja dari suatu badan atau lembaga tertentu yang mengelola bahan-bahan pustaka. Baik berupa buku maupun
non buku yang diatur secara sistematis menurut aturan tertentu sehingga dapat digunakan sebagai sumber informasi (Suhendar,
2005:3)Sesuai dengan namanya, perpustakaan sekolah tentu berada di sekolah, dikelola oleh sekolah dan berfungsi untuk sarana belajar-
mengajar, penelitian sederhana, menyediakan bahan bacaan guna menambah ilmu pengetahuan sekaligus tempat berekreasi yang sehat
disela-sela kegiatan rutin belajar.Kondisi suatu bangsa merupakan refleksi dari tingkat kebudayaan serta tingkat peradapan yang telah
dicapainya, dimana perpustakaan berkewajiban mengenalkan dasar-dasar ilmu pengetahuan dan ketrampilan pada masyarakat serta
menanamkan sikap untuk terus menerus belajar secara berkelanjutan sepanjang hayat.Dengan demikian perpustakaan dan pustakawan dapat
berperan aktif sebagai sarana untuk membantu mencerdaskan kehidupan bangsa sehingga dapat berperan meningkatkan partisipasi dan
produktivitas pembangunan (Supriyanto) dalam (Kosan, 2006:3).

Tujuan perpustakaan adalah untuk menyediakan fasilitas dan sumber informasi dan menjadi pusat pembelajaran (Sutarno NS, 2006:34).
Definisi lain menyatakan bahwa perpustakaan berfungsi untuk mengenalkan teknologi informasi (Lasa, 2007:15).Dalam Pasal 4 UU
Nomor 43 Tahun 2007 tentang perpustakaan disebutkan bahwa perpustakaan bertujuan memberikan layanan kepada pemustaka (pengguna
perpustakaan), meningkatkan kegemaran membaca, serta memperluas wawasan dan pengetahuan untuk mencerdaskan kehidupan bangsa

Dengan dibangunnya sistem informasi perpustakaan berbasis web, maka akan mempermudah pelayanan dan penyedia informasi mengenai
buku- buku yang notabene dibutuhkan siswa dalam belajar(Mohammad Nur Rochim1, Muslih2) Dengan mengembangkan sistem informasi
perpustakaan yang berbasis digital akan mempermudah siswa dalam mencari buku yang mereka cari dan juga lebih menarik minat siswa
dalam membaca(Nur Rochim, n.d.)

Pada studi kasus ini,Banyak perpustakan yang masih bersifat manual. Sehingga dengan memanfaatkan suatu sistem informasi perpustakaan
berbasis website, diharapkan dapat menciptakan suatu kinerja yang lebih cepat dan efisien terutama dalam pelayanan penyediaan buku
untuk siswa.

Metode yang digunakan dalam pembuatan sistem informasi pengelolaan perpustakaan berbasis web ini adalah metode waterfall yang
terdiri dari beberapa tahapan, yaitu analisis kebutuhan, desain sistem, pelaksanaan, integrasi dan pengujian, serta pengoperasian dan
pemeliharaan(Suhatsyah, 2020)

Sesuai dengan uraian di atas, perlu diterapkan suatu sistem informasi perpustakaan untuk meningkatkan layanan yang cepat, sehingga
ddibuatlah sebuah judul Sistem Informasi Perpustakaan Berbasis Website

DAFTAR PUSTAKA
Nur Rochim, M. (n.d.). SISTEM INFORMASI PERPUSTAKAAN BERBASIS WEBSITE
PADA SMP NEGERI 30 SEMARANG.
Suhatsyah, M. (2020). SMP SWASTA BINA BANGSA MERAL KARIMUN. In Jurnal
TIKAR (Vol. 1, Issue 1).

Anda mungkin juga menyukai