Anda di halaman 1dari 2

FORMULIR PROSEDUR No FP F.PPd.4.01.

L1
Revisi 3
SOAL UJIAN Tanggal 21.12.2017
Halaman 1 dari 2 halaman

UJIAN AKHIR SEMESTER GENAP TAHUN AKADEMIK 2020/2021


POLITEKNIK NEGERI SEMARANG
JURUSAN AKUNTANSI
PROGRAM STUDI: AKUNTANSI

Mata Kuliah : ANALISA LAPORAN KEUANGAN


Kode Mata Kuliah :
Kelas : 3 AKUNTANSI
Waktu : 90 menit
Hari/tanggal : Senin, 16 Agustus 2021/10.00-11.30
Sifat : Open book
Pengampu : Eka Murtiasri, Moh. Hasanudin, Zulaika, Rikawati,
Alvianita

Kerjakan 2 dari 3 soal berikut ini. Soal no. 3 wajib dikerjakan. Perhatikan bobot soal!

1. Persentase dan trend untuk penjualan, beban pokok penjualan dan beban perusahaan Nastiti
sebagai berikut:
PERSENTASE COMMONSIZE PERSENTASE TREND
2020 2019 2018 2020 2019 2018
Penjualan 100 100 100 100 100 100
Beban 62,4 60,9 58,1 112,1 108,2 100
Pokok
Penjualan
Beban 14,3 13,8 14,1 105,9 101 100
Tentukan apakah laba neto tersebut mengalami kenaikan, penurunan atau tetap selama periode 3
tahun tersebut!
(bobot: 40)

2. Angka perbandingan utama (jutaan rupiah) untuk GGRM dan Djarum adalah sebagai berikut:
Angka Utama GGRM (juta Rp) Djarum (juta Rp)

Pendanaan (liabilitas + ekuitas) 5.397,4 1.756,1


Laba neto (untung) 399,6 135,1
Pendapatan (penjualan) 9.553,1 3.637,4

a. Berapa jumlah total asset yang diinvestasikan pada (a) GGRM (b) Djarum?
b. Berapa imbal hasil atas investasi (return on investment) untuk (a) GGRM (b) Djarum?
Aset awal GGRM sama dengan Rp. 5.361,2 (dalam jutaan) dan aset awal Djarum sama
dengan Rp.1.786,2 (dalam jutaan)
c. Berapa besarnya beban untuk (a) GGRM (b) Djarum?
d. Apakah imbal hasil atas investasi tersebut memuaskan bagi (a) GGRM (b)
Djarum (asumsikan rata-rata imbal hasil pesaing adalah 5%)?
e. Apa yang dapat anda simpulkan tentang GGRM dan Djarum dari perhitungan ini?

(bobot: 40)

VALIDASI
Koord. Tim Teaching/KBK Ketua Program Studi
Soal ini telah
dikalibrasi/
divalidasi oleh :

Resi Yudhaningsih SE, MSi,


Eka Murtiasri, SE, MSi Ak, CA
3. Anda sedang berencana untuk menganalisis laporan posisi keuangan Colgate Company per 31
Desember tahun ke-6. Informasi yang tersedia adalah sebagai berikut:
1. Saldo awal dan akhir untuk piutang usaha dan persediaan adalah sama.
2. Laba neto sebesar $1.300.
3. Kelipatan bunga yang diperoleh (time interest earned) sebesar 5 (pajak penghasilan nol).
4. Margin laba neto adalah 10%. Margin laba bruto adalah 30%. Perputaran persediaan
adalah 5x.
5. Jumlah hari penjualan dalam piutang adalah 72 hari.
6. Penjualan terhadap modal kerja akhir tahun adalah 4. Rasio lancar adalah 1,5.
7. Rasio cepat adalah 1,0 (tidak termasuk biaya dibayar di muka).
8. Asset tetap (neto) sebesar $6.000. Aset ini telah disusutkan sepertiganya.
9. Dividen yang dibayarkan atas saham preferen nonpartisipasi sebesar 8% sebesar $40.
Tidak ada perubahan saham biasa yang beredar selama tahun ke-6. Saham preferen
tersebut telah diterbitkan dua tahun lalu sebesar nilai pari.
10. Laba per saham biasa sebesar $3,75.
11. Saham biasa memiliki nilai pari sebesar $5 dan diterbitkan pada nilai pari.
12. Saldo laba pada 1 Januari tahun ke-6 sebesar $400

Diminta:
a. Dengan informasi yang tersedia, buatlah laporan posisi keuangan perusahaan per 31
Desember tahun ke-6 (termasuk klasifikasi akun yang terdiri dari: kas, piutang usaha,
persediaan, biaya dibayar di muka, asset tetap (neto), liabilitas jangka pendek, utang
obligasi, dan ekuitas pemegang saham)!
b. Tentukan jumlah dividen yang dibayarkan atas saham biasa pada tahun ke-6!
(bobot: 60)

Anda mungkin juga menyukai