Anda di halaman 1dari 2

SAP PENGEMBANGAN KURIKULUM PAI

Pendahuluan

Mata kuliah Pengembangan Kurikulum PAI adalah mata kuliah yang memiliki
tujuan membekali pengetahuan dan ketrampilan akademik dan profesionalisme bagi
mahasiswa khususnya dalam hal pengembangan materi atau kurikulum PAI. Ketrampilan
akdemik mata kuliah Pengembangan Kurikulumn PAI mengandung makna bahwa
Mahasiswa FITK harus menguasai berbagai teori tentang teori teori yang berkaitan
dengan kurikulum sehingga mengetahui dan memahami perbedaan kurikulum dengan
kurikulum pendidikan Islam.

Ketrampilan profesional dalam mata kuliah Pengembangan Kurikulum


mengandung makna bahwa mahasiswa FITK setelah lulus harus memiliki ketrampilan
tehnis untuk menjelaskan, mengembangkan dan mendesain kurikulum lembaga
pendidikan formal dan non formal. Contohnya mampu mendesain dan mengembangkan
kurikulum pendidikan islam mulai jenjang paling rendah TK/RA sampai pendidikan
menengah (MA/SMA/SMK). Harapannya, setiap lulusan FITK UNSIQ Jawa Tengah di
Wonosobo, minimal memiliki dua kehalian yaitu: keahlian pokok dan keahlian
pengayaan. keahlian pokok adalah semua lulusan FITK khususnya prodi PAI harus
mampu menjadi guru yang profesional dalam artian mampu menjadi guru PAI yang
ideal. Sedangkan keahlian pengayaan, lulusan FITK prodi PAI harus memiliki
kemampuan sebagai konseptor dan sekaligus desainer pengembangan kurikulum di
lembaga pendidikan formal dan non formal.

Silabus/Materi pokok:

1. Pengertian, latar belakang, ruang lingkup dan pentingnya kurikulum bagi


guru.
2. Sejarah Pengembangan Kurikulum di Dunia
3. Sejarah Pengembangan Kurikulum di Indonesia
4. Asas-asas dan prinsip-prinsip pengembangan kurikulum
5. Design dan model pengembangan kurikulum yang sesuai dengan issue dan
dinamika perkembangan kurikulum.
6. Kurikulum PAI dan Kurikulum non PAI dilihat dari aspek: tujuan, proses,
pengelolaan dan evaluasi.
7. Kurikulum PAI dan Kurikulum Non PAI dilihat dari aspek: ontology,
espitimologi dan aksiologi.
8. Realitas kurikulum di sekolah Formal dan non formal.
9. Faktor yang mempengaruhi pengembangan kurikulum: psikologis, sosiologis,
politis dan cultural.
10. Aplikasi model pengembangan kurikulum dalam proses pembelajaran.
11. Issu-issu kurikulum seperti kurikulum 2013.
12. Pengembangan silabus dan SAP/RPP

Buku referensi:

1. Ralp Tyler dkk., Curriculum Planning and Development


2. Abdul Majid, Pengembangan Kurikulum PAI
3. S. Nasution, Asas-asas Pengembangan Kurikulum
4. Moh Ali, Pengembangan Kurikulum di Sekolah
5. Subandiyah, Pengembangan Kurikulum di Sekolah
6. C Asri Budiningsih, Sejarah Kurikulum Sekolah di Indonesia
7. Omar Hamalik, Pembinaan dan Pengembangan Kurikulum
8. Ralph Tyler, Basic Principles of Curriculum and Instruction
9. Wheeler, Curriculum process.

Anda mungkin juga menyukai