Anda di halaman 1dari 4

BIDANG RISET PENELITIAN DAN KEILMUAN

PERIODE 2021-2022

A. PENDAHULUAN
Segala puji bagi Allah. Kita memuji-Nya, meminta pertolongan dan ampunan kepada-
Nya. Kita berlindung diri kepada-Nya dari keburukan diri kita dan kesalahan amal perbuatan
kita. Barang siapa diberi petunjuk oleh Allah maka tidak ada yang bisa menyesatkannya dan
barangsiapa disesatkan oleh Allah maka tidak ada yang bisa memberinya petunjuk. Shalawat
dan salam semoga terlimpahkan atas Nabi Muhammad SAW, sanak keluarga, dan para
sahabat beliau serta orang-orang yang mengikuti mereka dengan baik hingga hari kiamat.
Aku bersaksi bahwa tidak ada tuhan yang berhak disembah kecuali Allah saja yang tidak ada
sekutu bagi-Nya dan bahwa Muhammad adalah hamba Allah dan utusan-Nya.
Allah berfirman:

“Hai orang-orang yang beriman, bertakwalah kepada Allah sebenar-benar takwa kepada-
Nya; dan janganlah sekali-kali kamu mati melainkan dalam keadaan beragama Islam.” QS
Ali Imran : 102
Mari kita berhenti sejenak disini. Kita sudah relatif jauh berjalan bersama dalam kereta
dakwah di IMM. Banyak sudah yang kita lihat dan kita raih. Tapi, banyak pula yang masih
kita keluhkan, seperti rintangan yang menghambat laju kereta, goncangan yang melelahkan
fisik dan jiwa, tikungan-tikungan tajam yang menegangkan. Sementara, banyak
pemandangan indah yang terlewatkan dan tak sempat kita potret, juga banyak kursi kosong
dalam kereta dakwah ini yang semestinya dapat ditempati oleh penumpang-penumpang baru
tapi tak sempat kita muat.
Satu periode membersamai perjalanan kepengurusan Himpunan Mahasiswa Peternakan
(HIMAPET) Universitas Muhammadiyah Sidenreng Rappang. Kini tiba saatnya
mempertanggungjawabkan segala sesuatu yang telah dilakukan dalam mengemban amanah
Himpunan Mahasiswa Peternakan (HIMAPET) Universitas Muhammadiyah Sidenreng
Rappang. Dan sesungguhnya pertanggungjawaban segala sesuatu yang telah kita lakukan
hanyalah kepada Allah SWT. Semoga kita semua dipertemukan di jannah-Nya. Aamiin.
B. PROGRAM KERJA DAN REALISASI PROGRAM
Mengemban amanah dalam Himpunan Mahasiswa Peternakan (HIMAPET) Universitas
Muhammadiyah Sidenreng Rappang sungguh sangatlah singkat untuk melakukan perubahan
secara signifikan.Sesuai dengan rapat kerja pimpinan di pantai lowita tepatnya yang
mengamanahkan program kepada Bidang riset penelitian dan pengembangan keilmuan
yakni:
1. Ngabut(Ngaji Buku Deh) (Tidak Terlaksana,Tapi diganti Dengan Kajian Keilmuan
“Hakikat dan Urgensi Organisasi”)
2. LDK(Latihan Dasar Kepemimpinan) (Terlaksana)
3. KASET(Kajian Seputar Peternakan) (Terlaksana)
4. Seminar Nasional/Regional (Terlaksana)

Program Kerja Tambahan:

Bulshit(Badan Usaha Jualan Himpunan Mahasiswa Peternakan)

Berikut Dokumentasi Dari Hasil Kegiatan Program Kerja Riset Penelitian Dan
Pengembangan

1. Kajian Keilmuan “ Hakikat dan Urgensi Organisasi”

Dilaksanakan pada Sabtu,02 Juli 2022 di Ruangan Kelas Peternakan

2. LDK(Latihan Dasar Kepemimpinan)

Dilaksanakan pada Jum’at-Ahad,09-11 September 2022 di Bulo Wattang Kecamatan


Pancarijang
3. KASET(Kajian Seputar Peternakan “Saintifik Islam Dalam Bidang Peternakan”)

Dilaksanakan pada Jum’at,11 Maret 2022 di Ruangan Kelas Peternakan

4. Seminar Nasional/Regional

Seminar ini dilaksanakan melalui aplikasi Zoom dengan tema ”Strategi nasional arah baru
dalam bidang pendidikan dan kepemimpinan untuk menghasilkan sumber daya manusia yang
berkompoten menghadapi tantangan revolusi industri dalam bidang peternakan” pada
Rabu,12 Oktober 2022

Program kerja tambahan : Bulshit(Badan Usaha Jualan Himpunan Mahasiswa Peternakan)

Dilaksanakan pada Kamis-Jum’at,18-26 Agustus 2022 di depan sekret HIMAPET


C. KONDISI PIMPINAN
Diawal kepemimpinan periode 2021-2022 Bidang riset penelitian dan pengembangan
keilmuan dipercayakan oleh Farahdita Aprilia Dafri sebagai ketua bidang, Nur Fadilah
sebagai sekertaris bidang,dan Sriwahyuni.M, Asman, Ahmad Taslim sebagai anggota bidang.
Berbicara mengenai komunikasi antara ketua,sekretaris dan anggota menjalin komunikasi
dengan baik, seiring berjalannya waktu karena kami memiliki kesibukan masing-masing dan
berstatus sebagai mahasiswa aktif yang berfokus pada akademik dan masih menyesuaikan
diri dalam organisasi pada saat itu, tetapi tetap terjalin komunikasi melalui social media guna
untuk menjalankan program kerja yang telah dibuat dan disepakati dalam bidang RPP(Riset
Penelitian dan Pengembangan Keilmuan).

D. PROYEKSI KEDEPAN
Bidang riset penelitian dan pengembangan keilmuan untuk kedepannya memperbaharui
program kerja yang pernah ada serta melanjutkan atau merealisaikan program yang dinilai
sangat penting dalam memenuhi kebutuhan proses belajar dalam himpunan,pegembangan
nilai dalam himpunan serta kebutuhan finansial himpunan.

E. PENUTUP
Demikian laporan pertanggung jawaban dari bidang riset penelitian dan pengembangan
keilmuan semoga mampu dijadikan bahan evaluasi untuk menjadikan bidang riset, penelitian
dan pengembangan keilmuan lebih baik kedepannya dan mampu memberikan penopang
gerak dan dinamika ikatan ditangan kader – kader yang progresif.

BillahiFiiSabilillHaq, FastabiqulKhaIrat
WassalamualaikumWr.Wb.
Sidrap, 22 Desember 2022 M
HIMPUNAN PETERNAKAN
BIDANG RISET PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN KEILMUAN
PERIODE 2021-2022
Ketua, Sekertaris,

Farahdita Aprilia Dafri Nur Fadilah


NIM : 0910580621007 NIM : 0910580621011

Anda mungkin juga menyukai