Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KOTA MALANG

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS KENDALKEREP
Jl. Sulfat No. 100 Telp. (0341) 484477
Email : pusk.kendalkerep@gmail.com
MALANG 65123

KEPUTUSAN
KEPALA PUSKESMAS KENDALKEREP
Nomor : 188.451/248.8/35.73.302.011/2017

TENTANG

PERESEPAN, PEMESANAN DAN PENGELOLAAN OBAT

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

KEPALA PUSKESMAS KENDALKEREP,

Menimbang : a. bahwa untuk menunjang layanan klinis di Puskesmas, maka perlu


didukung oleh pelayanan obat yang baik;
b. bahwa untuk menunjang pelayanan obat yang baik di Puskesmas
Kendalkerep diperlukan adanya kebijakan tentang Peresepan,
Pemesanan dan pengelolaan obat di Puskesmas Kendalkerep;
c. bahwa berdasarkan pertimbangan pada butir a dan b, perlu dibuat
kebijakan Kepala Puskesmas Kendalkerep tentang Peresepan,
Pemesanan dan Pengelolaan obat;

Mengingat ; 1. Undang – Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan;


2. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 51 Tahun 2009
tentang Pekerjaan Kefarmasian;
3. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No. 74 Tahun 2016
tentang Standar Pelayanan Kefarmasian Di Puskesmas;

MEMUTUSKAN

Menetapkan : PENETAPAN KEPALA PUSKESMAS KENDALKEREP TENTANG


PERESEPAN, PEMESANAN DAN PENGELOLAAN OBAT

Kesatu : Peresepan, Pemesanan, dan Pengelolaan obat di Puskesmas Kendalkerep


dilakukan sesuai prosedur ( SOP ) yang berlaku.
Kedua : Pedoman Peresepan, Pemesanan dan Pengelolaan obat sebagaimana
dimaksud dalam Diktum kesatu mengacu pada pedoman Peresepan,
Pemesanan dan Pengelolaan obat di Puskesmas Kendalkerep sebagaimana
terlampir dalam lampiran surat keputusan ini.

Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan dan apabila


dikemudian hari terdapat kekeliruan maka akan dilakukan perbaikan
Ketiga :
sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Malang
pada tanggal : 23 Mei 2017

KEPALA PUSKESMAS KENDALKEREP,

LISNA
7
LAMPIRAN : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS
KENDALKEREP
NOMOR : 188.451/248.8/35.73.302.011/2017
TENTANG : PERESEPAN, PEMESANAN DAN
PENGELOLAAN OBAT

PEDOMAN PERESEPAN, PEMESANAN DAN PENGELOLAAN OBAT

1. PERESEPAN
Proses pelayanan terhadap permintaan dokter kepada tenaga kefarmasian untuk menyediakan
dan menyerahkan obat yang di minta sesuai peraturan perundangan yang berlaku.
Peresepan Meliputi :
a. Skrining Resep
b. Penyiapan obat dan etiket obat sesuai dengan resep
c. Penyerahan obat kepada pasien atau keluarga pasien

2. PEMESANAN
a. Pemesanan dilakukan oleh petugas farmasi setiap satu bulan sekali sesuai dengan
perencanaan kebutuhan obat
b. Bilamana dibutuhkan obat diluar perencanaan (karenapemakaian yang banyak, tidak
sesuai dengan prediksi), maka dilakukan pemesanan sesuai dengan kebutuhan saat itu.

3. PENGELOLAAN OBAT
a. Pemilihan obat yang dipakai berdasarkan Formularium Nasional Tahun 2016 dan
Formularium Puskesmas Kendalkerep.
b. Perencanaan Tahunan dibuat satu tahun sekali
c. Permintaan
1) Permintaan dilakukan setiap satu bulan sekali sesuai dengan perencanaan
kebutuhan obat kepada Dinas Kesehatan Kota.
2) Bilamana dibutuhkan obat diluar perencanaan (karena pemakaian yang banyak,
tidak sesuai dengan prediksi), maka dilakukan pemesanan sesuai dengan
kebutuhan saat itu.
d. Penerimaan
Memeriksa dan meneliti obat dan bahan medis habis pakai, meliputi jenis , jumlah
barang, dan bentuk sediaan sesuai SBBK serta memeriksa kemasan, kondisi barang (baik
atau rusak), dan tanggal kadaluarsa.

.
e. Penyimpanan
1) Menyusun obat dan bahan habis pakai dalam rak/almari secara alfabetis dn jenis
sediaan serta memperhatikan FEFO dan FIFO
2) Mencatat pada kartu stock meliputi: tanggal barang datang, nomor SBBK, jumlah,
dan tanggal kadaluarsa.
f. Pendistribusian
1) Mendistribusikan obat dan bahan habis pakai sesuai permintaan setiap sub unit
berdasarkan LPLPO sub unit.
2) Mengeluarkan obat dan bahan medis habis pakai yang diminta secara FEFO/FIFO
3) Mencatat di kartu stock: tanggal pengeluaran, jumlah barang, dan nama sub unit
yang minta

Ditetapkan : Malang
pada tanggal : 23 Mei 2017

KEPALA PUSKESMAS KENDALKEREP,

LISNA
7

Anda mungkin juga menyukai