Anda di halaman 1dari 7

MAKALAH

Pencak Silat

Disusun Oleh:

Limson

GURU MAPEL :

Zaldianto,S.Pdi

SMP NEGERI 17 BENGKULU SELATAN

2023/2024

i
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Saat ini kejahatan marak terjadi di kalangan masyarakat. Diperlukan benteng pertahanan
diri untuk mengantisipasi hal tersebut. Yaitu dengan mempelajari ilmu bela diri. Beragam
jenis cabang bela diri, baik dari dalam maupun dari luar negeri sudah banyak kita temukan di
sekitar kita. Salah satunya adalah Pencak Silat.
Pencak silat merupakan ilmu bela diri yang berasal dari Indonesia. Pencak Silat bukan
hanya mempelajari tentang ilmu pertahanan dan membela diri saja, melainkan menanamkan
sikap akhlaqul karimah dan meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT.
Oleh karena itu, kami akan mengadakan observasi di sekolah kami dengan nama
perguruannya adalah “PSN ISMD Putra Setia” dalam pembuatan makalah ini.
B. Rumusan Masalah
1. Apa yang dimaksud dengan pencak silat
2. Mengapa kita perlu mempelajari pencak silat
3. Bagaimana teknik-teknik dalam pencak silat
4. Apa saja nilai positif dalam pencak silat
C. Tujuan
Untuk mengetahui teknik-teknik dalam pencak silat, dan nilai-nilai positif yang
terkandung dalam pencak silat serta menanamkan akhlaqul karimah dalam kehidupan sehari-
hari.

1
BAB II

PEMBAHASAN

A. Definisi Pencak Silat


Dalam kamus bahasa Indonesia, pencak silat merupakan permainan (keahlian)
dalam mempertahankan diri dengan kepandaian menangkis, menyerang, dan membela
diri. Pencak silat juga diartikan oleh menurut beberapa ahli sebagai berikut:
1. Pencak silat adalah gerak bela diri tingkat tinggi yang disertai dengan perasaan,
sehingga merupakan penguasaan gerak efektif dan terkendali serta sering
dipergunakan dalam latihan sabung atau pertandingan.
2. Pencak silat adalah sebagai fitrah manusia untuk membela diri dan sebagai unsur
yang menghubungkan gerakan, dan pikiran (olah gerak dan olah pikir).

Dari beberapa definisi tersebut, maka pencak silat dapat diartikan sebagai hasil budaya
manusia Indonesia untuk membela, mempertahankan eksistensi dan integritas terhadap
lingkungan hidup, alam sekitarnya untuk mencapai keselarasan hidup guna peningkatkan
iman dan taqwa kepada Allah SWT.

B. Aktivitas PSN Putra Setia

Selain memiliki perguruan pencak silat, Putra Setia juga mendirikan Pondok Pesantren,
Majelis Ta’lim, dan olah tubuh yang diberi nama “Gerakan Pembawaan Diri” serta
pengobatan penyakit. Misinya yaitu menyebarkan dakwah islam melalui silat, membentuk
jiwa yang kuat akan iman islamnya, dan bersama-sama berjalan menuju jalan yang diridhoi
oleh Allah SWT. Aktivitas ekstrakurikuler pencak silat di SMKN 42 adalah sebagai berikut:

1. Pembukaan doa, tawasul, dan pembacaan Surah Al Fatihah


2. Pemanasan dan olah tubuh
3. Hormat Perguruan
4. Jurus wajib (jurus syahadat) dan jurus lainnya
5. Teknik
6. Penutup doa dan Al Fatihah serta sholawat nabi

2
C. Teknik-Teknik dalam Pencak Silat
1. Teknik Dasar
- Kuda-kuda
- Sikap Pasang
- Gerak Langkah
- Jurus
2. Teknik Serang
- Pukulan
- Tendangan
- Tangkisan
- Bantingan
D. Tingkatan dalam Pencak Silat
1. Pemula
Mempelajari semua tahap dasar.
2. Menengah
Difokuskan pada semua gerakan dasar, pemahaman, variasi, dan bakat pesilat mulai
terlihat.
3. Pelatih
Hasil dari kemampuan yang matang berdasarkan pengalaman di tahap pemula dan
menengah.
4. Pendekar
Pesilat yang telah diakui oleh para sesepuh perguruan, mereka akan mewarisi ilmu-
ilmu rahasia tingkat tinggi.

E. Prestasi PSN Putra Setia di SMKN 42


Ketika mengikuti ajang kejuaraan, PSN Putra Setia tidak pernah meminta bantuan
dana dari SMKN 42. Dan tidak memungut biaya bulanan kepada para peserta
eskstrakurikuler pencak silat. Dana tersebut diperoleh dari perguruan dan uang kas setiap
pertemuan sebesar Rp. 2000 . Berikut prestasi yang telah diraih oleh PSN Putra Setia di
SMKN 42 sebagai berikut:

3
• Juara 2 se Jakarta Barat, Medali Perak, diraih oleh Deny
• Juara 3 se DKI Jakarta, Medali Perunggu, diraih oleh Inel dan Ulfa
• Juara 2 Kejuaraan Seni dan Tanding, Medali Perak, diraih oleh Susilawari
• Juara 2 Kejuaraan PorProv, Medali Perak, diraih oleh Jetli Ermawan
• Juara 2 Kejuaraan Intern Tingkat Nasional, Medali Perak, diraih oleh Zaky
• Juara 1 Kejuaraan Intern Tingkat Nasional, Medali Emas, diraih oleh Jetli
dan Ayu.
F. Nilai Positif dalam Pencak Silat
1. Kesehatan dan Kebugaran
2. Membangkitkan rasa percaya diri
3. Melatih ketahanan mental
4. Mengembangkan kewaspadaan diri yang tinggi
5. Membina sportivitas dan jiwa ksatria
6. Disiplin dan keuletan menjadi lebih tinggi
7. Mengutamakan akhlaqul karimah
8. Meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.

4
BAB III

PENUTUP

A. Kesimpulan

Pencak silat merupakan warisan kebudayaan bangsa Indonesia yang harus dilestarikan. Pencak
silat bukan hanya sebagai pembelaan dan pertahanan diri, melainkan menanamkan sikap
akhlaqul karimah berdasarkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.

B. Saran
1. Perlunya mempelajari ilmu silat sebagai kebugaran jasmani
2. Menggunakan ilmu pencak silat dalam kegiatan positif dan dalam keadaan terdesak
3. Mengamalkan nilai positif pencak silat dalam kehidupan sehari-hari

5
DAFTAR PUSTAKA

http://id.wikipedia.org/wiki/Pencak_silat

http://putrasetia.wordpress.com/

https://www.facebook.com/pages/PSN-ISMD-PUTRA-SETIA/96857928495?sk=info

http://putrasetia.blogspot.com/2008/07/lambang-ismd-putra-setia.html

Anda mungkin juga menyukai