Anda di halaman 1dari 1

KATA PENGANTAR

Puji syukur senantiasa kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena
atas berkat rahmat dan karunia-Nya, kami bisa menyelesaikan buku Lembar Kerja
Peserta Didik dan soal untuk Sekolah dasar ini tanpa kendala yang berarti. Buku ini
hadir sebagai wujud sumbangsih dan kepedulian terhadap dunia pendidikan di sekoilah
sekaligus menjadi dedikasi kami bagi Sekolag dan dunia pendidikan .

Generasi yang bermutu tentunya akan lahir dari proses pendidikan yang baik dan
berkualitas. Pendidikan yang berkualitas juga memerlukan perangkat perangkat
pembelajaran yang berkualitas pula. Buku ini diharapkan menjadi salah satu perangkat
pembelajaran berkualitas yang dapat mendukung proses pembelajaran sehingga dapat
menghasilkan generasi yang berkualitas.

Buku Lembar Kerja Peserta Didik ini disusun menurut kurikulum yang berlaku.
Buku ini juga mempunyai sistematika menarik yang diharapkan dapat berguna dalam
proses pembelajaran. Sistematika ini terdiri dari materi pembelajaran yang disisipi oleh
kolom info menarik. Disamping itu juga dilengkapi dengan latihan, tugas individu, tugas
kelompok, dan uji kompetensi untuk mengetahui sejauh mana pemahaman peserta
didik.

Selain itu, terdapat juga kolom Komnetar Orang tua yang berguna untuk
meningkatkan hasil belajar serta pengayaan sebagai upaya memperkaya pengetahuan
peserta didik.

Buku Lembar kerja Peserta Didik ini ini tentunya masih jauh dari sempurna, oleh
karena itu kami berharap kepada pengguna untuk memberikan kritik dan saran yang
konstruktif. Hal ini bertujuan agar pada terbitan mendatang dapat diperbaiki secara
signifikan dan dapat lebih diterima dengan baik di kalangan dunia pendidikan.

Kami berharap kepada peserta didik agar tetap bersemangat, bekerja keras,
tekun, disiplin dalam belajar. Di samping itu juga tetap optimis dalam menyongsong
masa depan. Selamat belajar dan semoga sukses.

Kutai Kartanegara, Oktober 2019

Penulis

Anda mungkin juga menyukai