Anda di halaman 1dari 3

PRWT : Selamat pagi bu, saya waci sofiyanti, perawat yang jaga pagi dari jam

07.00-14.00, nama ibu siapa?


PX : Silvi
PRWT : rumahnya dimana?
PX : di Bandung
PRWT : Baiklah ibuk, tujuan saya kesini adalah untuk menjelaskan prosedur
pemberian obat yang 5 BENAR, nantik kira kira waktunya butuh 10 menit,
bagaimana ibu bersedia?
PX : ya
PRWT : mau disini atau dimana ibuk?
PX : disini saja,
PRWT : Baiklah, sebelum kita mulai, kita berdo’a dulu ya dengan bacaan
basmalah, Bagaimana perasaannya tadi malam, bias tidur nggak?
PX : bias tidur
PRWT : apakah mbak silvie mimpi-mimpi buruk?
PX : tidak
PRWT : yang dirasakan apa sekarang?
PX : sekarang sudah agak tenang
PRWT : Masih inget nggak kemarin sama mbak Linda diajarin apa saja?
PX : diajarin perkenalan sama nulis kegiatan
PRWT : Masih inget nggak kegiatannya apa saja?
PX : mandi, ngaji, makan dan sholat
PWRT : Baik berarti 4 kegiatan, sudah terlaksana semua
PX : sudah
PWRT : Alhamdulillah bagus bgt, oh iya pagi tadi sudah sarapan belum?
PX : sudah
PRWT : alhamdulillah, setelah sarapan pasti minum obat, kemarin obatnya
gimana? Diminum nggak obatnya tadi malam?
PX : nggak, lupa
PRWT : lupa, kenapa nggak diminum?
PX : Lupa
PRWT : oia lupa, kalau nantik jangan lupa lagi ya?
PX : iya
PRWT : Suster kesini itu mau jelasin tentang obat ya, ada 5 benar, masih inget
nggak obatnya ini apa aja?
PX : Tidak tahu
PRWT : Tidak tahu, kemarin sama dr. dibilangin nggak obatnya apa saja?
PX : Dibilangin
PRWT : Ooh dibilangin, ini saya akan menjelaskan, obatnya dpt tiga
1. Warna orange , nama obatnya haloperidol untuk mengontrol emosi, yang
warna kuning ini namanya cpz untuk penenang, dan yang ini namanya
Diazepam tujuan biar tidurnya teratur, untuk minumnya 2x dalam sehari
yaitu pagi dan sore, biar siangnya mbak silvie bias kegiatan. Untuk dosisnya
nantik perawatnya yang ngasik,, tapi langsung diminum jangan dibuang ya.
Ini diminum obatnya ya
PX : Iya
PRWT : sudah diminum obatnya?
PX : Sudah
PRWT : Coba minum obatnya, saya lihat, ooh bagus kalau sudah minum obatmbak
silvie mau melanjutkan kegiatan apa mau istrahat?
PX : Istirahat
PRWT : Istrahat, oh ya karena setelah minum obat mbak silvie ngantuk, kita
pertemuannya sudah selesai ya mbak silvie, misalkan mbak silvie mau curhat atau
mau menyampaikan masalah. Bias manggil perawat yang jaga ya. Kita akhiri
peretmuan ini dengan bacaan hamdalah

Anda mungkin juga menyukai