Anda di halaman 1dari 1

Cara membuat ayam bakar khas Padang

Ayam bakar merupakan masakan yang paling digemari oleh masyarakat Indonesia. Dari
mulai kalangan anak-anak hingga orang dewasa menyukai ayam bakar. Salah satu makanan
ayam bakar yang terkenal adalah ayam bakar khas Padang. Karena ayam bakar ini
mempunyai rasa yang khas. Berikut cara membuat ayam bakar khas Padang.
Bahan :
 ayam
 jeruk nipis
 kayu manis
 cengkih
 garam
 santan
 bumbu halus (bawang merah, bawang putih, jahe, kunyit, garam)
 batang serai
Alat :
 kompor
 wajan
 pisau
 spatula
 mangkuk
Langkah kerja :
 menyalakan kompor dan memanaskan minyak dalam wajan;
 memasukkan bumbu halus dalam wajan dan masak hingga harum;
 memasukkan kayu manis, daun jeruk, dan cengkih;
 mengaduk hingga rata dan tercium aroma bumbu yang harum;
 memasukkan ayam dan santan dan masak ayam hingga santan terserap dengan baik
dan ayam berubah warnanya;
 menambahkan santan kental dan masak hingga kuah mengering;
 mengangkat ayam dan tiriskan;
 memanggang ayam hingga warnanya coklat dan aromanya harum;
 ayam bakar khas Padang siap disajikan dengan sambal yang khas.

Anda mungkin juga menyukai