Anda di halaman 1dari 3

LAPORAN BIOLOGI

Peranan Jamur Dalam Bidang Pangan, Industri, Medis Dan Pengembangan IPTEK

Disusun Oleh :

Rasti Ramadhani

SMAN 1 ANGGABERI

TAHUN PELAJARAN 2023/2024


A. Peran Jamur Dalam Bidang Pangan

• Sumber makanan bagi manusia

Jamur juga bisa digunakan sebagai bahan makanan. Kalau kamu suka makan makanan Asia, kamu bisa
menemukan jamur di dalam sup atau ada juga jamur yang digunakan sebagai bahan dasar membuat
keripik. Jamur-jamur yang biasanya dijadikan sebagai makanan antara lain Auricularia polytricha (jamur
kuping), Volvariella volvacea (jamur merang), dan Pleurotes (jamur tiram).

B. Peran Jamur Dalam Bidang Industri

• Membantu proses fermentasi

Kamu pasti sudah sering mendengar tentang proses fermentasi. Nah, fermentasi adalah proses
mengubah karbohidrat dalam bahan makanan menjadi asam organik dengan menggunakan
mikroorganisme. Dalam industri, keberadaan jamur sangat menentukan keberhasilan produk
fermentasi, lho. Salah satu jenis jamur yang bermanfaat dalam proses fermentasi yaitu Saccharomyces
cerevisiae. Contoh produk hasil fermentasi antara lain yakni bir, roti, tape, tempe, dan lain-lain.

C. Peran Jamur Dalam Bidang Medis

• Sebagai obat

Walaupun ada beberapa jamur yang menyebabkan penyakit, ternyata ada juga jamur yang bisa
dijadikan obat, lho. Salah satunya yaitu Ganoderma lucidum. Jamur ini disebut juga sebagai jamur Ling
Zhi. Jamur ini berkhasiat sebagai obat herbal antidiabetes, antihipertensi, antialergi, antioksidan,
antihepatitis, analgesik, dan anti-HIV. Jamur ini juga bermanfaat sebagai perlindungan terhadap
penyakit yang menyerang liver, ginjal, dan sistem imunitas (kekebalan tubuh).

Selain itu, ada juga jamur Penicillium notatum yang menjadi bahan utama obat antibiotik penisilin.
Obat ini berguna sebagai obat alergi.

D. Peran Jamur Dalam Bidang Pengembangan IPTEK

• Perkembangan cabang-cabang biologi

Perkembangan cabang-cabang biologi tidak terlepas dari perkembangan Ilmu Pengetahuan dan
Teknologi (IPTEK). Mikroorganisme atau mikroba adalah organisme yang berukuran sangat kecil
sehingga untuk mengamatinya diperlukan alat bantuan. Dengan kemajuan IPTEK, mikroorganisme
seperti jamur, bakteri dan virus dapat bermanfaat bagi kehidupan manusia. Bioteknologi merupakan
cabang ilmu biologi yang mempelajari teknologi makhluk hidup dalam skala besar untuk menghasilkan
produk yang berguna bagi manusia. Beberapa manfaat mikroorganisme diantaranya yaitu:

Bakteri, Lactobacillus bulgaricus dan Streptococcus thermophilus bermanfaat untuk pembuatan yoghurt
dari bahan dasar susu.
Virus, bermanfaat dalam vaksin. Vaksin merupakan salah satu hasil bioteknologi, vaksin dapat berisi
virus yang sudah dilemahkan atau komponen antigen dari patogen tersebut, biasanya berupa protein di
permukaan sel atau partikel virus yang dapat dikenali oleh antibodi pada sistem imun.

Jamur/fungi, saccharomyces cerevisiae bermanfaat untuk pembuatan roti dari bahan dasar tepung
gandum.

Alga, bermanfaat dalam pembuatan kosmetik karena mengandung banyak antioksidan.

Anda mungkin juga menyukai