Anda di halaman 1dari 3

Nama : Farid Ardhi Nugroho

Kelas : XI IPS 1
No.absen : 11

SEJARAH PEMINATAN

1.Jelaskan latarbelakang terjadinya perang dunia 2

= Perang Dunia II di kawasan Asia Pasifik dimulai setelah Jepang mengebom pangkalan
militer Amerika Serikat di Pearl Harbor, Hawaii, pada 7 Desember 1941. Jepang merupakan
negara yang menganut ideologi fasisme, yang menganggap bangsanya sebagai keturunan
Dewa Matahari dan memandang bangsa lain lebih rendah dari mereka. Dengan
berpegangan pada ideologi tersebut, Jepang berambisi untuk melakukan ekspansi politik ke
negara-negara lain. Hal itu didukung dengan semangat Hakko Ichiu, yang berarti Delapan
Penjuru Dunia Di Bawah Satu Atap. Yang dimaksud di bawah satu atap adalah di bawah
Kekaisaran Jepang. Hakko Ichiu dikatakan sebagai doktrin bangsa Jepang yang
menganggap bangsa sendiri sebagai ras tertinggi. Dengan begitu, mereka dapat melakukan
opresi dan aneksasi terhadap bangsa lain. Selain itu, Jepang sangat bergantung pada bahan
makanan yang harus dibeli dari luar negeri. Untuk bisa memenuhi kebutuhan itu, maka
Jepang harus bisa menguasai tanah jajahan di Asia Timur dan Tenggara Jepang percaya diri
bisa terlibat dalam Perang Dunia II karena telah memiliki angkatan bersenjata yang kuat
dan besar untuk mendukung ekspansinya ke negara lain. Pada 1940, Jepang resmi
tergabung dalam Blok Poros bersama Jerman dan Italia setelah menyepakati Pakta Tripartit.
Ketiga negara ini memiliki pandangan yang hampir sama, yakni tentang ideologi
superioritas. Jerman dan Italia ingin membangun kerajaan di Eropa Timur, sementara
Jepang di Asia Timur. Dengan Pakta Tripartit, Jepang semakin berani untuk menggapai
ambisinya menguasai Asia Pasifik. Pada 7 Desember 1941, angkatan perang Kekaisaran
Jepang dikirim untuk melakukan serangan dadakan terhadap Pangkalan Angkatan Laut
Amerika Serikat (AS) di Pearl Harbor, Hawaii. Jepang mengirim sekitar 300 pesawat
tempur, baik pesawat pengebom maupun pesawat torpedo ke Pearl Harbor. Serangan itu
dimaksudkan sebagai antisipasi untuk mencegah armada Pasifik AS melakukan tindakan
militer terhadap Kekaisaran Jepang yang hendak merebut koloni bangsa Eropa di kasawan
Asia Tenggara dan sekitarnya. Dalam serangan di Pearl Harbor, Jepang berhasil
menghilangkan nyawa ribuan tentara AS dan menghancurkan puluhan kapal perang serta
ratusan pesawat AS. Hancurnya Peral Harbor menambah percaya diri Jepang dalam
melancarkan ekspansi ke negara-negara di kawasan Asia Tenggara. Serangan mengejutkan
yang dilakukan Jepang membuat Amerika Serikat murka. Pada 8 Desember 1941, Presiden
AS Franklin Delano Roosevelt menyatakan AS resmi terlibat dalam Perang Dunia II dan
menyatakan perang terhadap Jepang. Peristiwa itu menandai dimulainya Perang Dunia II di
kawasan Asia Pasifik.

2.Sebutkan yang terlibat dalam perang dunia 2


= Aliansi sekutu adalah Amerika Serikat, Uni Soviet, Inggris, China, Prancis, Belanda,
Polandia dan Australia. Sedangkan dari negara yang masuk ke aliansi Poros adalah Jerman,
Jepang, Italia, Hongaria, Rumania dan Bulgaria, secara garis besar ada dua front dalam
Perang Dunia II.

3.Jelaskan latar belakang PBB

= Latar belakang terbentuknya PBB didorong oleh Perang Dunia II yang membawa banyak
dampak buruk bagi masyarakat dunia. Dampak tersebut membuat banyak negara
menginginkan perdamaian dan keamanan bersama. Amerika Serikat, Inggris, dan Uni
Soviet kemudian berdiskusi untuk membuat organisasi perdamaian.

Ketiga negara inilah yang menjadi pendiri dari PBB. Wakil dari tiga negara tersebut adalah
Presiden Amerika Serikat Franklin Delano Roosevelt, Perdana Menteri Inggris Winston
Churchill, dan Perdana Menteri Uni Soviet Joseph Stalin.

Mengadopsi tujuan dari LBB, PBB memiliki tujuan utama yaitu menjaga keamanan dan
perdamaian dunia. Kemudian struktur serta fungsi dari organisasi perdamaian dibentuk
untuk menggantikan LBB.

PBB berdiri pada 24 Oktober 1945 di San Francisco, California, Amerika Serikat. Meski
Perang Dunia II sudah berakhir, sayangnya masih banyak negara-negara di Asia dan Afrika
yang terjajah.

Sehingga, untuk menandatangani piagam PBB, terjadi negosiasi yang cukup alot.
Pembentukan ini ditandai dengan piagam PBB yang ditandatangani oleh 50 negara di
dunia.

Jumlah tersebut terdiri dari 9 negara di Eropa, 21 negara di Amerika, 7 negara di Asia
Tengah, 2 negara di Asia Timur, 3 negara di Afrika, Ukraina, Belarusia, dan 5 negara
persemakmuran Inggris.

Dari jumlah awal sebanyak 50 negara, Anggita dari PBB berkembang menjadi sebanyak 193
negara di dunia.

4.Jelaskan dampak perang dunia 2 dalam bidang politik, ekonomi, sosial budaya

= • Bidang Politik : Munculnya negara-negara baru dan berkembangnya paham


Komunisme dan Fasisme.

• Ekonomi : Terjadi krisis ekonomi Malaise pada 1929 yang melanda dunia dan hutang
yang menumpuk akibat biaya perang.

• Bidang Sosial : Terjadi gerakan genosida di Armenia dan timbulnya korban meninggal
sekitar 50 juta jiwa.

5.Sebutkan tujuan dan fungsi PBB

= • Tujuan PBB tertuang dalam piagam PBB 1945. PBB memiliki empat tujuan utama, yaitu:
- Menjaga perdamaian
- Mengembangkan hubungan persahabatan antar bangsa
- Memecahkan persoalan kesejahteraan
- Pusat penyelarasan

• Berdasarkan Piagam PBB 1945, fungsi dari PBB di antaranya adalah:

- Fungsi Proteksi yaitu PBB berusaha memberikan perlindungan kepada seluruh


anggota.
- Fungsi Integerasi yaitu PBB sebagai wadah atau forum untuk membina
persahabatan dan persadaraan bangsa-bangsa.
- Fungsi Sosialisasi yaitu PBB sebagai sarana untuk menyampaikan nilai-nilai dan
norma kepada semua anggota.
- Fungsi Pengendali Konflik yaitu PBB sebagai lembaga internasional diharapkan
dapat mengendalikan konflik-konflik yang muncul dari dari sesama anggota
sehingga tidak sampai menimbulkan ketegangan dan peperangan sesama anggota
PBB.
- Fungsi Kooperatif yaitu PBB sebagai lembaga internasional diharapkan membina
atau mendorong kerjasama disegala bidang antar bangsa didunia.
- Fungsi Negosiasi yaitu PBB diharapkan dapat memfasilitai perundingan-
perundingan antar negara untuk membentuk hukum, baik yang bersifat umum
maupun khusus.
- Fungsi Arbitrase yaitu PBB hendaknya dapat menyelesaikan masalahmasalah
secara hukum yang timbul sesama anggota sehingga tidak menjadi masalah yang
berkepanjangan yang dapat mengganggu perdamaian dunia.

Anda mungkin juga menyukai