Anda di halaman 1dari 8

PROPOSAL KEGIATAN

PEMBINAAN JEJARING RUJUKAN PONEK

RUMAH SAKIT UMUM DAERAH S. K. LERIK


PEMERINTAH KOTA KUPANG
2023
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kehadirat Tuhan YME atas rahmat dan penyertaan-Nya
sehingga kami dapat menyelesaikan proposal kegiatan pembinaan jejaring rujukan
PONEK ini dengan baik dan lancar.
Proposal ini merupakan rencana kegiatari Pembinaan Jejaring Fasilitas
Kesehatan Rujukan di RSUD S. K. Lerik Kota Kupang guna membangun mitra antara
Rumah Sakit dengan 11 Puskesmas di Kota Kupang.
Dengan adanya kegiatan Pembinaan jejaring rujukan PONEK ini diharapkan
dapat mendukung kegiatan pelayanan kegawatdaruratan di RSUD S.K. Lerik.
Kegiatan ini menjadi salah satu upaya meningkatkan pengetahuan dan keterampilan
tenaga kesehatan di Puskesmas jejaring rujukan sehingga tenaga kesehatan yang
berada dijejaring rujukan dapat memberikan pertolongan pertama dan menstabilkan
pasien sebelum pasien dirujuk ke RS S.K Lerik Kota Kupang, sehingga dapat
menurunkan angka morbiditas dan mortalitas ibu dan neonates.
Demikian proposal ini dibuat untuk dapat dipergunakan sebagaimana
mestinya.

Kupang, Februari 2023

Penyusun
PEMBINAAN JEJARING FASILITAS KESEHATAN RUJUKAN
DI RSUD S.K LERIK

I. PENDAHULUAN

Data Kemenkes 2022 menunjukan bahwa Angka Kematian Ibu (AKI masih
tinggi yaitu di kisaran 305 per 100.000 Kelahiran Hidup, belum mencapai target yang
ditentukan Kemenkes yaitu 183 per 100.000 KH di tahun 2024. Adapun penyebab
kematian ibu yaitu pendarahan pasca persalinan, hipertensi/eklamsia, dan infeksi.
Target penurunan kematian Ibu dan anak dilakukan melalui intervensi spesifik yang
dilakukan saat dan sebelum kelahiran.
Kementerian Kesehatan RI menetapkan pemeriksaan ibu hamil atau
antenatal care (ANC) dilakukan minimal sebanyak 6 kali selama 9 bulan sebagai
bentuk komitmen untuk penyediaan layanan esensial bagi Ibu hamil. Tujuan
dilakukan antenatal adalah untuk mendeteksi adanya kelainan dan resiko komplikasi
lebih cepat.
Untuk mendukung aktivitas ini, Kemenkes tengah dalam proses
menyediakan USG di Seluruh Provinsi di Indonesia. Sebelumnya pemeriksaan USG
hanya dapat dilakukan di RS atau Klinik, saat ini ibu hamil sudah dapat melakukan
pemeriksaan di Puskesmas. Pemeriksaan USG ini perlu didukung dengan
penguatan kolaborasi layanan ANC antara bidan, dokter umum dan dokter spesialis
kebidanan serta jejaring PONED dan PONEK.
RSUD S.K Lerik merupakan rumah sakit milik Kota Kupang yang melayani
rujukan dari dalam kota kupang maupun luar kota kupang. RSUD S.K.Lerik
mengambil peran sebagai Rumah Sakit PONEK Pelayanan Obstetri dan Neonatal
Emergensi Komprehensif (PONEK) sebagai upaya pelayanan kesehatan secara
umum dan penanganan kegawatdaruratan maternal dan perinatal secara khusus.
Adapun upaya untuk meningkatkan pelayanan Pelayanan Obstetri dan
Neonatal Emergensi Komprehensif (PONEK) di Rumah Sakit dilakukan melalui
upaya pelatihan tim PONEK Rumah Sakit, pemenuhan peralatan PONEK di
Rumah Sakit, Bimbingan Teknis, Manajemen Pelayanan Keperawatan,
pemberdayaan Puskesmas PONED, penguatan sistem rujukan dan melakukan
pembinaan terhadap puskesmas jejaring rujukan.
Dalam upaya ini SMF Kebidanan RSUD S.K Lerik menyelenggarakan
pembinaan jejaring rujukan melalui Penyegaran materi penanggulangan
kegawatdaruratan maternal dan neonatal sekaligus mempromosikan fasilitas di
RSUD S.K. Lerik sebagai Rumah Sakit Rujukan. Upaya ini melibatkan dokter dan
Bidan dari puskesmas jejaring dalam Kota Kupang. Kegiatan ini dilakukan dengan
cara memberikan sosialisasi di puskesmas – puskesmas jejaring serta menanyakan
video edukasi pelayanan rujukan di RSUD S.K. Lerik.
Diharapkan kegiatan ini menjadi salah satu upaya meningkatkan
pengetahuan dan ketrampilan tenaga kesehatan di Puskesmas jejaring rujukan
dalam menyiapkan dan menstabilkan pasien sebelum di rujuk.

2. TUJUAN :
1. Umum
Untuk meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan tenaga kesehatan
dalam memberikan pelayanan kegawatdauratan maternal dan neonatal
sehingga dapat menurunkan angka kematian ibu dan bayi.

2. Khusus
 Memahami kebijakan Kemenkes dalam menurunkan angka kematian
ibu dan bayi.
 Meningkatkan kemampuan dan ketrampilan bidan dan dokter dalam
mengambil keputusan dan bertindak secara cepat,tepat,aman dalam
memberikan Asuhan kebidanan.
 Meningkatkan kemampuan dalam penerapan asuhan kebidanan.
 Mengenal faktor risiko kegawatdaruratan maternal dan neonatal..
 Mengidentifikasi faktor penyebab. kegawatdaruratan maternal dan
neonatal.
 Mengenal tanda, gejala dan menegakkan diagnosis serta melakukan
managemen kegawatdaruratan awal dan persiapan rujukan ke RS.
3. DASAR HUKUM
PMK No. 1051/Menkes/SK XI/2008 : Pedoman Penyelenggaraan PONEK 24
jam di Rumah Sakit

4. PELAKSANAAN KEGIATAN
Pembinaan Jejaring Fasilitas Kesehatan Rujukan di RSUD S. K. Lerik Kota
Kupang berlangsung selama 1 hari, terdiri dari :
1. Waktu dan Tempat
Adapun waktu dan tempat pelaksanaan pelatihan ini sebagai berikut :
Hari : Jumat
Tanggal : 16 September 2022
Tempat : 11 Puskesmas Jejaring di Kota Kupang

2. Pelatihan Peserta

3. Susunan Acara

NO WAKTU MATER JPL PEMBICARA PIC


I
-
1 08.00-08.30 Registrasi Sie acara
2 08.3 -08.45 Grand Opening Dirut RSUD S.K
Lerik dan Bidang
Mutu RS
3 08.45-09.00 Penyegaran Materi 30 Dr. Kiswa SpOG
kegawatdaruratan menit
maternal dan
neonatal
4 Pemutaran Video
09.00–09.30 Sie ilmiah
5 10.00-10.30 Snack Sie konsumsi
TOTAL JPL

4. Pembiayaan

NO JENIS JUMLAH TOTAL

1. Spanduk 1 buah x @ Rp. 250.000 Rp. 250.000


2. Makan siang 22 org x @ Rp. 35.000 Rp. 770.000
3. snack 22 org x @ Rp. 15.000 Rp. 330.000
4. Goodie bag 22 org x @ 20.000 Rp 440.000
5. Fasilitator 1 org x Rp. 500.000 Rp. 500.000
TOTAL Rp. 2.290.000

5. PENUTUP
Demikian proposal kegiatan Pembinaan Jejaring Rujukan PONEK. Besar
harapan kami kegiatan ini membawa dampak positif. Semoga Rencana Tindak
Lanjut Kegiatan Pembinaan Jejaring Fasilitas Kesehatan Rujukan ini dapat
diterima dan ditindaklanjuti dengan koordinasi berbagai bidang atau unit terkait
demi peningkatan mutu pelayanan asuhan kebidanan yang lebih baik.

Kupang, Februari 2023


Ketua Tim PONEK

Dr.kiswa Angraeny,SpOG
NIP 198004172006042039

Anda mungkin juga menyukai