Anda di halaman 1dari 3

BAB V

PENUTUP

A. Simpulan

Film Lubang Tikus merupakan film bergenre komedi satir yang sarat akan

nilai-nilai pendidikan antikorupsi. Ada lima nilai-nilai pendidikan

antikorupsi dalam film Lubang Tikus yaitu jujur, sederhana, kerja keras,

berani, dan peduli. Sifat jujur menjadi pondasi utama dalam membentengi

diri dari korupsi. Sikap jujur juga bisa dikatakan sebagai wujud presentasi

diri. Jika seseorang mempunyai sikap jujur dan teguh memegangnya maka

orang tersebut dapat dipercaya. Dengan demikian nilai kejujuran merupakan

sikap penting yang dapat menjadi benteng utama dalam menghadapi

korupsi. Setelah nilai kejujuran yang kedua yaitu nilai sederhana

Kesederhanaan merupakan pola hidup yang baik. Dengan sederhana nama

seseorang dapat mensyukuri segala nikmat yang didapatkan. Nilai

kesederhanaan juga dapat menghindarkan diri dari sikap iri, dengki, boros,

dan berlebihan yang membuat diri tidak puas dengan keadaan yang ada

sehingga mungkin bisa terperosok jalan yang salah.

Nilai yang ketiga yaitu bekerja keras. Bekerja keras sangat penting

dilakukan agar agar dapat mencapai target yang diharapkan. Seseorang yang

mempunyai sifat pekerjaan keras tentu berbeda dengan orang yang tidak

bekerja keras. Seseorang yang bekerja keras pasti mempunyai sifat baik

lainnya seperti tekun, berani, berpendirian, tabah, tahan banting, teguh, dan

82
83

pantang menyerah. Nilai selanjutnya yaitu nilai berani. Keberanian amat

perlu dimiliki oleh setiap orang. Seseorang yang memiliki nilai keberanian

pasti tidak akan diam saja melihat kebathilan, ia pasti akan berani melawan

dan mengutarakan pendapatannya. Nilai yang terakhir yaitu nilai peduli.

Kepedulian terhadap sesama memunculkan sifat welas asih dalam diri

seseorang. Sikap kepedulian dapat mencegah seseorang dari perbuatan

serakah dan zalim. Nilai peduli membuat seseorang selalu ingin membantu

orang lain dan tidak mementingkan diri sendiri.

Pendidikan antikorupsi pada dasarnya merupakan materi yang wajib

diikutsertakan dalam semua mata pelajaran. Film Lubang Tikus dapat

dijadikan media pembelajaran di tingkat SMA kelas XII semester ganjil,

pada materi isi dalam karya sastra dan satu non karya sastra. Guru dapat

mengganti buku dengan film. Setelah menyimak film Lubang Tikus

diharapkan peserta didik dapat belajar mengenai nilai pendidikan

antikorupsi dan mengamalkannya dalam kehidupan di sekolah. Dengan

mengamalkan nilai pendidikan antikorupsi nilai pendidikan antikorupsi

seperti jujur, sederhana, kerja keras, berani, dan peduli diharapkan dapat

menghindarkan peserta didik dari jeratan korupsi di masa depan.


84

B. Saran

Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan, saran yang perlu disampaikan

melalui penelitian ini adalah sebagai berikut.

1. Penelitian ini hanya berfokus pada pendidikan antikorupsi khususnya

nilai-nilai pendidikan antikorupsi dalam film Lubang Tikus. Untuk itu

penelitian ini diharapkan dapat dijadikan rujukan pada penelitian

selanjutnya dengan mengaitkan film lain yang memiliki tema korupsi.

2. Luasnya aspek pendidikan antikorupsi memungkinkan penelitian

selanjutnya untuk meneliti dari aspek yang berbeda.

Anda mungkin juga menyukai