Anda di halaman 1dari 20

SOAL – SOAL UJIAN USP

BAHASA INDONESIA KELAS XII

TAHUN AJARAN 2021/2022

1. Cermatilah sistematika surat lamaran kerja berikut!

(1) Salam penutup


(2) Lampiran dan hal
(3) Isi
(4) Salam pembuka
(5) Alamat surat
(6) Tempat dan tanggal pembuatan surat
(7) Alinea pembuka
(8) Tanda tangan dan nama terang
(9) Alinea penutup
Urutan yang tepat sistematika surat lamaran kerja tersebut
adalah… A. 5-3-6-4-8-9-2-1-7
B. 5-1-4-9-6-3-2-8-7
C. 3-4-5-6-8-9-1-7-2
D. 6-2-5-4-7-3-9-1-8
E. 6-5-2-4-7-3-9-1-8

2. Cermatilah ilustrasi berikut!

Apabila seseorang ingin melamar pekerjaan di sebuah perusahaan dan berkas


yang disertakan sebanyak lima lembar, penulisan lampiran yang tepat adalah….
A. Lamp. : 5 lembar
B. Lampiran : lima (5) lembar
C. Lampiran : 5 lembar
D. Lamp. : lima lembar
E. Lampiran : lima lembar
3. Penulisan bagian penutup surat lamaran pekerjaan yang sesuai dengan aturan baku persuratan resmi
adalah….

A. Atas terkabulnya permohonan ini,saya ucapkan terima kasih.

B. Atas kebijaksanaan Bapak saya menyampaikan terima kasih

C. Atas perhatian Bapak/Ibu, saya menyampaikankan terima kasih.

D. Atas perhatiannya,kami mengucapkan banyak-banyak terima kasih

E. Atas perhatiannya,saya menyampaikan terima kasih


4. Cermati paragraf berikut !

Alunan nada yang membentuk harmonisasi lagu menggema di halaman kampus Universitas
Padjadjaran Jalan. Dipati Ukur Bandung, Senin (27/8) siang. Lebih dari sepuluh ribu pasang
tangan memainkan alat musik tradisional angklung dan memanjakan ribuan pasang telinga yang
mendengarnya. Ribuan mahasiswa baru dan "civitas academica” Unpad memainkan alat musik
tradisional angklung. Mereka begitu kompak. Permainan mereka begitu memukau para
penonton. Acara yang merupakan rangkaian acara Dies Natalis ke-50 Unpad itu membuat
Menteri Kebudayaan dan Pariwisata Jero Wacik itu ikut terpukau.

Paragraf tersebut merupakan contoh laporan hasil observasi karena ...

A. Tidak berdasarkan imajinasi atau khayalan penulisnya.

B. Menggambarkan suatu kejadian yang sangat berkesan.

C. Mengungkapkan pendapat penulisnya untuk suatu benda.

D. Menceritakan suatu kegiatan yang terjadi di lingkungannya.

E. Mengemukakan fakta-fakta yang diperoleh melalui pengamatan

5. Cermati paragraf berikut!

Rombongan ini terbagi menjadi beberapa kelompok. Paling depan, deretan siswi-siswi imut.
Mereka asyik memainkan mayoret, melakukan koreografi menggunakan benderanya masing
masing. Kelompok mayoret ini diikuti dengan marching band, disusul dengan sejumlah pelajar
yang menempeli tubuh mereka dengan papan yang bertuliskan hak-hak yang patut dituntut
remaja. Rombongan diakhiri dengan sekelompok pelajar yang berbaris di dalam "selimut"
berbentuk spanduk yang diisi petisi berupa tanda tangan pelajar dari sejumlah sekolah di
Bandung Dalam struktur teks laporan observasi paragraf tersebut tergolong ke bagian ….

A. tesis

B. abstrak

C. definisi umum

D. deskripsi manfaat

E. deskripsi per bagian

6. Bacalah teks anekdot berikut dengan seksama!


Seorang dosen Fakultas Hukum sedang memberi kuliah Hukum Pidana. Saat tiba sesi tanya
jawab si Lia bertanya pada dosen, ”Apa kepanjangan dari KUHP,Pak?” Lalu dosen tidak
menjawab sendiri, tetapi dilemparkannya pada si Ahmad. “Saudara Ahmad, coba bantu saya
untuk menjawab pertanyaan saudara Lia!” pinta beliau. Dengan tegas si Ahmad menjawab,
“Kasih Uang Habis Perkara, Pak!” tegasnya. Mahasiswa lain tentu tertawa, sedang pak dosen
geleng-geleng kepala, seraya menambahkan pertanyaan pada si Ahmad, “Saudara Ahmad,
darimana Saudara tahu jawaban itu?” Dasar si Ahmad, pertanyaan tersebut dijawabnya pula
dengan tegas, “Peribahasa Inggris mengatakan ‘Pengalaman adalah guru yang terbaik’ begitu,
Pak!” Seisi kelas tertawa. Lalu tawa mereda dan kelas kembali tenang.

Kelucuan teks anekdot terdapat pada bagian...

A. Saat Ahmad memplesetkan KUHP menjadi Kasih Uang Habis Perkara

B. Dosen sedang memberi kuliah hukum pidana

C. Sesi tanya jawab antara mahasiswa dan dosen

D. Para mahasiswa tertawa mendengar jawaban Ahmad

E. Para mahasiswa menertawakan keluguan Ahmad menjawa pertanyaan dosen.

7. Perhatikan penggalan teks cerita sejarah berikut!


Pada suatu hari saat memancing Toba mendapati kail pancingnya menangkap ikan yang
besar. Namun Toba terkejut saat mendapati ikan besar tersebut berubah menjadi seorang
wanita cantik.
Penggalan tersebut merupakan bagian:

A. Pengenalan situasi
B. Pengungkapan peristiwa
C. Konflik
D. Puncak konflik
E. Penyelesaian.
8. Perhatikan kutipan berikut ini!

Di antara para Ibu Ratu yang terpukul hatinya, hanya Ibu Ratu Rajapatni Biksuni Gayatri yang
bisa berpikir sangat tenang.

Makna kias kata terpukul hatinya adalah….

A. Sandaran B. Diam C. Sangat sedih D. Lelah E. Sakit

9. Perhatikan cuplikan berikut!

Prajurit – prajurit yang telah diperintahkan membersihkan gedung bekas asrama telah
menyelesaikan tugasnya.
Kaidah kebahasaan yang tepat adalah…

A. Urutan waktu

B. Bermakna lampau

C. Kalimat tidak langsung

D. Kata kerja material

E. Kata kerja mental

10. Bacalah teks anekdot berikut dengan seksama!

Seorang dosen Fakultas Hukum sedang memberi kuliah Hukum Pidana. Saat tiba sesi tanya
jawab si Lia bertanya pada dosen, ”Apa kepanjangan dari KUHP,Pak?” Lalu dosen tidak
menjawab sendiri, tetapi dilemparkannya pada si Ahmad. “Saudara Ahmad, coba bantu saya
untuk menjawab pertanyaan saudara Lia!” pinta beliau. Dengan tegas si Ahmad menjawab,
“Kasih Uang Habis Perkara, Pak!” tegasnya. Mahasiswa lain tentu tertawa, sedang pak dosen
geleng-geleng kepala, seraya menambahkan pertanyaan pada si Ahmad, “Saudara Ahmad,
darimana Saudara tahu jawaban itu?” Dasar si Ahmad, pertanyaan tersebut dijawabnya pula
dengan tegas, “Peribahasa Inggris mengatakan ‘Pengalaman adalah guru yang terbaik’ begitu,
Pak!” Seisi kelas tertawa. Lalu tawa mereda dan kelas kembali tenang.

Makna tersirat pada teks anekdot tersebut adalah...

A. Menjelaskan kepanjangan KUHP sebenarnya adalah Kitab Undang Hukum Pidana

B. Mengkritik bapak dosen yang sedang memberikan kuliah hukum pidana

C. Menyindir kepada oknum penegak hukum yang mau disuap

D. Peribahasa Inggris mengatakan pengalaman adalah guru terbaik

E. Menyindir Lia yang bertanya kepanjangan KUHP

11. Sebagian terbesar pengantar sumbangan, pria, wanita, tua dan muda menolak disuruh pulang.
Mereka bermaksud menyumangkan tenaga juga. Maka jadilah dapur raksasa pada malam itu juga.
Menyusul kemudian datang bondongan gerobak mengantarkan kayu bakar dan minyak – minyakan. Dan
api pun menyala dalam berpuluh tungku.

Nilai – nilai dalam novel sejarah tersebut adalah….

A. Moral B. Budaya C. Agama D. Sosial E. Estetis

12. Bacalah penggalan teks sejarah dengan cermat!


Dyah Menurberbalik dengan memejamkan mata. Dyah Menur Hardiningsih yang
menggendong anaknya dan Pradhabasu yang juga menggendong anaknya, berjalan makin jauh
dan makin jauh ke arah surya di langit barat. Dan sang waktu sebagaimana kodratnya akan
mengantarkan ke nama pun mereka melangkah. Sang waktu pula yang menggilas semua
peristiwa menjadi masa lalu
Sudut pandang novel sejarah di atas adalah….
A. Pertama

B. pertama dan kedua

C. Kedua dan ketiga

D. Ketiga

E. Kedua

13. Teks negosiasi berikut yang termasuk bagian persetujuan adalah ....

A. Penjual : Baiklah, bagaimana kalau Rp.190.000,00?

Pembeli : Itu masih mahal bu, saya kan sering beli sepatu disini .Bagaimana kalau
Rp.150.000,00 saja bu?

B. Penjual : Itu sih terlalu murah ibu, naikkan sedikitlah bu.

Pembeli : Kalau Rp.175.000,00 bagaimana?

C. Penjual : Ya sudah bu Rp.175.000,00. Mau beli apa lagi bu?

Pembeli : Sudah itu saja bu.

D. Penjual : Ada yang bisa saya bantu bu?

Pembeli : Saya mau mencari sepatu ukuran 40 bu.

E. Penjual : Selamat pagi pak!

Pembeli : Selamat pagi! Saya mau mencari sepatu ukuran 39

14. Cermati teks berikut!

Bu Dike : Ada patung Garuda Wisnu Kencana yang terbuat dari kayu?

Pak Koko : Ya, ada. Yang besar atau yang kecil?

Bu Dike : Yang ukuran kecil saja, Pak.

Dialog tersebut termasuk ke dalam struktur isi negosiasi bagian....


A. Permintaan

B. Penawaran

C. Pemenuhan

D. Orientasi

E. Penutup

15. Dalam kegiatan debat, moderator layaknya seorang wasit dalam pertandingan. Untuk itu,
moderator yang dipilih harus....

A. bersikap baik dalam menjalankan tugas

B. memihak salah satu peserta untuk menang

C. tidak mau peduli terhadap jalannya debat

D. membuat suasana memanas antar dua kelompok

E. netral atau tidak memihak salah satu peserta debat

16. Kegiatan adu argumentasi dalam memutuskan masalah dan perbedaan, yang dilakukan dua
pihak atau lebih, baik secara perorangan maupun kelompok.

Pernyataan tersebut merupakan pengertian dari....

A. debat

B. argument

C. diskusi

D. seminar

E. simposium

17. Perhatikan kutipan puisi berikut!

Di dinding-dinding rumahku

Kelelawar-kelelawar terdiam

Begitu tenang

Seperti tengah sembahyang

Khusyuk telungkup Di balik sayup terkatup


Barangkali mensyukuri hidup

Majas yang terdapat dalam larik keempat puisi tersebut adalah . . .

A. Personifikasi B. Hiperbola C. Repetisi D. Asosiasi E.


Metonimia

18. Bacalah puisi berikut!

Bebukitan membentukmu

Gunung kapur nyata

Pada kemarau kau lara

Ada yang lupa

Kau adalah surga yang tersembunyi.

Kata lara dalam kutipan puisi tersebut melambangkan . . .

A. Kekeringan

B. Kemiskinan

C. Kesengsaraan

D. Kesepian

E. Kekhawatiran

19. Bacalah kutipan teks editorial berikut!

Apa yang diharapkan warga dari sebuah sistem pendidikan ? Bagi orang awam sekalipun
pasti tahu bahwa yang dibutuhkan adalah setidaknya kurikulum yang baik, pengajar yang
enak, fasilitas memadai, dan biaya murah jika bisa. Lalu selebihnya mungkin adalah
lingkungan yang kondusif, daya saing yang tinggi, serta segala aspek lain yang ada di luar
ruang sekolah.
Masalah yang disoroti dalam paragraf tersebut adalah....
A. Sistem pendidikan yang baik.
B. Biaya pendidikan yang mahal.
C. Mutu pendidikan yang merosot.
D. Fungsi pendidikan di masyarakat.
E. Masalah pendidikan di Indonesia

20. Perhatikan pernyataan berikut!

(1)Bukan cuma pemerintah yang perlu berpikir tentang masalah pendidikan.


(2) Masyarakat pun diharapkan berperan serta.
(3) Karena, pendidikan adalah tanggung jawab kita semua.
(4) Peningkatan kecerdasan bangsa merupakan cita-cita bangsa.
(5) Hal ini jelas terdapat dalam undang-undang negara kita
Kalimat yang menggunakan kata tidak baku adalah kalimat nomor ...
A. (1) B. (2)
C.(3) D.(4)
E. (5)

21. Bacalah kutipan teks editorial berikut!


Beberapa waktu yang lalu banjir besar melanda Jakarta. Ribuan rumah tenggelam. Kerugian
mencapai 39,5 milyar rupiah dan menelan korban 10 orang meninggal. Seorang penduduk di
luar Jakarta menyurati redaksi sebuah surat kabar. Surat tersebut berisi pernyataan terhadap
kondisi Jakarta. Menurutnya, Jakarta ternyata tidak seperti kota Metropolitan yang selama ini
terlihat megah dalam sinetron.
Orang Jakarta mengatakan bahwa banjir yang melanda Jakarta kiriman dari Bogor , orang
Bogor membantahnya. Mereka mengatakan bahwa yang membuat kerusakan adalah orang
Jakarta sendiri dengan menggusur petani dan membuat vila dan hotel di puncak.

Opini pada teks editorial tersebut terdapat pada kalimat ….

A. Sepuluh orang meninggal dalam banjir tersebut.

B. Seorang penduduk di luar Jakarta menyurati redaksi sebuah kabar.

C. Orang Jakarta mengatakan bahwa banjir kali ini merupakan kiriman dari Bogor.

D. Kerugian mencapai 39,5 milyar rupiah dan sepuluh orang meninggal.

E. Beberapa waktu yang lalu banjir besar melanda Jakarta

22. Cermati kutipan puisi berikut!

Surat kepada Bunda : tentang Calon menantunya . . . .

Mamma,

Burung dara jantan yang nakal

Yang sejak dulu kau piara

Kini terbang telah menemu jodohnya

Ia telah meninggalkan [ . . . ] yang kau buatkan


Dan tiada akan pulang

Buat selama-lamanya. . . . .

Kata kias yang tepat untuk melengkapi puisi tersebut adalah . . .

A. Pagar B. Kandang C. Pohon D. Kebun E. Ruang

23. Bacalah teks editorial berikut!


Menambah jumlah negara sahabat yang diberi fasilitas bebas visa memang sangat menarik
dan menguntungkan karena dengan kebijakan ini, diharapkan jumlah wisatawan
mancanegara yang berplesiran ke Indonesia semakin meningkat. Akan tetapi, tanpa diikuti
oleh peningkatan industri wisata, jangan harap peningkatan jumlah wisatawan akan
terwujud. Salah satu cara meningkatkan industri pariwisata adalah dengan perbaikan
infrastruktur.
Jumlah konjungsi yang digunakan pada teks tersebut adalah ….
A .5 C. 3
B. 4 D. 2
E. 1
24. Kalimat yang berupa opini adalah ....

A. Air sumber kehidupan. Hemat air selamatkan dunia dari kekeringan.


B. Tahun 1293 Raden Wijaya mendirikan Kerajaan Majapahit sebagai kerjaan
Hindu di Jawa Timur.
C. Selanjutnya, masukkan dua buah telur ke dalam adonan tepung terigu lalu
kocok kembali hingga tercampur rata.
D. Seharusnya pihak sekolah membuat peraturan yang lebih tegas agar siswa-
siswa merasa kapok membolos.
E. Sabtu, 22 Agustus 2015, Presiden Joko Widodo mencabut aturan kewajiban
menggunakan bahasa Indonesia bagi tenaga kerja asing di Indonesia.
25. Perhatikan opini berikut!
Membiarkan anak bereksplorasi dengan dunianya akan membuat anak semakin cerdas dan
terbuka terhadap orang tua. Mereka akan merasa bebas tanpa ada perasaan terkekang atau
tertekan. Orang tua pun akan mudah menemukan bakat yang dimiliki anak sehingga akan
mudah pula menyalurkan bakat tersebut. Anak pun akan bangga karena bakat mereka
difasilitasi dan mereka dapat berprestasi lewat bakat yang ditemukan sejak dini. Oleh
karena itu, bebaskanlah anak dalam berkreasi agar pikiran mereka senantiasa berkembang.
Pihak yang dituju pada opini di atas adalah ....
A. pemerintah
B. anak-anak
C. orang tua
D. pengasuh
E. pengajar
26. Cermati teks biografi berikut!

Mohammad Natsir merupakan salah satu tokoh Indonesia yang berpenampilan paling sederhana
sepanjang masa.Hal ini dikarenakan Natsir dikenal sebagai menteri yang "tidak memiliki baju
bagus, jasnya bertambal.Dia dikenang sebagai menteri yang tak punya rumah dan menolak untuk
diberi mobil mewah."Mohammad Natsir diangkat sebagai perdana menteri oleh Presiden
Soekarno pada tanggal 17 Agustus 1950.Natsir juga diketahui menguasai banyak bahasa
asing.Contohnya seperti bahasa Inggris, Belanda, Prancis, Jerman, dan Arab.

Keistiweaan tokoh biografi tersebut adalah…

A. Beliau menguasai banyak bahasa asing

B. Beliau diangkat sebagai perdana menteri oleh Presiden Soekarno

C. Beliau merupakan tokoh Indonesia yang paling sederhana sepanjang masa

D. Menteri yang tidak memiliki rumah dan menolak menolak diberi mobil mewah

E. Karyanya banyak membahas tentang pemikiran islam , budaya, dan politik.

27. Cermati teks biografi berikut!

Mohammad Natsir merupakan salah satu tokoh Indonesia yang berpenampilan paling sederhana
sepanjang masa.Hal ini dikarenakan Natsir dikenal sebagai menteri yang "tidak memiliki baju
bagus, jasnya bertambal.Dia dikenang sebagai menteri yang tak punya rumah dan menolak untuk
diberi mobil mewah."Mohammad Natsir diangkat sebagai perdana menteri oleh Presiden
Soekarno pada tanggal 17 Agustus 1950.Natsir juga diketahui menguasai banyak bahasa
asing.Contohnya seperti bahasa Inggris, Belanda, Prancis, Jerman, dan Arab.

Sikap teladan pada tokoh biografi tersebut yang dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari
adalah….

A. Berpenampilan sederhana, walaupun pangkat dan jabatan tinggi.

B. Tetap berkarya, walaupun hidup penuh kesibukan

C. Menjadi perdana menteri Indonesia pada tahun 1950

D. Menolak ketika diberi sesuatu walaupun hidupnya kekurangan

E. Berbagai bahasa asing dikuasainya seperti bahasa Perancis, Belanda, Arab.

28. Bacalah kutipan teks eksplanasi berkut!

Membuang sampah seenaknya ke sungai sepertinya sudah menjadi kebiasaan atau bahkan
tradisi turun temurun bagi warga Jakarta. Padahal kebiasaan buruk tersebut sangat besar
dampaknya pada lingkungan, terutama bagi sungai yang mengalir diarea jakarta. Karena hal ini
dapat menimbulkan aliran sungai tersumbat oleh sampah dan akhirnya akan menimbulkan banjir.
Sehingga banjir terjadi disebabkan oleh tumpukan sampah yang menyumbat aliran sungai.

Gagasan utama paragraf di atas adalah…

A. Kebiasaan atau bahkan tradisi turun temurun bagi warga Jakarta

B. Membuang sampah di sungai sangat besar dampaknya pada lingkungan.

C. Banjir terjadi disebabkan oleh tumpukan sampah yang menyumbat aliran sungai.

D. Sungai yang mengalir diarea Jakarta.

E. Aliran sungai tersumbat oleh sampah

29. Bacalah kutipan teks eksplanasi berkut!

Gerhana bulan merupakan salah satu fenomena alam yang sering kita jumpai. Peristiwa alam ini
terjadi apabila bulan beroposisi dengan matahari. Namun, oposisi bulan dengan matahari tidak
akan selamanya menghasilkan peristiwa gerhana bulan. Mengapa? Sebab kemiringan bidang
orbit bulan terhadap bidang ekliptika sebesar 5°. Akan ada saat dimana terjadi perpotongan
bidang orbit bulan dengan bidang ekliptika, yang kemudian akan menyebabkan munculnya dua
titik yang juga dikenal dengan istilah node.

Fakta yang terdapat dalam teks eksplanasi di atas adalah mengenai….

A. Fenomena alam

B. Terjadinya gerhana bulan

C. Oposisi bulan dan matahari

D. Gerhana matahari

E. Kemiringan bidang orbit.

30. Menjelaskan setiap urutan itu ke dalam detail-detail yang tegas sehingga pembaca dapat
melihat seluruh proses kejadian dengan jelas.

Pernyataan di atas merupakan salah satu langkah-langkah urutan kejadian teks eksplanasi dengan
pola pengembangan….

A. Kronologi B. Sebab akibat C. Proses D. Penjelasan E. Deskripsi

31. Perhatikan ulasan buku nonfiksi berikut!


Buku bersampul hijau dan kuning ini berisi 196 halaman dan terdapat 8 bab, 4
bab pada pembahasan pertama, 4 bab lainnya pada pembahasan kedua. Pada
pembahasan pertama yaitu kegiatan bersama, Bab I tertulis pada halaman 1, Bab
II terdapat pada halaman 25, Bab III (Keperluan Hidup) tertuang dalam halamn
47, Bab IV berisi “Melejitkan potensi diri” tertulis pada halaman 73, Pada
pembahasan yang kedua yaitu Bab V pada halaman 103 membahas menghargai
kreativitas, Bab VI membahas tentang “Budaya Daerah” Bab ini tertulis pada
halaman 125, Bab VII membahas tentang “Menguasai ILmu Pengetahuan” Bab
VIII membahas tentang “Kegiatan Berkesan”. Pada akhir buku ini terdapat
Epilog ditulis pada sampul belakang.
Kutipan tersebut memaparkan tentang ….
A. identitas buku
B.ikhtisar isi buku
C. kelebihan dan kekurangan buku
D.kesimpulan
E. judul buku
32. Jenis ceramah yang bertujuan untuk membujuk atau memengaruhi orang lain agar mau
menerima ajakan yang disarankan secara sukarela adalah ceramah .…

A. informatif B. persuasive C. rekreatif D. komunikatif E. edukatif

33 .Bacalah penggalan cerpen berikut!


Tatkala aku masuk sekolah Mulo, demikian fasih lidahku dalam bahasa Belanda
sehingga orang yanga hanya mendengarkanku berbicara dan tidak melihat aku,
mengira aku anak Belanda. Aku pun bertambah lama bertambah percaya pula
bahwa aku anak Belanda, sungguh hari-hari ini semakin ditebalkan pula oleh
tingkah laku orang tuaku yang berupaya sepenuh daya menyesuaikan diri dengan
langgam lenggok orang Belanda.
Watak tokoh “aku” dalam penggalan cerita tersebut adalah . . . .

A. percaya diri
B. adaptif
C. sombong
D. rajin berusaha
E. mudah dipengaruhi
34. Cermatilah kutipan cerpen berikut ini!
Tardi kembali diam. Ia benar-benar merasa bingung dengan permintaan istrinya
yang dianggap tidak masuk akal, aneh, janggal. Betapa tidak, di saat orang susah
mendapatkan pekerjaan, Asfina justru ingin berhenti kerja. “Apa karena
pendapatan kamu tidak sesuai dengan yang kita harapkan?” Tardi kembali
melontarkan pertanyaan, setelah cukup lama ia menunggu reaksi dari istrinya.
Namun, Asfina tetap bergeming. Pertanyaan ini dilontarkan Tardi, lantaran
istrinya pernah melontarkan kekecewaannya dengan besarnya gaji yang ia terima
setiap bulan. Memang, gaji yang diterima Asfina setiap bulan nyaris pas-
pasan.“Jika dihitung- hitung saya ini jadi seperti orang kerja bakti, Mas,” kata
Asfina. “Kalau memang begitu, ya lebih baik kamu tidak usah kerja saja, Dik,”
komentar Tardi setelah berkali-kali istrinya melontarkan kalimat yang sama,
ketika itu. “Ya, bukan tidak ada hasilnya, Mas,” ujar Asfina. “Tadi kamu bilang
kerja bakti. Lalu kenapa. ” “Maksud saya bukan
itu hasilnya.” “Lantas?” “Saya merasa senang apabila ada murid yang
berprestasi. Bangga bila apa yang saya ajarkan dapat bermanfaat bagi mereka.
Jadi, bukan materi yang saya peroleh, Mas. Melainkan kepuasan batin.”
Keterkaitan peristiwa dalam kutipan cerpen tersebut dengan kehidupan sehari-
hari adalah....
A. Suami bingung dengan istri yang bekerja.
B. Istri kecewa dengan besaran gaji setiap bulan.
C. Suami melarang istri bekerja.
D. Guru senang bila muridnya berprestasi.
E. Suami peduli dengan istrinya yang ingin bekerja.

35. Bacalah kutipan cerita berikut!

Anita merasa malu dan kurang percaya diri kalau berkumpul dengan teman-
temannya. Tubuhnya kecil dan mengeluarkan bau tak sedap. Teman-temannya
sering meledek dan menggodanya. Anita ingin penampilannya berubah. Dia
ingin buktikan kepada teman-temannya bahwa ia bisa tampil bersih dan tidak
kalah besar. Anita pun bangun pagi dan rajin membersihkan diri. Ia tidak malas
lagi mencari makan. Berkat ejekan teman-temannya, dirinya membuang jauh-
jauh sifat malasnya.
Nilai moral pada kutipan cerita tersebut adalah….
A.Dalam pergaulan harus memusnahkan sikap berkuasa

B.Dengan teman harus saling menggoda dan meledek

C. Berusaha menjadi lebih baik agar percaya diri

D. Kurang percaya diri hal biasa dalam pergaulan

E. Banyaklah makan dan sering-seringlah mandi

36. Perhatian identitas buku berikut!


Judul buku : Kebudayaan Mentalis dan Pembangunan

Pengarang : Koentjaraningrat

Penerbit : Gramedia

Tempat terbit : Jakarta

Tahun Terbit : 2019

Penulisan daftar pustaka yang tepat sesuai dengan identitas buku tersebut adalah . . .

A. Koentjaraningrat, Kebudayaan Mentalitas dan Pembangunan. Jakarta: Gramedia. 2019 B.


Koentjaraningrat. 2019. Kebudayaan Mentalitas dan Pembangunan. Jakarta: Gramedia. C.
Koentjaraningrat. Kebudayaan Mentalitas dan Pembangunan. Jakarta: Gramedia. 2019 D.
Koentjaraningrat, 2019. Kebudayaan Mentalitas dan Pembangunan. Jakarta: Gramedia E.
Koentjaraningrat. 2019. Kebudayaan Mentalitas dan Pembangunan. Gramedia, Jakarta.

37. Cermati kutipan teks berikut!

Hadirin yang saya hormati, dalam kesempatan ini saya akan membahas “Perlunya
Keseimbangan antara Kebutuhan Jasmani dan Rohani.” (1) Manusia terdiri atas jasmani dan
rohani. (2) Jika keduanya terpisah, seseorang tidak dapat dikatakan hidup. (3) Baik jasmani
maupun rohani keduanya membutuhkan makanan dan keduanya akan merasakan sakit dan sehat.
(4) Makanan jasmani hendaknya sesuai dengan sifat jasmani itu sendiri, yaitu bersifat fisik atau
materi, sedangkan makanan rohani, yaitu spiritual atau mental. (5) Oleh karena itu, perlu adanya
keseimbangan antara kebutuhan jasmani dan rohani.

Isu atau pengenalan masalah dalam kutipan tersebut dinyatakan dalam kalimat nomor ….

A. (1) B. (2) C. (3) D. (4) E. (5)

38. Menentukan sistematika penulisan proposal.

Contoh:

(1) Tujuan

(2) Jenis Kegiatan

(3) Latar belakang

(4) Landasan Kegiatan

(5) Penutup
(6) Anggaran Biaya

Sistematika penulisan proposal kegiatan yang tepat ditandai dengan nomor…..

A. (1), (3), (2), (4), (6), dan (5)

B. (1), (3), (4), (2), (6), dan (5)

C. (3), (1), (4), (2), (6), dan (5)

D. (4), (2), (1), (6), (3), dan (5)

E. (4), (3), (2), (1), (6), dan (5)

39. Bacalah kutipan teks berikut.

Ahmad Tohari memang pandai membawa pembacanya ke alam imajinasi. Hal itu tidak terlepas
dari pilihan kata yang digunakan. Kata-kata yang digunakan tidak berat untuk dipahami
pembaca.

Masalah yang disoroti peresensi diatas adalah bagian dari . . .

A. Sinopsis buku

B. Kelemahan buku

C. Keunggulan buku

D. Pemaparan tokoh

E. Keuntungan membaca buk

40. Kalimat resensi yang mengungkapkan keunggulan buku adalah . . .


A. Karakter tokoh tidak tergambar dengan cepat dan perlu membacanya berulang ulang
B. Alur cerita dalam buku tersebut biasa-biasa saja, tidak ada yang baru atau unik
C. Pengarang menambahkan informasi-informasi yang tidak berhubungn dengan cerita
D. Cerita diungkapkan seperti lazimnya cerita yang lain sehingga terkesan biasa saja
E. Cerita cukup menarik, dapat diterima akal sehat, dan tidak membosankan untuk dibaca.

41. Bacalah teks berikut!

Hadirin yang saya hormati. Assalamualaikum Wr. Wb., Puji dan syukur kita panjakatkan ke
hadirat Tuhan Yang Maha Kuasa karena berkat dan rahmat-Nya, kita dapat berkumpul di tempat
ini dalam rangka memperingati hari Sumpah Pemuda. Ikrar dari berbagai perkumpulan pemuda
pada 28 Oktober 1928 adalah bertanah air satu, tanah air Indonesia; berbangsa satu, bangsa
Indonesia, dan menjunjung bahasa persatuan yaitu bahasa Indonesia. Perlu kita renungkan
kembali baik-baik mengenai makna Sumpah Pemuda.
Topik pidato tersebut adalah ….

A. Peringatan Sumpah Pemuda.

B. Mengenang ikrar para pemuda tahun masa lampau.

C. Merenungkan ikrar Sumpah Pemuda.

D. Pernyataan ikrar pemuda terjadi pada tahun 1928.

E. Bertanah air satu, berbangsa satu, dan berbahasa satu.

42. Bacalah isi puisi berikut dengan saksama!


Karangan Bunga
Tiga anak kecil
Dalam langkah malu-malu
Datang ke Salemba
Sore itu
"Ini dari kami bertiga
Pita hitam dalam karangan bunga
Sebab kami ikut berduka
Bagi kakak yang ditembak mati siang tadi."

Amanat dari puisi tersebut adalah . . .


A. Perjuangan sekelompok anak kecil yang turut berduka.
B. Segeralah ke Salemba untuk menuntut keadilan.
.C. Berjuanglah untuk mempertahankan golongan tertentu.
D. Segala perjuangan bila tidak dilandasi dengan keimanan akan terkalahkan.
E. Hendaklah kita menghargai pengorbanan orang yang membela kebenaran

43. Cermati kutipan berikut berikut!

(1)Hadirin yang berbahagia (2) Seperti kita ketahui, Pantai Senggigi sebagai aset daerah
memiliki ciri khas tersendiri, yaitu teluknya yang indah. (3) Pantai ini juga airnya bening dan
pasirnya putih serta dikelilingi pegunungan dengan bukit yang menghijau. (4) Keanekaragaman
terumbu karang di wilayah perairan ini termasuk jenis yang langka di dunia, khususnya terumbu
karang biru biru (blue coral). (5) Oleh sebab itu, aset yang tidak ternilai harganya kita jaga dan
dan lestarikan agar dapat diwariskan kepada generasi mendatang.

Kutipan ceramah tersebut menjelaskan ….

A. Pelestarian dan mengembangkan Pantai Senggigi.

B. Pantai Senggigi, objek wisata pantai di Pulau Lombok.

C. Pantai Senggigi merupakan aset wisata Pulau Lombok.


D. Keanekaragaman terumbu karang di wilayah perairan Pantai Senggigi.

E. Prospek pengembangan objek wisata Pantai Senggigi di Pulau Lombok

44. Akhir-akhir ini banyak terjadi penyalahgunaan penggunaan media informasi, yang
seharusnya untuk menyampaikan informasi justru digunakan untuk menhina atau mencemarkan
nama baik orang lain. Pernyataan di atas merupakan penggalan unsur proposal bagian…

A. Judul

B. Daftar Isi

C. Latar Belakang

D. Kajian Pustaka

E. Simpulan

45. Pengertian Air bersih Air bersih adalah salah satu jenis sumberdaya berbasis air yang
bermutu baik dan biasa dimanfaatkan oleh manusia untuk dikonsumsi atau dalam melakukan
aktivitas mereka sehari-hari dan memenuhi persyaratan untuk pengairan sawah, untuk treatment
air minum dan untuk treatmen air sanitasi. Persyaratan disini ditinjau dari persyaratan kandungan
kimia, fisika dan biologis.

Penggalan proposal di atas merupakan isi proposal bagian…

A. Latar belakang

B. Rumusan masalah

C. Landasan teori

D. Simpulan

E. Saran

46. Kalimat untuk kata pengantar yang tepat dalam sebuah karya ilmiah adalah . . .

A. Segala puji dan syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, yang telah melimpahkan rahmat-Nya.
Berkat karunia-Nya, penulis dapat menyelesaikan karya tulis ilmiah ini.

B. Dengan memanjatkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, maka selesailah karya tulis
ilmiah ini.

C. Dengan memanjatkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, tugas menulis karya ilmiah
ini selesai.
D. Penulis bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa karena tugas penulisan karya ilmiah ini
telah selesai.

E. Penulis memanjatkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa sehingga penulisan karya
ilmiah ini selesai.

47. Siapa yang tidak ingin bekerja? Orang tua membiayai anaknya sekolah sampai tingkat
tinggi, bahkan kalau mampu, hingga bertitel profesor doktor. Tujuannya agar dapat bekerja
dan mencari nafkah. Akan tetapi, jika si anak sekolahnya gagal, orang tua pasti marah dan
kecewa. Bukankah orang tua rela membiayai pendidikan agar anaknya hidup bahagia?

Hal yang diungkapkan dalam kutipan esai tersebut adalah....


A. agar mudah mendapat pekerjaan.
B. Orang tua pasti marah dan kecewa jika anaknya gagal sekolah.
C. Setiap orang tua pasti ingin anaknya bersekolah dan bertitel.
D. Orang tua rela membiayai pendidikan anaknya agar mencapai gelar yang tinggi.
E. Salah satu upaya untuk mencapai kebahagiaan dengan bersekolah dan bekerja.

48. Pemerintah akan tetap konsekuen menyesuaikan harga bahan bakar minyak Bila harga
BBM di tingkat internasional menurun, pemerintah baru akan mengambil kebijakan
menurunkan harga BBM bersubsidi di dalam negeri sesuai tingkat yang wajar. Langkah ini
ditempuh untuk meringankan beban masyarakat.

Kritik terhadap isi paragraf tersebut adalah ...


A. Sudah kewajiban pemerintah untuk menurunkan harga.
B. Pemerintah harus konsekuen menurunkan harga.
C. Pemerintah tak perlu menunggu untuk menurunkan harga
D. Sudah sewajarnya pemerintah menurunkan harga
E. Pemerintah harus cepat mengambil tindakan
F.
49. Penulisan judul karangan ilmiah yang tepat adalah . . .

A. Percobaan Pembiakan Pohon Anggur dengan Sistem Cangkok


B. Hasil Percobaan Masyarakat desa Dalam Membudidayakan Lele Dumbo
C. Kegiatan Remaja Kecamatan Banjarsari Dalam Mengisi Liburan Sekolah
D. Laporan Hasil Sensus Di Desa Sukajaya, Kecamatan Rajadesa, Ciamis
E. Keadaan Penduduk Kota Dalam Perbandingannya dengan keadaan Penduduk
Desa

50. Cermati langkah-langkah berikut!


(1) Berkunjung ke Perpustakaan dan mengisi daftar hadir pengunjung.
(2) Melihat daftar buku untuk memilih buku yang diperlukan.
(3) Mengambil buku yang dimaksud yang ada di rak perpustakaan.
(4) Menyerahkan buku dan kartu anggota perpustakaan kepada petugas untuk di data
(5) Petugas meng-scan barcode buku, dan memasukkan ke data peminjam.
(6) Petugas menyerahkan buku kepada peminjam.
Judul yang tepat untuk teks prosedur berdasarkan langkah-langkah di atas adalah…
A. Cara Berkunjung ke Perpustakaan
B. Cara Membaca Buku di Perpustakaan
C. Cara Mengembalikan Buku di Perpustakaan
D. Cara Meminjam Buku di Perpustakaan
E. Cara Menjadi Pustakawan di Perpustakaan.
.

Anda mungkin juga menyukai