Anda di halaman 1dari 3

Sumatif Tengah Semester

Nama : ................... Hari, tanggal : ...................


Kelas : IV (Empat) Pelajaran : PAK
PETUNJUK UMUM:
1. Berdoalah sebelum mengerjakan soal!
2. Tulislah nama lengkap dan hari-tanggal di tempat yang telah disediakan!
3. Bacalah soal sebelum mengerjakan dengan cermat!
4. Gunakan pulpen hitam / pensil untuk menjawab soal!
5. Tuliskan jawabanmu dengan benar dan jelas!
6. Kerjakan soal yang kamu anggap lebih mudah terlebih dahulu!
7. Jawablah soal-soal ini dengan teliti, jujur dan rasa percaya diri!
8. Periksalah kembali jawabanmu sebelum dikumpulkan!

I. Berilah tanda silang (X) di huruf a, b, c atau d pada jawaban yang benar !
1. Yohanes 3:16 memberitahukan bahwa kehidupan yang kekal hanya terdapat dalam…
A. TuhanYesus
B. Diri sendiri
C. Tuhan
D. Hati
2. Kejadian 5:24 mencatat bahwa Henokh tidak mengalami kematian karena ia memiliki
kualitas rohani, yaitu hidup bergaul dengan …
A. sahabat
B. teman
C. sopan
D. Allah

3. FirmanTuhan dalam Injil Yohanes 14:2 menyatakan janji bahwa orang yang
meninggal dunia akan pergi ke rumah …
A. masa depan
B. keluarga
C. idaman
D. Bapa

4. Yesaya 57:2 menyatakan bahwa kematian orang benar akan masuk ke tempat yang …
A. aman
B. damai
C. teduh
D. mulia
5. Menurut 1 Tesalonika 4:13, orang yang akan dibangkitkan setelah kematian adalah
orang yang mati dalam …
A. pelayanan
B. sukacita
C. masalah
D. iman
6. DalamYohanes 11:25-26, TuhanYesus berjanji memberikan hidup kekal kepada…
A. Semua orang
B. Orang percaya
C. Sebagian orang
D. Orang tidak percaya
7. Kejadian 49:29-33 memberikan keyakinan bahwa kematian akan mendatangkan
kebahagiaan, karena berkumpul dengan …
A. kerabat
B. keluarga
C. kaum leluhur
D. sahabat-sahabat

8. “Dan Henokh hidup bergaul dengan Allah, lalu ia tidak ada lagi, sebab ia telah
diangkat oleh Allah.” Hidup bergaul dengan Allah artinya hidup sesuai dengan jalan

A. baik
B. mulia
C. Allah
D. lurus

9. Wahyu 20:10 menjelaskan bahwa ada tempat penyiksaan siang dan malam untuk
selama-lamanya. Penjelasan itu menggambarkan suasana…
A. Persekutuan kekal
B. Perjumpaan kekal
C. Kehidupan kekal
D. Kematian kekal
10. Yohanes 14:6 menyatakan bahwa orang yang telah mati akan hidup, dengan syarat
percaya kepada …
A. Para rasul
B. Para nabi
C. Tuhan Yesus
D. Kebangkitan Yesus

II. Isilah titik-titik dibawah ini dengan benar!


11. Kematian adalah keuntungan artinya…
12. Kematian memisahkan kita dari orang-orang yang kita…
13. Manusia diciptakan dari debu tanah, setelah mati akan kembali menjadi…
14. Manusia pertama adalah…
15. Hawa artinya…
16. Alkitab mengatakan, kematian ada karena dosa, mati, alam maut, adalah upah…..
(Roma 6:23)
17. Keterbatasan merupakan keterbatasan mental dan fisik yang merupakanan anugerah
dari…
18. Allah mengangkat Musa menjadi seorang pemimpin, tetapi Musa awalnya menolak
dengan alasan tidak pandai…
19. Raja Saul menduduki tahta yang sangat tinggi, tetapi Raja Saul mempunyai
keterbatasan yaitu…
20. Daud mempunyai keterbatasanya itu mempunyai tubuh yang kecil, tetapi Daud
mengalahkan…
III. Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan tepat!
21. Pernahkah kamu menghadiri peristiwa kematian? Apa yang kamu rasakan?

22. Peristiwa rantai kehidupan manusia di dunia dimulai dengan…

23. Mengapa Paulus berkata: hidup adalah Kristus?

24. Tuliskan keterbatasan dirimu sendiri!

25. Siapakah yang dapat menolong mengatasi keterbatasanmu?

Anda mungkin juga menyukai