Anda di halaman 1dari 27

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar belakang

Prakerin atau Praktik Kerja Industri dilaksanakan untuk melatih dan memberikan
pengajaran kepada siswa dalam Dunia Industri atau Dunia Usaha yang relevan terkait
kompetensi keahlian masing masing. Selain itu prakerin juga bertujuan untuk memberikan bekal
ilmu dalam dunia kerja agar dimasa mendatang para siswa dapat bersaing dalam dunia industri
yang semakin ketat seperti saat ini, untuk mempersiapkan siswa agar memiliki kemampuan
teknis dengan wawasan yang luas dan fleksibel di era kemajuan teknologi dan ilmu pengetahuan,
meningkatkan mutu dalam Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), serta mengasah dan
mengimplementasikan materi yang diperoleh siswa dari sekolah masing masing terkait
jurusannya.

Kegiatan prakerin merupakan salah satu bentuk kegiatan dari sekian banyak visi dan misi
SMK Islam 45 Wiradesa dalam mempersiapkan siswa dan siswinya untuk memasuki dunia
industri dan dunia usaha (DI/DU) nantinya. Dunia industri dan dunia usaha tersebut tentunya
tidak dapat diperoleh dengan mudah, maka dari itu para siswa tidak hanya dibekali dengan teori
belajar saja tetapi juga pemahaman tentang lingkungan yang akan mereka hadapi setelah lulus
sekolah. Kegiatan prakerin dilaksanakan sesuai dengan kemampuan atau kejuruan yang terdapat
pada masing masing siswa.

B. Tujuan

1. untuk melahirkan insan akademis yang bisa menjembatani relevansi keilmuan teoritis dan
terapan dalam bidang keilmuannya.
2. untuk membina mentalitas dan profesionalitas mahasiswa yang sejalan dengan disiplin
keilmuan program studi sesuai keilmuannya.
3. untuk membentuk pola pikir yang konstruktif pola pikir bagi siswa-siswi prakerin.
Sehingga dapat melihat peluang di masa depan.
4. untuk membentuk etos kerja yang baik bagi siswa-siswi prakerin. Sehingga kedepannya
siswa dapat menjadi sosok lulusan dan berkualitas.
5. untuk menambah jenis keterampilan yang dimiliki oleh siswa agar dapat dikembangkan
dan diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari.
6. untuk menjalin kerjasama yang baik antara sekolah dengan dunia industri maupun dunia
usaha.

C. Manfaat

1. Mengenalkan Siswa Pada Pekerjaan Lapangan.

1
2. Menambah Keterampilan.
3. Mengasah Keterampilan.
4. Menjalin Kerja Sama.
5. Mempersiapkan SDM Berkualitas.
6. Efisien waktu Dan tenaga.

D. Waktu Dan Tempat Pelaksanaan

WAKTU : 19 DESEMBER 2022 - 1 MARET 2023.


TEMPAT : FS MEDIA COMP.

2
BAB II
Kajian Teori

a. Pengertian Prakerin
Pembelajaran di dunia kerja adalah suatu strategi dimana setiap peserta mengalami
proses belajar melalui bekerja langsung (learning by doing) pada pekerjaan yang
sesungguhnya. Prakerin adalah kegiatan yang bersifat wajib tempuh bagi peserta didik
Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) yang merupakan bagian dari Pendidikan Sistem
Ganda (PSG).
Pengertian PSG dalam pedoman pelaksanaan Prakerin (2016, hlm 1) di definisikan
sebagai berikut :
Pendidikan Sistem Ganda (PSG) merupakan suatu bentuk penyelenggaraan
pendidikan keahlian professional yang memadukan serta sistematis dan sinkron program
pendidikan di sekolah dan program penguasaan keahlian yang diperoleh melalui kegiatan
bekerja secara langsung di dunia kerja, terarah untuk mencapai suatu tingkatan keahlian
professional tertentu.
Wibowo dalam Pratama dkk (2018, hlm 6) “Prakerin merupakan bentuk kerja sama
antara SMK dengan industri yang selama ini dilakukan oleh sekolah-sekolah dengan
memberikan kepercayaan terhadap industri untuk membimbing siswa mencapai
kompetensi sesuai dengan kurikulum”.
Prakerin pada hakikatnya adalah suatu program latihan yang diselenggarakan di
lapangan atau di luar kelas, dalam rangkaian kegiatan pembelaaran sebagai bagian
integral program pelatihan. Hamalik dalam Pratama dkk (2018, hlm 6) mengemukakan:
Praktik Kerja Industri merupakan suatu tahap professional di mana seorang siswa
(peserta) yang hampir menyelesaikan studi (pelatihan) secara formal bekerja di lapangan
dengan supervisi oleh seorang administrator yang kompeten dalam jangka waktu tertentu
yang bertujuan untuk mengembangkan kemampuan melaksanakan tanggung jawab.
b. Pelaksanaan prakerin
Menurut Soewarni dalam Nifah (2015, hlm 31) pelaksanaan prakerin dapat berupa
day release atau block release atau kombinasi antara keduanya.
1) Pada model day release 5-1, siswa belajar di perusahaan usaha/industri selama
lima hari jam kerja untuk mendapatkan penguasaan keahlian di dunia kerja dan
siswa ikut serta mempelajari mata pelajaran yang tidak terprogram di dunia kerja
yang sesuai dengan kurikulum selama satu hari, setelah itu siswa mengikuti
evaluasi kegiatan selama pembelajaran di perusahaan maupun di sekolah. Adapun
model day release 4-2, yaitu siswa belajar di perusahaan usaha/industri selama
empat hari jam kerja dan belajar di sekolah selama dua hari.
2) Model block release 6-0, siswa belajar selama satu minggu di perusahaan, yaitu
enam hari kerja berlangsung selama delapan bulan. Dan kemungkinan akan

3
adanya materi yang tidak terprogram dan evaluasi oleh sekolah akan sukar untuk
dilaksanakan.
Adapun langkah-langkah pelaksanaan prakerin berdasarkan Pedoman Pelaksanaan
Prakerin (2016, hlm 1) adalah sebagai berikut :
a) Tahap perencanaan, terdiri dari pemetaan industri, sosialisasi dana, pembekalan
siswa, penempatan siswa dan waktu pelaksanaan.
b) Tahap pelaksanaan, terdiri dari kesesuaian penempatan dengan bidang studi siswa,
kesesuaian materi pelajaran dengan materi prakerin, monitoring oleh pembimbing
dan pembuatan laporan.
c) Tahap evaluasi, terdiri dari evaluasi kegiatan prakerin oleh pihak industri dan
pihak sekolah, evaluasi program dan tindak lanjut pelaksanaan prakerin.
d) Sertifikasi yang merupakan satu kesatuan program dengan menggunakan berbagai
bentuk alternatif pelaksanaan, seperti day release, block release.

Berdasarkan uraian di atas, pelaksanaan prakerin terdiri dari aspek perencanaan,pelaksanaan


dan evaluasi. Diharapkan, ketiga langkah dalam pelaksanaan prakerin tersebut dapat saling
bersinergi demi terlaksananya kegiatan prakerin agar berjalan sesuai tujuan yang sudah
ditetapkan.

4
BAB III

Pelaksanaan Praktik Kerja Industri

A. Kegiatan Selama prakerin


 Install Ulang
 Delaivery Barang
 Install Port
 Pasang kaybord
 Posting Marketples
 Qualyty Control
B. Hasil Laporan
1. Install windows 10
 Pada saat menginstal windows 10 ,yang dilakukan pertama kali adalah
mengunduh aplikasi rufus dari situs resmi.
 kemudian tancapkan flashdisk pada laptop, yang sudah terinstall rufus.
 Buka aplikasi rufus. Pada Boot selection pilih Disk or ISO image. Lalu,
klik Select. Kemudian cari di mana file ISO berada. Pada Image Option
pilih Standard Windows installation. Pada Partition scheme pilih GPT.
Pada Target system pilih UEFI (non CSM). Pada Volume Label tulis windows
10 Pada File system pilih FAT32. Lalu klik Start.

5
 Proses pemindahan file iso ke flashdisk berlangsung, proses ini memakan waktu
sekitar 10-15 menit saja.

 Jika progress bar yang berwarna hijau sudah penuh,maka flashdisk sudah siap
untuk instalasi windows 10
 Ubah Pengaturan Boot Priority pada BIOS yaitu dengan menamcapkan flashdisk
Windows 10 Kemudian, nyalakan laptop. Setelah layar menyala, segera tekan
tombol ESC, DEL, F1 atau F2 pada keyboard untuk masuk ke BIOS. Tombol
yang harus ditekan tersebut berbeda-beda pada tiap merek BIOS, namun sebagian
besar merek BIOS menggunakan tombol ESC. Untuk mengetahuinya, silahkan
baca saat laptop baru saja menyala (setelah menekan tombol power). Biasanya
ada keterangan Press ESC to setup atau keterangan tombol lainnya sebelum
masuk OS.
 Setelah berhasil masuk BIOS, arahkan ke Menu pengaturan Boot. Setiap merek
BIOS memiliki menu yang berbeda. Biasanya pengaturan Boot priority berada di
menu Boot. Untuk mengarahkannya kita bisa membaca keterangan yang ada pada
sisi atau di bawah BIOS. Seperti pada contoh di bawah ini laptop saya
menggunakan PhoinexBIOS dan cara mengarahkannya menggunakan arah kanan
atau kiri.

6
 pilih Removable Device. Lalu, sesuai keterangan di kanan layar, kita harus
menggunakan tombol + untuk menaikkan ke posisi pertama.

 isimpan dan tutup BIOS dengan menekan F10 sesuai keterangan di bawah layar


BIOS tersebut. Laptop akan restart secara otomatis.
instalasi. Disarankan lebih baik men-charge laptop saat instalasi.
 Saat Memulai menginstal windows 10 Tekan enter atau sembarang tombol pada
keyboard untuk memulai instal Windows 10 saat mendapatkan tampilan Press any
key to boot from CD or DVD.

7
 Akan muncul tampilan awal instalasi windows 10 seperti gambar dibawah ini,lalu
ubah Time and currency format dengan memilih Indonesian (Indonesia).
Kemudian klik Next. Untuk language to instal dan keyboard or input method
tidak perlu diganti.

 Klik instal Now

8
 Pilih Windows 10 pro, lali klik next.

 Ceklis pada kotak I accept the license terms, lalu klik next.

9
 Pilih Custom: Install windows only (advanced).

 Akan muncul tampilan partisi jika hardisk masih baru, harus membuat partisi
terlebih dahulu minimal 2 partisi,pertisi pertama digunakan sebagai tempat
penyimpanan file sistem windows 10, partisi kedua untuk tempat menyimpan
data-data pribadi. Klik new untuk membuat partisi.
 Tentukan kapasitas dalam satuan MB, lalu klik apply. Untuk partisi penyimpana
file sistem windows 10 berukuran minimal 60000 MB (60 GB), diatas 100 GB
akan lebih bagus, sesuaikan sajadengan kebutuhan kamu.
 Setelah itu klik ok.lakukan langkah-langkah yang sama tadi untuk membuat
partisi yang kedua.

10
 Tetapi, jika hardisk yang lama sudah tersedia partisinya,dan jika ingin menghapus
pastisi tersebut,klik partisi yang akan dihapus lalu klik delete.
 Setelah itu klik ok.Lakukan langkah yang sama untuk menghapus partisi yang
lainnya.
 Proses instal windows 10 sedang berjalan. Tunggu prosesnya sampai selesai.
 Setelah proses instal selesai akan muncul tampilan seperti ini,tunggu sampai
sistem melakukan restart otomatis.Kemudian segera cabut flashdisk agar proses
instal windowws 10 tidak mengulang dari awal.

 Tunggu proses hingga selesai.


 Selanjutnya akan muncul tampilan seperti ini, pilih Indonesia atau pilih yang lain
sesuai yang dibutuhkan kalian,lalu klik yes.

 untuk layout keyboard yang digunakan pilih US kemudian klik yes.

11
 Untuk penambahan layout keyboard klik skip.

 Setelah itu pencet l don't internet.

12
 Kemudian klik Continue with limited setup.
 Buat username laptop sesuai dengan keinginan, lalu klik next.

 Buat password ,jik tidak usah diberi password bisa dikosongkan saja, lalu klik
next.

 Setelah itu akan muncul tampilan Choose privacy settings for you device,klik
accept.
 Tunggu proses menyiapkan windows 10.

13
 Setelah muncul tampilan seperti ini ,berarti proses instal windows sudah selesai.

2. Install aplikasi/software
Disini kita menginstal software aplikasi menggunakan ssd invent yang berisi
beberapa software aplikasi ,seperti driver booster,Google chrome,Mozilla,office dan
sebagainya.Dan yang harus diinstall pertama kali adalah aplikasi Driver Booster.
Sebelum menginstal aplikasi/software matikan anti virus di laptop/PC
a) Install aplikasi google chrome
Pilih chrome setup pada software aplikasi yang ada di invent,lalu jika muncul
tampilan Google update setup e.x.e, klik yes.

14
b) Install Microsoft office
Saat menginstal Office pastikan laptop tidak terbuhung internet,karena jika
terbuhung ke internet maka office akan gagal dalam menginstal.Kemudian pilih
office2019 di invent,pada tampilan berikutnya pilih setup,lalu akan muncul
tampilan setup exe,klik yes,Setelah itu akan langsung pada tampilan intalasi
office,tunggu sampai proses instalasi selesai.

c) Install aplikasi NITRO


NITRO Original PDF Pro 10 Software merupakan software yang memiliki
fitur dapat membuka semua file ekstensi PDF dan turunannya. Mengkonvert file
Word PowerPoint Excel Maupun kumpulan gambar menjadi PDF, dan sebaliknya
mengkonvert PDF menjadi word PowerPoint excel maupun kumpulan gambar.

15
d) Install AnyDesk
AnyDesk adalah aplikasi sejenis remote yang berfungsi untuk meremote
laptop yang bermasalah.

e) Install Mozilla atau Firefox


Pada saat mau menginstal aplikasi Mozilla atau Firefox cari dulu file yang
sudah di download setelah itu klik dua kali akan muncul seperti ini

16
f) Install Driver Booster
Hal yang perlu kalian ketahui tentang driver adalah,ada salah satu software
aplikasi yang dapat membantu menginstal driver yaitu dengan menggunakan iobit
driver booster,maka saat kalian ingin mnginstal driver,langkah pertama yang
harus dilakukan adalah mendownload iobit driver booster terlebih dahulu,setelah
selesai mendownload buka aplikasi driver lalu klik scan,tunggu beberapa saat.

setelah proses scan selesai akan muncul semua driver kalian.kemudian klik
update now untuk menginstal driver.

17
Pastikan laptop terhubung dengan internet saat akan mulai menginstal driver
dengan software iobit driver booster. Setelah proses installing Driver selesai,maka
akan muncul tampilan seperti ini.Kalian bisa mengeklik tanda silang yang ada di
pojok kanan atas,selesai.
g) Install Aplikasi KMS
Saat menginstal aplikasi KMS pastikan office sudah selesai di install. Setelah
di install Akan muncul tampilan seperti gambar di bawah ini :

Langkah selanjutnya adalah klik dua kali pada tulisan activate windows,
tunggu sampai proses selesai, Lakukan hal yang sama pada office, tunggu sampai
proses selesai.
h) Setelah Selesai install aplikasi atau software restart laptop atau PC yang sudah di
install ulang
3. Analisis Kerusakan Hardisk

18
Pertama yang dilakukan saat menganalisis kerusakan hardisk yaitu dengan cara
mengecek hardisk di disk management telebih dahulu,kemdian bisa mengecek hadisk
sentinal .
Jika pada tampilan disk management hardisk tidak mendeteg atau masuk makan
hardisk itu tidak aman atau rusak,sedangkan saat mengecek hardisk pada software
hardisk sentinal,jika tidak masuk juga itu berarti hardisk rusak,tetapi jika hardisk
masuk tapi kesehatan pada hardisk dibawah 100% itu berarti hardisk tidak sehat.atau
tidak normal.

4. Posting Marketples
Marketplace disini merupakan penjualan secara online yaitu menjual barang bisa
melalui toko online seperti salah satunya di aplikasi tokopedia dan facebook.Di FS
Media Comp memiliki akun di tokopedia seller, dan Marketples Facebook,di akun
tersebut kita dapat melakukan penjualan barang- barang second dengan cara
memposting barang yang akan dijual di tokopedia,caranya klik tanda (+) pada pojok
kanan atas untuk menambahkan barang,pada penambahan barang kita bisa
menambahkan judul produk,harga produk, dan menambahkan deskripsi produk serta
bisa dijelaskan kondisi produk tersebut,setelah selesai penambahan klik selesai untuk
proses memposting barang tersebut.
 Tokopedia

19
 Facebook

20
BAB IV
Penutup

1. Kesimpulan
Dari uraian diatas dapat kami simpulkan bahwa kegiatan Praktik Kerja Lapangan
ini sangat bermanfaat bagi siswa-siswi Sekolah Menengah Kejurusan (SMK)
maupun bagi pihak dunia industri,kami mendapat banyak pengalaman kerja yang
akan berguna untuk masa depan nanti,kegiatan praktik Kerja Lapangan ini juga
menjadi tempat dimana siswa-siswi Sekolah Menengah Kejuruan mengasah
ketrampilanmereka khususnya dalam hal praktik dimana mereka dapat belajar lebih
luas mengenai hal dunia kerja serta melatih siswa-siswi menjadi generasi muda yang
bertanggungjawab dan profesional.
2. Saran
Bagi siswa atau siswi yang melakukan kegiatan Praktek Kerja Industri (PRAKERIN)
saran yang paling penting adalah menjaga nama baik sekolah di mana perusahaan
tempat di laksanakan kegiatan Praktek Kerja Industri (PRAKERIN) dan mematuhi
peraturan yang ada di perusahaan.
Bagi sebaiknya siswa atau siswi yang akan diterjunkan ke perusahaan untuk
mengikuti PRAKERIN dibekali terlebih dahulu mengenai pekerjaan yang akan
dilakukan dalam perusahaan, sehingga siswa atau siswi merasa siap baik secara
mental maupun fisiknya.

21
LAMPIRAN (DOKUMENTASI/FOTO KEGIATAN)

1) Install windows

22
2) Install aplikasi/Software

3) Delivery Barang.

23
4) Posting Marketples.

24
5) Membersihkan PC

6) Instalasi printer.

25
26
Daftar pustaka

Nama Pengarang : M.Luqman Maulana, M.Surya Agusti Tahun Publikasi 2 Maret

2023.Judul Artikel Laporan Praktik Kerja Lapangan (PKL).

World Health Organization (1988). International Medical Guide for Ships: Including the

Ship’s Medicine Chest. Jenewa: World Health Organization. Tersedia di Google Books.

Jalaluddin, Rakhmat. (2007). Psikologi Komunikasi. Bandung: Remaja

Rosdakarya.Jalaluddin, Rakhmat. (2010). Psikologi Komunikasi (edisi ke-3). Bandung: Remaja


Rosdakarya.

Terinspirasi Dari hasil laporan kegiatan PKL:https://sg.docworkspace.com/l/

sIO7Oh9OlAaWti6AG?sa=00&st=1t

27

Anda mungkin juga menyukai