Anda di halaman 1dari 2

Nama : Jacklyn Christy Patra Pakidi

NIM : D131221056

https://media.neliti.com/media/publications/25229-ID-hak-azasi-manusia-dan-hak-serta-kewajiban-
warga-negara-dalam-hukum-positif-indon.pdf
Semua orang pasti sudah paham betul mengenai hak dan kewajiban masing-masing orang, hanya
karena banyak perbedaan kegiatan dan kesibukkan maka orang-orang akan cenderung melupakan
hak dan kewajiban orang lain. Bahkan, tidak jarang orang-orang menuntut kewajiban orang lain
namun tidak memberikan hak yang sepadan.

Kepedulian atas hak dan kewajiban masing-masing orag dapat meningkatkan kehidupan demokrasi
di Indonesia. Hak dan kewajiban merupakan elemen penting dalam demokrasi seperti yang sudah
diatur dalam UUD 1945. Pengaturan hak asasi manusia telah diatur dalam undang-undang untuk
mengurangi tindak kejahatan dari pihak yang sewenang-wenang.

Istilah HAM pertama kali dikenalkan pada tahun 1948 oleh Roosevelt. Meskipun HAM merupakan
hal universal, namun terdapat banyak aspek-aspek dasar yang harus dipahami oleh setiap orang dan
tidak boleh dilanggar. HAM merupakan salah satu hal yang sangat melekat pada diri setiap manusia.
HAM merupakan hak kodrat, hak dasar, dan hak mutlak. Sedangkan kewajiban merupakan suatu hal
yang harus dilakukan dan diingat sebagai warga negara yang baik.

Jadi dapat disimpulkan bahwa hak dan kewajiban itu berbeda tapi merupakan satu kesatuan. Ham
bersumber dari kodrat manusia sebagai ciptaan Tuhan, sedangkan hak kewarganegaraan timbul
karena adanya perundang-undangan. Dalam undang-undang telah diatur hak dan kewajiban sebagai
dasar penyelenggaraan aktivitas tanpa melanggar hak orang lain. Pengakuan hak dan kewajiban
merupakan salah satu atribut negara.

Anda mungkin juga menyukai