Anda di halaman 1dari 1

A.

POLA PEMIKIRAN WAHBAH AZ ZUHAILI

Pola pikir dan perilaku Wahbha al-Zuhayli terbentuk karena wacana-wacana


yang terjadi pada masa itu. Wacana di sini bisa diartikan sebagai percaturan politik
di Suriah baik ketika masih dalam pendudukan Perancis hingga era zaman Bashar
al-Assad. Wacana-wacana seperti itu sedikit banyak mempunyai pengaruh besar
dalam pembentukan karakter dan pemikiran Wahbah al-Zuhayli yang moderat.
Meskipun demikian, nampak sekali bahwa ia tidak begitu terlibat dalam pergulatan
politik di Suriah. Jika melihat siklus perjalanan Wahbah al-Zuhayli, ia lebih
cenderung berkiprah dalam dunia akademis. Hal itu dibuktikan sejak usia dini,
Wahbah sangat bersemangat dalam mencari ilmu setinggi-tinginya. Meskipun
ketika itu, Suriah masih dalam intervensi. kolonial Perancis, Wahbah al-Zuhayli
tetap melanjutkan pendidikannya ke kota Damaskus sejak tahun 1946 hingga
kelulusannya dari tingkat al-Marhalah al-I‘dadiyyah dan al-Marhalah al-
Tsanawiyyah pada tahun 1952. Bahkan setelah lulus, ia tetap melanjutkan
pendidikannya ke Mesir. Hal itu karena dorongan atau motivasi keluarganya lebih
dominan dalam membentuk kepribadiannya yang sangat menghargai waktu dan
mempunyai antusiasme tinggi dalam dunia akademis. Wahbah al-Zuhayli
mempunyai pola pikir yang cenderung lebih mengutamakan untuk bergelut dalam
bidang akademis daripada terlibat langsung dalam pergulatan dunia politik pada
waktu itu. Wahbah al-Zuhayli lebih memilih sikap sukut (diam) dari pada harus
terlibat langsung dalam problem politik di Suriah pada waktu itu. Hal tersebut
bukan berarti menunjukkan bahwa Wahbah al-Zuhayli apatis tehadappermasalahan
politik. Hanya saja Wahbah al-Zuhayli lebih cenderung memilih cara yang ilmiah
untuk merepresentasikan pemikiran-pemikirannya tentang politik baik melalui
artikel, buku maupun karya ilmiah. Menurut Sami E. Baroudi dan Vahid
Behmardi, Wahbah al-Zuhayli sebagai ulama Suriah merefleksikan sebuah sikap
dan pemikiran “Islam moderat” (moderate contemporary Sunni Islamist scholars)
dari beberapa kelompok radikal yang berkembang di wilayah tersebut.

Anda mungkin juga menyukai