Anda di halaman 1dari 3

“HAK ASASI MANUSIA DALAM

KEHIDUPAN BERBUDAYAAN”
Unsri, Muhamad Roby Kusuma
(06051382227092)

ABSTRAK (Bahasa Indonesia)


Hak asasi manusia adalah hak dasar yang secara kodrat melekat pada diri manusia, bersifat
universal dan harus dilindungi secara hukum. Oleh karena itu tidak dapat dikurangi, dirampas dan
karenanya harus dipertahankan.
Pelanggaran terhadap hak-hak ekonomi, sosial dan budaya, terjadi ketika negara gagal memenuhi
hak-hak asasi. Dalam hal ini individu atau masyarakat mempunyai hak untuk menuntut pemenuhan
terhadap hak-hak ekonomi, sosial dan budaya, melalui advokasi.
Kata Kunci : HAM, Kehidupan dan Kebudayaan;Penyelesaian

PENDAHULUAN
“Setiap orang berhak hidup sejahtera lahir dan batin, bertempat tinggal, dan mendapatkan
lingkungan hidup yang baik dan sehat serta berhak memperoleh pelayanan Kesehatan”.Pada Pasal
28H ayat (1) Perubahan UUD 1945.
Hak asasi sosial budaya merupakan hak yang dimiliki manusia dan digunakan dalam kehidupan
bermasyarakat. Hak asasi identik dengan dasar manusiawi, sehingga manusia bisa memahami konsep
dasar ilmu sosial budaya untuk memecahkan permasalahan yang dialami. Dasar nya merupakan hak
yang memiliki hubungan dengan adanya kehidupan bermasyarakat yaitu, hak dalam memilih,
mendapatkan, juga dalam menentukan pendidikan.
Meriam Budiardjo, mengemukakan bahwa : “Hak asasi manusia adalah hak yang dimiliki manusia
yang telah diperoleh daqn dibawanya bersamaan dengan kelahirannya di dalam kehidupan
masyarakat. Dianggap bahwa beberapa hak itu dimilikinya tanpa perbedaan atas dasar bangsa, ras,
agama, kelamin dank arena itu bersifat universal. Dasar dari semua hak asasi ialah bahwa manusia
memperoleh kesempatan berkembang sesuai dengan harkat dan cita-citanya.
Pengertian hak asasi dikemukakan oleh para sarjana di atas maupun dalam Undang-undang No. 3
tahun 1999 adalah hak-hak alamiah dari manusia.
Leach Levin seorang aktivis hak asasi manusia Perserikatan Bangsa-Bangsa mengemukakan bahwa
konsep hak asasi manusia ada dua pengertian dasar, yaitu : Pertama, ialah bahwa hak asasi manusia
tidak bisa dipisahkan dan dicabut adalah hak manusia karena ia sorang manusia. Hak adalah hak-hak
moral yang berasal dari kemanusiaan setiap insan dan hak-hak itu bertujuan untuk menjamin matabat
setiap manusia (Natural Rights). Kedua, hak asasi manusia adalah hak-hak menurut hukum, yang
dibuat melalui proses pembentukan hukum dari masyarakat itu sendiri, baik secara nasional maupun
secara internasional. Dasar dari hak-hak ini adalah persetujuan dari yang diperintah, yaitu persetujuan
dari para warga negara, yang tunduk kapada hak-hak itu dan tidak hanya tata tertib alamiah yang
merupakan dasar dari arti yang pertama.(Levin, Leach; terjemahan Ny.Nartomo;1987 :3)
Pengertian hak asasi manusia sebagai hak-hak menurut hukum mempunyai pengertian yang lebih
luas, bukan saja hak-hak alamiah atau hak moral saja, tetapi juga meliputi hak-hak menurut hukum
yang dibuat oleh badan yang berwenang dalam negara.
Yang dimaksud dengan hak dalam pembicaraan mengenai hak asasi manusia diartikan sebagai suatu
lingkungan keadaan atau daerah kebebasan bertindak dimana pemerintah tidak mengadakan
pembatasannya, sehingga membiarkan kepada individu atau perseorangan untuk memilih sendiri.
Oleh karena itu maka hak mengandung arti membatasi kekuasaan berdaulat dari pemerintah.
(Yudana Sumanang; 1970 : 5) Isi dari pada hak asasi manusia hanya dapat ditelusuri lewat
penelusuran aturan hukum dan moral yang berlaku dalam masyarakat.
Dengan penelusuran melalui pendekatan sejarah, maka ditemukan perkembangan dari ha-hak
dibidang ekonomi, sosial dan budaya. Pemahaman hak-hak asasi manusia atas hak-hak positif hak-
hak negatif tersebut mulai ditinggalkan.
Pelanggaran atas hak-hak ekonomi, sosial dan budaya terjadi ketika negara gagal memenuhi hakhak
ekonomi, sosial dan budaya. Dalam system hukum (internasional) hak asasi meletakan kewajiban
pemenuhan hak-hak ekonomi, sosial dan budaya pada negara. Manakala negara gagal dalam
kewajibannya itu, maka telah terjadi pelanggaran atas hak-hak ekonomi, sosial dan budaya.
Tulisan ini bermaksud menguraikan hak-hak ekonomi,sosial dan budaya menurut perubahan UUD
1945. Untuk itu dirumuskan pertanyaannya yaitu : Bagaimana ham mengenai hak-hak budaya diatur
menurut perubahan Undang-Undang Dasar 1945 ?

PEMBAHASAN
Hak asasi manusia dalam bidang budaya dapatdiidentifikasi sebagai berikut.
Pasal 28C Perubahan UUD 1945menentukan bahwa :”Setiap orang berhak mengembangkan diri
melalui pemenuhankebutuhan dasarnya, berhak mendapatpendidikan dan memperoleh manfaat dari
ilmu pengetahuan dan tehnologi, seni danbudaya, demi meningkatkan kualitas hidupnya dan demi
kesejahteraan umatmanusia.
Pasal 28I ayat (3) Perubahan UUD 1945 menentukan bahwa:”Identitas budaya dan hak masyarakat
tradisional dihormatiselaras dengan perkembangan zaman danperadaban.
Pasal 32 Perubahan UUD 1945menentukan : Ayat (1) Negara memajukan kebudayaannasional
Indonesia ditengah peradaban dunia dengan menjamin kebebasan masyarakat dalammemelihara dan
mengembangkan nilai-nilai budayanya. Ayat (2) Negara menghormati dan memeliharabahasa daerah
sebagai kekayaan budaya nasional.
Di dalam Perubahan UUD 1945ditegaskan bahwa setiap orang wajib
menghormati hak asasi manusia orang lain dalam tertib kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan
bernegara. Dalam menjalankan hak dan kebebasannya, setiap orang wajib tunduk kepada pembatasan
yang ditetapkan dengan Undang-undang dengan maksud semata-mata untuk menjamin pengakuan
serta penghormatan atas hak dan kebebasan orang lain dan untuk memenuhi tuntutan yang adil sesuai
dengan pertimbangan moral, nilai-nilai agama, dan ketertiban umum dalam suatu masyarakat
demokratis.
Berangkat dari ketentuan tersebut, maka perlindungan , pemajuan, penegakan, dan pemenuhan hak
asasi manusia adalah merupakan tanggung jawab Negara, terutama pemerintah. Untuk menegakan
dan melindungi hak asasi manusia sesuai dengan prinsip Negara hukum yang demokratis, maka
pelaksanaan hak asasi manusia dijamin, diatur, dan dituangkan dalam peraturan perundangundangan.
Maka dalam rangka memenuhi semua itu dikeluarkan antara lain:
Perubahan UUD 1945 (Bab XA tentang Hak Asasi Manusia)
UU RI NO.39 Tahun 1999 Tentang Hak Asasi Manusia.
UU RI NO.26 Tahun 2000 Tentang Pengadilan Hak asasi manusia.
Dan peraturan-peraturan lainnya.

KESIMPULAN
Hak asasi manusia di bidang budaya di atur dalam :
• Pasal 28C ayat (1) Setiap orang berhak mengembangkan diri melalui pemenuhan kebutuhan
dasarnya, berhak mendapat pendidikan dan memperoleh manfaat dari ilmu pengetahuan dan
teknologi, seni dan budaya, demi meningkatkan kualitas hidupnya dan demi kesejahtera-an umat
manusia.
• Pasal 28I ayat (3) Identitas budaya dan hak masyarakat tradisional dihormati selaras dengan
perkembangan zaman dan peradaban.
• Pasal 32 ayat (1) Negara memajukan kebudayaan nasional Indonesia ditengah peradaban dunia
dengan menjamin kebebasan masyarakat dalam memelihara dan mengembangkan nilai-nilai
budayanya. Ayat (2) Negara menghormati dan memelihara bahasa daerah sebagai kekayaan
budaya nasional.

SARAN
Ke depan di Indonesia perlu lebih ditingkatkan pemenuhan hak asasi manusia di bidang Kehidupan
Berbudaya.

DAFTAR PUSTAKA
• Johanes Usfunan; 2002. Hak Asasi Manusia Bidang Ekonomi, Sosial dan Budaya, Denpasar :
Biro Hukum dan HAM Setda Propinsi Bali.
• Yudana Sumanang, 1970. Hak-hak Asasi Manusia, Jakarta : PT Gunung Agung.
• Undang-Undang Dasar Negara Kesatuan Republik Indonesia tahun 1945.
• Undang-Undang RI Nomor 39 tahun 1999 Tentang hak Asasi manusia.
• Undang-Undang RI Nomor 26 tahun 2000 Tentang Pengadilan Hak Asasi manusia.

BUKU:
• I MADE SUBAWA

Anda mungkin juga menyukai