Anda di halaman 1dari 5

NAMA : ANISAH NURFADILAH SIRAIT

NIM : 2048201032
PRODI : FARMASI
MAPEL : MANAJEMEN RUMAH SAKIT

TUGAS MANDIRI 5
1. Sediaan farmasi dan perbekalan kesehatan yang harus disimpan terpisah yaitu...
a. Salah semua
b. Benar semua
c. Elektrolit pekat
d. Gas Medis
e. Bahan yang mudah terbakar
Pembahasan : Sediaan farmasi dan perbekalan kesehatan yang disimpan harus terpisah yaitu
Elektrolit pekat ditempat berbeda, begitu pula Gas Medis dan Bahan yang mudah terbakar

2. Tempat penyimpanan obat Emergensi untuk kegawatdaruratan, kecuali...


a. Ruang yang sulit untuk ditemukan
b. Bag emergensi
c. Troli emergensi
d. Benar semua
e. Ruang yang mudah untuk ditemukan
Pembahasan : Tempat penyimpanan obat Emergensi untuk kegawatdaruratan berupa Bag
emergensi, Troli emergensi dan ruang yang mudah untuk ditemukan

3. Manakah pernyataan yang salah dibawah ini ...


a. Persyaratan penyimpanan kefarmasian meliputi persyaratan stabilitas dan keamanan,
sanitasi, cahaya, kelembaban, ventilasi, dan penggolongan jenis sediaan farmasi dan
perbekalan kesehatan
b. Sediaan farmasi dan perbekalan kesehatan yang dibawa oleh pasien harus disimpan
secara khusus dan dapat diidentifikasi
c. Elektrolit konsentrasi tinggi disimpan di unit perawatan
d. Obat dan bahan kimia yang digunakan untuk mempersiapkan Obat diberi label yang
secara jelas terbaca memuat nama, tanggal pertama kemasan dibuka, tanggal kadaluwarsa
dan peringatan khusus
e. Penyimpanan harus dapat menjamin kualitas dan keamanan sediaan farmasi dan
perbekalan kesehatan sesuai dengan persyaratan kefarmasian
Pembahasan : Elektrolit konsentrasi tinggi disimpan di unit perawatan tidak sembarangan, harus
dilengkapi pengamanan dan diberi label yang jelas.

4. Pengelolaan Obat emergensi harus menjamin, kecuali...


a. Boleh dipinjam untuk kebutuhan lain
b. Jumlah dan jenis obat sesuai dengan daftar obat emergensi yang telah ditetapkan
c. Tidak boleh bercampur dengan persediaan Obat untuk kebutuhan lain
d. Dicek secara berkala apakah ada yang kadaluwarsa
e. Bila dipakai untuk keperluan emergensi harus segera diganti
Pembahasan : Pengelolaan Obat emergensi harus menjamin Jumlah dan jenis obat sesuai dengan
daftar obat emergensi yang telah ditetapkan, Tidak boleh bercampur dengan persediaan Obat
untuk kebutuhan lain, Dicek secara berkala apakah ada yang kadaluwarsa dan Bila dipakai untuk
keperluan emergensi harus segera diganti

5. Metoda penyimpanan obat yang benar adalah berdasarkan...


a. Obat High Alert diletakkan berdampingan dengan obat lainnya
b. Obat Lasa berdekatan
c. Gas medis kosong berdampingan dengan tabung gas yg ada isinya
d. Kelas terapi
e. Bahan mudah terbakar dicampur dengan obat lainnya
Pembahasan : Metoda penyimpanan obat yang benar adalah berdasarkan kelas terapi dimana
kelas terapi merupakan kelas penyimpanan obat untuk memulihkan kesehatan orang yang sedang
sakit, pengobatan penyakit dan perawatan penyakit.

6. Kondisi Umum untuk ruang Penyimpanan, kecuali...


a. Barang karantina
b. Alat kesehatan
c. Obat produksi
d. Obat jadi
e. Bahan baku obat
Pembahasan : Barang karatina tidak termasuk kedalam kondisi umum untuk ruang penyimpanan.

7. Ada beberapa macam sistem penataan obat, antara lain...


a. First Expired First Out (FEFO) yaitu obat yang mempunyai tanggal kadaluwarsa lebih
dahulu diletakkan di depan obat yang mempunyai tanggal kadaluwarsa
b. First In First Out (FIFO) yaitu obat yang datang kemudian diletakkan di belakang obat
yang terdahulu
c. Benar semua
d. Last in First Out (LIFO) yaitu obat yang datang kemudian/terakhir diletakkan di depan
obat yang datang dahulu
e. Salah semua
Pembahasan : Ada beberapa macam sistem penataan obat, antara lain:
 First in, First Out
 First Expiry First Out
 Berdasarkan Abjad
 Generik dan Non Generik
 Berdasarkan Kelas Terapi Obat
 Berdasarkan Bentuk Sediaan
 Berdasarkan Stabilitas
 Berdasarkan Peraturan yang Berlaku
 Metode LASA

8. Manakah pernyataan yang salah?


a. Pada desentralisasi, penyimpanan dan pendistribusian perbekalan farmasi ruangan
dilayani oleh pusat pelayanan farmasi
b. Sediaan farmasi dan perbekalan kesehatan yang disimpan di ruang rawat harus dalam
jenis dan jumlah yang sangat dibutuhkan
c. Sistem floor stock adalah pendistribusian sediaan farmasi dan perbekalan kesehatan
untuk persediaan di ruang rawat disiapkan dan dikelola oleh Instalasi Farmasi
d. Salah semua
e. Dalam kondisi sementara di mana tidak ada petugas farmasi yang mengelola (di atas jam
kerja) maka pendistribusiannya didelegasikan kepada penanggung jawab ruangan
Pembahasan : Seharusnya Penyimpanan dan pendistribusian perbekalan farmasi tidak
langsung dilayani oleh pelayanan farmasi pusat tetapi disuplai dari depo/satelit tersebut.

9. Faktor-faktor yang perlu diperhatikan dalam fungsi penyimpanan adalah, kecuali...


a. Pergunakan tenaga manusia seefektif mungkin, jangan berlebih jumlah karyawannya
sehingga banyak waktu menganggur yang merupakan biaya, demikian juga sebaliknya,
kekurangan tenaga akan menimbulkan antrian di pusat pelayanan yang akan merugikan
kedua belah pihak
b. Memelihara gudang dan peralatannya sebaik mungkin
c. Masalah keamanan dan bahaya kebakaran bukan merupakan risiko terbesar dari
penyimpanan
d. Pergunakan ruangan yang tersedia seefisien mungkin, baik dari segi besarnya ruangan
dan pembagian ruangan
e. Menciptakan suatu sistem penataan yang lebih efektif untuk lebih memperlancar arus
barang
Pembahasan : Masalah keamanan dan bahaya kebakaran bukan merupakan risiko terbesar dari
penyimpanan merupakan factor yang sangat tidak perlu diperhatikan.

10. Manakah pernyataan yang benar?


a. Sistem unit dosis ini digunakan untuk pasien rawat jalan
b. Sistem distribusi Unit Dose Dispensing (UDD) tidak dianjurkan untuk pasien rawat inap
mengingat dengan sistem ini tingkat kesalahan pemberian Obat dapat diminimalkan
c. Tidak menyediakan informasi, peringatan dan kemungkinan interaksi Obat pada setiap
jenis Obat yang disediakan di floor stock
d. Pendistribusian sediaan farmasi dan perbekalan kesehatan berdasarkan resep perorangan
yang disiapkan dalam unit dosis tunggal atau ganda, untuk penggunaan satu kali
dosis/pasien
e. Setiap minggu dilakukan serah terima kembali pengelolaan obat floor stock kepada
petugas farmasi dari penanggung jawab ruangan
Pembahasan : Pendistribusian sediaan farmasi dan perbekalan kesehatan berdasarkan resep
perorangan yang disiapkan dalam unit dosis tunggal atau ganda, untuk penggunaan satu kali
dosis/pasien disebut Sistem Unit Dose Dispensing (UDD) .

Anda mungkin juga menyukai