Anda di halaman 1dari 4

Jawablah pertanyaan-pertanyaan yang ada di bawah ini dengan benar!

1. Seperangkat norma dan status yang mengkhususkan diri pada pelaksanaan kekuasaan dan
wewenang, pengertian pranata dalam bidang ….

Jawaban: Politik

2. Analisis yang bertujuan untuk meneliti sejarah dan perkembangan suatu lembaga sosial
tertentu disebut ….

Jawaban: Analisis historis

3. Penyimpangan terhadap kaidah dan nilai-nilai dalam masyarakat dinamakan ….

Jawaban: Penyimpangan sosial

4. Analisis yang mengkaji hubungan antara lembaga-lembaga yang ada dalam suatu masyarakat tertentu
disebut ….

Jawaban: Analisis fungsional

5. Istilah lain dari keluarga inti adalah ….

Jawaban: Keluarga batih

6. Jelaskan perbedaan antara fungsi laten dan fungsi manifest lembaga sosial!

Jawaban: a. Fungsi laten


Fungsi laten adalah fungsi lembaga sosial yang tidak disadari keberadaannya dan tidak menjadi
tujuan utama masyarakat. Fungsi laten tidak akan tampak di permukaan, bahkan tidak
diharapkan oleh masyarakat, namun ada.
b. Fungsi manifest
Fungsi manifest adalah fungsi lembaga sosial yang disadari dan menjadi harapan semua orang,
misalnya lembaga keluarga, lembaga ekonomi, dan lembaga kemasyarakatan.

7. Jelaskan pengertian dari homogami!

Jawaban: Homogami adalah sistem perkawinan yang dilakukan dalam satu status atau
kedudukan yang sama.

8. Jelaskan pengertian dari cross causin!

Jawaban: Cross causin adalah sistem perkawinan antara saudara sepupu, yaitu anak saudara laki-
laki ibu atau anak dari saudara perempuan ayah.

9. Sebutkan tiga fungsi lembaga-lembaga keagamaan dalam kehidupan!


Jawaban: a. bantuan terhadap pencarian identitas moral
b. memberikan penafsiran-penafsiran untuk membantu menjelaskan keadaan lingkungan fisik
dan sosial seseorang.

c. membantu meningkatkan kadar keramahan bergaul, hubungan sosial, dan solidaritas kelompok
d. sumber pedoman hiudp bagi individu maupun kelompok
e. mengatur tata cara hubungan antara manusia dengan manusia dan antara manusia dengan
Tuhan.

10. Mengapa analisis historis, analisis komparatif, dan analisis fungsional dalam mempelajari
lembaga sosial bersifat saling melengkapi?

Jawaban: Karena ketiga pendekatan tersebut dioperasionalisasikan sebagai kelengkapan


penelitian. Salah satu pendekatan menjadi alat pokok, sedangkan yang lainnya adalah pelengkap.

11. Sebutkan aspek yang mengalami perubahan dalam masyarakat!

Jawaban: Aspek yang mengalami perubahan dalam masyarakat adalah

a. Pendidikan

b. Ekonomi

c. Hukum

d. Sosial

e. Teknologi

12. Jelaskan teori perubahan evolusi!

Jawaban: Teori evolusi menjelaskan bahwa perubahan sosial terjadi secara lambat untuk waktu
yang lama di dalam sistem masyarakat.
13. Jelaskan teori perubahan siklus!

Jawaban: Teori siklus menyatakan bahwa perubahan sosial ini bagaikan roda yang sedang
berputar, artinya perubahan zamam merupakan sesuatu yang tidak dapat dihindari oleh manusia
dan tidak dapat dikendalikan oleh siapapun

14. Perubahan sosial yang terjadi di masyarakat dapat mencakup berbagai aspek. Terjadinya
perubahan sosial dapat diketahui melalui beberapa ciri. Sebutkan ciri-ciri tersebut!

Jawaban: Perubahan sosial yang terjadi di masyarakat dapat mencakup berbagai aspek
kehidupan, seperti Pendidikan, ekonomi, hukum, sosial, teknologi, dan sebagainya.

Terjadinya perubahan sosial dapat diketahui melalui ciri-ciri berikut ini:

1. Tidak ada masyarakat yang stagnan, karena setiap manusia mengalami perubahan-perubahan,
baik terjadi secara lambat maupun cepat.

2. Perubahan yang terjadi di masyarakat tidak dapat diisolasikan di bidang kebendaan atau
spiritual saja.
3. Perubahan sosial yang cepat biasanya mengakibatkan terjadinya disorganisasi yang
sifatnya sementara dalam proses penyesuaian diri.
4. Perubahan yang terjadi pada Lembaga sosial akan diikuti dengan perubahan pada
lembaga lainnya.

15. Evolusi merupakan perubahan yang lama dengan rentetan perubahan kecil yang saling
mengikuti dengan lambat. Hal ini diakibatkan dari adanya usaha-usaha masyarakat untuk
menyesuaikan diri dengan keperluan, keadaan, dan kondisi yang baru muncul mengikuti
pertumbuhan masyarakat. Menurut Inkeles, evolusi memiliki tiga teori. Sebutkan ketiga teori
tersebut!

Jawaban: Tiga teori evolusi menurut Inkeles:

1). Unilinear Theory of Evolution

Teori ini menjelaskan bahwa manusia dan masyarakat mengalami perkembangan sesuai tahapan-
tahapan tertentu.

2). Universal Theory of Evolution

Teori ini menyatakan bahwa perkembangan masyarakat tidak perlu melalui tahap tertentu yang
tetap.

3). Multilined Theories of Evolution

Teori ini memfokuskan pada penelitian-penelitian terhadap tahap-tahap atau fenomena-fenomena


perkembangan tertentu dalam evolusi masyarakat.
Berikut, contoh soal essay sosiologi kelas xii semester ganjil dan jawabannya..

1. Proses penyebaran unsur-unsur kebudayaan baru dari individu satu kepada individu yang
lain disebut….
Jawaban:  difusi

2. Simbiosis yang saling menguntungkan disebut ….


Jawaban: mutualistik

3. Unsur perubahan sosial yang berasal dari dalam masyarakat itu sendiri disebut….
Jawaban:  aspek endogen

4. Bentuk akomodasi yang prosesnya dilakukan karena adanya paksaan fisik disebut ….
Jawaban: koersi

5. Bentuk akomodasi tanpa persetujuan formal disebut ….


Jawaban: toleransi

6. Penyelesian permasalahan atau sengketa melalui pengadilan disebut ….


Jawaban: adjudikasi

7. Teori yang menyatakan bahwa berkembangnya masyarakat tidak perlu melalui tahap-
tahap tertentu yang tetap adalah ….
Jawaban: teori evolusi universal

8. Penemuan unsur kebudayaan baru yang berupa alat atau gagasan yang diciptakan individu
atau sekelompok individu dalam masyarakat disebut ….
Jawaban: discovery

9. Keadaan dua masyarakat yang memiliki kebudayaan yang seimbang saling menolak
pengaruh kebudayaan antaran satu dengan yang lain disebut….
Jawaban: konflik

10. Merupakan bentuk pengembangan dari discovery adalah ….


Jawaban: invention

Anda mungkin juga menyukai